Anda di halaman 1dari 27

TUGAS BAHASA

INDONESIA

KELOMPOK BIOLOGI
1. TESALONIKA LUMOWA
2. CHRISTIAN REPI
3. REGINA WORANG
4. ANGELA MANGUNDAP
5. FREDRIKA MAKAL
SURAT LAMARAN
1. Cermati pengumuman berikut dengan teliti!

PT PELITA JAYA

Jalan MT Haryono 10 Jakarta

No. 120-PK-08-2013

28 Oktober 2013

PENGUMUMAN

Dibutuhkan tenaga administrasi minimal lulus SMK untuk ditempatkan di


kantor cabang Depok dengan persyaratan …

Kalimat pembuka surat lamaran kerja sesuai dengan pengumuman tersebut yang
tepat adalah ….

A. Sehubungan dengan pengumuman Saudara pada tanggal 28 Oktober 2013…

B. Bersamaan ini saya mengajukan lamaran kerja berdasarkan pengumuman…

C. Mengingat surat Saudara nomor 120/PK/08/2013 pada 28 Oktober 2013…

D. Berdasarkan pengumuman nomor 120/PK/08/2013 pada 28 Oktober 2013…

E. Saya memberanikan diri mengajukan permohonan kerja kepada Bapak

2. Bacalah ilustrasi berikut!

Seorang calon pelamar pekerjaan mengajukan sebuah surat lamaran pekerjaan


yang ditujukan ke suatu PT yang bergerak di bidang telekomunikasi. Karena
lowongan tersebut sudah terisi maka lamaran tersebut terpaksa ditolak.

Kalimat penolakan lamaran pekerjaan yang sesuai dengan ilustrasi di atas


adalah…….

A. Bersama ini kami beritahukan bahwa lamaran Saudara tidak dapat diterima.

B. Sesuai dengan surat Saudara, dengan ini diberitahukan bahwa lamaran


Saudara ditolak.
C. Lowongan pekerjaan yang Saudara kehendaki tidak ada dan kebetulan belum
dibutuhkan.

D. Berhubungan dengan surat Saudara maka lamaran pekerjaan Saudara kami


tolak sementara.

E. Dengan surat ini kami memberitahukan bahwa lowongan jabatan yang yang
Saudara inginkan sudah terisi.

3. Perhatikan ilustrasi berikut!

Sebuah surat akan dikirim ke alamat :

PT Astra Motor, jalan Kramat Raya nomor 132, Jakarta 10545


Cara penulisan alamat surat yang benar adalah ....

A. Yth. PT Astra Motor


Jln. Kramat Raya 132

Jakarta 10453

B. Pt. Astra Motor


Jalan Kramat Raya

Jakarta 10453

C. Kepada,
PT Astra Motor

Jln. Kramat Raya 132

Jakarta 10545

D. PT Astra Motor
Jalan Kramat Raya 132
Jakarta 10545

E. pt Astra Motor
Jln. Kramat Raya 132

Jakarta 10545

4. Cermatilah kutipan surat lamaran pekerjaan teks berikut.

Saya yang bertanda tangan di bawah ini

nama : Zuhri, S.E.

tempat, tanggal lahir : Sukoharjo, 20 Agustus 1983

jenis kelamin : laki-laki

agama : Islam

pendidikan : S-1 Akuntasi

alamat : Jalan Wironanggan 15, Sukoharjo

nomor telepon/HP : 081326446361

Dengan ini menyampaikan permohonan kepada Bapak/Ibu, agar kiranya


dapat diangkat menjadi pegawai di perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin, dengan
jabatan sebagai staf keuangan,

Sebuah surat lamaran pekerjaan mengandung bagian yang berfungsi sebagai


informasi awal terkait dengan pekerjaan yang akan dilamar. Bagian tersebut
merupakan ...

A. pernyaan ulang

B. argumentasi

C. tesis

D. tujuan

E. orientasi
5. Cermatilah kutipan surat lamaran pekerjaan teks berikut.

Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, bersama ini saya lampirkan:

1. fotokopi ijazah terakhir

2. Pasfoto ukuran 3x4 sebanyak empat lembar

3. Surat keterangan kesehatan

4. surat keterangan kelakuan baik

Demikian permohonan ini disampaikan, besar harapan saya kiranya


Bapak/Ibu dapat mempertimbangkannya, sebelum dan sesudahnya saya
ucapkan terima kasih.
Bagian surat lamaran pekerjaan tersebut adalah…

A. orientasi
B. pernyataan umum
C. tujuan
D. pernyataan ulang
E. argumentasi
6. Perhatikan kalimat di bawah ini!

Besar harapan saya untuk bisa bergabung dengan perusahaan yang Bapak
pimpin. Untuk itu, saya sangat mengharapkan berita dari Bapak.

Kalimat di atas merupakan bagian dari ....

A. pembuka surat lamaran pekerjaan


B. penutup surat lamaran pekerjaan
C. balasan surat lamaran pekerjaan
D. isi surat lamaran pekerjaan
E. ucapan terima kasih dari pelamar

7. Cermatilah kutipan surat lamaran pekerjaan berikut!

Dengan hormat,
Saya, Maman Suherman, adalah Master Ekonomi Jurusan Manajemen
Pemasaran. Saya ingin bergabung dengan perusahaan Bapak untuk menjadi
direktur pemasaran cabang Majalengka.

