Anda di halaman 1dari 9

[16/7 20:18] Ibu Muliaty HSM: Pekan : 1

Selasa, 17 juli 2018

🌸Tema :Allah Al khaliq Al mudabbir


🌸Judul : Macam-Macam Air Muthlaq
🌸Mpel : Fiqh
🌸Tujuan : Agar ananda memahami air muthlaq untuk bersuci
🌸Target :
1. Memahami makna fiqh
2. Memahami makna thoharoh
3. Memahami makna air muthlaq
4. Memahami macam2 air muthlaq

🌸Indikator Keberhasilan :
1. Ananda mampu menyebutkan macam2 air muthlaq
2. Ananda mampu bersuci dengan air muthlaq.

🌸 *Step 1 (knowledge)*
Alhamdulillah, Kita masih Semangat y
Nanda sholih/ah, Sudah siap belum hari ini, kita belajar bersama?
Nanda, dalam agama Islam, memiliki banyak tsaqofah atau ilmu yang sangat penting kita pelajari.
Di antaranya adalah fiqh.
Fiqh (‫ )فقه‬menurut arti bahasa Arab ialah paham atau pengertian. Sedangkan menurut istilah,
*fiqh* adalah llmu yang membahas tentang hukum-hukum syariah praktis (perbuatan nyata) yang
diambil dari dalil-dalil secara rinci..jadi nanda sholih/ah semua aktivitas n perbuatan kt itu diatur
mengikuti petunjuk Rasul n Kitabullah..

🌸Uslub:
Berikan contoh2 pembahasan fiqh seperti fiqh tatacara sholat, tatacara berwudhu dst

🌸*Step 2 (Comperhension)*

Nanda sholih/ah, pertama-tama yang perlu kita pelajari dalam fiqh yaitu *Thoharoh*.

*Thoharoh* ➡ berarti bersih atau bersuci. Menurut istilah, thoharoh adalah membersihkan hadats
atau menghilangkan najis, yaitu seperti darah, air kencing, dan tinja.

🌸Uslub:
Bertanyalah kepada nanda, apa saja yang perlu dibersihkan agar kita bisa dalam keadaan suci ?
Mengarahkan jawaban kepada: air kencing, darah, tinja dsb

🌸 *Step 3 (Application)*

Nanda sholih/ah, untuk mensucikan diri, kita membutuhkan benda seperti :


🌸. Air
🌸. Debu
🌸. Batu

🌸Uslub
Berikan gambaran bagaimana benda2 yg bisa mensucikan, misalkan ketika tangan terkena pipis
maka bisa mensucikannya dengan air atau tayamum ketika tdk menemukan air saat hendak
berwudhu dst

🌸 *Step 4 (Analysis)*
Nanda sholih/ah, yuk terlebih dahulu kita mengenal macam2 air untuk bersuci, di awali dengan
*air mutlak*.
✏Air muthlaq adalah air suci dan mensucikan, maksudnya air yang suci dan dapat dipakai untuk
bersuci.
Air Mutlaq ada 2 macam :
1. Air yang keluar dari Bumi seperti: Air Sumur, Air Sungai dan Mata Air.
2. Air yang turun dari langit seperti: Air hujan, Air embun , dan Air salju yang mencair.

MaasyaaAllah ya nanda, Allah Maha Pencipta Lagi menciptakan air dengan berbagai jenisnya,
yang kemudian Allah SWT Mengatur Air dibumi sedemikian rupa...Allah menciptakan air utk bs
kita ambil manfaatny salah satuny utk thaharah/bersuci dg demikian kt bs berwudhu utk
menunaikan sholat,mensucikan diri dari najis dst

🌸Uslub:
Mengajak ananda eksplorasi ke 2 jenis air mutlaq dengan mengajaknya ke laut,sumur dsb
kemudian bertanya itu termasuk jenis air yang mana. Dan tanya pula, Siapa yg menciptakan air
laut,sumur, hujan dsb?

🌸 *Step 5 (Syntesa)*

Nanda sholih/ah, ke 2 jenis air mutlaq tadi, kita bisa menggunakannya untuk bersuci.
Sebagaimana dalam firman Allah : _“..dan Allah menurunkan kepadamu hujan dari langit untuk
menyucikan kamu dengan hujan itu.”_ (QS. al-Anfal : 11)

🌸Uslub:
Minta ananda menyebutkan contoh2 air mutlaq

🌸 *Step 6(evaluasi)*

Nanda sholih/ah, maasyaaAllah ya? Allah menciptakan berbagai macam air dan kita harus
memanfaatkannya dengan baik.

Mari kita terus belajar agar ilmu semakin bertambah dan kita mampu mengamalkannya dalam
kehidupan sehari-hari.

