C Sepeda Motor PDF

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 225

Penulis : Sugeng Riyadi, S.Pd.

, HP: 08132168541,
Email: denbagos2000@hotmil.com

Penelaah : Agus Wahyudi, S.Pd.,M.Eng., HP: 08125253825,


Email: wahyudiagus2@gmail.com

Copyright  2016
Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Bidang Otomotif dan Elektronika, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga
Kependidikan

Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang


Dilarang mengcopy sebagian atau keseluruhan isi buku ini untuk kepentingan
komersial tanpa izin tertulis dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
KATA PENGANTAR
Peran guru professional dalam proses pembelajaran sangat penting sebagai
kunci keberhasilan belajar siswa. Guru professional adalah guru yang kompeten
membangun proses pembelajaran yang baik sehingga dapat menghasilkan
pendidikan yang berkualitas. Hal tersebut menjadikan guru sebagai komponen
yang menjadi focus perhatian pemerintah pusat maupun pemerintah daerah
dalam peningkatan mutu pendidikan terutama menyangkut kompetensi guru.
Pengembangan profesionalitas guru melalui program Guru Pembelajar (GP)
merupakan upaya peningkatan kompetensi untuk semua guru. Sejalan dengan
hal tersebut, pemetaan kompetensi guru telah dilakukan melalui uji kompetensi
guru (UKG) untuk kompetensi pedagogic dan professional pada akhir tahun
2015. Hasil UKG menunjukkan peta kekuatan dan kelemahan kompetensi guru
dalam penguasaan pengetahuan. Peta kompetensi guru tersebut dikelompokkan
menjadi 10 (sepuluh) kelompok kompetensi. Tindak lanjut pelaksanaan UKG
diwujudkan dalam bentuk pelatihan guru pasca UKG melalui program Guru
Pembelajar. Tujuannya untuk meningkatkan kompetensi guru sebagai agen
perubahan dan sumber belajar utama bagi peserta didik. Program Guru
Pembelajar dilaksanakan melalui pola tatap muka, daring (online), dan campuran
(blended) tatap muka dengan online.
Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan
(PPPPTK), Lembaga Pengembngan dan Pemberdayaan Pendidikdan Tenaga
Kependidikan Kelautan Perikanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (LP3TK
KPTK), dan Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah
(LP2KS) merupakan Unit PelaksanaTeknis di lingkungan Direktorat Jenderal
Guru dan Tenaga Kependidikan yang bertanggung jawab dalam
mengembangkan perangkat dan melaksanakan peningkatan kompetensi guru
sesuai bidangnya. Adapun perangkat pembelajaran yang dikembangkan tersebut
adalah modul untuk program Guru Pembelajar (GP) tatap muka dan GP online
untuk semua mata pelajaran dan kelompok kompetensi. Dengan modul ini
diharapkan program GP memberikan sumbangan yang sangat besar dalam
peningkatan kualitas kompetensi guru.
Mari kita sukseskan program GP ini untuk mewujudkan Guru Mulia Karena
Karya.
Jakarta, Februari 2016
Direktur Jenderal
Guru danTenaga Kependidikan

Sumarna Surapranata, Ph.D


NIP. 195908011985032001

i
ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ i


DAFTAR ISI ....................................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. v
DAFTAR TABEL ................................................................................................ ix
PENDAHULUAN ................................................................................................. 1
A. Latar belakang ....................................................................................... 1
B. Tujuan Pembelajaran ............................................................................. 1
C. Peta Kompetensi .................................................................................... 2
D. Ruang Lingkup ....................................................................................... 4
E. Saran Cara Penggunaan Modul ............................................................. 5
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1 : ...................................................................... 7
MEMERIKSA, MEMPERBAIKI DAN MENYETEL SISTEM KEMUDI SEPEDA
MOTOR. .............................................................................................................. 7
A. Tujuan. ................................................................................................... 7
B. Indikator Pencapaian Kompetensi. ......................................................... 7
C. Uraian Materi. ........................................................................................ 7
D. Aktifitas Pembelajaran ......................................................................... 23
E. Latihan/Tugas. ..................................................................................... 23
F. Rangkuman.......................................................................................... 23
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut............................................................ 24
KEGIATAN PEMBELAJARAN 2 : MEMERIKSA, MERAWAT, MEMPERBAIKI
DAN MENYETEL SISTEM REM SEPEDA MOTOR. ......................................... 25
A. Tujuan. ................................................................................................. 25
B. Indikator Pencapaian Kompetensi. ....................................................... 25
C. Uraian Materi. ...................................................................................... 25
D. Aktifitas Pembelajaran. ........................................................................ 42
E. Latihan/Tugas ...................................................................................... 43
F. Rangkuman.......................................................................................... 43
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut............................................................ 44
KEGIATAN PEMBELAJARAN 3 : MEMERIKSA, MERAWAT DAN
MEMPERBAIKI SISTEM SUSPENSI SEPEDA MOTOR................................... 45