Berdasarkan isinya, surat lamaran pekerjaan di atas ditulis berdasarkan ....

A. inisiatif sendiri
B. pengumuman
C. iklan di koran
D. panggilan
E. selebaran

8. Cermatilah teks berikut!

Tantangan Karier

PT Garuda Nusantara

Membutuhkan tenaga pembukuan

Syarat:

1. Sarjana Akuntansi

2. Pengalaman min. 2 thn

3. Domisili Jakarta

Lamaran ke PT Garuda Nusantara

Jalan Garuda 85 Jakarta Pusat

Pembuka surat lamaran kerja yang paling tepat berkaitan dengan iklan di atas
adalah ….

A. Bersama ini saya melamar pekerjaan sesuai dengan yang Bapak iklankan.
B. Dengan ini saya mengajukan lamaran kerja.
C. Berdasarkan iklan yang Bapak beri tahukan, saya bermaksud melamar
pekerjaan tersebut.
D. Berdasarkan lowongan kerja yang Bapak iklankan untuk tenaga
pembukuan, dengan ini saya mengajukan lamaran untuk mengisi lowongan
kerja tersebut.
E. Sesuai dengan iklan yang Bapak tawarkan, dengan ini saya bermasud
melamar pekerjaan tersebut.

9. Perhatikan data-data berikut!

Nama : Endah Mustaqimah, S.T.

Umur : 25 tahun

Pendidikan : S1 Teknik Industri

Alamat : Jalan Tentara Pelajar, o6 Boyoali

Data di atas merupakan bagian dari surat lamaran pekerjaan, yaitu bagian ....

A. pembuka surat
B. identitas pelamar
C. daftar riwayat hidup
D. penutup suratr
E. asal-usul pelamar
10. Cermatilah penggalan surat lamaran pekerjaan berikut!

Dengan hormat,

Berdasarkan iklan perusahaan bapak yang dimuat pada harian Suara


Merdeka, 19 Juli 2019, dengan ini saya

nama : Haryadi, S.Pd.

umur : 25 tahun

pendidikan : S1 Fakultas Bahasa dan Sastra Indonesia

Universitas Pendidikan Indonesia

alamat : Jalan Jambu, 15 Boyolali


Kata yang penulisannya tidak sesuai Ejaan Bahasa indobnesia (EBI) pada
penggalan surat lamaran pekerjaan di atas adalah ....

A. kata sapaan
B. umur
C. pendidikan
D. nama
E. alamat

NOVEL
Bacalah kutipan novel “Sunset Bersama Rosie” di bawah ini!
Tegar, seorang pemuda sukses dengan tingkat kemapanan luar
biasa, bertanggung jawab, jujur, tampan, tubuh atletis, tak kurang suatu
apa pun, namun belum menikah hingga usianya sudah 35 tahun. Tegar
pernah patah hati, menyaksikan pujaan hatinya, Rosie (yang telah dia
cinta selama 20 tahun) dilamar oleh sahabatnya sendiri yang baru
dikenalkannya pada Rosie dua bulan yang lalu. Rosie amat sangat
menyukai sunset, tak pernah sekalipun wajahnya berpaling saat 47 detik
sunset berlangsung, kecuali saat Nathan melamarnya di atas puncak
Gunung Rinjani. Rosie memandang wajah Nathan. Tegar tak kuasa lebih
lama lagi menyaksikan hal menyakitkan tersebut dan langsung
memutuskan untuk menghilang dari kehidupan mereka berdua.
1. Karakter tokoh Tegar dalam kutipan novel tersebut dapat diketahui
melalui ...
a. Dialog antartokoh
b. Penjelasan langsung
c. Pikiran tokoh
d. Tindakan tokoh
e. Tanggapan tokoh lain

Bacalah kutipan novel di bawah ini!


Novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye menceritakan
tentang persahabatan sekaligus kisah cinta segitiga. Tokoh Tegar
diceritakan harus patah hati melihat sahabat sekaligus gadis Rosie yang
dicintainya dilamar oleh teman nya sendiri bernama Nathan. Namun
setelah mereka menikah, bencana datang yaitu Nathan harus kehilangan
nyawanya karena peristiwa Bom Bali. Setelah kejadian tersebut Rosie
menjadi depresi dan anak-anaknya sangat sedih, Tegar tidak kuasa
melihat keluarga Rosie. Ia pun menolong nya sampai keadaan putih,
sampai dia harus membatalkan pernikannya dengan Sekar. Berjalannya
waktu keluarga Rosie pulih seperti dahulu kala. Takdir menyatukan Tegar
dan Rosie untuk bersatu.
2. Amanat yang dapat kita ambil dalam kutipan novel diatas ...
a. Menolong siapa pun untuk mendapat keuntungan
b. Kasihanilah mereka yang kita cintai
c. Bersenanglah karena dibalik musibah seseorang, terdapat peluang
untuk kita
d. Tolonglah teman yang tertimpa musibah, walaupun itu berupa hal yang
sangat kecil
e. Berbuat jujurlah atas perasaan yang kita punyai

Bacalah kutipan novel “Sunset Bersama Rosie” di bawah ini!


Namun takdir berkata lain, dimalam sebelum pertunangan mereka,
Bali terserang Bom (Bom Jimbaran) dan keluarga Rosie menjadi korban.
Nathan meninggal, Rosie yang tak mampu menahan kehilangan depresi
dan bersikap seperti orang gila.
3. Suasana yang terdapat dalam novel tersebut adalah ...
a. Gunda
b. Sedih
c. Tegang
d. Khusyuk
e. Hening

Bacalah kutipan novel “Sunset Bersama Rosie” di bawah ini!


