Anda di halaman 1dari 1

Menurut M Indrawan dkk (2007)

Menurut M Indrawan dkk, spesies merupakan kumpulan dari individu yang memiliki karakteristik yang
berbeda dari kelompok lainnya. Karakterisitik tersebut bisa dilihat dari fisiologi, morfologi atau biokimia

Menurut Ernst Mayr (1942)

Menurut Ernst Mayr, spesies merupakan sekelompok individu yang tidak bisa berkembang biak dengan
individu yang spesiesnya berbeda. Spesies ini hanya bisa berkembang biak dengan sesama jenis spesies
itu sendiri.

Menurut Yanto dkk (2016)

Spesies adalah suatu proses terbentuknya spesies endemik yang unik, bersifat lokal, dan hanya ada di
daerah tertentu saja yang terjadi karena spesies tersebut terisolasi secara geografis.

Menurut Waluyo (2005)

Menurut Waluyo, spesies merupakan suatu kelompok organisme yang hidup bersama di alam bebas,
dapat mengadakan perkawinan secara bebas, dan dapat menghasilkan anak yang fertil dan bervitalitas
sama dengan induknya.

Latar belakang berbedanya konsep spesies adalah perbedaan pemahaman tentang proses munculnya
suatu spesies baru dan spesies merupakan hasil dari proses evolusi yang tersu berjalan.

Anda mungkin juga menyukai