Anda di halaman 1dari 82

LAPORAN AKTUALISASI

UPAYA PENINGKATAN PELAYANAN RESEP DALAM


PENGKAJIAN RESEP DAN PEMBERIAN INFORMASI OBAT
DI UPT PUSKESMAS DADIREJO

Disusun Oleh:
Nama : Jihan Afiefah Majied, S.Farm.,Apt
NIP : 199503302019032014
Jabatan: Apoteker Ahli Pertama

KEMENTERIAN KESEHATAN RI
BALAI PELATIHAN KESEHATAN SEMARANG
PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN III ANGKATAN III
2019
iii
LEMBAR PENGESAHAN

UPAYA PENINGKATAN PELAYANAN RESEP DALAM


PENGKAJIAN RESEP DAN PEMBERIAN INFORMASI OBAT
DI UPT PUSKESMAS DADIREJO

OLEH:
Jihan Afiefah Majied, S.Farm, Apt
Peserta Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan III Tahun 2019
NIP.199503302019032014

Telah Diseminarkan Pada 29 Agutus 2019


Di Bapelkes Semarang

PENGUJI COACH, MENTOR,

Asih Kunwahyuningsih, S.Pd.,M.Kes Edy Sukiarko SKM,M.Si Basuki WS.Kep.,Ns,M.PH


NIP.196512031993122001 NIP. 196509191989031003 NIP.197304191993031002

Mengetahui Kepala Bapelkes Semarang,

Emmilya Rosa, SKM, MKM


NIP.197305251997032001

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah S.W.T, Tuhan Yang Maha Kuasa, atas berkat
rahmat dan hidayah-Nya sehingga Penulis dapat menyelesaikan penulisan
laporan aktualisasi ini. Penulis sebagai peserta Pelatihan Dasar Calon Pegawai
Negeri Sipil (CPNS) Kemenkes RI tahun 2019 di Balai Pelatihan Kesehatan
(Bapelkes) Semarang mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah
membantu dalam penyelesaian laporan kegiatan aktualisasi ini, diantaranya:
1. Ibu drg.Nancy Megawati, MM, Kepala Badan Kepegawaian Daerah
Kabupaten Purworejo
2. Ibu Emmilya Rosa SKM., MKM, Kepala Bapelkes Semarang yang telah
mengijinkan dan mendukung berlangsungnya latsar CPNS
3. dr .Agustinus Triyono , Kepala UPT Puskesmas Dadirejo yang
memberikan dukungan kepada penulis
4. Bapak Basuki Widiyanto, S.Kep.,Ns., M.PH , selaku mentor yang selalu
memberikan bimbingan dan dukungan kepada penulis
5. Bapak Edy Sukiarko, SKM,M.Si, selaku coach yang selalu sabar
memberikan bimbingan dan dukungan dalam kami menjalani kegiatan
Latsar CPNS
6. Ibu Asih Kunwahyuningsih, S.Pd.,M.Kes, selaku penguji seminar laporan
aktualisasi.
7. Bapak dan Ibu Widyaiswara Bapelkes Semarang yang telah mendukung
berlangsungnya kegiatan Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil
(CPNS)
8. Rindam IV/Diponegoro Bapak Amin dan Bapak Chomsi selaku pembina
dan pelatih Bela Negara.
9. Rekan-rekan CPNS Golongan III Angkatan III tahun 2019 peserta Latsar
Bapelkes Semarang yang saling medukung dan mensuport selama kegiatan
Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) berlangsung.
10. Pihak-pihak terkait yang tidak bisa disebutkan satu-persatu.
Semoga rancangan aktualisasi ini dapat menjadi sesuatu yang bermanfaat
bagi para pembaca. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang bisa
membangun dan memperbaiki penulisan laporan aktualisasi ini.
Salaman, 29 Agustus 2019
Jihan Afiefah Majied, S.Farm,Apt
NIP. 199503302019032014

v
DAFTAR ISI

LAPORAN AKTUALISASI ....................................................................................................................... iii


LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................................................................... iv
KATA PENGANTAR ........................................................................................................................................ v
DAFTAR ISI .................................................................................................................................................... vi
DAFTAR TABEL ............................................................................................................................................ vii
DAFTAR GAMBAR................................................................................................................................ viii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................................................... 9
A. Latar Belakang ............................................................................................................................ 9
B. Tujuan ....................................................................................................................................... 10
BAB II HASIL AKTUALISASI ......................................................................................................................... 12
A. Unit Kerja ................................................................................................................................... 12
B. Isu yang diangkat ....................................................................................................................... 12
C. Gagasan pemecahan isu ........................................................................................................... 15
D. HASIL AKTUALISASI ........................................................................................................................ 18
BAB III PENUTUP ......................................................................................................................................... 47
A. Kesimpulan ................................................................................................................................ 47
B. Saran ......................................................................................................................................... 47
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................................................... 49
LAMPIRAN ............................................................................................................................................ 50
LAMPIRAN 1 MENELAAH SOP PEMBERIAN OBAT KEPADA PASIEN DAN PELABELAN .................................. 51
A. Foto Dokumentasi ..................................................................................................................... 51
B. Scan Rencana Perbaikan .......................................................................................................... 52
C. Scan Undangan Perbaikan SOP ............................................................................................... 53
D. ACC Rancangan SOP ....................................................................................................................... 54
LAMPIRAN 2 MEMBUAT DRAFT RESEP SESUAI STANDAR ..................................................................... 55
A. Foto Dokumentasi ..................................................................................................................... 55
B. Draft Resep ............................................................................................................................... 57
LAMPIRAN 3 MEMBUAT ALUR PELAYANAN RESEP ................................................................................. 58
A. Draft Alur Pelayanan .................................................................................................................. 58
B. Foto Dokumentasi ..................................................................................................................... 58
LAMPIRAN MENELAAH SOP PEMBERIAN INFORMASI OBAT .................................................................. 60
A. Foto Dokumentasi ..................................................................................................................... 60
B. Scan ACC Draft SOP Pemberian Informasi Obat ....................................................................... 61
LAMPIRAN SOSIALISASI Tanya 5O DAN DAGUSIBU ................................................................................. 62
A. Foto dokumentasi ...................................................................................................................... 62

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Kegiatan Tugas Jabatan........................................................................................ 12


Tabel 2. Dampak bila isu tidak ditangani ........................................................................... 14
Tabel 3. Kegiatan yang Dilakukan ..................................................................................... 17
Tabel 4. Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi ........................................................................... 19
Tabel 5. Matriks Aktualisasi .............................................................................................. 22

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Diagram Fishbone ......................................................................................... 16

viii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Menurut Undang – Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara
(ASN), Aparatur Sipil Negara adalah profesi bagi pegawai negeri sipil dan pegawai
pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja pada instansi pemerintah. ASN memiliki
peranan penting dalam penyelenggaraan pemerintahan yang berfungsi sebagai pelaksana
kebijakan publik, pelayan publik dan perekat dan pemersatu Bangsa.
Sejalan dengan telah ditetapkannya Undang – Undang Nomor 5 Tahun 2014
merujuk Pasal 63 ayat (3) dan ayat (4), Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) wajib
menjalani masa percobaan yang dilaksanakan melalui proses diklat terintegrasi untuk
membangun integritas moral, kejujuran, semangat dan motivasi nasionalisme dan
kebangsaan, karakter kepribadian yang unggul dan bertanggungjawab, dan memperkuat
profesionalisme serta kompetensi bidang.
Penyelenggaraan pelatihan yang inovatif dan terintegrasi, yaitu penyelenggaraan
pelatihan yang memadukan pembelajaran klasikal dan non-klasikal di tempat pelatihan
dan di tempat kerja perlu dilakukan sehingga memungkinkan peserta mampu
menginternalisasi, menerapkan, dan mengaktulisasikan, serta membuatnya menjadi
kebiasaan (habituasi), dan merasakan manfaatnya, sehingga terpatri dalam dirinya sebagai
karakter PNS (pegawai Negeri Sipil) yang profesional sesuai bidang tugas. Hal tersebut
juga ditegaskan dalam Peraturan Lembaga Administrasi Negara No. 12 Tahun 2018)
tentang Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil.
Puskesmas merupakan fasilitas pelayanan kesehatan dasar yang
menyelenggarakan upaya kesehatan pemeliharaan, peningkatan kesehatan (promotif),
pencegahan penyakit (preventif), penyembuhan penyakit (kuratif), dan pemulihan
kesehatan (rehabilitatif), yang dilaksanakan secara menyeluruh, terpadu, dan
berkesinambungan. Untuk mencapai Visi dan Misi UPT Puskesmas Dadirejo maka perlu
disusun sebuah perencanaan yang komprehensif berdasarkan prioritas masalah, potensi
dan sumber daya yang dimiliki.
Peran ASN di bidang pelayanan kefarmasian di Puskesmas merupakan satu
kesatuan yang tidak terpisahkan dari pelaksanaan upaya kesehatan, yang berperan
penting dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Pelayanan

9
Kefarmasian di Puskesmas harus mendukung tiga fungsi pokok Puskesmas, yaitu sebagai
pusat penggerak pembangunan berwawasan kesehatan, pusat pemberdayaan masyarakat,
dan pusat pelayanan kesehatan strata pertama yang meliputi pelayanan kesehatan
perorangan dan pelayanan kesehatan masyarakat.
UPT Puskesmas Dadirejo merupakan salah satu Puskesmas di Kabupaten
Purworejo yang mempuyai fasilitas ruang obat yang melayani resep rawat jalan dari
berbagai poli dan rawat inap. Pengkajian dan Pelayanan Resep di Ruang Obat Puskesmas
Dadirejo yang belum sesuai standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas dikarenakan
belum ada Tenaga Kefamasian yang mempunyai kompetensi tersebut dan Standar
Operasional Prosedur yang belum mengacu PMK No 74/2016 Tentang Standar
Pelayanan Farmasi di Puskesmas. Apabila tidak dilakukan peningkatan pengkajian dan
pelayanan resep di Ruang Farmasi UPT Puskesmas Dadirejo sesuai Standar Pelayanan
Kefarmasian di Puskesmas dapat memungkinkan terjadinya kesalahan dalam skrining
(identifikasi) awal resep yang akan berdampak pada kesalahan persyaratan administrasi,
kesalahan dalam pertimbangan farmasetik dan klinis, kesalahan kegiatan penyerahan
(dispensing) dan pemberian informasi obat sehingga pasien akan mendapatkan
pengobatan yang tidak rasional.
Oleh karena itu, dengan adanya Apoteker yang mempunyai kompetensi dalam
pengkajian dan pelayanan resep dan dengan adanya perbaharuan SOP Peresepan,
Pemberian Obat kepada Pasien diharapkan akan mampu meningkatkan pelayanan
farmasi klinik khususnya pada pengkajian dan pelayanan resep dengan memastikan
bahwa proses dari awal awal resep diterima dan dilakukan skrining sampai pasien
memperoleh obat beserta informasinya sehingga setiap pasien mendapatkan pengobatan
yang rasional dan pasien memahami tentang obat yang didapat.

