Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TENGAH

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH TUGUREJO


Alamat Kantor : Jl. Raya Tugurejo Semarang Telp. (024)7605378, 7605297 Fax. 7604398
Email : tugurejo@jatengprov.go.id, website : www.rstugurejo.com

PENGUMUMAN

HASIL SELEKSI TES KEMAMPUAN DASAR (TKD)


PEGAWAI BADAN LAYANAN UMUM DAERAH (BLUD) TIDAK TETAP
RSUD TUGUREJO PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2015

Nomor : 445 / 1773

Berdasarkan Berita Acara Nomor : 811.3/1772 Tanggal 20 April 2015 Tentang Penetapan Hasil
Seleksi Tes Kemampuan Dasar (TKD) Pengadaan Pegawai Blud Tidak Tetap RSUD Tugurejo Provinsi
Jawa Tengah Tahun 2015. Dengan ini Panitia Pengadaan Pegawai BLUD Tidak Tetap RSUD Tugurejo
Provinsi Jawa Tengah Tahun 2015 menyampaikan hal-hal sebagai berikut :

1. Pelamar yang dinyatakan lulus Tes Kemampuan dasar (TKD) dan berhak untuk
mengikuti Test Kemampuan Bidang (TKB) adalah sebagaimana terlampir;
2. Tes Kemampuan Bidang akan dilaksanakan mulai tanggal 22 – 25 April 2015 dengan
materi tes :

NO HARI/TGL/JAM MATERI TEMPAT KETERANGAN


1 Rabu 22 April 2015  Tes Kesehatan Poli VIP Nusa Semua Peserta
08.00 – 15.00 wib Indah
Gedung V Lt I
2 Kamis  Tes Tulis, Aula IRJA Peserta Formasi
23 April 2015  Tes Komputer, Gedung D Lt 3 Non Perawat
08.00 – 15.00 wib  Tes Wawancara
 Praktek/Kompetensi Bidang

3 Sabtu  Tes Tulis, Aula IRJA Peserta Formasi


25 April 2015  Tes Komputer, Gedung D Lt 3 Perawat Ners dan
08.00 – 15.00 wib  Tes Wawancara Perawat D3
 Praktek/Kompetensi Bidang
(OSCA)
3. Pelaksanaan TES KESEHATAN :
a. Biaya Rp 125.000,- per peserta
b. Jenis pemeriksaan meliputi : Laboratorium (darah, urin dan HbsAg)
Radiologi (foto thorax)
EKG
Pemeriksaan Fisik
c. Bagi peserta wanita bila sedang menstruasi agar menginformasikan kepada petugas
sebelum pemeriksaan.

4. Kewajiban Peserta Test Kemampuan Bidang :


a. Peserta hadir 15 (lima belas) menit sebelum acara dimulai;
b. Peserta membawa :
1) Kartu Test (Kartu Tanda Peserta)
2) Kartu identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP);
3) Pensil, penghapus dan Alas Tulis (Clip Board);
4) Alat Tulis (ballpoint tinta hitam, penggaris, dsb);
c. Peserta menggunakan pakaian :
1) Kemeja/baju atasan bebas rapi (bukan kaos) disarankan model bukaan/kancing
di depan untuk memudahkan pada saat pemeriksaan kesehatan;
2) Celana panjang/rok warna hitam (bukan jeans);
3) Bersepatu (bukan sepatu sandal);
d. Tidak merokok
e. Tidak mengaktifkan Handphone/HP
5. Hal-hal yang belum jelas, berkaitan dengan pelaksanaan Tes Kemampuan Bidang (TKB)
dapat ditanyakan kepada panitia.

Demikian agar menjadikan maklum.

Semarang, 20 April 2015


Panitia Pengadaan Pegawai BLUD Tidak Tetap
RSUD Tugurejo Provinsi Jawa Tengah Tahun 2015
Ketua
TTD

TTD

Dra. RETNO SUDEWI,Apt,M.Si., MM


Pembina Tingkat I
NIP. 19681124 199310 2 001

Anda mungkin juga menyukai