🌸Uslub:
Hubungkan bahwa air adalah ciptaan Allah, diciptakan untuk memberi kebaikan kepada manusia.

Demikianlah bunda pelajaran fiqh kita pada pekan ini, semoga semakin menambah ilmu dan
semangat mengamalkan ilmu pada ananda tercinta.
Aamiiin ya Robb...
Terus semangat bunda✊✊✊ALLAHUAKBAR
🌸Referensi:
Fiqh Imam Syafi'i, Fiqh Islam Said Syabiq

[24/7 07:48] Ibu Muliaty HSM: Pekan 2


Selasa, 24 juli 2018

⭐Tema :Makna Laa ilaha illallah


⭐Judul : Tatacara Berwudhu
🌸Mapel : Fiqih
🌸Tujuan : Anak Paham tatacara berwudhu.
🌸Target : 1. Anak memahami makna berwudhu
2. Anak mengetahui rukun dan sunah-sunah wudhu
3. Anak mengetahui cara dan keutamaan berwudhu
🌸Indikator Keberhasilan:
1. Aqliyah : Anak memahami tatacara berwudhu
2. Nafsiyah : Anak akan selalu menjaga wudhu
3. Sensorik : Mengurutkan gambar, menggunting, menempel dan mewarnai

🌸 *Step 1 (Knowledge)*
Bismillah...
Pekan lalu kt sudah mengenal macam2 air utk bersuci...maka hari ini kt mw bljr
bersuci..sebelumnya nanda masih ingat tidak tujuan diciptakan manusia?kt harus beribadah kpd
Allah SWT yaitu bs dlm bentuk sholat...
Nanda sholih/ah,umi punya pertanyaan sebelum sholat kita harus apa dulu yah?
MasyaaAllah , pintarnya..

Ya kita harus *berwudhu* apa itu berwudhu?? ya..


*Wudhu* menurut bahasa ➡ Bersih dan Indah. Nah kalo menurut *Syariah islam* ➡
menggunakan air pada anggota badan tertentu dengan cara tertentu yang dimulai dengan niat guna
menghilangkan hadast kecil. Dan Wudhu merupakan salah satu syarat sahnya sholat dek, (orang
yang akan sholat, diwajibkan berwudhu lebih dulu, tanpa wudhu shalatnya tidak sah.
🌸uslub : perlihatkan lah gambar pada nanda cara² berwudhu.

🌸*Step 2 ( Comperhension)*

Nanda, kita berwudhu itu tidak asal berwudhu loh?! Tapi wudhu itu memiliki cara-cara yang harus
sesuai dengan al-quran dan hadits Rasulullah Saw, sebagaimana yang diperintahkan oleh Allah
SWT dalam Al-Qur'an: *_“Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan
shalat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan
(basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki. Dan jika kamu junub, maka ya bsk lah, dan jika
kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh
perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan tanah yang baik
(bersih). Sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu. Allah tidak hendak menyulitkan kamu,
tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, supaya kamu
bersyukur.”_ (QS.Al-Ma’idah: 6)*. dan sebagaimana juga dalam sabda Rasulullah SAW:
*_“Allah tidak akan menerima shalat seorang di antaramu jika berhadats sehingga berwudhu.”_
(As Syaikhani)*.

Nah, nanda Dari ayat dan hadits inilah kita mendapat kabar gembira dari Allah dari kitabNya yaitu
Alqur'an petunjuk hidup..sehingga kita bisa mengetahui tentang tatacara berwudhu
🌸Uslub:
Ajaklah ananda berdialog seputar wudhu dan apa yang tadi ia lht melalui gambar

🌸 *Step 3 (Application)*

Nanda sholih/Sholihaah..., bagaimana tadi ayat dan hadits yang umi bacakan, tahu ndak urutan-
urutan nya? sekarang yuk kita lakukan bersama umi.., rukun wudhunya.
1🌸. Niat berwudhu dengan ‫تعالى هللا فرضا صغر اال الحدث الوضؤلرفع نويت‬
2🌸 Membasuh muka
3🌸. Membasuh kedua tangan sampai ke siku
4🌸. Mengusap kepala (sebagian atau keseluruhannya)
5🌸 Membasuh kedua kaki sampai ke mata kaki
6🌸. Tertib/urut

🌸uslub : diajak
langsung ke tempat wudhu.