B. Tujuan
a. Tujuan Umum

Peserta Pelatihan Dasar diharapkan mampu melaksanakan rancangan aktualisasi


yang didasari atas pemahaman mata pelatihan Kedudukan, Peran dan Fungsi PNS dalan
NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) yaitu Manajemen ASN, Whole of
Government dan Pelayanan Publik dengan dilandasi nilai-nilai dasar PNS (Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) untuk menyelesaikan
isu “kurang maksimalnya pelayanan resep dalam pengkajian resep dan pemberian
informasi obat di ruang Obat UPT Puskesmas Dadirejo, Bagelen, Purworejo”.

10
b. Tujuan Khusus

Peserta Pelatihan Dasar CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) mampu:

a. Mendalami isu yang ditetapkan


b. Melaksanakan kegiatan dalam rangka mencapai output yang telah ditetapkan
yang dilandasi nilai-nilai dasar PNS dan nilai-nilai kedudukan peran fungsi
PNS dalam NKRI
c. Mengaitkan kontribusi output kegiatan terhadap visi dan misi organisasi
d. Mengaitkan kontribusi output kegiatan terhadap penguatan nilai-nilai
organisasi
e. Mendiskripsikan dampak positif jika kegiatan-kegiatan inisiatif yang telah
dilakukan dalam rangka memecahkan isu, baik level individu, unit kerja
maupun organisasi
f. Menganalisis dampak apabila nilai-nilai dasar PNS tidak diaplikasikan dalam
pelaksanaan tugas jabatanny
g. Mendiskripsikan upaya menjaga keberlangsungan kegiatan

11
BAB II

HASIL AKTUALISASI

A. Unit Kerja
Unit kerja yang digunakan oleh penulis untuk mengaktualisasikan pemecahan
isu adalah kurang maksimalnya pelayanan resep dalam pengkajian resep dan
pemberian informasi obat di ruang Obat UPT Puskesmas Dadirejo. Di Ruang Obat
menditribusikan obat ke poli-poli yang terdapat di dalam gedung dan ruang gedung
UPT Puskesmas Dadirejo serta melayani resep yang berasal dari rawat inap maupun
rawat jalan. Resep yang masuk ke Ruang Obat/ Farmasi kemudian dilakukan proses
penerimaan resep, pengkajian resep, penyiapan obat, pelabelan, double check serta
penyerahan obat disertai informasinya. Proses penyerahan obat disertai pemberian
informasinya dilakukan oleh Apoteker. Penulis mempunyai jabatan sebagai Apoteker
Ahli Pertama yang mempunyai Satuan Kerja Pegawai :
Tabel 1. Kegiatan Tugas Jabatan
No Kegiatan Tugas Jabatan
1 Merencanakan kebutuhan obat di puskesmas
2 Mengatur penyimpanan dan administrasi obat
3 Menerima, memeriksa dan mengklasifikasi perbekalan farmasi
4 Melakukan pengelolaan perbekalan farmasi pada unit-unit yang menggunakan
5 Mengkaji resep
6 Meracik obat resep individual dalam rangka Dispensing
7 Melakukan Pelayanan Informasi Obat
8 Visite ke ruang rawat
Melakukan konsultasi dengan tenaga medis/paramedis tentang asuhan
9
kefarmasian

B. Isu yang diangkat


Menurut Permenkes No. 74 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan
Kefarmasian di Puskesmas meliputi:
1. Pengelolaan Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan, dan Bahan Medis Habis Pakai
2. Pelayanan Farmasi Klinik.
Pelayanan farmasi klinik merupakan pelayanan langsung yang diberikan apoteker
kepada pasien dalam rangka meningkatkan outcome terapi dan meminimalkan risiko

12
terjadinya efek samping karena obat, untuk tujuan keselamatan pasien (patient safety)
sehingga kualitas hidup pasien (quality of life) terjamin.
Salah satu kegiatan dalam Pelayanan Farmasi Klinik yaitu pengkajian dan
pelayanan resep yang merupakan kegiatan menelaah resep dimulai dari seleksi
persyaratan administrasi, persyaratan farmasetik dan persyaratan klinis baik untuk pasien
rawat jalan maupun rawat inap. Ceklis telaah resep sebagai bentuk dokumentasi dari
kegiatan pengkajian dan pelayanan resep dapat dicantumkan pada lembar resep atau pada
lembar tersendiri yang terpisah dari lembar resep, terdiri dari :
Persyaratan administrasi meliputi :
1. Nama, umur, jenis kelamin dan berat badan pasien
2. Nama dan paraf dokter
3. Tanggal resep
4. Ruangan / unit asal resep
Persyaratan farmasetik meliputi :
1. Bentuk dan kekuatan sediaan
2. Dosis dan jumlah obat
3. Stabilitas dan ketersediaan
4. Aturan dan cara penggunaan
5. Inkompatibilitas (ketidakcampuran Obat)

Persyaratan klinis meliputi:


1. Ketepatan indikasi, dosis dan waktu penggunaan obat
2. Duplikasi pengobatan
3. Alergi, interaksi dan efek samping obat
4. Kontra indikasi
5. Efek adiktif

Kegiatan Penyerahan (Dispensing) dan Pemberian Informasi Obat


merupakan kegiatan pelayanan yang dimulai dari tahap menyiapkan/meracik
Obat, memberikan label/etiket, menyerahan sediaan farmasi dengan informasi
yang memadai disertai pendokumentasian. Tujuan kegiatan yaitu pasien
memperoleh obat sesuai dengan kebutuhan klinis / pengobatan dan pasien
memahami tujuan pengobatan dan mematuhi intruksi pengobatan.
Berdasarkan pengalaman penulis bekerja selama 2 bulan di ruang Obat
UPT Puskesmas Dadirejo, didapatkan isu terkait Pengkajian dan pemberian

13
informasi obat yang belum dilaksanakan sesuai standar PMK No. 74 Tahun
2016. Hal yang dapat dilakukan untuk melaksanakan pengkajian dan pelayanan resep
sesuai standar PMK No. 4 Tahun 2016 yaitu dengan memperbaharui Standar
Operasional Prosedur, dikarenakan akan merubah langkah kegiatan, jika SOP tidak
diubah maka tidak ada aturan mendasar. Skrining / pengkajian resep merupakan kunci
pertama dan utama serta penting dilakukan sebagai langkah awal bagaimana
selanjutnya dilakukan dispensing dan pemberian informasi obat. Ceklist skrining yang
belum terdapat pada lembar resep akan mempengaruhi terhadap Pelayanan Obat di
Ruang Obat. Media infromasi yang mendukung dalam cara penggunaan obat masih
belum tersedia.
Dampak yang dapat timbul jika isu tersebut belum terselesaikan dapat
menyebabkan kesalahan dalam skrining (identifikasi) awal resep yang akan
berdampak pada kesalahan persyaratan administrasi, kesalahan dalam pertimbangan
farmasetik dan klinis, kesalahan kegiatan penyerahan (dispensing) dan pemberian
informasi obat sehingga pasien akan mendapatkan pengobatan yang tidak rasional.
Tabel 2. Dampak bila isu tidak segera ditangani
Isu yang dimunculkan Dampak
Pengkajian dan pemberian informasi obat Kesalahan pada administrasi resep meliputi
di Ruang Obat UPT Puskesmas Dadirejo 1 nama, umur dan alamat pasien, nama dan
yang belum dilaksanakan sesuai standar paraf dokter, tanggal resep dan unit asal resep
pelayanan kefarmasian di Puskesmas Kesalahan dalam pertimbangan farmasetis
meliputi bentuk dan kekuatan sediaan, dosis
2 dan jumlah obat, stabilitas dan ketersediaan,
aturan dan cara penggunaan serta
inkompatibilitas (ketidakcampuran obat)
Kesalahan dalam pertimbangan klinis yaitu
ketepatan indikasi, dosis dan waktu
3 penggunaan obat, duplikasi pengobatan,
alergi, interaksi dan efek samping obat serta
kontra indikasi
Terapi yang diberikan kepada pasien menjadi
4
tidak sesuai
5 Informasi obat yang didapatkan pasien menjadi

14
salah
Pengkajian dan pelayanan resep di Ruang Farmasi UPT Puskesmas Dadirejo
yang belum memenuhi standar kefarmasian di Puskesmas diangkat menjadi isu
dikarenakan sebelumnya masih terdapat beberapa kendala. Isu tersebut jika dibiarkan
akan menimbulkan dampak yang berkelanjutan terhadap proses dispensing dan
penyerahan informasi obat kepada pasien/ keluarga pasien sehingga pasien tidak
mendapatkan pengobatan yang seharusnya serta bersiko menyebabkan terjadinya
kejadian yang tidak diinginkan.

C. Gagasan pemecahan isu


Upaya yang dapat dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan terkait
Belum optimalnya pelayanan resep di ruang Obat UPT Puskesmas Dadirejo dalam
pengkajian resep dan pemberian informasi obat perlu dilakukan pencarian faktor-
faktor apa saja yang dapat mempengaruhi permasalahan tersebut, dalam hal ini
penulis menggunakan metode diagram fishbone yang diperkenalkan pertama kali
oleh Kaoru Ishikawa untuk mengidentifikasi akar permasalahan yang diduga sebagai
faktor penyebabnya, bentuk dari diagram analisis fish bone dapat dilihat pada
Gambar Diagram fishbone

15
Gambar 1. Diagram Fish Bone

MONEY METHODE MAN

BELUM ADA TELAAH SOP


PELAYANAN RESEP

BELUM ADA KEGIATAN APOTEKER MASIH BARU


DANA TERBATAS SKRINNING RESEP

BELUM ADA TELAAH SOP


PELAYANAN RESEP
PEMBERIAN INFORMASI OBAT
DALAM PENGKAJIAN
DAN PEMBERIAN
INFORMASI OBAT
BELUM SESUAI
RESEP TIDAK ADA CEKLIS DENGAN PMK 74
SKRINNING TAHUN 2016

PETUGAS KURANG BELUM ADA ALUR


MEMBERIKAN PELAYANAN RESEP YANG
INFORMASI OBAT DITEMPEL
KEPADA PASIEN

BELUM ADA MEDIA


INFORMASI OBAT

MILLEU MATERIAL

16
Setelah didapatkan beberapa faktor yang menyebabkan belum
maksimalnya pelayanan resep di ruang Obat UPT Puskesmas Dadirejo
dalam pengkajian resep dan pemberian informasi obat maka dibuat
beberapa uraian kegiatan dengan upaya dapat meningkatkan kualiatas
pelayanan, uraian kegiatan yang kemungkinan dapat dilaksanakan antara
lain:
1. Menelaah SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan
2. Membuat draft resep sesuai standar
3. Membuat draft alur pelayanan
4. Menelaah SOP Pemberian Informasi Obat
5. Sosialisasi Tanya 5O dan pembuatan leaflet serta pemutaran video
6. Sosialisasi DAGUSIBU dan pembuatan leaflet serta pemutaran video

Tabel 3. Kegiatan yang akan dilakukan


No Kegiatan Sumber
1 Menelaah SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan SKP
Pelabelan
2 Membuat draft resep sesuai standar SKP
3 Membuat draft alur pelayanan SKP
4 Menelaah SOP Pemberian Informasi Obat SKP
5 Sosialisasi Tanya 5O dan pembuatan leaflet serta Inovasi
pemutaran video
6 Sosialisasi DAGUSIBU dan pembuatan leaflet serta Inovasi
pemutaran video

Berdasarkan dari beberapa kegiatan yang akan dilakukan untuk memecahkan


permasalahan yang ada maka dapat diuraikan kembali menjadi beberapa tahap
kegiatan yang diwujudkan dalam matrik table kegiatan seperti yang
tercantum pada Tabel Matrik Aktualisasi.