iii
A. Tujuan .................................................................................................. 45
B. Indikator Pencapaian Kompetensi ........................................................ 45
C. Uraian Materi ....................................................................................... 45
D. Aktifitas Pembelajaran ......................................................................... 63
E. Latihan/Tugas ...................................................................................... 63
F. Rangkuman.......................................................................................... 63
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut............................................................ 65
KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: MEMERIKSA, MERAWAT DAN
MEMPERBAIKI KOPLING SEPEDA MOTOR. ................................................. 67
A. Tujuan .................................................................................................. 67
B. Indikator Pencapaian Kompetensi ........................................................ 67
C. Uraian Materi ....................................................................................... 67
D. Aktifitas Pembelajaran ......................................................................... 85
E. Latihan/Tugas. ..................................................................................... 86
F. Rangkuman.......................................................................................... 86
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut............................................................ 87
PENUTUP ......................................................................................................... 89
A. Kesimpulan .......................................................................................... 89
B. Tindak Lanjut ....................................................................................... 92
C. Kunci Jawaban, .................................................................................... 92
D. Evaluasi ............................................................................................... 98
E. Kunci Jawaban ................................................................................... 107
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 109
GLOSARIUM ................................................................................................... 111

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. 1 Rangka Tipe Pressed Steel & Tubular………………………………. 8


Gambar 1. 2 Rangka Tipe Pressed Steel………………………………………….. 9
Gambar 1. 3 Rangka Tipe Tubular………………………………………………….. 9
Gambar 1. 4 Motor Sport Dengan Rangka Backbone…………………………….. 11
Gambar 1. 5 Motor Cup Dengan rangka Backbone………………………………..11
Gambar 1. 6 Motor Dengan Rangka Single Cradle………………………………. 12
Gambar 1. 7 Motor Dengan Rangka Double Cradle………………………………. 13
Gambar 1. 8 Motor Dengan Rangka Trellis………………………………………… 13
Gambar 1. 9 Motor Dengan Rangka Perimeter……………………………………. 14
Gambar 1. 10 Caste Dan Trail………………………………………………………. 15
Gambar 1. 11 Komponen Sistem Kemudi………………………………………….. 16
Gambar 1. 12 Sictem Kemudi Jenis Tubular………………………………………. 16
Gambar 1. 13 Sistem Kemudi Jenis Pressed Steel……………………………….. 17
Gambar 1. 14 Pemeriksaan Kerusakan Rangka…………………………………... 17
Gambar 1. 15 Kerusakan Rangka……………………………………………………18
Gambar 1. 16 Metode Pemerikasan Rangka………………………………………. 18
Gambar 1. 17 Menyetel Ulang Mur kemudi………………………………………… 19
Gambar 1. 18 Melepas Lock Nut……………………………………………………. 20
Gambar 1. 19 Bearing Sistem Kemudi……………………………………………… 20
Gambar 1. 20 Memeriksa Outer Race & Inner Race……………………………… 20
Gambar 1. 21 Merakit Ulang Bearing Sistem Kemudi…………………………….. 21
Gambar 1. 22 Menyetel Kekencangan Bearing……………………………………. 21
Gambar 2. 1 Rem Tromol. ................................................................................ 27
Gambar 2. 2 Sepatu Primer dan Sekunder ....................................................... 27
Gambar 2. 3 Double Leading Shoe Type .......................................................... 28
Gambar 2. 4 Rem Caktam. ............................................................................... 29
Gambar 2. 5 Master Silinder. ............................................................................ 31
Gambar 2. 6 Disc Pad....................................................................................... 31
Gambar 2. 7 Cara kerja rem Cakram. ............................................................... 32
Gambar 2. 8 Tanda Pembatas. ......................................................................... 34
Gambar 2. 9 Mengukur Ketebalan Kanvas. ...................................................... 34

