Anda di halaman 1dari 4

Menyusun Daftar Faktor Sukses dan Membahasnya dalam

Menjalankan Rumah Sakit

Deskripsi

Menjalankan sebuah RS bukan hal yang mudah. Di dalam rumah sakit ada
banyak tenaga dari puluhan jenis profesi, berbagai fasilitas dan infrastruktur dan
berbagai jenis sumber pembiayaan. Interaksi berbagai komponen ini berjalan dalam
suatu sistem yang rumit dan seringkali pengelola RS maupun staf merasa beberapa
bagian dalam system tersebut tidak jelas. Diantara berbagai komponen tersebut, mana
sebenarnya yang perlu mendapat perhatian penuh dan mana yang bukan prirotas.
Kemampuan dalam mengidentifikasi ini penting karena akan berpengaruh pada
keberhasilan dalam mengelola RS. Bagian kursus jarak-jauh ini membahas mengenai
berbagai faktor dasar yang mempengaruhi sukses atau tidaknya sebuah rumah sakit.

Tujuan

Setelah mengikuti kegiatan ini, para peserta mampu untuk:


1. Memahami 6 langkah untuk suksesnya rumah sakit
2. Memahami Langkah 1 yang harus dianalisis sebelum memulai
pendirian/penerusan sebuah organisasi RS
Harap ada rapat di tim kecil RS:
Mohon anda perhatikan pernyataan misi RS anda. Apakah RS anda
akan menyediakan:
1. Pelayanan kesehatan (saja)
2. Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan
3. Pelayanan Kesehatan, Pendidikan dan Penelitian
Poin ke-3 merupakan hal paling sulit karena menyediakan pelayanan
pendidikan dan penelitian berarti RS anda adalah RS Pendidikan. Harap anda
perhatikan perbedaan RS pendidkan dan non pendidikan, selain dari jenis
pelayanan dan dokter spesialis yang dimiliki. Untuk mengetahui standar RS
Pendidikan, anda bisa
-

Silahkan untuk mengingat kembali materi pada sesi sebelumya.


-
Referensi Yang Digunakan Pada Sesi Ini Adalah:

1. Jennifer Stephens J, Levine R, Burling A, Russ-Eft D, 2011, An


Organizational Guide to Building Health Services Research Capacity, Agency
for Healthcare Research and Quality Rockville, MD.American Institutes for
Research Washington, DC.
2. Departemen Kesehatan RI, 2005, Indikator Kinerja RS. Dirjen Pelayanan
Medik. Jakarta
3. McKee M., & Healy, J., 2002, Hospitals in Changing Europe, European
Observatory on Health Care Systems, Philadelphia, USA.
4. Departemen Kesehatan RI, 2009, Buku Pedoman dan Standar RS Pendidikan,
Dirjen Bina Pelayanan Medik.

Disebutkan bahwa ada 6 Langkah untuk suksesnya sebuah organisasi/lembaga


pelayanan sebagai berikut:
Langkah Relevansinya untuk RS
Memahami Mengetahui kecakapan/kapasitas dan
Kebutuhan dan sumberdaya RS anda saat ini untuk
Kemampuan menentukan kekuatan dan area yang
Langkah 1
Organisasi perlu diperbaiki. Hal ini membantu
anda untuk menentukan tujuan dan
target.
Mengembangkan Menggerakkan RS ke arah sebuah
Budaya pelayanan budaya pelayanan (serta pendidikan
(untuk seluruh dan penelitian) membutuhkan
jenis RS) serta kepemimpinan yang berdedikasi dan
Langkah 2
budaya selalu mendukung seluruh staf
pendidikan dan fungsional yang ada.
penelitian (untuk
RS Pendidikan)
Langkah 3 Merencanakan Langkah 3 terdiri dari 4 aktifitas
Pendukung untuk mengembangkan sebuah
Infrastruktur infrastruktur RS:
a. Merancang sebuah RS dengan
struktur yang kaya fungsi, mulai
dari direktur pelayanan medis
dan keperawatan,
penunjang/umum/SDM/pendidik
an, dan seterusnya, pendukung
teknik, pendukung manajemen,
serta fasilitas dan peralatan.
b. Mengembangkan keahlian dalam
bidang pelayanan, pendidikan
dan penelitian yang terstruktur
(terprogram) dalam Renstra RS,
sesuai dengan prirotas
Langkah Relevansinya untuk RS
pengembangan untuk mencapai
Visi RS.
c. Membangun dan memelihara
kemitraan di dalam dan di luar
organisasi.
d. Membentuk Board atau dewan
pengawas (sesuai kebutuhan)
untuk memberi bimbingan dan
umpan balik.
Menjalin Melaporkan pencapaian kinerja RS
Komunikasi dan kepada pemilik atau penyandang dana
Langkah 4
Membuat Laporan (jika ada) secara regular untuk
mendapat dukungan lebih lanjut.
Mengevaluasi Memantau, mengevaluasi, dan
Prakarsa memperbarui pendekatan anda untuk
Pendukung membangun infrastruktur, dapat
Langkah 5 Infrastruktur membantu untuk mendukung
terjadinya proses, output dan outcome
dari pelayanan, pendidikan dan
penelitian yang diharapkan.
Merencanakan Penting sebuah rencana jangka
Langkah 6 Sebuah panjang untuk mempertahankan
Kesinambunga organisasi.