17
D. HASIL AKTUALISASI
Pada Bab ini penulis akan memaparkan hasil dari aktualisasi,
berupa kegiatan – kegiatan pemecahan isu yang dilaksankan saat off
campus yaitu pada tanggal 21 Juli 2019 sampai dengan 26 Agustus 2019.
Selama rentang waktu tersebut penulis dituntut untuk bisa melaksanakan
semua kegiatan pemecahan isu yang diangkat dan yang sudah disusun
pada rancangan aktualisasi. Pada rancangan aktualisasi penulis menyusun
6 gagasan penyelesaian isu yang sudah penulis paparkan yaitu :
1. Menelaah SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan
2. Membuat draft resep sesuai standar
3. Membuat draft alur pelayanan
4. Menelaah SOP Pemberian Informasi Obat
5. Sosialisasi Tanya 5O dan pembuatan leaflet serta pemutaran video
6. Sosialisasi DAGUSIBU dan pembuatan leaflet serta pemutaran
video
Sebelum kegiatan dilaksanakan penulis mempresentasikan terlebih
dahulu kepada mentor dan rekan-rekan terkait hasil rancangan aktualisasi
yang telah disusun agar kegiatan yang akan dilaksanakan mendapatkan
dukungan dari rekan – rekan yang terlibat dalam kegiatan. Diharapkan
adanya masukan – masukan yang membangun untuk tercapainya kegiatan
Upaya Peningkatan Pelayanan Resep dalam Pengkajian Resep dan
Pemberian Informasi Obat di UPT Puskesmas Dadirejo.
Penulis memiliki 6 kegiatan yang akan dijabarkan berdasarkan
setiap kegiatan. Setiap kegiatan memiliki beberapa tahapan kegiatan yang
diharapkan memiliki output dibuktikan dengan dokumen bukti. Setiap
tahapan kegiatan , memiliki nilai terhadap substansi mata pelatihan,
kontribusi terhadap Visi Misi Organisasi dan penguatan terhadap nilai-
nilai organisasi. Adapun 6 kegiatan tersebut, yaitu :

18
1. Menelaah SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 24 Juli – 7 Agustus 2019 di
UPT Puskesmas Dadirejo. Di dalam rancangan aktualisasi, sebelumnya
kegiatan ini bernama Menelaah SOP Pelayanan Resep. Kegiatan berubah
nama menjadi SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan
dikarenakan SOP yang berada di UPT Puskesmas Dadirejo mengenai
kajian/telaah resep berada pada SOP tersebut.
Kegiatan ini perlu dilakukan sebagai panduan bagi Apoteker dan
Asisten Apoteker dalam menjalankan pengkajian resep untuk
memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat dan
meningkatkan hasil terapi.
Output yang diperoleh dari kegiatan ini adalah SOP Pemberian
Obat Kepada Pasien dan Pelabelan yang sesuai dengan kebijakan yaitu
Permenkes RI No. 74 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan
Kefarmasian di Puskesmas.
Faktor pendukung realisasi kegiatan ini adalah dukungan penuh
dari Kepala Puskesmas dalam memberikan masukan saat berdiskusi
mengenai hal ini. Sedangkan faktor penghambatnya penulis masih harus
menyelesaikan pekerjaan lainnya diluar tugas aktualisasi.

a. Tahapan Kegiatan

a) Konsultasi kepada pimpinan


Pada tahap ini, penulis melakukan konsultasi dengan kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui rencana kegiatan. Hasil dari
tahap kegiatan ini, pimpinan mengetahui dan menyetujui kegiatan
yang dilakukan penulis. Bukti dari kegiatan ini adalah foto yang
berada pada lampiran 1A. Tahap konsultasi ini, penulis membangun
komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta melakukan diskusi
dan musyawarah yang menghasilkan sebuah kesepakatan dengan
pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila ke 4 dan Komitmen
Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis juga belajar untuk berani

19
menyampaikan ide secara terbuka dan jujur dalam menyampaikan
gagasan (Akuntabilitas dan Antikorupsi).

b) Menelaah SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan


Pelabelan
Tahap kegiatan ini, penulis menelaah SOP setelah
dilakukan audit oleh Tim Audit UKP UPT Puskesmas Dadirejo.
Yang pertama kali dilakukan penulis adalah menelaah SOP
kemudian menggunakan rencana perbaikan dengan metode PDCA
(Plan Do Check Action) yang penulis cantumkan dalam lampiran
1B. Pada proses tahap ini, penulis berani mengkritisi SOP dan
mempertanggungjawabkan dari telaah yang dilakukan (Antikorupsi
dan Akuntabilitas). Penulis juga bekerja keras dalam menjalankan
telaah SOP secara profesional dan tidak berpihak dalam memberikan
pelayanan prima (Nasionalisme Sila ke 5, Etika Publik dan
Komitmen Mutu). Bukti dari kegiatan ini adalah scan rencana
perbaikan pada lampiran 1B.
c) Diskusi bersama Asisten Apoteker terkait perbaruan SOP
Diskusi bersama Asisten Apoteker mendapatkan mufakat
bahwa mempelajari dan melaksanakan SOP adalah tanggungjawab
bersama (Nasionalisme Sila ke 4 dan Akuntabilitas). Dalam diskusi
tersebut, penulis membangun komunikasi yang efektif, efisien dan
jelas sehingga gagasan yang disampaikan dapat diterima oleh rekan
kerja (Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi). Bukti
dari tahap kegiatan ini yaitu foto dokumentasi pada lampiran 1A.

d) Merevisi SOP bersama Tim Mutu


Pada tahap ini, penulis bekerja sama dengan Tim Mutu
yang beranggotakan berbagai profesi tenaga kesehatan di UPT
Puskesmas Dadirejo (Whole of Government dan Nasionalisme sila
ke 3). Penulis berani dalam menyampaikan gagasan secara jujur dan
terbuka menggunakan komunikasi yang sopan-santun, jelas sehingga
kegiatan tersebut menjadi lebih efisien dan mendapatkan persetujuan

20
tentang revisi yang diajukan (Akuntabilitas, Etika Publik, Anti
Korupsi, Komitmen Mutu). Bukti dari tahap kegiatan ini adalah
foto dokumentasi (lampiran 1A) dan scan notulensi (lampiran 1B).

e) Meminta Persetujuan Kepala Puskesmas


Pada tahap ini, penulis meminta persetujuan kepada kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui perubahan SOP yang
dilakukan penulis. Hasil dari tahap kegiatan ini, pimpinan
menyetujui perbaruan SOP yang dilakukan penulis. Bukti dari
kegiatan ini adalah scan draft SPO yang sudah disetujui yang
berada pada lampiran 1B. Tahap konsultasi ini, penulis
membangun komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta
melakukan diskusi dan musyawarah yang menghasilkan sebuah
kesepakatan dengan pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila
ke 4 dan Komitmen Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis
juga belajar untuk berani menyampaikan ide secara terbuka dan
jujur dalam menyampaikan gagasan (Akuntabilitas dan
Antikorupsi).

b. Ketercapaian Kegiatan dan Analsis Dampak Inisiatif


Ketercapaian Kegiatan :
Hasil dari pencarian referensi, penulis menemukan literatur yang
dapat digunakan sebagai acuan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan
Pelabelan yaitu Peraturan Menteri Kesehatan No. 74 Tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas. Pimpinan menerima dan
setuju dengan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan.
Analisis Dampak Inisiatif :
Manfaat dari kegiatan ini adalah SOP Pemberian Obat Kepada
Pasien dan Pelabelan yang telah disesuaikan dengan standar peraturan
yang ada dirancang berdasarkan studi literatur yang dilakukan penulis,
sehingga dapat dipergunakan sebagai acuan dalam pengkajian resep.

21
c. Analisa Dampak jika Kegiatan Tidak dilandasi dengan nilai-nilai
ANEKA
Jika kegiatan ini tidak dilandasi dengan nilai-nilai ANEKA, maka
dalam kegiatan Pembuatan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan
Pelabelan tidak dapat dilaksanakan dengan baik. Hal ini dapat
menyebabkan tujuan rencana kegiatan tersebut tidak dapat tercapai secara
optimal.

d. Kontribusi terhadap Visi Misi Puskesmas Dadirejo


Dengan pembuatan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan
Pelabelan dapat mendukung pemberian pelayanan kesehatan yang
profesional, hal ini selaras dengan visi dan misi puskesmas dalam
membentuk pelayanan kesehatan yang mudah, bermutu, adil, merata serta
mudah dijangkau.

e. Penguatan nilai-nilai Organisasi


Dengan adanya penerapan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien
dan Pelabelan yang sesuai standar sebagai langkah awal untuk memahami
pengkajian resep dapat menguatkan nilai-nilai organisasi Puskesmas
Dadirejo, yaitu Profesional, Orientatif dan Kreatif.

22
2. Membuat draft resep sesuai standar
Kegiatan ini dilakukan mulai tanggal 24 Juli 2019 – 22 Agustus
2019 di UPT Puskesmas Dadirejo. Kegiatan ini tentang membuat draft
resep sesuai standar ini dilakukan agar draft resep tersebut terdapat kolom
untuk melakukan telaah resep secara lengkap serta tersedia kolom
diagnosis dan alergi pasien agar dapat meningkatkan mutu pelayanan.

Output yang diperoleh dari kegiatan ini adalah draft resep yang
sesuai dengan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan yang
sesuai dengan kebijakan yaitu Permenkes RI No. 74 Tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas.

Faktor pendukung realisasi kegiatan ini adalah dukungan penuh


dari Kepala Puskesmas dalam memberikan masukan saat berdiskusi
mengenai hal ini. Sedangkan faktor penghambatnya penulis masih harus
menyelesaikan pekerjaan lainnya diluar tugas aktualisasi.

a. Tahapan Kegiatan

a) Konsultasi kepada pimpinan


Pada tahap ini, penulis melakukan konsultasi dengan kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui rencana kegiatan. Hasil dari
tahap kegiatan ini, pimpinan mengetahui dan menyetujui kegiatan
yang dilakukan penulis. Pimpinan juga memberikan saran, jika
desain sudah dikoordinasikan dengan poli terkait untuk segera
menemui bendahara Puskesmas agar dapat ditindaklanjuti.
Bukti dari kegiatan ini adalah foto yang berada pada
lampiran 2A. Tahap konsultasi ini, penulis membangun
komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta melakukan diskusi
dan musyawarah yang menghasilkan sebuah kesepakatan dengan
pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila ke 4 dan Komitmen
Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis juga belajar untuk

23
berani menyampaikan ide secara terbuka dan jujur dalam
menyampaikan gagasan (Akuntabilitas dan Anti Korupsi).

b) Koordinasi dengan rekan puskesmas terkait desain resep


Koordinasi dilakukan dengan cara mendatangi poli masing-
masing saat jam pelayanan selesai. Dalam kegiatan ini, penulis
berani menyampaikan ide dalam bentuk rancangan resep yang
kemudian meminta pendapat dari setiap poli yang ada di UPT
Puskesmas Dadirejo (Nasionalisme sila ke 3, Anti Korupsi dan
Whole of Government). Penulis menyampaikan gagasannya
secara jujur dan terbuka bahwa pembuatan draft resep baru
berfungsi untuk meningkatkan Penggunaan Obat Rasional
(Akuntabilitas). Komunikasi yang sopan-santun dan jelas
digunakan saat menyampaikan gagasan sehinggan kegiatan yang
dilakukan efisien dan berhasil guna (Komitmen Mutu). Bukti
dari kegiatan ini adalah foto dokumentasi pada lampiran 2A.

c) Menyusun desain draft resep


Pada tahap ini, penulis berinovasi memperbarui desain
resep secara profesional dengan tidak mementingkan kepentingan
sendiri dan mengedepankan saran yang di dapat dari berbagai
poli, (Komitmen Mutu, Etika Publik). Berinovasi dalam
mendesain resep harus dengan kerja keras dan dapat
dipertanggungjawabkan (Nasionalisme sila ke 5, Anti Korupsi,
dan Akuntabilitas). Bukti dari kegiatan ini adalah desain draft
resep yang ada pada lampiran 2B.

d) Koordinasi draft resep dengan bendahara Puskesmas


Pada saat menemui bendahara puskesmas, penulis
memberanikan untuk menyampaikan ide secara jujur dan terbuka
(Akuntabilitas, Anti Korupsi). Penulis juga menyampaikan
pesan dari pimpinan dengan membangun komunikasi yang sopan-
santun dan menyampaikan hal dengan jelas ( Etika Publik).