(1) Perahu terombang-ambing pelan (2) Jasmine memperbaiki
posisi snorkel (3) Tegar meneriakkan agar tidak jauh-jauh (4) Jasmine
mengacungkan tangannya (5) Dari sini terlihat betul betapa senangnya
Jasmine.
4. Kalimat yang menunjukkan latar tempat terdapat dalam nomor ...
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

Bacalah kutipan novel “Sunset Bersama Rosie” di bawah ini!


Begitulah takdir membentuk suatu kisah yang sangat panjang
hanya untuk menyatukan kedua orang tersebut. Setelah melalui banyak
kesedihan, waktu, akhirnya mereka diberi kesempatan untuk bersama.
5. Kalimat dalam kutipan novel diatas merupakan ...
a. Orientasi
b. Komplikasi
c. Resolusi
d. Koda
e. Evaluasi

Bacalah kutipan novel “Koala Kumal” di bawah ini!


Di sela-sela kejombloan gue Trisna mengajak gue untuk
nonton Harry Potter and The Prisoner of Azkaban. Gue menunggu dia di
depan pagar rumahnya tak lama Trisna muncul dengan baju seperti mau
kepesta dansa. Gue sampai bisa melihat partikel-partikel bedak yang
dipakai terlalu tebal sampai harus terbawa angin. Aroma parfum Vera
Wang yang dipakai langsung mengalahkan AC mobil gue yang sudah
beberapa tidak di ganti.
Radit : “Parfum lo kenapa banyak amat sih? Ini kalo gue tutup mata, gue
berasa di Taman Bunga Mekarsari. Ini kita sebenarnya mau ke prom
night atau ke bioskop ya?”
Trisna : “Lo gak usah ngeledek deh, kita mau nonton film Harry Potter paling
baru! Ini momen istimewa buat gue!”
6. Dari kutipan novel diatas dapat kita ketahui aliran yang digunakan
penulis adalah ...
a. Komedi
b. Romance
c. Horor
d. Patriotisme
e. Religius

Bacalah kutipan novel “Koala Kumal” di bawah ini!


Jam kerja gue selesai pukul 11 malam. Pada saat itu gue baru bisa ngeliat
handphone kembali setelah seharian di-silent. Dan hari itu, gue
menemukan 15 missed call dari Trisna.
Radit : “Gila, 15 miskol? Ada gempa bumi? Pesawat jatuh? Dorce operasi
kelamin lagi?”
Trisna : “Lo dimana sekarang?”
7. Kutipan novel diatas dibuka dengan ...
a. Mendeskripsikan suasana
b. Mendeskripsikan orang
c. Mendeskripsikan tempat
d. Mendeskripsikan waktu
e. Mendeskripsikan objek
8. Trisna : “Gue juga punya tips masakan yang bisa jadiin makanan
enak”
Radit : “Apa emang?”
Trisna : “Salmon fillet paling bagus dimasak dalam oven tingkat panas rendah,
perlahan, dan dengan satu loyang air agar udara panasnya terasa sedikit
lembab”
Radit : “gue punya tips untuk nambahin tips lo, tips masak gue satu-satunya
: kalo abis masak, kompornya jangan lupa dimatiin.”
Watak tokoh Radit dalam dialog novel diatas adalah ...
a. Kocak
b. Aneh
c. Cerdas
d. Gak jelas
e. Pendendam
Bacalah kutipan novel “Koala Kumal” di bawah ini!
(1) Gak lama kemudian gue dan Trisna berangkat ke bioskop.
(2) Trisna memang tergila-gila sama Harry Potter semua blognya penuh
dengan tulisan Harry Potter.
(3) Di buku hariannya di SMA di kolom cita-cita Trisna menulis pengen
ketemu Harry Potterku untuk menyihirku menjadi gadisnya yang cantik.
9. Konjungsi temporal terdapat dalam kalimat nomor ...
a. 1
b. 2
c. 3
d. 1 dan 2
e. 2 dan 3

Bacalah kutipan novel di bawah ini!


Novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye menceritakan
tentang persahabatan sekaligus kisah cinta segitiga. Tokoh Tegar
diceritakan harus patah hati melihat sahabat sekaligus gadis Rosie yang
dicintainya dilamar oleh teman nya sendiri bernama Nathan. Namun
setelah mereka menikah, bencana datang yaitu Nathan harus kehilangan
nyawanya karena peristiwa Bom Bali. Setelah kejadian tersebut Rosie
menjadi depresi dan anak-anaknya sangat sedih, Tegar tidak kuasa
melihat keluarga Rosie. Ia pun menolong nya sampai keadaan putih,
sampai dia harus membatalkan pernikannya dengan Sekar. Berjalannya
waktu keluarga Rosie pulih seperti dahulu kala. Takdir menyatukan Tegar
dan Rosie untuk bersatu.

10. Kalimat resensi yang tepat sesuai penjelasan tersebut adalah ...
a. Novel “Sunset Bersama Rosie” karya Tere Liye memperlihatkan
persoalan kisah inspiratif
b. Tere Liye dalam novel ini memberikan gambaran tentang suatu kerja
keras
c. Seorang lelaki yang baik tampak dari tokoh Tegar dalam novel Sunset
Bersama Rosie
d. Kesedihan seorang istri yang berkelanjutan karena ditinggal suami

e. Novel ini hendak memberitahukan bahwa semua akan kembali ke


tempat semula

CERPEN

“Hanya itu alasan Mama melarang Anisa menikah dengan Handoko?”