🌸*Step 4 (Analysis)*
Nanda sholih/ah, ternyata ada juga sunah-sunah wudhu juga loh? sunnah2nya ini tidak harus
dilakukan, tetapi jika dilakukan akan mendapatkan tambahan pahala sebagai bekal kita ke Surga🌸.
Diantaranya
Sunnah2 wudhu adalah:
1🌸 Membaca basmallah
2🌸. Mencuci kedua telapak tangan tiga
3🌸. Berkumur-kumur sambil Menggosok gigi sebelum memulai wudhunya karena Rasulullah saw
bersabda “Sekiranya aku tidak memberatkan umatku niscaya aku perintah mereka bersiwak tiap
kali akan berwudhu.”(Riwayat Ahmad dan dishahihkan oleh Al-Albani dalam Al-Irwa’).
kali sebelum berwudhu.
4🌸. Menghirup air dgn hidung.
5🌸. Mencelah-celahi jenggot jika tebal ketika membasuh muka.
6🌸. Mencelah-celahi jari-jari tangan dan kaki di saat mencucinya krn Rasulullah bersabda “Celah-
celahilah jari-jemari kamu.”.
7🌸. Mencuci anggota wudhu yg kanan terlebih dahulu sebelum mencuci anggota wudhu yg kiri.
8🌸. Mencuci anggota-anggota wudhu dua atau tiga kali namun kepala cukup diusap satu kali
usapan saja.
9🌸. Menyapu seluruh kepala dg air
1🌸0🌸 membaca do'a wudhu.

Selain itu pula wudhu memiliki keutamaan nya loh?


Seperti ➡jika seseorang terus menerus dalam keadaan suci atau berwudhu. Yaitu tatkala wudhu
batal, kemudian kembali berwudhu lagi. Maka
Keadaan seperti itu akan mudah bagi kita untuk melakukan ibadah. Kala ingin membaca Al
Qur’an dan memegang mushaf, maka bisa langsung membaca. Kala ingin laksanakan shalat
sunnah, maka dengan mudah pula bisa melakukannya. Inilah yang didapat dari orang yang selalu
menjaga wudhu.

Keutamaan orang yang selalu menjaga wudhu disebutkan dalam hadits berikut tentang Bilal yang
disebutkan bahwa suara sandal beliau sudah terdengar di surga.

Dari Abu Buraidah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa salam di pagi hari memanggil Bilal lalu
berkata,

َ ‫سمِ ْعت ِإالَّ قَط ْال َجنَّةَ دَخ َْلت َما ْال َجنَّ ِة ِإلَى‬
‫سبَ ْقتَنِى ِب َم ِبالَل يَا‬ َ ‫ار َحةَ دَخ َْلت أ َ َمامِ ى َخ ْش َخ‬
َ َ‫شتَك‬ ِ َ‫سمِ ْعت ْال َجنَّةَ ْالب‬ َ ‫أ َ َمامِى َخ ْش َخ‬
َ َ‫شتَكَ ف‬

“Wahai Bilal, kenapa engkau mendahuluiku masuk surga? Aku tidaklah masuk surga sama sekali
melainkan aku mendengar suara sendalmu di hadapanku. Aku memasuki surga di malam hari dan
aku dengar suara sendalmu di hadapanku.”

Bilal menjawab,

ِ َّ ‫صلَّيْت إِالَّ قَط أَذَّ ْنت َما‬


‫ّللا َرسو َل يَا‬ َ َ ‫لِل أ َ َّن َو َرأَيْت ِع ْندَهَا ت ََوضَّأْت إِالَّ قَط َحدَث أ‬
َ ‫صابَنِى َو َما َر ْكعَتَي ِْن‬ ِ َّ ِ ‫ى‬ َ ‫َر ْكعَتَي ِْن‬
َّ َ‫عل‬

“Wahai Rasulullah, aku biasa tidak meninggalkan shalat dua raka’at sedikit pun. Setiap kali aku
berhadats, aku lantas berwudhu dan aku membebani diriku dengan shalat dua raka’at setelah itu.”
(HR. Tirmidzi no. 3689 dan Ahmad 5: 354. Al Hafizh Abu Thohir mengatakan bahwa sanad
hadits tersebut hasan)

MasyaaAllah indahnya..

🌸Uslub: yuk ulang kembali dengan me lengkapi wudhu kita


dengan sunnah-sunnah wudhu.

🌸*Step 5 (Syntesa)*

Nanda Sholih/hah tadi kita sudah praktekan tata cara berwudhu menurut Al-qur'an , kemudian
setelah kita pahami yuk kita susun gambar puzzle berwudhu yang sudah kita buat. Sesuai ya,
dengan urutannya.
🌸uslub : nanda di ajak mengurutkan kan puzzle berwudhu
🌸 *Step 6 (Evaluasi)*

Nanda Sholih/Sholihaah..begitulah cara kt menyembah Allah harus dalam keadaan suci...ada adab
ny kita kepada Allah...

Yuk mulai sekarang jangan malas² berwudhu, alangkah baiknya jika kita menyempurnakan wudhu
nya..