24
Penulis melakukan diskusi bersama bendahara dan mendapatkan
hasil bahwa pencetakan draft resep yaitu pada bulan September
dan diharapkan bulan Oktober dapat digunakan (Komitmen
Mutu dan Nasionalisme sila ke 4). Bukti dari kegiatan ini
adalah foto dokumentasi pada lampiran 2A.
e) Sosialisasi draft resep dengan unit terkait
Sosialisasi draft resep dilakukan bersamaan dengan rapat
Tim Upaya Kesehatan Perseorangan (UKP) karena adanya
rencana melakukan Pelayanan Satu Pintu di UPT Puskesmas
Dadirejo. Tim UKP terdiri dari dokter, dokter gigi, bidan,
perawat, rekam medis, fisioterapis dan analis laboratorium
(Nasionalisme Sila ke 3, Whole of Government). Sosialisasi
draft resep, disampaikan secara jujur dan terbuka dengan
membangun komunikasi yang sopan-santun dan jelas sehingga
gagasan dapat berhasil guna (Akuntabilitas dan Etika Publik).
Bukti dari kegiatan ini adalah foto dokumentasi pada lampiran
2A.

b. Ketercapaian Kegiatan dan Analsis Dampak Inisiatif


Ketercapaian Kegiatan :
Menindaklanjuti SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan
Pelabelan yaitu tentang pengkajian resep, maka dibuat desain resep yang
baru. Kegiatan ini mendapat dukungan dari tenaga kesehatan yang berada
di Puskesmas Dadirejo. Pimpinan menerima dan setuju dengan draft resep
yang baru.
Analisis Dampak Inisiatif :
Manfaat dari kegiatan ini adalah draft resep yang telah disesuaikan
dengan standar peraturan yang ada dirancang berdasarkan studi literatur
yang dilakukan penulis, sehingga dapat dipergunakan sebagai acuan dalam
pembuatan desain resep.

25
c. Analisa Dampak jika Kegiatan Tidak dilandasi dengan nilai-nilai
ANEKA
Jika kegiatan ini tidak dilandasi dengan nilai-nilai ANEKA, maka
dalam kegiatan Pembuatan draft resep tidak dapat dilaksanakan dengan
baik. Hal ini dapat menyebabkan tujuan rencana kegiatan tersebut tidak
dapat tercapai secara optimal.

d. Kontribusi terhadap Visi Misi Puskesmas Dadirejo


Dengan pembuatan draft resep dapat mendukung pemberian
pelayanan kesehatan yang profesional, hal ini selaras dengan visi dan misi
puskesmas dalam membentuk pelayanan kesehatan yang mudah, bermutu,
adil, merata serta mudah dijangkau.

e. Penguatan nilai-nilai Organisasi


Dengan adanya penerapan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien
dan Pelabelan yang sesuai standar sebagai langkah awal untuk memahami
pengkajian resep dapat menguatkan nilai-nilai organisasi Puskesmas
Dadirejo, yaitu Profesional, Orientatif dan Kreatif.

26
3. Membuat draft alur pelayanan
Kegiatan ini dilakukan mulai tanggal 7 Agustus 2019 – 12 Agustus
2019 di UPT Puskesmas Dadirejo. Kegiatan ini tentang membuat draft
alur pelayanan sesuai standar ini dilakukan agar alur tersebut dapat
menjadi acuan pelayanan dan dapat meningkatkan mutu pelayanan.

Output yang diperoleh dari kegiatan ini adalah alur pelayanan resep
yang sesuai dengan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan
yang sesuai dengan kebijakan yaitu Permenkes RI No. 74 Tahun 2016
tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas.

Faktor pendukung realisasi kegiatan ini adalah dukungan penuh


dari Kepala Puskesmas dalam memberikan masukan saat berdiskusi
mengenai hal ini. Sedangkan faktor penghambatnya penulis masih harus
menyelesaikan pekerjaan lainnya diluar tugas aktualisasi.

a. Tahapan Kegiatan
a)Konsultasi kepada pimpinan
Pada tahap ini, penulis melakukan konsultasi dengan kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui rencana kegiatan. Hasil dari
tahap kegiatan ini, pimpinan mengetahui dan menyetujui kegiatan
yang dilakukan penulis. Bukti dari kegiatan ini adalah foto yang
berada pada lampiran 1A. Tahap konsultasi ini, penulis
membangun komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta
melakukan diskusi dan musyawarah yang menghasilkan sebuah
kesepakatan dengan pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila
ke 4 dan Komitmen Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis
juga belajar untuk berani menyampaikan ide secara terbuka dan
jujur dalam menyampaikan gagasan (Akuntabilitas dan
Antikorupsi).

27
b) Diskusi bersama Asisten Apoteker

Diskusi bersama Asisten Apoteker mendapatkan mufakat


bahwa mempelajari dan melaksanakan SOP adalah tanggungjawab
bersama sehingga Alur Pelayanan yang digunakan sesuai dengan
SOP yang sudah diperbarui (Nasionalisme Sila ke 4 dan
Akuntabilitas). Dalam diskusi tersebut, penulis membangun
komunikasi yang efektif, efisien dan jelas sehingga gagasan yang
disampaikan dapat diterima oleh rekan kerja (Etika Publik,
Komitmen Mutu dan Anti Korupsi). Bukti dari tahap kegiatan
ini yaitu foto dokumentasi pada lampiran 3A.

c) Membuat Alur Pelayanan Resep


Untuk membuat Alur Pelayanan Resep harus berdasarkan
SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan Pelabelan yang sudah
diperbarui dan disepakati. Dalam membuat Alur Pelayanan ini,
penulis bekerja keras dan berinovasi secara profesional dan tidak
berpihak (Anti Korupsi, Nasionalisme sila ke 5, Komitmen
Mutu, Etika Publik). Alur pelayanan resep ini harus bisa
dilakukan dan dipertanggungjawabkan (Akuntabilitas). Bukti
dari kegiatan ini yaitu foto draft Alur Pelayanan Resep di
lampiran 3A.

d) Mencetak Alur Pelayanan Resep


Mencetak alur pelayanan resep merupakan sebuah inovasi
yang dilakukan secara jujur, bertanggungjawab dan profesional
(Komitmen Mutu, Akuntabilitas, Nasionalisme sila ke 1,
Etika Publik). Saat proses mencetak resep, penulis harus jujur
dan tidak melakukan korupsi ( Anti Korupsi). Bukti dari
kegiatan ini ada di dalam lampiran 3A berupa foto dokumentasi
tertempelnya Alur Pelayanan Resep di Ruang Apotik UPT
Puskesmas Dadirejo.

28
b. Ketercapaian Kegiatan dan Analsis Dampak Inisiatif
Ketercapaian Kegiatan :
Menindaklanjuti SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan
Pelabelan yaitu tentang pengkajian resep, maka dibuat Alur Pelayanan
Resep. Pimpinan menerima dan setuju dengan Alur Pelayanan Resep
tersebut.
Analisis Dampak Inisiatif :
Manfaat dari kegiatan ini adalah Alur Pelayanan Resep yang telah
disesuaikan dengan standar peraturan yang ada dirancang berdasarkan
studi literatur yang dilakukan penulis, sehingga dapat dipergunakan
sebagai acuan dalam pembuatan Alur Pelayanan Resep.

c. Analisa Dampak jika Kegiatan Tidak dilandasi dengan nilai-nilai


ANEKA
Jika kegiatan ini tidak dilandasi dengan nilai-nilai ANEKA, maka
dalam kegiatan Pembuatan Alur Pelayanan Resep tidak dapat dilaksanakan
dengan baik. Hal ini dapat menyebabkan tujuan rencana kegiatan tersebut
tidak dapat tercapai secara optimal.

d. Kontribusi terhadap Visi Misi Puskesmas Dadirejo


Dengan pembuatan draft resep dapat mendukung pemberian
pelayanan kesehatan yang profesional, hal ini selaras dengan visi dan misi
puskesmas dalam membentuk pelayanan kesehatan yang mudah, bermutu,
adil, merata serta mudah dijangkau.

e. Penguatan nilai-nilai Organisasi


Dengan adanya penerapan SOP Pemberian Obat Kepada Pasien
dan Pelabelan yang sesuai standar sebagai langkah awal untuk memahami
pengkajian resep dapat menguatkan nilai-nilai organisasi Puskesmas
Dadirejo, yaitu Profesional, Orientatif dan Kreatif serta Inovatif.

29
4. Menelaah SOP Pemberian Informasi Obat
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 24 Juli – 7 Agustus 2019 di
UPT Puskesmas Dadirejo. Di dalam rancangan aktualisasi, sebelumnya
kegiatan ini bernama Menelaah SOP Pemberian Informasi Obat.
Kegiatan berubah nama menjadi SOP Pemberian Informasi Obat
dikarenakan SOP yang berada di UPT Puskesmas Dadirejo mengenai
kajian/telaah resep berada pada SOP tersebut.
Kegiatan ini perlu dilakukan sebagai panduan bagi Apoteker dan
Asisten Apoteker dalam menjalankan pengkajian resep untuk
memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat dan
meningkatkan hasil terapi.
Output yang diperoleh dari kegiatan ini adalah SOP Pemberian
Informasi Obat yang sesuai dengan kebijakan yaitu Permenkes RI No. 74
Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas.
Faktor pendukung realisasi kegiatan ini adalah dukungan penuh
dari Kepala Puskesmas dalam memberikan masukan saat berdiskusi
mengenai hal ini. Sedangkan faktor penghambatnya penulis masih harus
menyelesaikan pekerjaan lainnya diluar tugas aktualisasi.

a. Tahapan Kegiatan
a)Konsultasi kepada pimpinan
Pada tahap ini, penulis melakukan konsultasi dengan kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui rencana kegiatan. Hasil dari
tahap kegiatan ini, pimpinan mengetahui dan menyetujui kegiatan
yang dilakukan penulis. Bukti dari kegiatan ini adalah foto yang
berada pada lampiran 1A. Tahap konsultasi ini, penulis
membangun komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta
melakukan diskusi dan musyawarah yang menghasilkan sebuah
kesepakatan dengan pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila
ke 4 dan Komitmen Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis
juga belajar untuk berani menyampaikan ide secara terbuka dan
jujur dalam menyampaikan gagasan (Akuntabilitas dan
Antikorupsi).