Bibir Anisa menyinggung sinis. “Oh, alangkah piciknya pikiran Mama!
Lalu apa artinya kemuliaan hati Mama selama ini yang Anisa kagumi?
Padahal dulu Mama tidak pernah mempermasalahkan status Handoko
yang ternyata belum mempunyai pekerjaan tetap. Demikian kakakku
yang selama ini mendukungku sekarang berbalik arah.

1. Konflik yang terdapat dalam kutipan cerpen tersebut adalah …


A. Anisa dan Handoko tidak jadi menikah.
B. Anisa dilarang menikah oleh Mama dan kakaknya.
C. Mama yang berpikiran picik terhadap Handoko.
D. Keinginan Mama agar Anisa hidup bahagia.
E. Kakak tidak mendukung pernikahan Anisa dengan Handoko.

2. Penyebab konflik pada kutipan cerpen di atas adalah …


A. Status Handoko yang sudah mempunyai istri.
B. Mama yang menginginkan menantu orang kaya.
C. Handoko yang belum mempunyai pekerjaan tetap.
D. Mama yang mempersalahkan masa lalu Handoko.
E. Mama melarang Anisa menikah dengan Handoko.

Dua kegagalan yang lalu berakhir ketika aku diterima di jurusan bahasa
Inggris. Kutekuni masa pendidikan tinggi dengan sepenuh hati. Kendala
finansial mendorong ku untuk merambah dunia kerja disamping kuliah.
Pucuk dicinta ulam tiba. Suatu hari Kak Ica, saudara sepupuku, datang
kepadaku.
“Nanda, di sebelah toko Bunda ada kios yang dijual. Bagaimana kalau
kita patungan untuk membeli kios itu. Lalu kita jual pakaian di sana?”
kata Kak Ica.
Ia mengajak berpatungan untuk membeli kios itu. Kami mulai berbisnis
pakaian. Tidak kusangka, usaha itu menuai hasil yang gemilang.

3. Tokoh aku dalam penggalan cerpen di atas adalah …


A. Ica
B. Bunda
C. Nanda
D. Seorang Siswa
E. Seorang penjual kios

4. Kata sepenuh hati dalam cerpen di atas bermakna …


A. Semangat
B. Percaya diri
C. Sungguh-sungguh
D. Ikhlas
E. Tabah

5. Kata finansial dalam cerpen di atas bermakna…


A. Modal
B. Sarana
C. Ilmu
D. Biaya
E. Buku

6. Amanat yang tidak sesuai dengan penggalan cerpen di atas adalah



A. Janganlah takut pada kegagalan
B. Tekunlah dalam setiap pekerjaan, niscaya menuai hasilnya
C. Uang bukanlah penentu keberhasilan seseorang
D. Bekerjasamalah dengan baik dan jujur dalam melakukan sebuah
pekerjaan
E. Berdoa adalah penentu kesuksesan seseorang
7. Elok rupanya pohon belimbing
Tumbuh dekat pohon mangga
Elok rupanya berbini sumbing
Biar marah tertawa juga

Berdasarkan jenisnya, pantun di atas termasuk pantun …


A. Anak-anak
B. Jenaka
C. Orang tua
D. Teka-teki
E. Nasihat

8. Menyapa tamu duduk dibangku,


hujan deras membuat badan sakit.
Apakah kamu bisa membantuku,
mengerjakan tugas yang sangat sulit.

Menyapa tamu duduk dibangku,


itu sangat baik sekali.
Kamu tidak perlu malu-malu,
aku akan bantu dengan senang hati.

Pantun berbalas tersebut berisi ….


A. Seorang siswa yang bodoh dan meminta bantuan temannya untuk
mengerjakan PR.
B. Dua orang siswa yang bekerja sama saat mengerjakan ulangan.
C. Seorang pemalu yang suka membantu temannya
D. Seorang siswa yang dengan senang hati memberikan contekan
kepada temannya.
E. Seseorang yang dengan senang hati membantu temannya yang
mengalami kesulitan.

9. Tema pantun berbalas tersebut adalah ….


A. Saling menghargai sesama teman
B. Memanfaatkan kepintaran
C. Menjaga kekompakan
D. Melimpahkan tugas kepada teman
E. Saling menolong sesama teman

10. Ke pasar membeli buah manggis,


membeli manggis dengan mertua
Ibu ingin mempunyai anak gadis,
agar dapat membantu orang tua

Maksud dari pantun tersebut adalah ….