Baarakallahu fiikum
Semoga bermanfaat🌸🌸

[31/7 06:27] Ibu Muliaty HSM: 🌸Pekan 3


Selasa,31 juli 2018
🌸Tema : Bersyukur pada Allah swt.
🌸Judul : Tatacara tayyammum
🌸Mapel : Fiqih
🌸Tujuan : Anak paham tatacara tayyammum
🌸Target
1.Anak memahami sebab kebolehan tayyammum
2. Anak mengetahui syarat dan sunnah sunnah tayyammum
3. Anak mengetahui tata cara bertayyammum
✏Indikator keberhasilan :
1. Aqliyah : Anak memahami sebab, syarat dan tatacara tayyammum
2. Nafsiyah : Anak tetap sholat dalam keadaan apapun.
3.Sensorik : Mengurutkan dan mewarnai gambar, paktek tayammum
🌸Step 1 (knowledge)
Nanda sholih/ah..gmn pekan ini kita tetap semangat y...belajar ny...kali ini kt mau belajar tentang
tayyammum...ada yg tahu? klo tdak dengarkan ummi baik-baik y...⛔
Kalo suatu waktu kita ingin sholat tapi nda ada air bagaimana dik? (explore jawaban ananda)
Nah dalam fiqh Islam ada yang disebut Tayyammum, dalam bahasa Arab artinya bermaksud atau
bertujuan. Dalam ilmu fiqih maknanya adalah menghapus muka dan kedua tangan dengan tanah
yang suci sebagai pengganti wudhu dan mandi besar. Jadi, sekiranya kita tidak dapat berwudhu
atau mandi junub dengan air karena sakit atau karena tidak ada air, maka wajib bertayammum.
Tayyammum adalah salah satu rukshah (keringanan) dari Allah diberikan kepada umat Islam yang
memiliki udzur atau halangan seperti sakit dan ketiadaan air.
🌸uslub : perlihatkan lah gambar pada nanda cara2 tayyammum.
🌸Step 2 (comperhension)
Nanda,kita tayyammum itu tidak asal-asalan tp memiliki cara cara yg harus sesuai dg al quran dan
hadist Rasulullah Saw,
Allah berfirman:
‫ضى ك ْنت ْم َوإِ ْن‬ َ ‫علَى أ َ ْو َّم ْر‬
َ ‫سفَر‬ َ ‫سآ َء الَ َمسْتم أ َ ْو ْالغَآئِطِ ِمن ِم ْنك ْم أ َ َحد َجآ َء أ َ ْو‬
َ ِ‫صعِيدا فَتَيَ َّممواْ َمآء ت َِجدواْ فَلَ ْم الن‬
َ ‫طيِبا‬ َ ْ‫سحوا‬ َ ‫ام‬ ْ َ‫بِوجوهِك ْم ف‬
َ
‫﴿ النساء – َوأ ْي ِديَك ْم‬٤٣﴾
Artinya: “Dan jika kamu sakit atau sedang dalam musafir atau kembali dari tempat buang air atau
kamu telah menyentuh perempuan, kemudian kamu tidak mendapat air, maka bertayamumlah
kamu dengan tanah yang baik (suci); sapulah mukamu dan tanganmu”. (Qs An-Nisa’ ayat: 43)
Adapun hadist tentang tayyammum yaitu:
‫ع ْن‬َ ‫ع َّمار‬ َ ‫ي يَاسِر بْن‬ َ ‫ض‬ ِ ‫ع ْنه هللا َر‬َ ‫ قَا َل‬: ‫ب فِي فَت َ َمعَّ ْكت أَجْ نَبْت‬ ِ ‫ي فَأ َ ْخبَ ْرت الت َرا‬ َّ ِ‫صلَّى النَّب‬
َ ‫ّللا‬ َ ‫سلَّ َم وآله‬
َّ ‫علَ ْي ِه‬ َ ‫ فَقَا َل بِذَلِكَ َو‬: ‫إنَّ َما‬
ْ
َ‫ َه َكذَا يَكفِيك‬، ‫ب‬
َ ‫ض َر‬ َ
َ ‫على يَدَ ْي ِه َو‬ َ ‫ض‬ َ ْ
َ ‫س َح اْل ْر‬ َّ
َ ‫)الشيخان رواه( َو َكف ْي ِه َوجْ َهه َو َم‬
Dari Ammar bin Yasir ra, ia berkata, “Aku berjunub, lalu aku berguling-guling di atas debu, lalu
aku ceritakan hal itu kepada Nabi saw, kemudian ia bersabda, ”Sesungguhnya cukup bagimu
hanya berbuat begini”, yaitu Nabi saw menepuk kedua telapak tangannya ke tanah, kemudian
mengusapkan kedua tangannya itu pada mukanya dan telapak tangannya”. (HR Bukhari dan
Muslim)
Nah, nanda Dari ayat dan hadist inilah kita mengetahui bahwa Allah (Islam) memberikan