30
b) Menelaah SOP Pemberian Informasi Obat
Tahap kegiatan ini, penulis menelaah SOP setelah
dilakukan audit oleh Tim Audit UKP UPT Puskesmas Dadirejo.
Yang pertama kali dilakukan penulis adalah menelaah SOP
kemudian menggunakan rencana perbaikan dengan metode
PDCA (Plan Do Check Action) yang penulis cantumkan dalam
lampiran 1B. Pada proses tahap ini, penulis berani mengkritisi
SOP dan mempertanggungjawabkan dari telaah yang dilakukan
(Antikorupsi dan Akuntabilitas). Penulis juga bekerja keras
dalam menjalankan telaah SOP secara profesional dan tidak
berpihak dalam memberikan pelayanan prima (Nasionalisme Sila
ke 5, Etika Publik dan Komitmen Mutu). Bukti dari kegiatan
ini adalah scan rencana perbaikan pada lampiran 4B.

c) Diskusi bersama Asisten Apoteker terkait perbaruan SOP


Diskusi bersama Asisten Apoteker mendapatkan mufakat
bahwa mempelajari dan melaksanakan SOP adalah
tanggungjawab bersama (Nasionalisme Sila ke 4 dan
Akuntabilitas). Dalam diskusi tersebut, penulis membangun
komunikasi yang efektif, efisien dan jelas sehingga gagasan yang
disampaikan dapat diterima oleh rekan kerja (Etika Publik,
Komitmen Mutu dan Anti Korupsi). Bukti dari tahap kegiatan
ini yaitu foto dokumentasi pada lampiran 4A.

d) Merevisi SOP bersama Tim Mutu


Pada tahap ini, penulis bekerja sama dengan Tim Mutu
yang beranggotakan berbagai profesi tenaga kesehatan di UPT
Puskesmas Dadirejo (Whole of Government dan Nasionalisme
sila ke 3). Penulis berani dalam menyampaikan gagasan secara
jujur dan terbuka menggunakan komunikasi yang sopan-santun,
jelas sehingga kegiatan tersebut menjadi lebih efisien dan
mendapatkan persetujuan tentang revisi yang diajukan

31
(Akuntabilitas, Etika Publik, Anti Korupsi, Komitmen Mutu).
Bukti dari tahap kegiatan ini adalah foto dokumentasi (lampiran
4A) dan scan notulensi (lampiran 4B).
e) Meminta Persetujuan Kepala Puskesmas
Pada tahap ini, penulis meminta persetujuan kepada kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui perubahan SOP yang
dilakukan penulis. Hasil dari tahap kegiatan ini, pimpinan
menyetujui perbaruan SOP yang dilakukan penulis. Bukti dari
kegiatan ini adalah scan draft SPO yang sudah disetujui yang
berada pada lampiran 4B. Tahap konsultasi ini, penulis
membangun komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta
melakukan diskusi dan musyawarah yang menghasilkan sebuah
kesepakatan dengan pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila
ke 4 dan Komitmen Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis
juga belajar untuk berani menyampaikan ide secara terbuka dan
jujur dalam menyampaikan gagasan (Akuntabilitas dan
Antikorupsi).

b. Ketercapaian Kegiatan dan Analsis Dampak Inisiatif


Ketercapaian Kegiatan :
Hasil dari pencarian referensi, penulis menemukan literatur yang
dapat digunakan sebagai acuan SOP Pemberian Informasi Obat yaitu
Peraturan Menteri Kesehatan No. 74 Tahun 2016 tentang Standar
Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas. Pimpinan menerima dan setuju
dengan SOP Pemberian Informasi Obat.
Analisis Dampak Inisiatif :
Manfaat dari kegiatan ini adalah SOP Pemberian Informasi Obat
yang telah disesuaikan dengan standar peraturan yang ada dirancang
berdasarkan studi literatur yang dilakukan penulis, sehingga dapat
dipergunakan sebagai acuan dalam pengkajian resep.

32
c. Analisa Dampak jika Kegiatan Tidak dilandasi dengan nilai-nilai
ANEKA
Jika kegiatan ini tidak dilandasi dengan nilai-nilai ANEKA, maka
dalam kegiatan Pembuatan SOP Pemberian Informasi Obat tidak dapat
dilaksanakan dengan baik. Hal ini dapat menyebabkan tujuan rencana
kegiatan tersebut tidak dapat tercapai secara optimal.

d. Kontribusi terhadap Visi Misi Puskesmas Dadirejo


Dengan pembuatan SOP Pemberian Informasi Obat dapat
mendukung pemberian pelayanan kesehatan yang profesional, hal ini
selaras dengan visi dan misi puskesmas dalam membentuk pelayanan
kesehatan yang mudah, bermutu, adil, merata serta mudah dijangkau.

e. Penguatan nilai-nilai Organisasi


Dengan adanya penerapan SOP Pemberian Informasi Obat yang
sesuai standar sebagai langkah awal untuk memahami pengkajian resep
dapat menguatkan nilai-nilai organisasi Puskesmas Dadirejo, yaitu
Profesional, Orientatif dan Kreatif.

33
5. Sosialisasi Tanya 5O
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 7 Agustus 2019 – 23 Agustus
2019 di UPT Puskesmas Dadirejo. Kegiatan ini perlu dilakukan sebagai
bentuk kepedulian penulis terhadap pengetahuan masyarakat tentang
obat.
Output yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu meningkatnya
pengetahuan masyarakat tentang obat di UPT Puskesmas Dadirejo.
Faktor pendukung realisasi kegiatan ini adalah dukungan penuh
dari Kepala Puskesmas dalam memberikan masukan saat berdiskusi
mengenai hal ini. Sedangkan faktor penghambatnya penulis masih harus
menyelesaikan pekerjaan lainnya diluar tugas aktualisasi.

a. Tahapan kegiatan
a)Konsultasi kepada Pimpinan
Pada tahap ini, penulis melakukan konsultasi dengan kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui rencana kegiatan. Hasil dari
tahap kegiatan ini, pimpinan mengetahui dan menyetujui kegiatan
yang dilakukan penulis. Bukti dari kegiatan ini adalah foto yang
berada pada lampiran 5A. Tahap konsultasi ini, penulis
membangun komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta
melakukan diskusi dan musyawarah yang menghasilkan sebuah
kesepakatan dengan pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila
ke 4 dan Komitmen Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis
juga belajar untuk berani menyampaikan ide secara terbuka dan
jujur dalam menyampaikan gagasan (Akuntabilitas dan
Antikorupsi).
b) Mencari leaflet tentang Tanya 5O
Tahap kegiatan ini, penulis mencari materi tentang Tanya
5O yang didapatkan dari website Kementerian Kesehatan yang
kemudian diedit ulang untuk menempelkan KOP Puskesmas pada
leaflet. Disini menunjukkan bahwa penulis, reliable dalam
mencari leaflet serta jujur dan terbuka bahwa leaflet didapatkan
dari website Kementerian Kesehatan yang kemudian di desain

34
ulang (Komitmen Mutu, Akuntabilitas). Untuk mendesain
leaflet diperlukan keberanian untuk menyampaikan gagasan
dalam bentuk media (Anti Korupsi). Penulis harus profesional
dan kerja keras untuk mencari dan mendesain ulang leaflet
(Nasionalisme sila ke 5, Etika Publik). Bukti dan hasil dari
kegiatan ini adalah soft file leflet tentang Tanya Tanya 5O.
c) Konsultasi dengan Pimpinan
Setelah memiliki leaflet, penulis berani dalam
menyampaikan gagasan secara jujur dan terbuka dan dengan
bahasa yang sopan-santun dan jelas mengenai leaflet yang
kemudian di setujui oleh pimpinan (Anti Korupsi,
Akuntabilitas, Nasionalisme sila ke 4, Etika Publik dan
Komitmen Mutu). Pimpinan memberikan saran agar
berkoordinasi dengan bendahara untuk pencetakan leaflet.
Bukti dari kegiatan ini adalah foto dokumentasi pada
lampiran 5A.
d) Koordinasi dengan bendahara untuk mencetak leaflet
Pada saat menemui bendahara puskesmas, penulis
memberanikan untuk menyampaikan ide secara jujur dan terbuka
(Akuntabilitas, Anti Korupsi). Penulis juga menyampaikan
pesan dari pimpinan dengan membangun komunikasi yang sopan-
santun dan menyampaikan hal dengan jelas ( Etika Publik).
Penulis melakukan diskusi bersama bendahara dan mendapatkan
hasil bahwa pencetakan leaflet membutuhkan waktu seminggu
(Komitmen Mutu dan Nasionalisme sila ke 4). Bukti dari
kegiatan ini adalah foto dokumentasi pada lampiran 5A.
e) Menyiapkan video Tanya 5O Gema Cermat
UPT Puskesmas Dadirejo memiliki TV di ruang tunggu
tetapi jarang digunakan oleh petugas yang lain. Sehingga penulis
mengoperasikan TV tersebut agar dapat menampilkan video
tentang tanya 5O (Komitmen Mutu). Penulis mendapat video
tersebut dari channel youtube Gema Cermat Kemenkes

35
(Akuntabilitas, Nasionalisme sila ke 5, Etika Publik, Anti
Korupsi). Bukti dan hasil dari kegiatan ini adalah video Tanya
5O yang terdapat pada lampiran video.
f) Sosialisasi dengan media leaflet dan video Tanya 5O
Sebelumnya sosialisasi tentang obat belum pernah
dilakukan di UPT Puskesmas Dadirejo sehingga ini merupakan
pertama kalinya sosialisasi mengenai obat. Terlihat bahwa penulis
berani dan jujur serta terbuka dalam menyampaikan ide
(Pelayanan Publik, Komitmen Mutu dan Akuntabilitas).
Sosialisasi dengan masyarakat harus menggunakan yang
mudah dimengerti, sopan-santun dan jelas sehingga audiens dapat
paham dengan apa yang disampaikan. Terlihat jelas bagaiman
audiens menanggapi dan antusias terhadap sosialisasi mengenai
obat (Anti Korupsi, Etika Publik, Nasionalime sila 5).
Kegiatan ini dibuktikan dengan foto dokumentasi 5A.

b. Ketercapaian Kegiatan dan Analsis Dampak Inisiatif


Ketercapaian Kegiatan :
Hasil dari pencarian referensi, penulis menemukan literatur yang
dapat digunakan sebagai acuan untuk membuat sosialisasi tentang Tanya
5O. Sosialisasi ini disetujui oleh pimpinan dan mendapatkan sambutan
baik dari audiens serta meningkatnya pengetahuan dari audiens.
Analisis Dampak Inisiatif :
Manfaat dari kegiatan ini adalah Sosialisasi Tanya 5O berdasarkan
studi literatur yang dilakukan penulis, sehingga dapat dipergunakan untuk
meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang obat di UPT Puskesmas
Dadirejo.

c. Analisa Dampak jika Kegiatan Tidak dilandasi dengan nilai-nilai


ANEKA
Jika kegiatan ini tidak dilandasi dengan nilai-nilai ANEKA, maka
dalam kegiatan Sosialisasi Tanya 5O tidak dapat dilaksanakan dengan
baik. Hal ini dapat menyebabkan tujuan rencana kegiatan tersebut tidak
dapat tercapai secara optimal.