A. Seorang ibu ingin membeli manggis bersama mertuanya.
B. Ibu ingin sekali membeli manggis dengan anak gadisnya.
C. Ibu yang ingin memiliki anak gadis agar dapat membantu
pekerjaannya.
D. Seorang ibu yang ingin dibelikan manggis oleh anak gadisnya.
E. Seorang gadis kelak akan menjadi seorang ibu

NOVEL SEJARAH
1. Struktur teks cerita sejarah orientasi terdapat dalam teks berikut ini ….
A. Hari buruh, yang dikenal juga dengan sebutan May Day, diperingati
setiap 1 Mei. Di beberapa Negara, Hari Buruh dijadikan hari libur tahunan,
yang berawal dari usaha gerakan serikat buruh untuk merayakan
keberhasilan ekonomi dan sosial para buruh.
B. Demonstrasi besar yang berlangsung sejak April 1886, dari waktu ke
waktu pendukungnya semakin banyak. Demonstrasi menjalar ke
berbagai kota, seperti Chicago, New York, Detroit, Loisville, dan
Baltimore. …
C. Peristiwa monumental yang menjadi puncak dari persatuan gerakan
buruh dunia adalah penyelenggaraan Kongres Buruh Internasional tahun
1889. Kongres yang dihadiri ratusan delegasi dari berbagai negeri dan
memutuskan delapan jam per hari menjadi tuntutan utama kaum buruh
seluruh dunia. …
D. Delapan jam per hari atau 40 jam/minggu (lima hari kerja) telah
ditetapkan menjadi standar perburuhan internasional oleh ILO melalui
konvensi ILO No. 01 tahun 1919 dan Konvensi No. 47 tahun 1935. …
E. Rangkaian demonstrasi yang terjadi pada saat itu, tdak hanya terjadi di
Amerika Serikat. Bahkan menurut Rosa Luxemburg (1894), demonstrasi
yang menuntut pengurangan jam kerja tersebut sebenarnya
diinspirasikan oleh demonstrasi serupa yang terjadi sebelumnya di
Australia pada tahun 1856. …

2. Simaklah kutipan cerita sejarah berikut dengan baik! (untuk soal no. 2-
4)
Delapan jam per hari atau 40 jam/minggu (lima hari kerja) telah
ditetapkan menjadi standar perburuhan internasional oleh ILO
melalui konvensi ILO No. 01 tahun 1919 dan Konvensi No. 47
tahun 1935. Ditetapkannya konvensi tersebut merupakan suatu
pengakuan internasional yang secara tidak langsung merupakan
buah dari perjuangan kaum buruh sedunia untuk mendapatkan
pekerjaan yang layak. Penetapan 8 jam per hari sebagai salah
satu ketentuan pokok dalam hubungan industrial perburuhan
adalah penanda berakhirnya bentuk kerja paksa dan perbudakan
yang bersembunyi di balik hubungan industrial.
Kutipan tersebut merupakan struktur …
A. orientasi
B. peristiwa
C. sumber
D. reorientasi
E. kesimpulan

3. Ide pokok yang terdapat dalam kutipan paragraf tersebut adalah ….


A. Konvensi tersebut merupakan pengakuan internasional yang tak
langsung.
B. Penetapan 8 jam per hari merupakan ketentuan pokok perburuhan.
C. Delapan jam per hari ditetapkan menjadi standar perburuhan oleh ILO.
D. Kaum buruh akan mendapatkan pekerjaan yang layak untuk hidup.
E. Industry perburuhan adalah penanda berakhirnya bentuk kerja paksa.

4. Berikut ini merupakan deretan nomina yang tepat….


A. perburuhan, pengakuan, pekerjaan, perjuangan
B. perburuhan, berakhirnya, pekerjaan, perjuangan
C. perburuhan, pengakuan, bersembunyi, perjuangan
D. perburuhan, merupakan, pekerjaan, perjuangan
E. perburuhan, pengakuan, pekerjaan, ditetapkannya

5. Simaklah kutipan kalimat berikut! (untk soal no. 5-6)


Penetapan 8 jam per hari sebagai salah satu ketentuan pokok
dalam hubungan industrial perburuhan adalah penanda
berakhirnya bentuk kerja paksa dan perbudakan yang
bersembunyi di balik hubungan industrial.
Kalimat tersebut jika diuraikan menurut jabatannya adalah ….
A. SPO
B. SPOK
C. SP
D. PS
E. SPK

6. Kata “penetapan” merupakan bentuk ….


A. konfiks
B. simulfiks
C. afiks
D. sufiks
E. infiks

7. “Tuntutan kaum buruh ini bermula sejak era industri di awal abad ke-
19”.
Jika diperhatikan konjungsinya pernyataan tersebut merupakan kalimat
….
A. simpleks
B. kompleks
C. imperatif
D. interogatif
E. tak langsung

8. Simaklah kutipan teks cerita sejarah berikut dengan saksama!


FIFA WORLD CUP
…..
ECAFE dibentuk pada 28 Mei 1947 yang kemudian diubah
menjadi ESCAP (Economic Commission for Asia and the Far
East), Colombo plan, dan KAA (Konferensi Asia Afrika)

