Anda di halaman 1dari 2

Sosiologi kultural masyarakat indonesia dan tentang multicultural masa depan

Berdasarkan apa yang disampaikan oleh pemateri kelompok 1 yang membawa tema Sosiologi
kultural masyarakat indonesia dan tentang multicultural masa depan, bahwasannya
perkembangan kebudayaan Indonesia di dalamnya terdiri dari 5 unsur point penting yang
tersimpan, yakni :
1. Kebudayaan Indonesia asli
2. Kebudayaan india
3. kebudayaan islam
4. Kebudayaan modern
5. Kebudayaan bhineka tunggal ika
Pada poin pertama tentang kebudayaan asli Indonesia dapat dikatakan bahwa kebudayaan yang
ada di Indonesia di dominasi oleh nilai agama, yang disusul oleh nilai solidaritas yang tinggi dan
nilai kesenian, ragam kebudayaan Indonesia sendiri sangat lah banyak dan luas, adanya ragam
kebudayaan sendiri sering melahirkan sebuah konflik bila tidak ada pemersatu seperti adanya
ideology Pancasila yang secara langsung mengintegrasikan segala kebudayaan yang ada menjadi
sebuah kesatuan. Masyarakat Indonesia kental akan nilai budaya yang erat dan tak lepas dari hal
mistis terkandung dari kebudayaan itu sendiri.
Point kedua tentang kebudayaan india, kebudayaan india yang ada dalam perkembangan
kebudayaan Indonesia sama-sama masih berbau dan bersinggungan dengan hal mistis. Seperti
adanya tingkatan kasta yang tidak dapat di ubah dan diganggu gugat. Perkembangan rohani dan
materi di india dalam 1000 tahun sebelum masehi yang memberi kedinamisan dalam kehidupan,
itu harus dianggap sebagai awal mula titik hokum-hukum atau kebudayaan yang ada di Indonesia
terpengaruh.
Point ketiga, tentang kebudayaan islam, kebudayaan ini terjadi sekitar 14 M, kebudayaan
islam terpusat pada tenaga yang Ghaib(tuhan), yang dalam kebudayaan islam di sebut allah, yang
esa dan tidak ada tandingannya kebudayaan tersebut memang Jauh berbeda dengan animisme serta
dinamisme dalam kepercayaan kebudayaan asli indonesia dan berbeda dengan hirarki dewa dewa.
Point ke empat tentang kebudayaan modern, pada kebudayaan ini secara tak langsung dan
perlahan mengikis nilai kebudayaan asli Indonesia, yang mana kebudayaan modern ini lepas atau
mencoba mengartikan fenomena yang telah terjadi dengan menelaah lebih dalam secara ilmiah.
Point ke lima, kebudayaan bhineka tunggal ika, jika menilik sejarah Indonesia di masa
lampau dengan perurutan keempat kebudayaan diatas yang berbeda-beda konfigurasinya, sebuah
nilai kesatuan kebudayaan Indonesia yang mana satu sama lain mau mengasihi, menerima sebuah
kekurangan dan mampu menjaga satu sama lain, nilai tersebut lumrahnya di kenal sebagai
kebudayaan Bhineka Tunggal Ika yang merupakan produk asli Indonesia.
Proses perkembangan kebudayaan indonesia
Kebudayaan merupakan sebuah karakeristik yang melekat pada suatu bangsa yang di hasilkan
dari cipta, rasa ,dan karsa manusia. Proses perkembangan budaya dapat terjadi melalui penetrasi.
Penetrasi kebudayaan adalah masuknya pengaruh suatu kebudayaan ke kebudayaan yang
lainnya. Penetrasi kebudayaan dapat terealisasi dengan 2 cara, yakni:
Yang pertama penetrasi damai, penetrasi damai direalisasikan melewati banyak segai strategi
seperti contoh terjadinya pernikahan antara 2 individu yang berbangsa beda yang secara
perlahan-lahan tentunya melebur menjadi satu. Adanya interaksi kedua individu tersebut,
menghasilkan akulturasi, asimilasi atau sintesis.
Yang ke-dua, penetrasi kekerasan(penetration violante), masuknya kebudayaan ini dengan jalan
kekerasan ini dan memaksa dalam mencapainya. Keadaan tersebut seperti contoh adanya
penjajahan bangsa inggris untuk merebut sebuah kekuasaan bangsa Indonesia. Keadaan tersebut
secara tak langsung mempengaruhi dari sudut budaya Bahasa, system tekhnologi, system mata
pencahariaan, system pengetahuaan serta system kesenian, serta saat menghadapi sebuah
problema yang ada.

Anda mungkin juga menyukai