Anda di halaman 1dari 2

Proses Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah

Sebelum melaksanakan pemilihan kepala daerah ada tahapan atau proses yang harus dilaksanakan.
Pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah adalah sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat di wilayah
provinsi dan/atau kabupaten/kota berdasarkan pancasila dan undang-undang dasar 1945 Republik
Indonesia. Bahwa proses pelaksanaan pilkada diartikan sebagai salah satu rangkaian kegiatan pencalonan
kepala daerah oleh partai maupun gabungan partai kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai
lembaga yang diberi wewenang memperosesnya mulai dari penetapan pemilih hingga pelantikan kepala
daerah. Prosesnya diantaranya:
1. Penetapan Pemilih
2. Pendaftaran dan Penetapan Pasangan Calon
3. Kampanye

Contoh pilkada di Indonesia misalnya tahapan Pilkada Serentak di Aceh 2017:


3-7 Agustus 2016 - Penyerahan syarat dukungan cagub cawagub jalur perseorangan.
3–12 Agustus 2016 - Perhitungan jumlah minimal dukungan, sebaran dan analisa berkas dukungan calon
perseorangan.
11–18 September 2016 - Pengumuman pendaftaran pasangan calon.
21–21 September 2016 - Pendaftaran pasangan calon.
21–27 September 2016 - Pengumuman dokumen syarat pasangan calon di laman resmi KIP.
21–25 September 2016 - Pemeriksaan kesehatan pasangan calon.
21–27 September 2016 - Uji kemampuan baca Alquran bagi pasangan calon.
29 September – 1 Oktober 2016 - Perbaikan syarat calon.
8–21 Oktober 2016 - Penyusunan daftar pemilih hasil pemutakhiran data.
22 Oktober 2016 - Penetapan pasangan calon
23 Oktober 2016 - Pengundian Nomor Urut Kandidat.
25 Oktober - Penyerahan laporan awal dana kampanye.
2–3 November - Penetapan daftar pemilih sementara.
26–8 Desember 2016 - Rekapitulasi dan penetapan daftar pemilih tetap.
26 Oktober 2016 – 11 Februari 2017 – Masa kampanye.
26 Oktober 2016 - Kampanye visi dan misi serta program kandidat di Parlemen Aceh.
26 Oktober 2016 – 11 Ferbruari 2017 - Debat publik atau debat terbuka antarpasangan calon.
15–14 Februari 2017 - Masa tenang.
15 Februari 2017 - Pemungutan suara.
25–21 Februari 2017 - Penghitungan suara dari TPS.
25–27 Februari 2017 - Rekapitulasi, penetapan, dan pengumuman hasil pilkada tingkat provinsi.
1–3 Maret 2017 - Penyampaian dan pengumuman hasil audit dana kampanye kandidat oleh KIP.
10–12 Maret 2017 - Penetapan pasangan calon terpilih tanpa perselisihan hasil pemilihan.
11–13 Maret 2017 - Pengusulan pengesahan dan pengangkatan calon terpilih, jika tidak ada sengketa di
mahkamah.

Anda mungkin juga menyukai