Peristiwa Pembentukan ASEAN


….
Hingga batas akhir pendaftaran, FIFA tidak menerima satu pun
konfirmasi keikutsertaan Negara di Eropa. Bahkan, pada dua
bulan sebelum Piala Dunia digelar, pesertanya masih berjumlah
sembilan Negara.
Perbedaan isi pada kedua teks tersebut adalah ….
A. Wacana pertama membicarakan perubahan nama dari ESCAP menjadi
ECAFE; sedang wacana kedua membahas tentang FIFA yang tidak
menerima satu pun konfirmasi keikutsertaan Negara di Eropa hingga
batas akhir pendaftaran.
B. Wacana pertama membicarakan perubahan nama dari ECAFE menjadi
ESCAP; sedang wacana kedua membahas tentang FIFA yang telah
menerima satu pun konfirmasi keikutsertaan Negara di Eropa hingga
batas akhir pendaftaran.
C. Wacana pertama membicarakan perubahan nama dari ECAFE menjadi
ESCAP; sedang wacana kedua membahas tentang FIFA yang menerima
beberapa konfirmasi keikutsertaan Negara di Eropa hingga batas akhir
pendaftaran.
D. Wacana pertama membicarakan perubahan nama dari ESCAP menjadi
ECAFE; sedang wacana kedua membahas tentang FIFA yang tidak
menerima satu pun konfirmasi keikutsertaan Negara di Eropa hingga
batas akhir pendaftaran.
E. Wacana pertama membicarakan perubahan nama dari ECAFE menjadi
ESCAP; sedang wacana kedua membahas tentang FIFA yang tidak
menerima satu pun konfirmasi keikutsertaan Negara di Eropa hingga
batas akhir pendaftaran.

9. Perhatikan kutipan berikut kemudian susunlah menjadi sebuah paragraf


yang padu! (9-10)
(1) Di setiap generasi, selalu saja muncul gelombang
penggemarnya. (2) Salah satu kompetisi akbar yang sayang
untuk dilewatkan adalah Piala Dunia. (3) Baik itu dipandang
sebagai olahraga kesukaan maupun sekadar tontonan untuk
hiburan, sepak bola tidak pernah habis untuk dinikmati. (4)
Pesona sepak bola sebagai salah satu olahraga paling top
sejagat memang tak pernah pudar.
Paragraf yang kohesif dan koheren terdapat dalam ….
A. (1), (2), (3), (4)
B. (1), (2), (4), (3)
C. (4), (1), (3), (2)
D. (4), (1), (2), (3)
E. (4), (2), (1), (3)

10. Bacalah kutipan teks berikut dengan baik!


Lagu Indonesia Raya, lagu kebangsaan Bangsa
Indonesia, berkumandang dua kali di Stadion Tianhe.
Kalimat tersebut terdapat nomina ….
A. koordinatif
B. modifikatif
C. apositif
D. majemuk
E. menambahkan
TEKS EDITORIAL
Bacalah teks editorial berikut !
1. Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke,
Papua, mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas
kelulusan. Hal itu tidak usah dibanggakan, ujar Kepala Dinas Pendidikan
dan Pengajaran Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke, Sabtu (26/5).
Kalimat utama dalah paragraf diatas adalah ...
a. Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke,
Papua, mencapai 95%.
b. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan.
c. Hal itu tidak usah dibanggakan, ujar Kepala Dinas Pendidikan dan
Pengajaran Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke
d. Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke,
Papua, mencapai 85%.
e. Hanya saja, hal itu dinilai patokan kualitas kelulusan.

Bacalah teks editorial berikut !


2. Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,
mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan. Hal
itu tidak usah dibanggakan, ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran
Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke, Sabtu (26/5). Menyimak pernyataan
di atas menguatkan apa yang selama ini diwacanakan, khususnya saat UN tiba,
yaitu adanya kesenjangan taraf pendidikan di Tanah Air. Di wilayah barat,
pendidikan relatif maju. Lulusan UN bisa langsung bersaing secara setara di
kancah perguruan tinggi terkenal. Sebaliknya, siswa dari Merauke, jika ingin
masuk PTN terkenal, harus matrikulasi satu tahun kalau mau setaraf dengan
lulusan setingkat dari Jawa.
Fakta dalam paragraf diatas ...
a. Di wilayah barat, pendidikan relatif maju.
b. Lulusan UN bisa langsung bersaing secara setara di kancah perguruan tinggi
terkenal.
c. Sebaliknya, siswa dari Merauke, jika ingin masuk PTN terkenal, harus
matrikulasi satu tahun kalau mau setaraf dengan lulusan setingkat dari Jawa.
d. Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,
mencapai 95%.
e. Menyimak pernyataan di atas menguatkan apa yang selama ini diwacanakan,
khususnya saat UN tiba, yaitu adanya kesenjangan taraf pendidikan di Tanah Air.

Bacalah teks editorial berikut !


3. Namun, satu hal yang sama-sama menjadi perhatian adalah memajukan mutu
pendidikan secara nasional.
Kata kerja Rasional yang terdapat pada kalimat diatas ...
a. Namun
b. Menjadi
c. Memajukan
d. Yang
e. Secara

4. Dua solusi yang ditawarkan dalam editorial ini adalah pemanfaatan kemajuan
teknologi melalui program palapa ring dan belajar dengan pengalaman yang
ada.
Sinonim dari kata yang bercetak miring adalah ...
a. Akibat
b. Masalah
c. Jalan keluar
d. Pencapaian
e. Kesimpulan

5. Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,


mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan. Hal
itu tidak usah dibanggakan, ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran
Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke, Sabtu (26/5).
Kalimat langsung dari kalimat diatas ...
a. “Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,
mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan. Hal
itu tidak usah dibanggakan,” ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran
Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke
b. “Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,
mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan. Hal
itu tidak usah dibanggakan” ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran
Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke
c. “Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,
mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan. Hal
itu tidak usah dibanggakan.” ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran
Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke
d. menurut Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Merauke Vincentius
Mekiuw di Merauke “Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di
Merauke, Papua, mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan
kualitas kelulusan. Hal itu tidak usah dibanggakan.”
e. Menurut Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Merauke Vincentius
Mekiuw di Merauke “Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di
Merauke, Papua, mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan
kualitas kelulusan. Hal itu tidak usah dibanggakan,”

Perhatikan paragraf berikut!