36
d. Kontribusi terhadap Visi Misi Puskesmas Dadirejo
Dengan pembuatan Sosialisasi Tanya 5O dapat mendukung
pemberian pelayanan kesehatan yang profesional, hal ini selaras dengan
visi dan misi puskesmas yaitu :
1. Menggerakkan pembangunan yang berwawasan kesehatan
2. Membentuk pelayanan kesehatan yang mudah, bermutu, adil,
merata serta mudah dijangkau,
3. Memelihara, meningkatkan kesehatan individu, keluarga,
masyarakat beserta lingkungan.

e. Penguatan nilai-nilai Organisasi


Dengan adanya Tanya 5O merupakan langkah awal untuk
memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang obat yang didapat,
sosialisasi ini dapat menguatkan nilai-nilai organisasi Puskesmas Dadirejo,
yaitu Profesional, Orientatif, Kreatif, dan Fasilitatif.

37
6. Sosialisasi DAGUSIBU
Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 7 Agustus 2019 – 23 Agustus
2019 di UPT Puskesmas Dadirejo. Kegiatan ini perlu dilakukan sebagai
bentuk kepedulian penulis terhadap pengetahuan masyarakat tentang
obat.
Output yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu meningkatnya
pengetahuan masyarakat tentang obat di UPT Puskesmas Dadirejo.
Faktor pendukung realisasi kegiatan ini adalah dukungan penuh
dari Kepala Puskesmas dalam memberikan masukan saat berdiskusi
mengenai hal ini. Sedangkan faktor penghambatnya penulis masih harus
menyelesaikan pekerjaan lainnya diluar tugas aktualisasi.

a. Tahapan kegiatan
a)Konsultasi kepada Pimpinan
Pada tahap ini, penulis melakukan konsultasi dengan kepala
Puskesmas agar pimpinan mengetahui rencana kegiatan. Hasil dari
tahap kegiatan ini, pimpinan mengetahui dan menyetujui kegiatan
yang dilakukan penulis. Bukti dari kegiatan ini adalah foto yang
berada pada lampiran 1A. Tahap konsultasi ini, penulis
membangun komunikasi yang sopan-santun, jelas, jujur serta
melakukan diskusi dan musyawarah yang menghasilkan sebuah
kesepakatan dengan pimpinan (Etika Publik, Nasionalisme Sila
ke 4 dan Komitmen Mutu). Dalam konsultasi tersebut, penulis
juga belajar untuk berani menyampaikan ide secara terbuka dan
jujur dalam menyampaikan gagasan(Akuntabilitas dan
Antikorupsi).
b) Mencari leaflet tentang DAGUSIBU
Tahap kegiatan ini, penulis mencari materi tentang
DAGUSIBU yang didapatkan dari website Kementerian
Kesehatan yang kemudian diedit ulang untuk menempelkan KOP
Puskesmas pada leaflet. Disini menunjukkan bahwa penulis,
reliable dalam mencari leaflet serta jujur dan terbuka bahwa
leaflet didapatkan dari website Pengawas Obat dan Makanan

38
yang kemudian di desain ulang (Komitmen Mutu,
Akuntabilitas). Untuk mendesain leaflet diperlukan keberanian
untuk menyampaikan gagasan dalam bentuk media (Anti
Korupsi). Penulis harus profesional dan kerja keras untuk
mencari dan mendesain ulang leaflet (Nasionalisme sila ke 5,
Etika Publik). Bukti dan hasil dari kegiatan ini adalah soft file
leflet tentang DAGUSIBU pada lampiran 6B.

c) Konsultasi dengan Pimpinan


Setelah memiliki leaflet, penulis berani dalam
menyampaikan gagasan secara jujur dan terbuka dan dengan
bahasa yang sopan-santun dan jelas mengenai leaflet yang
kemudian di setujui oleh pimpinan (Anti Korupsi,
Akuntabilitas, Nasionalisme sila ke 4, Etika Publik dan
Komitmen Mutu). Pimpinan memberikan saran agar
berkoordinasi dengan bendahara untuk pencetakan leaflet.
Bukti dari kegiatan ini adalah foto dokumentasi pada
lampiran 6A.

d) Koordinasi dengan bendahara untuk mencetak leaflet


Pada saat menemui bendahara puskesmas, penulis
memberanikan untuk menyampaikan ide secara jujur dan terbuka
(Akuntabilitas, Anti Korupsi). Penulis juga menyampaikan
pesan dari pimpinan dengan membangun komunikasi yang sopan-
santun dan menyampaikan hal dengan jelas ( Etika Publik).
Penulis melakukan diskusi bersama bendahara dan mendapatkan
hasil bahwa pencetakan leaflet membutuhkan waktu seminggu
(Komitmen Mutu dan Nasionalisme sila ke 4). Bukti dari
kegiatan ini adalah foto dokumentasi pada lampiran 6A.

39
e) Menyiapkan video DAGUSIBU
UPT Puskesmas Dadirejo memiliki TV di ruang tunggu
tetapi jarang digunakan oleh petugas yang lain. Sehingga penulis
mengoperasikan TV tersebut agar dapat menampilkan video
tentang DAGUSIBU (Komitmen Mutu). Penulis mendapat video
tersebut dari channel youtube Gema Cermat Kemenkes
(Akuntabilitas, Nasionalisme sila ke 5, Etika Publik, Anti
Korupsi). Bukti dan hasil dari kegiatan ini adalah video
DAGUSIBU yang terdapat pada lampiran video.
f) Sosialisasi dengan media leaflet dan video DAGUSIBU
Sebelumnya sosialisasi tentang obat belum pernah
dilakukan di UPT Puskesmas Dadirejo sehingga ini merupakan
pertama kalinya sosialisasi mengenai obat. Terlihat bahwa penulis
berani dan jujur serta terbuka dalam menyampaikan ide
(Pelayanan Publik, Komitmen Mutu dan Akuntabilitas).
Sosialisasi dengan masyarakat harus menggunakan yang
mudah dimengerti, sopan-santun dan jelas sehingga audiens dapat
paham dengan apa yang disampaikan. Terlihat jelas bagaiman
audiens menanggapi dan antusias terhadap sosialisasi mengenai
obat (Anti Korupsi, Etika Publik, Nasionalime sila 5).
Kegiatan ini dibuktikan dengan foto dokumentasi 6A.

b. Ketercapaian Kegiatan dan Analsis Dampak Inisiatif


Ketercapaian Kegiatan :
Hasil dari pencarian referensi, penulis menemukan literatur yang
dapat digunakan sebagai acuan untuk membuat sosialisasi tentang
DAGUSIBU. Sosialisasi ini disetujui oleh pimpinan dan mendapatkan
sambutan baik dari audiens serta meningkatnya pengetahuan dari audiens.
Analisis Dampak Inisiatif :
Manfaat dari kegiatan ini adalah Sosialisasi DAGUSIBU
berdasarkan studi literatur yang dilakukan penulis, sehingga dapat
dipergunakan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang obat
di UPT Puskesmas Dadirejo.

40
c. Analisa Dampak jika Kegiatan Tidak dilandasi dengan nilai-nilai
ANEKA
Jika kegiatan ini tidak dilandasi dengan nilai-nilai ANEKA, maka
dalam kegiatan Sosialisasi DAGUSIBU tidak dapat dilaksanakan dengan
baik. Hal ini dapat menyebabkan tujuan rencana kegiatan tersebut tidak
dapat tercapai secara optimal.

d. Kontribusi terhadap Visi Misi Puskesmas Dadirejo


Dengan pembuatan Sosialisasi DAGUSIBU dapat mendukung
pemberian pelayanan kesehatan yang profesional, hal ini selaras dengan
visi dan misi puskesmas yaitu :
1. Menggerakkan pembangunan yang berwawasan kesehatan
4. Membentuk pelayanan kesehatan yang mudah, bermutu, adil,
merata serta mudah dijangkau,
5. Memelihara, meningkatkan kesehatan individu, keluarga,
masyarakat beserta lingkungan.

e. Penguatan nilai-nilai Organisasi


Dengan adanya Sosialisasi DAGUSIBU merupakan langkah awal
untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang obat yang
didapat, sosialisasi ini dapat menguatkan nilai-nilai organisasi Puskesmas
Dadirejo, yaitu Profesional, Orientatif, Kreatif, dan Fasilitatif.

41
Tabel 4. Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi

N KEGIATAN TAHAP OUTPUT/ HASIL RANCANGAN AKTUALISASI


O KEGIATAN AKTUALISASI
1 Menelaah Standar Konsultasi kepada Mendapatkan masukan dari 22 Juli 2019 24 Juli 2019
Prosedur pimpinan pimpinan
Operasional Menelaah SPO Mendapatkan hasil telaah SPO
Pelayanan Resep Pelayanan Resep
Diskusi bersama Asisten Pemahaman SPO
Apoteker terkait
pembaruan SPO
Meminta persetujuan Disetujuinya draft SPO
Kepala Puskesmas

Merevisi SOP Draft SPO

2 Upaya Perbaruan Konsultasi kepada Mendapatkan masukan dari 22 Juli 2019 24 Juli 2019
Resep pimpinan pimpinan
Koordinasi dengan Rancangan resep
rekan puskesmas
terkait desain resep

Menyusun desain Desain Draft resep


draft resep
Konsultasi draft Draft resep
resep bersama
mentor
Sosialisasi draft Pemahaman antar profesi 22 Agustus 2019
resep dengan
dokter dan bidan
terkait sosialisasi

42
draft resep
3 Membuat alur Konsultasi kepada Mendapatkan masukan dari 22 Juli 2019 29 Juli 2019
pelayanan resep pimpinan pimpinan
Membuat alur Draft alur pelayanan 7 Agustus 2019
pelayanan resp

Mencetak Alur Tercetaknya alur pelayanan 12 Agustus 2019


Pelayanan
4 Menelaah Standar Konsultasi kepada Mendapatkan masukan dari 22 Juli 2019 24 Juli 2019
Prosedur pimpinan pimpinan
Operasional Menelaah SPO Mendapatkan hasil telaah SPO
Pemberian Pemberian Informasi
Informasi Obat Obat
Diskusi bersama Asisten Pemahaman SPO
Apoteker terkait
pembaruan SPO
Meminta persetujuan Disetujuinya draft SPO
Kepala Puskesmas

Merevisi SPO Draft SPO

5 Sosialisasi Tanya 5O Konsultasi kepada Mendapatkan masukan dari 22 Juli 2019 24 Juli 2019
pimpinan pimpinan
Mencari referensi leaflet Rancangan leaflet Tanya 7 Agustus 2019
tentang Tanya 5O 5O

Konsultasi dengan Disetujuinya 8 Agustus 2019


pimpinan Rancangan leaflet
Koordinasi dengan Pencetakan leaflet 10 Agustus 2019
bendahara untuk

