Anda di halaman 1dari 2

NAMA : Ni Luh Ratna Daywita Hendyani

NIM : 171138
KELAS : C SEMESTER V

Gambaran Perbandingan Pengaruh Tingkat Pengetahuan dan


Presepsi Masyarakat Umum dan Mahasiswa Kedokteran terhadap
Obat Generik

Obat merupakan salah satu unsur penting dalam upaya penyelenggaraan kesehatan salah
satunya berperan penting dalam perlindungan dan pemulihan kesehatan. Selain itu obat juga
membantu dalam mempertahankan dan meningkatkan kualitas hidup. Saat ini banyak beredar
bermacam-macam jenis obat baik itu produk generik maupun produk dagang. Pada umumnya
konsumen atau masyarakat lebih tertarik untuk mengkonsumsi produk obat paten dibandingkan
produk generik. Hal ini disebabkan karena beberapa konsumen merasa obat generik dengan
harga yang lebih murah memiliki kualitas yang lebih rendah. Presepsi tersebut dapat muncul
dikarenakan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang obat generik dan pengaruh prasangka
buruk dari orang-orang sekitar.

Pemerintah mengeluarkan peraturan mengenai obat generik dengan maksud agar tingkat
kesehatan yang baik dapat dicapai oleh setiap lapisan masyarakat sehingga ditetapkan kebijakan
mengenai kewajiban penggunaan obat generik pada Peraturan Menteri Kesehatan Nomor
HK.02.02/MENKES/068/2010 tentang kewajiban menggunakan obat generik di fasilitas
pelayanan pemerintah. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat mendapatkan harga obat yang lebih
rendah sehingga dapat dijangkau oleh masyarakat serta terjamin mutu dan keamanannya.

Saat ini pengetahuan masyarakat mengenai obat generik masih tergolong rendah dan
banyak yang menganggap obat generik adalah obat kelas menengah bawah karena harganya
yang murah. Masyarakat pada umunya beranggapan bahwa harga selalu berbanding lurus dengan
kualitas dan mutu sehingga obat generik dianggap kurang baik dibandingkan dengan obat paten.
Fakta diatas diperkuat dengan adanya perbedaan pengurangan rasa sakit yang lebih tinggi pada
kelompok konsumen yang mengonsumsi obat yang lebih mahal dibanding obat yang lebih
murah.

Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengetahui bagaimana tingkat pengetahuan,
presepsi dan pengalaman masyarakat serta mahasiswa kedokteran terhadap obat generik.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik seseorang dalam menggunakan obat
generik yang dilihat dari sumber informasi yang diperoleh, tingkat pendidikan serta faktor-faktor
lainnya. Instrumen penelitian yang digunakan dari ketiga jurnal adalah dengan menggunakan
beberapa lembar kuisioner. Pada jurnal I dan II yang diujikan pada masyarakat di suatu desa
metode yang digunakan adalah dengan metode cross sectional dimana metode ini dilakukan
dengan melakukan observasi dan mengukur variabel pada saat yang sama dan tiap subjek hanya
di observasi sekali saja dan pengukuran dilakukan pada saat itu juga. Sedangkan pada jurnal III
yang diujikan pada mahasiswa kedokteran metode yang digunakan adalah metode chi square
dimana uji chi square adalah salah satu statistik uji yang dapat digunakan untuk menguji apakah
frekuensi yang diamati cukup mendekati frekuensi yang diharapkan, sehingga mempunyai
kemungkinan besar untuk terjadi di bawah H0.

Dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwa pada jurnal I dan II terdapat perbedaan
mengenai tingkat pengetahuan serta presepsi masyarakat. Jurnal I menyebutkan tingkat
pengetahuan dan presepsi masyarakat terhadap obat generik masih rendah. Hal ini disebabkan
karena masyarakat menganggap obat bermerek memiliki dosis yang lebih tinggi sehingga bisa
lebih efektif dalam proses penyembuhan. Selain itu sebagian responden sangat setuju dengan
pernyataan bahwa obat bermerek lebih efektif dibandingkan obat generik. Pada jurnal II tingkat
pengetahuan terhadap obat generik yang dilakukan di Desa Magetan memiliki hasil yang berbeda
dengan jurnal I. Masyarakat di desa ini menganggap dalam pemilihan obat generic tidak ada
hubungan tingkat pendapatan dengan sikap masyarakat dalam pemilihan obat generik. Keinginan
responden untuk mendapatkan kesehatan yang baik tidak selalu dengan menggunakan obat
paten. Infor
]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]]
]]]]]]]]

Anda mungkin juga menyukai