kemudahan dan solusi bagi kita agar kt tetap bs menjalankan ibadah sholat meski tidak ada air
🌸Uslub :
Ajaklah ananda berdialog seputar tayyammum dan apa yg tadi ia lihat melalui gambar
Nanda sholih/ah,ternyata ada beberapa alasan yg syar'i kapan kt boleh melakukanny tayyammum,
yaitu :
1. Sewaktu tidak ada air
Firman Allah:
‫صعِيدا فَتَيَ َّممواْ َمآء ت َِجدواْ فَلَ ْم‬ َ ‫طيِبا‬ َ – ‫﴿ النساء‬٤٣﴾
Artinya: “kemudian kamu tidak mendapat air, maka bertayamumlah kamu dengan tanah yang baik
(suci)” (Qs An-Nisa’ ayat:43)
‫ع ْن‬ َ ‫ي ذَر أَبِي‬ َ ‫ض‬
ِ ‫ّللا َر‬ َّ ‫ع ْنه‬ َ ‫ي أ َ َّن‬ َّ ِ‫صلَّى النَب‬ َ ‫علَ ْي ِه هللا‬ َ ‫سلَّ َم َوآ ِل ِه‬ َ ‫ قَا َل َو‬: ‫صعِيد‬ َّ ‫الطيِب ال‬ َّ ‫صحيح حسن( ا ْل َما َء يَ ِج ِد لَ ْم َما ْالم ْسل ِِم َوضوء‬
‫)الترمذي و داود أبو‬
Telah diriwayatkan bahwa Rasulallah saw bersabda: “Tanah yang baik (suci) wudhunya seorang
muslim jika tidak ada air” (HR Abu Daud, at-Tirmidzi)
2. Sewaktu berbahaya memakai air (karena sakit).
Firman Allah:
‫ضى ك ْنت ْم َو ِإ ْن‬ َ ‫﴿ النساء – َّم ْر‬٤٣﴾
Artinya: “Dan jika kamu sakit” (Qs an-Nisa’ ayat: 43)
3. Sewaktu perlu air untuk keselamatan jiwa (manusia atau hewan)
4. Sewaktu udara sangat dingin dan tidak ada api atau pemanas untuk memanaskan air.
‫ع ْن‬ َ ‫ع ْمرو‬ َ ‫ي العَاص اب ِْن‬ َ ‫ض‬ ِ ‫ع ْنه هللا َر‬ َ ‫ قَا َل‬: ‫اردَة لَ ْيلَة فِي احْ تَلَ ْمت‬ ِ َ‫ت غ َْز َوةِ فِي ب‬ ِ ‫سالَس ِِل ذَا‬ َّ ‫س ْلت ِإ ْن فَأ َ ْشفَ ْقت ال‬ َ َ ‫أ َ ْهلِكَ أ َ ْن ا ْغت‬
‫صلَّيْت ث َّم فَتَيَ َّم ْمت‬ َ ‫ي‬ ‫ب‬‫ا‬‫ح‬
ِ َ ‫ص‬
ْ َ ‫أ‬‫ب‬
ِ َ ‫ح‬ ‫ب‬
ْ ‫الص‬ ‫وا‬ ‫َر‬‫ك‬ َ ‫ذ‬ َ ‫ف‬ َ‫ِك‬ ‫ل‬ َ ‫ذ‬ ‫ي‬
ِ ِ ‫ب‬َّ ‫ن‬ ‫ِل‬
‫ل‬ ‫ى‬ َّ ‫ل‬‫ص‬َ َّ
‫ّللا‬ ‫ه‬
ِ ‫ي‬
ْ َ ‫ل‬‫ع‬َ َ َ َ ‫م‬َّ ‫ل‬ ‫س‬ ‫و‬ ‫ل‬ َ ‫ا‬َ ‫ق‬ َ ‫ف‬ ‫ا‬ َ ‫ي‬ ‫و‬ ‫ر‬‫م‬ ْ ‫ع‬
َ َ‫ْت‬‫ي‬ َّ ‫ل‬‫ص‬َ َ‫ك‬ ِ َ ‫جنب َوأ َ ْنتَ ِبأ‬
‫ب‬ ‫ا‬‫ح‬ ‫ص‬
ْ َ
‫ال مِ ْن َمنَعَنِي ِبالَّذِي فَأ َ ْخبَ ْرته‬ ِ َ ‫س‬ ِ ‫ت‬ ْ
‫غ‬ ‫اال‬ ‫ت‬ ‫ل‬ْ ‫ق‬ ‫و‬َ ِ‫ِي‬ ‫ن‬ ‫إ‬ ‫ت‬ ‫ع‬
ْ ِ‫م‬‫س‬َ َ ‫ّللا‬َّ ‫ول‬ ‫ق‬ َ ‫ي‬ ” ‫ال‬ ‫و‬َ ‫وا‬ ‫ل‬ ‫ت‬‫ق‬ْ َ ‫ت‬ ‫م‬ ‫ك‬
ْ َ‫س‬ ‫ف‬ ْ
‫ن‬ َ ‫أ‬ ‫ن‬َّ ‫إ‬
ِ َ َّ
‫ّللا‬ َ‫ان‬ ‫ك‬ َ ‫م‬
ْ ِ‫ك‬ ‫ب‬ ‫ا‬ ‫يم‬ ِ‫ح‬ ‫ر‬
َ ” َ‫ضحِ ك‬ َ َ‫ّللاِ َرسول ف‬ َّ
‫صلَّى‬ َ َّ
‫ّللا‬ ‫ه‬
ِ ‫ي‬
ْ َ ‫ل‬‫ع‬ ‫م‬َّ ‫ل‬ ‫س‬ ‫و‬
َ َ َ َ ْ َ َ ‫م‬َ ‫ل‬ ‫و‬ ْ
‫ل‬ ‫ق‬ ‫ي‬ ‫ا‬‫ْئ‬
‫ي‬ ‫ش‬َ (‫صحيح‬ ‫على‬ ‫شرط‬ ‫الشيخين‬ ‫وأبو‬ ‫داود‬ ‫والبيهقي‬ ‫و‬ ‫)الحاكم‬
Dari Amru bin al-Ash, ia berkata: ”Ketika kami dalam peperangan Zatu al-Salasil (8H), aku telah
mimpi (berjunub) sedangkan ketika itu udara sangat dingin. Aku kuatir jika aku mandi akan
binasa (sakit), lalu aku bertayammum dan mengimamkan sholat subuh bersama-sama kawan-
kawanku. Ketika kami sampai di sisi Rasulullah saw, kawan-kawanku mengadu hal tersebut
kepada beliau. Lalu Rasulullah saw bersabda: “Wahai Amru! Kamu sholat dengan kawan-
kawanmu, sedangkan engkau berjunub?” Maka aku beritahukan sebab tidak bisa mandi janabah,
aku berkata: “aku teringat firman Allah: (Dan janganlah kamu membunuh dirimu, sesungguhnya
Allah adalah Maha Penyayang kepadamu). Lalu akupun bertayammum dan sholat”. Rasulullah
