Anda di halaman 1dari 1

PROSES MENUA (AGEING PROCESS)

A. PROSES MENUA (AGEING PROCESS)

Menua atau menjadi tua adalah suatu keadaan yang terjadi di dalam kehidupan manusia. Proses
menua merupakan proses sepanjang hidup, tidak hanya dimulai dari suatu waktu tertentu, tetapi
dimulai sejak permulaan kehidupan. Menjadi tua merupakan proses alamiah, yang berarti seorang telah
melalui tiga tahap kehidupannya, yaitu : anak, dewasa dan tua. Tiga tahap berbeda, baik secara biologis
maupun psikologis. Memasuki usia tua berarti mengalami kemunduran, misalnya kemunduran fisik
yang ditandai dengan kulit yang mengendur, rambut memutih, gigi mulai ompong, pendengaran kurang
jelas, penglihatan semakin memburuk, gerakan lambat, dan figur tubuh yang tidak proporsional.

Proses penuaan merupakan proses yang berhubungan dengan umur seseorang. Menusia
mengalami perubahan sesuai dengan bertambahnya umur tersebut. Semakin bertambah umur semakin
berkurang fungsi - fungsi organ tubuh. Hal ini dapat kita lihat dari perbandingan struktur dan fungsi
organ antara manusia yang berumur 70 tahun dengan mereka yang berumur 30 tahun, yaitu berat otak
pada lansia 56%, aliran darah keotak 80%, cardiac output 70%, jumlah glomerulus 56%, GFR 69%,
vital capacity 56%, asupan O2 selama olahraga 40%, jumlah dari axon pada saraf spinal 63%,
kecepatan pengantar inpuls saraf 90% dan berat badan 88%. Banyak faktor yang mempengaruhi proses
penuaan tersebut, sehingga munculah teori yang menjelaskan mengenai faktor penyebab proses
penuaan ini. Diantara teori yang terkenal adalah teori telomere dan teori radikal bebas, yang
dikemukakan oleh J.M.Mc Cord dan I.Firdovich dan Denham Harman (1956).

Menua (menjadi tua) adalah suatu proses menghilangnya secara perlahan - lahan kemampuan
jaringan untuk memperbaiki diri / mengganti dan mempertahankan fungsi normalnya sehingga dapat
bertahan terhadap infeksi dan memperbaiki kerusakan yang diderita (CONSTANTINIDES,1994)

Proses menua merupakan proses yang terus - menerus (berlanjut) secara alamiah. Dimulai sejak
lahir dan umumnya dialami pada semua makhluk hidup.

Menua bukanlah suatu penyakit tetapi merupakan proses berkurangnya ddaya tahan tubuh dalam
menghadapi rangsangan dari dalam maupun luar tubuh.

Menurut undang - undang no.09 th.1960 tentang pokok - pokok kesehatan pasal 8 ayat 2
berbunyi : dalam istilah sakit termasuk cacat, kelemahan dan usia lanjut.

Berdasarkan pernyataan ini, lanjut usia diangga[ sebagai suatu penyakit hal ini tidak benar.
Gerontologi berpendapat lain sebab lanjut usia bukan suatu penyakit, melainkan suatu masa atau tahap
hidup manusia yaitu: Bayi, kanak- kanak, dewasa, tua, dan usia lanjut.

Proses menua sudah mulai berlangsung sejak seseorang mencapai usia dewasa, misalnya dengan
terjadinya kehilangan jaringan pada otot, susunan syaraf, dan jaringan lain sehingga tubuh “mati”
sedikit demi sedikit.

Faktor - faktor yang mempengaruhi proses menua:

1. Hereditas (keturunan/genetik) yang melibatkan : “jam gen”, perbaikan DNA, respon terhadap stres
dan pertahanan terhadap antioksidan.

2. Lingkungan, yang melibatkan : pemasukan kalori, penyakit - penyakit dan stres dari luar (misalnya:
radiasi, bahan - bahan kimia).

Kedua faktor tersebut akan mempengaruhi aktivitas metabolisme sel yang akan menyebabkan
terjadinya stres oksidasi sehingga terjadi kersukan pada sel yang menyebabkan terjadinya proses
penuaan.

Anda mungkin juga menyukai