Anda di halaman 1dari 1

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI

PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL


UJIAN AKHIR SEMESTER
Mata Kuliah : Multimedia Interaktif
Kelas : Ruang dosen pengampu
Hari, tanggal : 16 Desember 2019
Waktu : 08.00 – 16.00 WIB
Semester/Tahun: Gasal, 2019/2020
Sifat : Proyek
Dosen : Sultan Arif Rahmadianto S.Sn., M.Ds

A. UAS MK DV 525 Multimedia Interaktif


Tugas akhir untuk UAS mata kuliah Multimedia Interaktif adalah mampu membuat projek
perancangan multimedia interaktif sesuai dengan minat mahasiswa yang bersangkutan dengan menitik
beratkan pada desain, pemanfaatan elemen multimedia dan feature multimedia secara maksimal.
Ketentuan konten yang diangkat harus memiliki nilai kebermanfaatan bagi perancang/masyarakat.
Untuk detail UAS dijelaskan sebagai berikut:
1. Proyek Multimedia Interaktif
 Mahasiswa mampu menciptakan sebuah produk multimedia interaktif yang menarik dan
bermanfaat.
 Mahasiswa mampu memastikan produk berjalan dengan baik dan tidak ada bug/eror.
 Mahasiswa mampu menampilkan tampilan desain yang tematik dan unity.
 Mahasiswa mampu memanfaatkan feature multimedia (musik,suara,video,efek khusus,
transisi dan animasi) secara maksimal.
 Mahasiswa mampu membuat dan mengumpulkan konsep desain multimedia interaktif
berupa overview dan storyboard secara maksimal pada batas waktu yang telah ditentukan.
2. Pelaksanaan UAS Multimedia interaktif
 Sosialisasi projek diumumkan hari Selasa, 05 November 2019
 Pengumpulan konsep desain dan storyboard hari Selasa, 26 November 2019.(kuis besar)
 Pengumpulan maksimal UAS hari Senin, 16 Desember 2019 diluar jadwal tersebut nilai
UAS sama dengan nol maksimal pengumpulan sebelum pukul 16.00 WIB.
3. Indikator Penilaian
Untuk bisa memperoleh hasil dan nilai yang maksimal pada mata kuliah ini mahasiswa diharapkan
dapat memahami indikator penilaian dibawah ini :
 Materi (30%).
 Navigasi (20%).
 Konsep and Visual (40%) diambil Kuis besar 3.
 Publish (swf dan apk) (10%).

Selamat Mengerjakan!

Anda mungkin juga menyukai