saw tertawa dan tidak berkata apa-apa” (HR Bukhari Muslim, Abu Daud, al-Baihaqi, al-Hakim)
🌸Step 3 (Application)
Ananda sholeh/ah ternyata ada beberapa syarat yg harus kita perhatikan sebelum kt tayyammum⛔
1. Harus dengan tanah suci yang berdebu diiringi dengan tujuan ingin bertayammum.
Allah berfirman
ْ‫صعِيدا فَتَيَ َّمموا‬ َ ‫طيِبا‬ َ – ‫﴿ النساء‬٤٣﴾
Artinya: ” maka bertayamumlah kamu dengan tanah yang baik (suci)” (Qs An-nisa’ ayat:43)
2. Harus dengan dua penghapusan, menghapus muka dan tangan sampai ke siku hanya satu kali
penghapusan. Tayammum adalah pengganti wudhu. Maka pengganti harus sama dengan yang
diganti. Jadi penghapusan tangan sampai ke siku dalam tayammum sama dengan perintah Allah
untuk membasuh tangan sampai ke siku disaat wudhu.. .
Firman Allah:
‫صعِيدا فَتَيَ َّممواْ َمآء ت َِجدواْ فَلَ ْم‬ َ ‫طيِبا‬ َ ْ‫سحوا‬ َ ‫ام‬ ْ َ‫﴿ النساء – َوأ َ ْي ِديَك ْم بِوجوهِك ْم ف‬٤٣﴾
Artinya: “kemudian kamu tidak mendapat air, maka bertayamumlah kamu dengan tanah yang baik
(suci); sapulah mukamu dan tanganmu”. (Qs An-Nisa’ ayat: 43)
3. Boleh bertayammum hanya setelah masuk waktu shalat, karena tayyammum adalah pengganti
air dan tidak dilakukan kecuali setelah masuk waktu yaitu setelah diyakini betul betul ketiadannya.
4. Harus bertayammum setiap shalat fardhu.
Allah berfirman
‫صالةِ إِلَى ق ْمت ْم إِذَا آ َمنواْ الَّذِينَ أَي َها يَا‬ َّ ‫ق إِلَى َوأ َ ْي ِديَك ْم وجوهَك ْم فا ْغسِلواْ ال‬ ِ ِ‫سحواْ ْال َم َراف‬ َ ‫ين إِلَى َوأ َ ْرجلَك ْم بِرؤوسِك ْم َو ْام‬ ِ َ‫كنت ْم َوإِن ْال َك ْعب‬
ْ َّ
‫ضى كنتم َوإِن فَاط َّهروا جنبا‬ َ ‫على أ ْو َّم ْر‬ َ َ َ ‫سفَر‬ َ َ
َ ‫سآ َء الَ َمسْتم أ ْو الغَائِطِ ِمنَ ِم ْنك ْم أ َحد َجآ َء أ ْو‬ ْ َ َ ْ ْ
َ ِ‫صعِيدا فَتَيَ َّمموا َمآء ت َِجدوا فَل ْم الن‬ َ ‫طيِبا‬ َ
ْ‫سحوا‬ َ ‫ام‬ َ
ْ َ‫﴿ المائدة – ِم ْنه َوأ ْيدِيك ْم بِوجوهِك ْم ف‬٦﴾
Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan salat, maka basuhlah
mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kakimu sampai
dengan kedua mata kaki, dan jika kamu junub maka mandilah, dan jika kamu sakit atau dalam
perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, lalu kamu
tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan tanah yang baik (bersih); sapulah mukamu
dan tanganmu dengan tanah itu” (Qs Al-Maidah ayat:6)
Ananda sholeh/ah yuk bertayammum:
1. Memindahkan tanah yang berdebu ke muka dan tangan.
Firman Allah: “maka bertayamumlah kamu” an-Nisa’, 43
2. Niat (aku niat bertayammum untuk melakukan shalat) disertai tepukan tangan ke tanah dan
menyapunya.
‫صلَّى هللاِ َرس ْول قَا َل‬ َ ‫سلَّ َم َوآ ِل ِه‬
َ ‫علَ ْي ِه هللا‬ َ ‫ َو‬: ” ‫ت اْل َ ْع َمال إِنَّما‬
ِ ‫)المسبق الحديث( ”بالنِيَّا‬
Rasulallah saw bersabda “Sesungguhnya setiap amal perbuatan tergantung pada niatnya” (HR
Bukhari Muslim)
3. Menghapus muka satu kali
4. Menghapus kedua tangan sampai ke siku satu kali
5. Tertib antara kedua penghapusan, yaitu menghapus muka dahulu baru setelah itu tangan.
Allah berfirman ” sapulah mukamu dan tanganmu“. an-Nisa’ 43