v
Gambar 2. 10 Menukur Diameter Tromol. ......................................................... 35
Gambar 2. 11 Memberi Pelumas. ..................................................................... 35
Gambar 2. 12 Memeriksa Ketepatan Pemasangan. .......................................... 36
Gambar 2. 13 Penyetelan Sistem Rem Pada Handel. ...................................... 36
Gambar 2. 14 Penyetelan Sistem Rem Pada Pedal. ......................................... 37
Gambar 2. 15 Pemerksaan Batas Minyak Rem. ............................................... 37
Gambar 2. 16 Komponen Kaliper Rem. ............................................................ 38
Gambar 2. 17 Mengukur Diameter Piston. ........................................................ 38
Gambar 2. 18 Komponen Master Silinder. ........................................................ 39
Gambar 2. 19 Mengukur Piston Master Silinder. ............................................... 39
Gambar 2. 20 Konstruksi Master Silinder. ......................................................... 40
Gambar 2. 21 Menukur Ketebalan dan Keolengan Cakram. ............................. 40
Gambar 2. 22 Memeriksa Keausan Pad. .......................................................... 41
Gambar 2. 23 Membleding. .............................................................................. 42
Gambar 3. 1 Grafik Getaran. 46
Gambar 3. 2 Suspensi Bottom Link/Pivoting Link.............................................. 47
Gambar 3. 3 Suspensi Teleskopik. ................................................................... 48
Gambar 3. 4 Langkah Menekan. ....................................................................... 49
Gambar 3. 5 Langkah Naik. .............................................................................. 50
Gambar 3. 6 Telescopic Tipe Up-Side Down. ................................................... 51
Gambar 3. 7 Shock Absorber Tipe Friction Damper .......................................... 51
Gambar 3. 8 Shock Absorber Tipe Oil Damper. ................................................ 52
Gambar 3. 9 Suspensi Conventional Dual Spring. ........................................... 53
Gambar 3. 10 Suspensi Monoshock. ................................................................ 54
Gambar 3. 11 Kelurusan Geometri Roda. ......................................................... 54
Gambar 3. 12 Memeriksa Kerja Suspensi Depan. ............................................ 55
Gambar 3. 13 Melepas Garpu Depan. .............................................................. 56
Gambar 3. 14 Melepas Pegas Garpu Depan. ................................................... 56
Gambar 3. 15 Melepas Seal Garpu Depan. ...................................................... 56
Gambar 3. 16 Lepaskan Baut Soket Garpu depan............................................ 57
Gambar 3. 17 Melepas torak Garpu Depan. ..................................................... 57
Gambar 3. 18 Melepas Sil Oli. .......................................................................... 57
Gambar 3. 19 Pengukuran Pegas Dan Tabung. ............................................... 58
Gambar 3. 20 Mengisi Oli. ................................................................................ 58