43
mencetak leaflet
Menyiapkan Terunduhnya video Tanya
(mengunduh) video 5O Gema Cermat
Tanya 5O GeMa CerMat

Sosialisasi dengan media Pahamnya audiens dengan 23 Agustus 2019 23 Agustus 2019
leaflet dan video Tanya sosialisasi Tanya 5O
5O GeMa CerMat
6 Sosialisasi DAGUSIBU Konsultasi kepada Mendapatkan masukan dari 22 Juli 2019 24 Juli 2019
pimpinan pimpinan
Mencari referensi leaflet Rancangan leaflet 7 Agustus 2019
tentang DAGUSIBU DAGUSIBU

Konsultasi dengan Disetujuinya 8 Agustus 2019


pimpinan rancangan leaflet
Koordinasi dengan Pencetakan leaflet 10 Agustus 2019
bendahara untuk
mencetak leaflet
Menyiapkan Terunduhnya video Tanya
(mengunduh) video 5O Gema Cermat
Tanya 5O GeMa CerMat

Sosialisasi dengan media Pahamnya audiens dengan 23 Agustus 2019


leaflet dan video sosialisasi DAGUSIBU
DAGUSIBU GeMa
CerMat

44
7. Kendala dalam kegiatan aktualisasi

Kendala yang dirasakan penulis saat melakukan kegiatan ada pada


kegiatan membuat draft resep sesuai standar dan sosialisasi terkait
Tanya 5O dan sosialisasi DAGUSIBU.
Kegiatan membuat draft resep sesuai standar memiliki kesulitan
dalam koordinasi dengan seluruh tenaga kesehatan terkait sehingga
jalan keluarnya adalah mencari sela-sela waktu untuk membuat draft
resep.
Kegiatan sosialisasi Tanya 5O dan DAGUSIBU memiliki kesulitan
dalam mencari waktu untuk kegiatan sosialisasi di luar gedung,
sehingga sosialisasi hanya dilakukan di dalam gedung.

8. Analisis terhadap dampak


a. Pada level individu
Dari kegiatan – kegiatan aktualisasi yang dilakukan pada upaya
peningkatan pelayanan resep membentuk kepedulian dari masing-masing
individu terkait kelengkapan dan perbaruan resep.
Pada kegiatan sosialisasi, mulai meningkatnya kesadaran dan kepedulian
pasien terkait obat yang diterima pasien di ruang obat.
b. Pada level unit atau ruangan
Adanya peningkatan kelengkapan pengkajian resep serta kelengkapan
pemberian informasi obat, yang mulai dilakukan oleh petugas farmasi
setelah adanya pengkajian SOP Pemberian Obat Kepada Pasien dan
Pelabelan maupun SOP Pemberian Informasi Obat.

9. Dampak Jika Nilai PNS Tidak diterapkan Saat Melaksanakan Tugas


dan Jabatan
Pelaksanakan setiap kegiatan harus dilandasi dengan nilai-nilai
ANEKA, jika nilai-nilai tersebut tidak diterapkan maka akan
menyebabkan :

45
a. Kurangnya rasa tanggungjawab dalam menjalankan tugas akan
berdampak pada hasil kinerja yang tidak maksimal.
b. Tidak adanya komunikasi dan kolaborasi dengan pihak terkait
sehingga kegiatan tidak dapat berjalan dengan baik.
c. Sikap acuh tak acuh dan kurang peduli dengan lingkungan
pekerjaan.

46
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Berdasarkan uraian diatas, dapat disimpulkan bahwa peserta telah mampu
melaksanakan aktualisasi dan habituasi terkait rancangan aktualisasi nilai-
nilai dasar PNS di UPT Puskesmas Dadirejo. Setelah pelaksaaan aktualisasi
dan habituasi, penulis telah menyusun laporan aktualisasi, dimana peserta
telah:
1. Mampu melakukan pendalaman rancangan aktualisasi yang telah
dilaksanakan dan tercapainya seluruh kegiatan yang sudah direncanakan.
2. Mampu melaksanakan kegiatan dalam rancangan aktualisasi untuk
memecahkan isu melalui tahapan-tahapan kegiatan.
3. Mampu menerapkan keterkaitan nilai-nilai dasar PNS terkait tahapan
kegiatan yang dilaksanakan dalam proses aktualisasi dan habituasi di
tempat kerja.
4. Mampu menemukan keterkaitan peran dan kedudukan PNS terkait
kegiatan/aktualisasi.
5. Mampu mengemukakan kendala terkait tahapan kegiatan di tempat kerja
dan mengatasi masalahnya.
6. Mampu menemukan dampak terkait aktualisasi yang dilakukan.
7. Mampu melakukan habituasi terkait aktualisasi yang telah dilakukan.

B. Saran
Setelah Isu diatas terselesaikan yaitu “Upaya Peningkatan Resep
dalam Pengkajian Resep dan Pemberian Informasi Obat” sebagai wujud
untuk meningkatkan kualitas pelayanan, saran yang dapat disampaikan
penulis adalah:
1. Kepada Pimpinan
Dukungan Kepala Puskesmas untuk selalu meningkatkan kualitas
pelayanan yang berkemajuan.

47
2. Kepada Unit Kerja
Dukungan terhadap selalu melakukan pengkajian resep dan pemberian
informasi obat sesuai dengan Standar Operasional Pelayanan yang
disepakati .

48
DAFTAR PUSTAKA

[1] Lembaga Administrasi Negara. (2014). Modul Diklat Prajabatan CPNS


Golongan III Akuntabilitas. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

[2] Lembaga Administrasi Negara. (2015). Modul Diklat Prajabatan CPNS


Golongan I dan II : Nasionalisme. Jakarta : Lembaga Administrasi
Negara.

[3] Lembaga Administrasi Negara. (2015). Modul Diklat Prajabatan CPNS


Golongan I dan II : Etika Publik. Jakarta : Lembaga Administrasi
Negara.

[4] Lembaga Administrasi Negara. (2015). Modul Diklat Prajabatan CPNS


Golongan I dan II : Komitmen Mutu. Jakarta : Lembaga Administrasi
Negara.

[5] Lembaga Administrasi Negara. (2015). Modul Diklat Prajabatan CPNS


Golongan I dan II : Anti Korupsi. Jakarta : Lembaga Administrasi
Negara.

[7] Lembaga Administrasi Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Pelayanan Publik. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

[6] Lembaga Administrasi Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Manajemen Aparatur Sipil Negara. Jakarta : Lembaga Administrasi
Negara.

[7] Lembaga Administrasi Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Pelayanan Publik. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

[8] Lembaga Administrasi Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Whole of Goverment. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.

[9] Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2016


tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas : MenKes

[10] Kementerian Kesehatan. (2016). Materi Promosi Gema Cermat. Diakses 21


Juli 2019 dari http://www.farmalkes.kemkes.go.id/2016/05/materi-
promosi-gema-cermat-1-logo-banner-brosur-poster-dan-stiker/

[11] Pengawas Obat dan Makanan. (2016). Materi DAGUSIBU. Diakses 21 Juli
2019 dari http://www.pom.go.id/files/2016/cdew.pdf

49
LAMPIRAN

50
LAMPIRAN 1

MENELAAH SOP PEMBERIAN OBAT KEPADA PASIEN DAN


PELABELAN
A. Foto Dokumentasi

Konsultasi dengan Pimpinan

Diskusi bersama Asisten Apoteker

Perbaikan SOP bersama Tim Mutu

51
B. Scan Rencana Perbaikan

52
C. Scan Undangan Perbaikan SOP

53
D. ACC Rancangan SOP

54
LAMPIRAN 2

MEMBUAT DRAFT RESEP SESUAI STANDAR

A. Foto Dokumentasi

Koordinasi dengan dokter gigi

Koordinasi dengan dokter umum

Koordinasi dengan bidan dan perawat

55
Koordinasi dengan bendahara untuk mencetak resep

Sosialisasi draft resep

56
B. Draft Resep

57
LAMPIRAN 3
MEMBUAT ALUR PELAYANAN RESEP

A. Draft Alur Pelayanan

B. Foto Dokumentasi

58
59
LAMPIRAN
MENELAAH SOP PEMBERIAN INFORMASI OBAT

A. Foto Dokumentasi

Diskusi bersama Asisten Apoteker

Perbaikan SOP bersama Tim UKP

60
B. Scan ACC Draft SOP Pemberian Informasi Obat

61
LAMPIRAN
SOSIALISASI Tanya 5O DAN DAGUSIBU

A. Foto dokumentasi

Koordinasi dengan bendahara

Sosialisasi DAGUSIBU

Sosialisasi Tanya 5O

62
LAMPIRAN

Bimbingan mentor ke-1

Bimbingan mentor ke-2

63
LAMPIRAN
MATRIKS RANCANGAN AKTUALISASI

N KEGIATA TAHA OUTP DOKUME Keterkaitan Substansi KONTRIB Pengu


O N P UT/ N Mata Pelatihan USI atan
KEGI HASI BUKTI TERHAD Nilai -
ATAN L AP VISI nilai
MISI Orga
ORGANIS nisasi
ASI
1 Menela Konsultasi kepada Mendapatkan Foto Akuntabilitas Memberika Profes
ah pimpinan masukan dari Dokumentas Jujur dan terbuka dalam n pelayanan ional
Standar pimpinan i menyampaikan gagasan kesehatan Kreati
Prosed yang f
ur Nasionalisme Sila ke 4 mudah,
Operasi Melakukan diskusi dan bermutu,
onal bermusyawarah adil, merata
Pelayan serta mudah
an Etika Publik dijangkau
Resep Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

64
Menelaah SPO Mendapatkan Rancangan Akuntabilitas
Pelayanan Resep hasil telaah SPO Bertanggungjawab
SPO terhadap telaah SPO yang
dilakukan

Nasionalisme Sila ke 5
Suka bekerja keras

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Komitmen dalam
memberikan pelayanan

Antikorupsi
Keberanian dalam
mengkritisi SPO
Pelayanan Resep
Diskusi bersama Pemahaman Foto Akuntabilitas
Asisten Apoteker SPO dokumentasi Bertanggungjawab dalam
terkait pembaruan mempelajari SPO
SPO pelayanan resep

Nasionalisme Sila ke 4
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

65
Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektif dan efisien saat
sosialisasi

Antikorupsi
Berani menyampaikan
gagasan secara mandiri

Meminta Disetujuiny Foto Akuntabilitas


persetujuan a draft SPO dokumentasi Jujur dan terbuka dalam
Kepala Puskesmas menyampaikan gagasan

Nasionalisme
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Mendengarkan dan
menerima saran dengan
baik

Antikorupsi

66
Berani menyampaikan ide

Merevisi SOP Draft SPO Draft SPO Akuntabilitas


Bertanggungjawab dalam
membuat SOP

Nasionalisme Sila ke 5
Suka bekerja keras

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Profesionalisme dalam
melakukan kegiatan
Antikorupsi
Berani menyampaikan
gagagsan secara mandiri

