Anda di halaman 1dari 2

1.

Geomorfologi adalah ilmu yang mempelajari tentang bentuk permukaan bumi dan
perubahan-perubahan yang terjadi pada bumi itu sendiri. Geomorfologi biasanya
diterjemahkan sebagai ilmu bentang alam.
2. Geologi fisik adalah bagian dari ilmu geologi yang memperlajari materi dan proses
pembentikannya yang terjadi baik itu di permukaan maupun di dalam bumi.
3. Geologi Dinamik = Ilmu Pengetahuan Alam kebumian mempelajari/membahas
DINAMIKA kerak bumi
4. Geohidrologi adalah ilmu yang mempelajari air yang berada di dalam tanah (ground
water/ air tanah).
5. Pengertian geologi adalah suatu ilmu pengetahuan tentang kebumian yang berkaitan
dengan planet bumi, baik komposisi, sifat fisik, sejarah, komposisi, maupun proses
pembentukannya.
6. Geokimia adalah sains yang menggunakan prinsip dan teknologi bidang kimia untuk
menganalisis dan menjelaskan mekanisme di balik sistem geologi seperti kerak bumi dan
lautan yang berada di atasnya.
7. Petrologi adalah bidang geologi yang berfokus pada studi mengenai batuan dan kondisi
pembentukannya
8. Geologi laut adalah salah satu cabang ilmu geologi untuk mengetahui komposisinya,
struktur dan proses pembentukan dasar laut
9. Paleontologi adalah disiplin ilmu yang mempelajari mengenai sejarah kehidupan di bumi
dan tanaman serta hewan purba berdasarkan fosil yang ditemukan di bebatuan.
10. Mikropaleontologi merupakan cabang paleontologi yang mempelajari mikrofosil.
11. Geologi struktur adalah studi mengenai distribusi tiga dimensi tubuh batuan dan
permukaannya yang datar ataupun terlipat, beserta susunan internalnya
12. Geoteknik membahas permasalahan kekuatan tanah dan batuan serta hubungannya
dengan kemampuan menahan beban bangunan yang berdiri di atasnya.
13. Sedimentologi adalah ilmu yang mempelajari pembentukan lapisan tanah karena
pengendapan tanah yang mengalami perpindahan dari tempat lain.
14. OFIOLIT (Ophiolite) adalah kompleks batuan beku yang terdiri dari anggota basal,
gabro, dan peridotit
15. Oseanografi adalah ilmu yang mempelajari fenomena fisis dan dinamis air laut yang
dapat diaplikasikan ke bidang-bidang lainnya seperti rekayasa, lingkungan, perikanan,
bencana laut dan mitigasi (pengelolaan dan pencegahan)
16. Prinsip Stratigrafi. Stratigrafi adalah studi mengenai sejarah, komposisi dan umur
relatif serta distribusi perlapisan batuan dan interpretasi lapisan-lapisan batuan untuk
menjelaskan sejarah bumi.
17. Geologi bawah permukaan adalah studi geologi secara 3 dimensi, pengamatan dan
penafsiran atas permukaandilanjutkan ke bawah permukaan
18. Geologi Indonesia adalah ilmu …. indonesia
19. Batuan karbonat adalah batuan dengan kandungan material karbonat lebih dari 50%
yang tersusun atas partikel karbonat klastik yang tersemenkan.
20. GEOLOGI LINGKUNGAN adalah interaksi antara manusia dengan lingkungan
geologis
21. Mineralogi atau ilmu pengetahuan pelikan merupakan ilmu bumi yang berfokus pada
sifat kimia, struktur kristal, dan fisika (termasuk optik) dari mineral.
22. Petrografi adalah cabang petrologi yang berfokus pada deskripsi rinci dari batuan.
23. Kristalografi adalah ilmu yang mempelajari tentang sifat-sifat geometri dari kristal terutama
perkembangan, pertumbuhan, kenampakan bentuk luar, struktur dalam (internal) dan sifat-
sifat fisis lainnya.

Anda mungkin juga menyukai