vi
Gambar 3. 21 Komponen Suspensi Teleskopik. ............................................... 59
Gambar 3. 22 Meriksa Kerja Suspensi Belakang. ............................................. 59
Gambar 3. 23 Memeriksa kekocakan suspensi. ................................................ 60
Gambar 3. 24 Melepas Roda Belakang. ........................................................... 60
Gambar 3. 25 Melepas Lengan Ayun. ............................................................... 60
Gambar 3. 26 Bushing Lengan Ayun. ............................................................... 61
Gambar 3. 27 Melepas Peredam Kejut. ............................................................ 61
Gambar 3. 28 Peredam Kejut. .......................................................................... 62
Gambar 5. 1 Konstruksi kopling plat banyak dengan pegas koil. ...................... 69
Gambar 5. 2 Putaran mesin tidak diteruskan ke transmisi saat handel kopling
ditekan .......................................................................................... 70
Gambar 5. 3 Putaran mesin mulai diteruskan ke Transmisi saat handel kopling
mulai dilepas ................................................................................. 70
Gambar 5. 4 Putaran mesin diteruskan dengan sempurna ke transmisi saat
handel kopling dilepas. .................................................................. 71
Gambar 5. 5 Pembebas kopling dengan outer push type.................................. 71
Gambar 5. 6 Pembebas kopling dengan inner push type. ................................. 72
Gambar 5. 7 Pembebas Kopling Dengan Rack Dan Pinion Type. ..................... 72
Gambar 5. 8 Pembebas Kopling Dengan Sistem Hidrolik. ................................ 73
Gambar 5. 9 Konstruksi kopling otomatis tipe centripugal, (A) centripugal tipe
kanvas/sepatu, (B) centripugal tipe plat ......................................... 75
Gambar 5. 10 Kopling Piringan Dengan Penggerak Tipe Pegas Diaphragm. ... 76
Gambar 5. 11 Kopling Tipe "V“ Belt. ................................................................. 77
Gambar 5. 12 Konstruksi plat kopling ganda..................................................... 79
Gambar 5. 13 Komponen Tipe Kopling Plat Banyak. ........................................ 80
Gambar 5. 14 Posisi Kopling Tipe Hubungan Langsung. .................................. 81
Gambar 5. 15. Menbongkar Unit Kopling. ......................................................... 82
Gambar 5. 16 Unit Kopling Dengan Lifter Plate sudah Terlepas. ...................... 82
Gambar 5. 17 Clutch lifter bearing. ................................................................... 83
Gambar 5. 18 Mengukur Panjang Pegas. ......................................................... 83
Gambar 5. 19 Clutch center. ............................................................................. 84
Gambar 5. 20 Mengukur Ketebalan Clutch disk. ............................................... 84
Gambar 5. 21 Memeriksa Kerataan Clutch plate............................................... 85
Gambar 5. 22 Clutch Outer. .............................................................................. 85

vii
viii
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Peta Kompetensi.................................................................................... 2


Tabel 1. 1 Trouble Shotting ............................................................................... 22
Tabel 2. 1 Titik Didih Minyak Rem. .................................................................... 33
Tabel 3. 1 Tabel Trouble Shoting. ...................................................................... 63

ix
x
PENDAHULUAN

A. Latar belakang
Modul Diklat PKB Guru Paket Keahlian Teknik Sepeda Motor Grade 3 ini
dirancang untuk memenuhi kebutuhan guru dalam hal peningkatan kompetensi
tentang perbaikan sepeda motor tingkat 3 . Modul ini membahas tentang
Pemeriksaan, Perawatan, Perbaikan dan Penyetelan Chasis Sepeda Motor, yang
dibagi dalam beberapa submateri hal antara lain :
1. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel rangka & sistem kemudi
sepeda motor.
2. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel sistem rem sepeda motor.
3. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel sistem suspense sepeda
motor.
Modul ini disiapkan sebagai panduan pelatihan sekaligus merupakan bahan
informasi dalam pembelajaran. Di dalamnya selain informasi mengenai
pengetahuan dasar, juga memuat beberapa lembaran tugas dan beberapa
lembar tes untuk mengukur apakah proses pendidikan dan pelatihan telah dapat
mengubah sikap/perilaku siswa menjadi seseorang yang memiliki kompetensi
sesuai standar.
Pembelajaran dengan modul ini dapat dilakukan secara klasikal dengan atau
tanpa instruktur, bahkan individual karena menggunakan pendekatan kurikulum
2013.

B. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti pembelajaran ini peserta diharapkan dapat :
1. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel rangka & sistem kemudi
sepeda motor sesuai dengan SOP.
2. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel sistem rem sepeda motor
sesuai dengan SOP.
3. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel sistem suspensi sepeda
motor sesuai dengan SOP.