🌸Step 4 (analisys)
Ananda sholeh/ah...islam itu agama yg bgtu sempurna...ktka dlam kehidupan sehari hari kt tdak
menemukan air...maka Allah membolehkan kt utk tayyammum disinilah pentingny kt bljar fiqih
agar tau aturan Allah dlm ibadah dan wujud dari rasa syukur atas nikmat yg Allah berikan kita
tidak boleh meninggalkan kewajiban sholat..

Kalo gak tayammu jg? Wah..tentu ga bisa sholat kan? Rugi sbg ank sholeh yg beriman pd Allah
karena sholat adalah kewajiban yg harus ditunaikan ya nanda..

Padahal Allah SWT tidak pernah menyusahkan umatnya dalam hal ibadah bahkan sangat
memudahkannya.

“Sesungguhnya tanah itu dapat mensucikan bagi orang Islam, meskipun dia tidak menemukan air
selama sepuluh tahun. Akan tetapi setelah dia menemukan air, maka hendaklah dia mengusapkan
air tersebut ke kulitnya (bersuci dengannya).” (HR. at-Tirmidzi)
Jk tlah ditemukan air kembali maka kita gunakan air.
🌸Step 5 (syntesa)
Nand sholih/ah,ternyata ada jg sunnah-sunah tayyamum jg lho?sunnah2 ny ini tdk hrs
dilakukan,tetapi jk dilakukan akan mendapatkan tambahan pahala sebagai bekal kita ke
Surga🌸.Diantaranya
Sunah Tayammum
Membaca bismillah, Mendahulukan yang kanan dari yang kiri, Menghapus muka dari atas ke
bawah seperti membasuh muka dalam berwudhu, Mengurangi debu tanah, Berturut-turut yaitu
tidak ada jarak waktu antara menghapus muka dan tangan, Membuka jari jari tangan sewaktu
meletakannya di tanah, Membuka cincin, Melewatkan tangan yang berdebu ke angota tayammum,
Menghapus muka dan tangan satu kali-satu kali, Menghadap kiblatBerdo’a setelah selesai (sama
seperti do’a setelah wudhu)

🌸Step6
(Evaluation)
Nah Ananda sholeh/ah td sudah mendengarkan penjelasan ummi n kt sudah praktek bareng
tayyammum coba kt ingat kembali bgmn cara tayyammum...
🌸Uslub: minta nanda mengurut kan gambar dan menyebutkan urutany
🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸

[7/8 07:03] Ibu Muliaty HSM: Silabus fiqih


Hari/tanggal : Selasa/7 Agustus 2018
🌸 Tema : Ketaatan Pada Allah
🌸Mapel : Fiqih
🌸Judul : Syarat Sah Sholat
🌸 Tujuan : Nanda paham apa saja syarat sah sholat
🌸 Target :
1. Nanda paham apa saja yang harus dilakukan sebelum melaksanakan sholat
2. Nanda paham apa saja hal-hal yang membatalkan aholat

🌸 Indikator :
1. Aqliyah : nanda mampu menyebutkan apa saja syarat sah sholat
2. Nafsiyah : nanda terbiasa sholat di awal waktu
3. Motorik : mengenal arah kiblat dan arah mata angin yang lainnya

1🌸 Knowledge
Assalaamu 'alaikum nanda sholih/ah, apa kabarnya hari ini? Alhamdulillah, luar biasa, Allahu
Akbar. Kita bertemu kembali dg hari Selasa, semoga kita senantiasa diberi kesehatan, iman yang
kuat dan produktif, aamiin
Nanda sholih/ah, minggu lalu kita sudah belajar tentang berwudlu, kita main tebak2an yuk...
Anak sholih kalau mandi pakai air apa? Kalau minum dengan air apa? Lalu kalau mau sholat
harus apa dulu??------> biarkan anak menjawab untuk mengecek ingatan materi minggu lalu

2🌸 Comprehension
Nanda sholih/ah hari ini bunda akan menjelaskan apa saja syarat sah sholat, karena tujuan kita
berwudlu salah satunya adalah sebagai syarat sah sholat. Allah tdk menerima sholat seseorang
hamba tanpa disertai dg berwudlu:
Allah tidak akan menerima sholat seseorang yang dilakukan tanpa bersuci (HR. Alkhomsah
kecuali Bukhari)

Syarat sholat diantaranya:


1 Bersuci dari najis, yaitu mencakup sucinya badan dari najis shg tdk boleh sholat orang yang
terkena najis badannya
2. Sucinya pakaian, sucinya pakaian yang dikenakan dalam sholat, firman Allah SWT
Dan pakaian yang kamu pakai hendaklah kamu bersihkan (QS. AlMudatsir(74) : 4)
3. Sucinya tempat yang dipergunakan untuk sholat, didasaraan pada hadits yang mengisahkan ttg
seorang arab udik yang kencing di dalam masjid, lalu nabi mengatakan
"Siramlah diatas air kencing itu dg setimba air"
4. Menutup aurat. Diriwayatkan dari Aisyah ra. Bahwasanya nabi bersabda
"Allah tdk akan menerima sholat seorang anak perempuan yang sudah hais kecuali dengan
mengenakan khimar." (HR. Al Khomsah, kecuali Nasai)
Menutup aurat haruslah dengan pakaian yang terbuat dari kain yang tidak tembus pandang
5. Menghadap kiblat. Diriwayatkan dari Usamah bin Zaid
"Bahwasanya nabi memasuki baitullah, sedang beliau tdk melakukan sholat, lalu beliau keluar dan
melakukan ruku (sholat 2 rakaat dihadapan ka'bah. Beliaupun bersabda: inilah kiblat." (Al hadits)

3🌸 Aplication
Alhamdulillaah nanda sholih/ah sydah tahu apa saja syarat sah sholat. Syarat sah sholat ini harus
kita perhatikan dan penuhi sblm melaksanakan sholat, agar sholat kita sah dan diterima oleh Allah
uslub ---->…minta nanda mengulang kembali apa sj syarat sah shokat

4🌸 Analysis
Sekarang coba nanda perhatikan gambar ini -------> perlihatkan gambar/video wanita yang sedang
sholat dengan tdk menutup aurat dg sempurna.
Kira2 kalau sholat dengan pakaian seperti itu, sah tdk sholatnya?
Biarkan anak menjawab sesuai dg yang sdh dipahami

Adapun hal2 yang membatalkan aholat adalah apabila tdk terpenuhinya salah satu syarat dari
syarat sah sholat, shg batallah sholat seseorang

5🌸 Sintesa
Yuk sekarang kita bermain mengenal arah Barat, timur, utara, selatan, untuk mengenalkan arah
kiblat
Uslub : nanda diminta menyebutkan arah sambil memutar badan sesuai dg arah mata angin yg
disebutkan

6🌸 evaluation
Alhamdulillah nanda sdh tahu dan paham apa sj syarat sah sholat, shg nanda harus berhati2 setiap
akan melakukan sholat agar syarat sahnya terpenuhi shg sahlah sholat yang nanda lakukan. Tdk
lupa bahwa sholat di awal waktu itu yang utama.

Selamat membersamai generasi cemerlang ibu2 tangguh


🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸

Anda mungkin juga menyukai