6. (1) Mari kita jadikan pasca-UN sebagai momentum berbenah. (2) Sebagai
bangsa pembelajar, (3) jangan lagi kita mendengar kabar serupa tahun depan,
(4) karena hakikat pembelajaran adalah dicapainya perbaikan, (5) bukan
pencapaian yang sama dengan kemarin, apalagi lebih buruk.
Kalimat ajakan yang terdapat dalam paragraf diatas ...
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

Bacalah teks editorial berikut !


7. Meski lulus dengan persentase tinggi, dari kawasan Indonesia timur masih
timbul kerisauan tentang bagaimana bersaing dengan lulusan asal Jawa. Ini
kerisauan yang harus kita pikirkan upaya mengatasinya. Sejumlah putra
Indonesia timur, seperti dari Papua atau NTT, berhasil menunjukkan
intelegensia tinggi, seperti unggul dalam olimpiade fisika. Tugas kita berikutnya,
bagaimana kita menjadikan itu sebagai pola, bukan kasus.
Kesimpulan yang tepat untuk teks editorial tersebut ...
a. Upaya menyamakan persaingan lulusan Indonesia timur dengan Jawa
b. Lulusa Indonesia timur sangat berprestasi
c. Banyak ajang yang berhasil dijuarai putra putri Jawa
d. Upaya pemerintah menjadikan lulusan asal Jawa lebih maju daripada
Indonesia timur
e. Menjadikan pola, bukan kasus

8. Menyimak pernyataan di atas menguatkan apa yang selama ini


diwacanakan, khususnya saat UN tiba, yaitu adanya kesenjangan taraf
pendidikan di Tanah Air.
Antonim kata yang bercetak miring ...
a. Privat
b. Spesial
c. Umum
d. Personal
e. Seksama

Bacalah teks editorial berikut !


9. (1) Menyimak pernyataan di atas menguatkan apa yang selama ini
diwacanakan, khususnya saat UN tiba, yaitu adanya kesenjangan taraf
pendidikan di Tanah Air. (2) Di wilayah barat, pendidikan relatif maju. (3) Lulusan
UN bisa langsung bersaing secara setara di kancah perguruan tinggi terkenal. (4)
Sebaliknya, siswa dari Merauke, jika ingin masuk PTN terkenal, harus matrikulasi
satu tahun kalau mau setaraf dengan lulusan setingkat dari Jawa.
Kalimat opini terdapat dalam nomor ...
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 3 dan 4

Bacalah teks editorial berikut !


REFLEKSI HASIL UJIAN NASIONAL
Kelulusan ujian nasional (UN) jenjang SMA/MA/SMK di Merauke, Papua,
mencapai 95%. Hanya saja, hal itu dinilai bukan patokan kualitas kelulusan. Hal
itu tidak usah dibanggakan, ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran
Merauke Vincentius Mekiuw di Merauke, Sabtu (26/5). Menyimak pernyataan
di atas menguatkan apa yang selama ini diwacanakan, khususnya saat UN tiba,
yaitu adanya kesenjangan taraf pendidikan di Tanah Air. Di wilayah barat,
pendidikan relatif maju. Lulusan UN bisa langsung bersaing secara setara di
kancah perguruan tinggi terkenal. Sebaliknya, siswa dari Merauke, jika ingin
masuk PTN terkenal, harus matrikulasi satu tahun kalau mau setaraf dengan
lulusan setingkat dari Jawa.
10. Berdasarkan paragraf diatas tema yang tepat adalah ...
a. Kemanusiaan
b. Pendidikan
c. Sosial
d. Kebudayaan
e. Permasalah ekonomi
UNSUR INTERINSIK DAN EKSTRINSIK

1. Bacalah kutipan cerpen berikut!


Dua minggu sudah kau pergi. Meninggalkan jejak-jejak abadi di
hidupku. Warnanya mulai kusam, sayang. Bukan mungkin lagi, karena
usia kita sudah tua. Aku tak pernah menyangka bahwa minggu lalu
adalah hari terakhir kita berkumpul bersama anak-anak yang kita cinta.
Yang sudah kita besarkan dengan kasih sayang. Dari dekapan seorang
ayah sepertimu. Itu sangat membuat kami tenang.

