Anda di halaman 1dari 1

Kecelakaan lalu lintas, tepat di depan kantor pemerintah daerah kabupaten Balangan.

Balangan, koranbanjar.net-

Rabu, (24/7/2019) Telah terjadi lakalantas di depan kantor pemerintah daerah (Pemda) kabupaten
Balangan Sekitar jam 08.30 pagi antara mobil Avanza DA 824 YB milik pemda dan roda 2 Santria F.

Kondisi pengendara roda 2 mengalami patah tulang kering di kaki kanan, sedangkan pengemudi
mobil yang merupakan Aparatur pemda tidak mengalami luka, dan sekarang korban sedang dirawat
di UGD rumah sakit Balangan.

Menurut korban pengendara roda 2 ia belum memiliki SIM dan KTP, sehingga identitas yang
diketahui hanya nama pengendara bernama Rahman dari desa Walatung kabupaten HST, identitas
lengkap dari korban luka belum diketahui secara detail, namun menurut keterangan ia ingin pulang
dari bekerja bangunan di daerang Tanjung Tabalong ingin pulang ke rumah di Barabai.

Menurut saksi mata kecelakaan terjadi karena pengendara roda 2 pada saat itu melaju kencang dan
waktu mobil memutar arah ke kantor pemda, pengendara tak melihat karena pada saat ia melaju
pandangannya terhalang oleh mobil yang berada di depannya, namun menurut keterangan saksi
mata pula roda 2 tak mempunyai rem yang memadai untuk menahan laju sepeda motornya.

Sementara itu kondisi kendaraan roda 2 rusak parah, dan mobil Avanza yang meruapakan milik
pemda hancur di bagian kiri depan.

“Dan untuk tindak selanjutnya akan diusahakan diurus secara kekeluargaan saja”(24/7/2019) tutur
salah satu aparatur pemda yang bersangkutan.

Oleh : (mj-025)

Anda mungkin juga menyukai