2 Upaya Konsultasi kepada Mendapatkan Foto Akuntabilitas Memberika Profes


Perbaru pimpinan masukan dari Dokumentas Jujur dan terbuka dalam n pelayanan ional
an Resep pimpinan i menyampaikan gagasan kesehatan Kreati
yang f
Nasionalisme Sila ke 4 mudah,
Melakukan diskusi dan bermutu,
bermusyawarah adil, merata
serta mudah
Etika Publik dijangkau
Membangun komunikasi

67
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

Koordinasi Rancangan Foto Akuntabilitas


dengan rekan resep Dokument Jujur dan terbuka dalam
puskesmas asi menyampaikan gagasan
terkait desain
resep Nasionalisme Sila ke 3
Memajukan pergaulan
dalam persatuan

Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas
Komitmen Mutu
Efisiensi dalam
melakukan kegiatan

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

68
Adanya kerjasama antar
profesi
(Whole of Goverment)
Menyusun Desai Draft Akuntabilitas
desain draft n resep Membuat desain resep
resep Draft dengan rasa
resep tanggungjawab

Nasionalisme Sila ke 5
Suka bekerja keras

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional

Komitmen Mutu
Berinovasi dalam
memperbarui desain resep

Antikorupsi
Bekerja keras mendesain
resep
Konsultasi Dra Catatan Akuntabilitas
draft resep ft konsultasi Jujur dan terbuka dalam
bersama rese mentor menyampaikan gagasan
mentor p
Nasionalisme Sila ke 4
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

Etika Publik

69
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

Sosialisasi Pemahaman Foto Akuntabilitas


draft resep antar profesi dokumentas Jujur dan terbuka dalam
dengan i menyampaikan gagasan
dokter dan
bidan terkait Nasionalisme Sila ke-5
sosialisasi Suka bekerja keras
draft resep
Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektif dan efisien saat
sosialisasi

Antikorupsi
Berani menyampaikan
gagasan secara mandiri

70
3 Membuat Konsultasi kepada Mendapatkan Foto Akuntabilitas Memberika Profes
alur pimpinan masukan dari Dokumentas Jujur dan terbuka dalam n pelayanan ional
pelayana pimpinan i menyampaikan gagasan kesehatan Kreati
n resep yang f
Nasionalisme Sila ke 4 mudah, Inovat
Melakukan diskusi dan bermutu, if
bermusyawarah adil, merata
serta mudah
Etika Publik dijangkau
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide
Membuat Draft alur Draft alur Akuntabilitas
alur pelayanan pelayanan Jujur dan terbuka dalam
pelayanan resep menyampaikan gagasan
resp
Nasionalisme Sila ke 5

71
Suka bekerja keras

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Inovasi dalam bekerja

Antikorupsi
Mencetak alur dengan
jujur
Mencetak Tercetaknya Foto Akuntabilitas
Alur alur dokumentas Bertanggungjawab dalam
Pelayanan pelayanan pekerjaan

Nasionalisme
Suka bekerjakeras

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Inovasi dalam bekerja

Antikorupsi
Mencetak alur dengan

72
jujur
4 Menela Konsultasi kepada Mendapatkan Foto Akuntabilitas Memberika Profes
ah pimpinan masukan dari Dokumentas Jujur dan terbuka dalam n pelayanan ional
Standar pimpinan i menyampaikan gagasan kesehatan Kreati
Prosed yang f
ur Nasionalisme Sila ke 4 mudah,
Operasi Melakukan diskusi dan bermutu,
onal bermusyawarah adil, merata
Pember serta mudah
ian Etika Publik dijangkau
Inform Membangun komunikasi
asi yang sopan santun, jelas
Obat
Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

Menelaah SPO Mendapatkan Rancangan Akuntabilitas


Pemberian hasil telaah SPO Bertanggungjawab
Informasi Obat SPO terhadap telaah SPO yang
dilakukan

Nasionalisme Sila ke 5
Suka bekerja keras

Etika Publik

73
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Komitmen dalam
memberikan pelayanan

Antikorupsi
Keberanian dalam
mengkritisi SPO
Pemberian Informasi Obat
Diskusi bersama Pemahaman Foto Akuntabilitas
Asisten Apoteker SPO dokumentasi Bertanggungjawab dalam
terkait pembaruan mempelajari SPO
SPO Pemberian Informasi Obat

Nasionalisme Sila ke 4
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektif dan efisien saat
sosialisasi

Antikorupsi
Berani menyampaikan

74
gagasan secara mandiri

Meminta Disetujuiny Foto Akuntabilitas


persetujuan a draft SPO dokumentasi Jujur dan terbuka dalam
Kepala Puskesmas menyampaikan gagasan

Nasionalisme
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Mendengarkan dan
menerima saran dengan
baik

Antikorupsi
Berani menyampaikan ide

Merevisi SPO Draft SPO Draft SPO Akuntabilitas


Bertanggungjawab dalam
membuat SPO

Nasionalisme Sila ke 5
Suka bekerja keras

Etika Publik
Menjalankan tugas secara

75
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Profesionalisme dalam
melakukan kegiatan
Antikorupsi
Berani menyampaikan
gagagsan secara mandiri

5 Sosialisasi Konsultasi kepada Mendapatkan Foto Akuntabilitas Menggerakkan Profes


5O pimpinan masukan dari Dokumentas Jujur dan terbuka dalam pembangunan ional
pimpinan i menyampaikan gagasan yang Kreati
berwawasan f
Nasionalisme Sila ke 4 kesehatan Inovat
Melakukan diskusi dan if
bermusyawarah Memberika Fasilit
n pelayanan atif
Etika Publik kesehatan
Membangun komunikasi yang
yang sopan santun, jelas
mudah,
bermutu,
Komitmen Mutu
Efektifitas dalam adil, merata
berkonsultasi (berhasil serta mudah
guna/berguna) dijangkau

Antikorupsi Memelihara
Keberanian dalam

76
menyampaikan ide ,
meningkatk
Mencari referensi Kerangk Foto Akuntabilitas an
leaflet tentang 5O a 5O dokumentas Bertanggungjawab terhadap kesehatan
i pencarian referensi leaflet individu,
keluarga,
Nasionalisme Sila ke-5 masyarakat
Suka bekerjakeras beserta
lingkungan
Etika Publik
Bekerja secara profesional
dan tidak berpihak

Komitmen Mutu
Reliability dalam mencari
referensi

Antikorupsi
Berani menyampaikan
gagasan secara mandiri
Konsultasi dengan Disetujuinya Foto Akuntabilitas
pimpinan kerangka Dokumentas Jujur dan terbuka dalam
leaflet i menyampaikan gagasan

Nasionalisme Sila ke 4
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

Etika Publik

77
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

Membuat leaflet Soft file Akuntabilitas


5O Rancanga leaflet Jujur dan terbuka dalam
n leaflet menyampaikan gagasan
5O
Nasionalisme Sila 5
Suka bekerja keras

Etika Publik
Bekerja secara profesional
dan tidak berpihak

Komitmen Mutu
Berinovasi dalam
pelayanan kefarmasian

Antikorupsi
Kemandirian dalam
membuat leaflet

78
Menyiapkan Terundu Foto Akuntabilitas
(mengunduh) hnya dokumentas Tanggungjawab dan
video 5O GeMa video 5O i terbuka dalam mengunduh
CerMat Gema video
Cermat
Nasionalisme
Menghargai hak-hak
orang lain dalam
mengunduh video

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Inovasi dalam pelayanan
kefarmasian

Antikorupsi
Mencantumkan pencipta
video
Sosialisasi dengan Pahamnya Foto Akuntabilitas
media leaflet dan audiens dokumentas Jujur dan terbuka dalam
video 5O GeMa dengan i menyampaikan gagasan
CerMat sosialisasi
5O Nasionalisme

Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

79
Memberikan layanan
kepada publik

Komitmen Mutu
Efektif dan efisien dalam
melaksanakan sosialisasi

Antikorupsi
Berani menyampaikan ide

Inovasi dalam kegiatan


pelayanan kefarmasian
(Pelayanan Publik)
6 Sosialisasi Konsultasi kepada Mendapatkan Foto Akuntabilitas Menggerakkan Profes
DAGUSIBU pimpinan masukan dari Dokumentas Jujur dan terbuka dalam pembangunan ional
pimpinan i menyampaikan gagasan yang Kreati
berwawasan f
Nasionalisme Sila ke 4 kesehatan Inovat
Melakukan diskusi dan if
bermusyawarah Memberika Fasilit
n pelayanan atif
Etika Publik kesehatan
Membangun komunikasi yang
yang sopan santun, jelas
mudah,
bermutu,
Komitmen Mutu
Efektifitas dalam adil, merata
berkonsultasi (berhasil serta mudah
guna/berguna) dijangkau

80
Antikorupsi Memelihara
Keberanian dalam ,
menyampaikan ide meningkatk
an
Mencari referensi Kerangk Foto Akuntabilitas kesehatan
leaflet tentang a dokumentas Bertanggungjawab terhadap individu,
DAGUSIBU DAGUSI i pencarian referensi leaflet keluarga,
BU masyarakat
Nasionalisme Sila ke-5 beserta
Suka bekerjakeras lingkungan

Etika Publik
Bekerja secara profesional
dan tidak berpihak

Komitmen Mutu
Reliability dalam mencari
referensi

Antikorupsi
Berani menyampaikan
gagasan secara mandiri
Konsultasi dengan Disetujuinya Foto Akuntabilitas
pimpinan kerangka Dokumentas Jujur dan terbuka dalam
leaflet i menyampaikan gagasan

Nasionalisme Sila ke 4
Melakukan diskusi dan
bermusyawarah

81
Etika Publik
Membangun komunikasi
yang sopan santun, jelas

Komitmen Mutu
Efektifitas dalam
berkonsultasi (berhasil
guna/berguna)

Antikorupsi
Keberanian dalam
menyampaikan ide

Membuat leaflet Rancanga Soft file Akuntabilitas


DAGUSIBU n leaflet leaflet Jujur dan terbuka dalam
DAGUSI menyampaikan gagasan
BU
Nasionalisme Sila 5
Suka bekerja keras

Etika Publik
Bekerja secara profesional
dan tidak berpihak

Komitmen Mutu
Berinovasi dalam
pelayanan kefarmasian

Antikorupsi
Kemandirian dalam

82
membuat leaflet
Menyiapkan Terundu Foto Akuntabilitas
(mengunduh) hnya dokumentas Tanggungjawab dan
video 5O GeMa video 5O i terbuka dalam mengunduh
CerMat Gema video
Cermat
Nasionalisme
Menghargai hak-hak
orang lain dalam
mengunduh video

Etika Publik
Menjalankan tugas secara
profesional dan tidak
berpihak

Komitmen Mutu
Inovasi dalam pelayanan
kefarmasian

Antikorupsi
Mencantumkan pencipta
video
Sosialisasi dengan Pahamnya Foto Akuntabilitas
media leaflet dan audiens dokumentas Jujur dan terbuka dalam
video dengan i menyampaikan gagasan
DAGUSIBU sosialisasi
GeMa CerMat DAGUSI Nasionalisme
BU
Etika Publik
Membangun komunikasi

83
yang sopan santun, jelas
Memberikan layanan
kepada publik

Komitmen Mutu
Efektif dan efisien dalam
melaksanakan sosialisasi

Antikorupsi
Berani menyampaikan ide

Inovasi dalam kegiatan


pelayanan kefarmasian
(Pelayanan Publik)

84

Anda mungkin juga menyukai