Seyuman Terindah Darimu


Tema dari kutipan cerpen tersebut adalah.. (1. tema)
a. Kehilangan
b. Kesepian
c. Kerinduan
d. Kesendirian
e. Kepastian
Bacalah kutipan cerpen berikut untuk menjawab soal nomor 2-4!
Aku disini. Duduk di bawah batang pohon bunga Sakura dengan
mahkota bunganya yang berwarna putih. Terbayang wajahmu, yang
sekarang entah dimana.
Angin musim semi berhembus. Membuat ranting-ranting pohon itu
bergoyang. Hanya hembusan pelan, tapi beberapa kelopak bunga Sakura
terlepas dari rantingnya. Melayang-layang, sebelum akhirnya jatuh tepat
di pangkuanku. Musim semi yang sama dengan tahun lalu. Tapi terasa
berbeda tanpa adanya kau.
Teringat musim semi terakhir yang kita rayakan bersama. Disini. Di
bawah pohon bunga Sakura ini. Dengan perasaan bahagia, merayakan
hari kelulusan kita berdua.
Satu tahun berlalu, tapi aku masih ingat betul kejadian malam itu.
Ditengah perasaan suka cita, kau bilang padaku akan pergi ke tempat
yang jauh.
Bahkan aku masih mengingat angin musim semi yang berhembus kala
itu. Hening setelah kau berkata tadi. Hening yang tidak pernah muncul
sejak kita berdua menjadi sepasang sahabat. Ingin sekali aku menangis
dan berkata apapun untuk mencegahmu pergi. Tapi aku tidak bisa. Itu
pilihanmu.
Ke
lopak Bunga Sakura
2. Tema dari kutipan cerpen tersebut adalah.. (2. tema)
a. Kehilangan
b. Kesepian
c. Kerinduan
d. Kesendirian
e. Kepastian
3. Sudut pandang yang dipakai pengarang ada cerpen tersebut adalah.. (1.
sudut pandang)
a. Orang pertama pelaku utama
b. Orang pertama pelaku sampingan
c. Orang ketiga pengamat
d. Orang ketiga serbatahu
e. Campuran
4. Unsur intrinsik yang dominan pada kutipan cerpen tersebut
adalah.. (1. latar)
a. Tema
b. Latar
c. Alur
d. Penokohan
e. Gaya bahasa
Perhatikan kutipan cerpen di bawah ini untuk menjawab soal nomor
5-10!
Malam hari seperti biasanya, gadis yang akrab dipanggil Aisyah ini
meletakkan tangannya di depan jendela kamarnya. Wajahnya sadari tadi
menghadap ke langit yang bertaburan ribuan bintang dan…
“kreet…” bunyi pintu kamarnya terbuka sontak Aisyah langsung
memalingakan wajahnya ke arah pintu tersebut. Di sana sudah berdiri
seorang gadis sebanyanya sedang tersenyum.
“Aisyah! Besok kamu ikut ya ke pesisir pantai” ucap gadis itu yang
ternyata adalah Aurel. Dia adalah sahabat dekat Aisyah. Penampilanya
tidak begitu tertutup. Ia berpakaian rok mekar sampai menutupi mata
kakinya. Lengan baju hanya sampai sikunya. Dan rambut Aurel dikuncir
satu laksana mirip ekor kuda.
“hm… Buat apa aku kesana Rel?”. Tanya Aisyah.
“ya… Kamu bisa refresh otak kamu dan bisa bermain dengan alam”
jawab Aurel dengan meyakinkan Aisyah.
“aku bisa refresh otak ku dengan membaca lantunan ayat suci al-qur’an,
dan berkunjung ke masjid jika ingin bermain dengan alam,” ucap Aisyah
dengan panjang lebar.
“iya sih… Tapi kamu ikut dong aku besok. Please!” pinta Aurel dengan
menunjukkan raut muka yang penuh permohonan.
“ya sobat ku!.” terang Aisyah yang menerima ajakan Aurel
Girang Aurel dengan memeluk Aisyah.
Bingkai Cadar Ungu
5. Tema dari kutipan cepen tersebut adalah.. (3. Tema)
a. Cinta alam
b. Kesopanan
c. Kepatuhan
d. Persahabatan
e. Patriotisme
6. Alur yang terdapat pada kutipan cerpen tersebut adalah.. ( 1. Alur)
a. Alur maju
b. Alur mundur
c. Campuran
d. Lampau
e. Masa depan
7. Tokoh Aisayah pada kutipan cerpen tersebut adalah.. (1. penokohan)
a. Baik,penyabar,tegar
b. Baik, ramah, sabar, tegar,taat agama
c. Baik, setia kawan,alim, taat agama
d. Jujur, amanah,alim
e. Cerdas, pendiam,taat agama
8. Latar waktu dan tempat pada kutipan cerpen tersebut adalah.. (2. latar)
a. Malam hari, kamar Aisyah
b. Siang hari, rumah Aurel
c. Sore hari, kamar Aurel
d. Pagi hari, kamar Aisyah
e. Malam hari, rumah Aurel
9. Amanat dari kutipan cerpen tersebut adalah.. (1. amanat)
a. Senantiasa bersabar dalam menjalani hidup
b. Selalu berusaha untuk menyenangkan orang lain
c. Merenungi kesalahan yang diperbuat
d. Meyendiri di kamar dengan ribuan bintang
e. Berkunjung ke kamar orang lain
10. Tokoh Aisyah digambarkan dalam.. (2. penokohan)
a. Perkataan tokoh lain
b. Jalan pikiran tokoh
c. Percakapan antar tokoh
d. Penuturan penulis langsung
e. Tersurat
KUNCI JAWABAN

SURAT LAMARAN NOVEL


1. D 1. B
2. E 2. D
3. D 3. B
4. C 4. A
5. E 5. D
6. B 6. A
7. A 7. D
8. D 8. A
9. B 9. A
10.A 10. C

CERPEN NOVEL SEJARAH


1. B 1. A
2. C 2. D
3. C 3. C
4. C 4. A
5. D 5. C
6. E 6. A
7. B 7. B
8. E 8. E
9. E 9. C
10.C 10 C

TEKS EDITORIAL UNSUR INTERINSIK & EKSTRINSIK


1. A 1. A
2. D 2. C
3. B 3. A
4. C 4. B
5. A 5. D
6. A 6. A
7. A 7. C
8. C 8. A
9. B 9. B
10.D 10. C

Anda mungkin juga menyukai