Dalam hal ini, tim kecil diharapkan mendiskusikan Langkah 1 terlebih dahulu.
Berdasarkan referensi diatas, kami menyusun daftar bahan untuk didiskusikan.
-

Bahan Diskusi:

A. Kebijakan di RS
1. Apa saja nilai-nilai yang terdapat pada RS anda?
2. Apakah RS anda sudah memiliki Hospital Bylaws? Siapa yang menyusun?
Apakah dilaksanakan dan dievaluasi?
3. Apakah RS anda sudah memiliki Medical Staff Bylaws? Siapa yang
menyusun? Apakah terintegrasi dengan Hospital Bylaws?
4. Apakah ada kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh par pimpinan di RS anda?
Apa saja contohnya?
a. Kebijakan yang ditetapkan oleh Direktur/Direktur Umum, contoh ……
b. Kebijakan yang dibuat oleh Direktur/Kabid Pelayanan, contoh….
c. Kebijakan yang dibuat oleh Direktur Operasional, SDM/Kepegawaian,
Kabid Tata Usaha, contoh….
d. Kebijakan yang dibuat oleh Direktur Keuangan/Kabid Keuangan,
contohnya….
e. Kebijakan lain, dibuat oleh ….. contohnya …….
-
B. Kebijakan Kelembagaan
1. Apakah RS anda sudah memiliki rencana strategis? Apakah Renstra ini beanr-
benar digunakan untuk pedoman menyusun rencana operasional (tahunan) dan
dievaluasi?
2. Seberapa besar dukungan dari tenaga fungsional terhadap rencana-rencana
pengembangan RS?
3. Seberapa besar dukungan dari stakeholder eksternal kunci terhadap rencana-
rencana pengembangan RS anda?
-
C. Kebijakan Ketenagaan
1. Seberapa mudah/sulitkah anda mendapatkan dokter spesialis yang dibutuhkan
untuk bekerja sebagai tenaga full-timer di RS anda?
2. Apakah pimpinan RS memiliki keweangan untuk mengangkat atau
memberhentikan staf RS?
3. Apakah ada hubungannya antara kinerja SDM dengan pendapatan yang
mereka peroleh?
4. Apakah RS Anda bekerjasama dengan FK atau RS lain yang lebih besar untuk
mendapatkan akses pada tenaga spesialis?
5. Apakah RS anda telah memiliki system remunerasi yang jelas dan dapat
diterima oleh sebagian besar staf RS?
-
D. Kebijakan Operasional
Kebijakan operasional menyangkut segala aspek yang terkait dengan day
to day management di RS anda.
Diskusikan:
1. Apakah RS Anda masih kesulitan untuk memenuhi kebutuhan bahan medis
habis pakai? Kebijakan apa saja yang ada saat ini terkait dengan upaya
memenuhi kebutuhan tersebut?
2. Apakah anda kesulitan jika akan melakukan perombakan alur kerja di satu unit
tertentu di RS anda?
3. Apakah ada koordinasi/evaluasi harian, mingguan, bulanan di RS/unit-unit
kerja di RS anda? Jika ada, bagaimana menindaklanjuti hasil dari
koordinasi/evaluasi tersebut? Jika tidak ada, bagaimana kebijakan di RS anda
untuk mengatasi masalah operasional di RS/unit kerja dalam RS anda?
Silahkan bahan diskusi tersebut dibahas pada pertemuan tim kecil.
Harap susun resumenya berupa jawaban untuk dua pertanyaan berikut ini:
1. Bagaimana kemampuan RS anda untuk memberikan pelayanan yang
memenuhi harapan pengguna?
2. Apa prasyarat yang harus dipenuhi untuk menjalankan RS anda dan
menghasilkan output yang sesuai dengan harapan pengguna anda?

Anda mungkin juga menyukai