1
C. Peta Kompetensi
Tabel 1 Peta Kompetensi

Kelo
mpok Standar Indikator Pencapaian Kompetensi
Kom Kompetensi
peten Guru (SKG)
si
Menelaah secara umum jenis mekanisme katub
Menyetel celah katub
Menelaah secara umum sistem pelumasan sesuai
kebutuhan mesin
Mengganti saringan oli dan oli
Perawatan Menelaah secara umum sistem pendinginan
berkala mesin
Memeriksa kondisi sistem pendingin
A sepeda motor
Memeriksa kinerja tutup radiator
Menelaah prinsip kerja sistem bahan bakar
Menyetel campuran bahan bakar dan udara pada
karburator
Menyetel putaran stasioner mesin sesuai
spesifikasi
Menelaah emisi gas buang.
Mengukur emisi gas buang
Menelaah baterai
Perawatan
berkala sis tem Memeriksa sistem lampu penerangan
kelistrikan Memeriksa sistem tanda
B
penerangan & Memeriksa sistem electric starter
sistem tanda Melakukan perbaikan ringan sistem kelistrikan
sepeda motor

Menelaah secara umum sistem rem


Perawatan Memeriksa minyak rem
berkala chasis Menyetel clearance tuas rem
dan sistem
C Menelaah secara umum prinsip kerja sistem
pemindah
tenaga step1 kopling
Menyetel kerengangan kopling
Mendiskripsikan sistem kemudi dan suspensi
Merawat sistem kemudi dan suspensi
Perawatan Menelaah Roda
D berkala chasis Menelaah rantai penggerak roda
dan sistem
Menyetel rantai penggerak roda belakang
pemindah
tenaga step2 Mendiskripsikan secara umum prinsip kerja

2
transmisi atomatis
Memeriksa komponen sistem transmisi otomatis
Mendiskripsikan sistem pengaliran bahan bakar
Perawatan EMS
berkala sistem Mendiskripsikan sistem control kelistrikan secara
E engine umum
managemant
system Memeriksa komponen sistem pengaliran bahan
sepedamotor bakar
Memeriksa komponen sistem pengapian
Menelaah Konstruksi kepala silinder
Mendiagnosa kerusakan yang terjadi pada kepala
silinder
Mendiagnosa kerusakan mekanisme katup
Perbaikan Mesin Menyekeur katub
Sepedamotor
Menelaah konstruksi blok silinder
step 1
F Mendiagnosa kerusakan blok silinder
Memperbaiki kerusakan pada blok silinder
Menelaah konstruksi piston
Mendiagnosa kerusakan piston
Memperbaiki kerusakan pada piston
Menelaah sistem pelumasan
Mendiagnosa kerusakan sistem pelumasan
Memperbaiki kerusakan pada sistem pelumasan
Menelaah sistem pendingin
Mendiagnosa kerusakan pada sistem pendingin
Memperbaiki kerusakan pada sistem pendingin
Menelaah sistem aliran bahan bakar karburator
G Perbaikan Mesin
Mendiagnosa kerusakan yang terjadi pada
Sepedamotor
karburator
step 2
Memperbaiki gangguan pada karburator
Menelaah sistem pengapian.
Mendiagnosa kerusakan sistem pengapian
Memperbaiki kerusakan pada sistem pengapian
Menelaah sistem penerangan.
Menelaah sistem sinyal (tanda)
Perbaikan
sistem Mendiagnosa kerusakan pada sistem penerangan.
H Mendiagnosa kerusakan pada sistem sinyal
kelistrikan
Sepedamotor (tanda)
Memperbaiki kerusakan yang terjadi pada sistem
penerangan
Memperbaiki kerusakan yang terjadi pada sistem

3
sinyal (tanda)
Menelaah Sistem Pengisian
Mendiagnosa sistem pengisian
Memperbaiki kerusakan sistem pengisian
Menelaah Sistem starter electric
Mendiagnosa Sistem starter electric
Memperbaiki Sistem starter electric
Menelaah sistem suspensi
Mendiagnosa kerusakan pada sistem suspensi
Memperbaiki kerusakan pada sistem suspensi
Menelaah sistem rem konvensional dan rem ABS
Mendiagnosa kerusakan rem konvensional (rem
mekanik dan hidrolik)
Mendiagnosa kerusakan rem ABS
Perbaikan
Memperbaiki kerusakan sistem rem konvensional
I chasis dan SPT
(rem mekanik dan hidrolik)
Sepedamotor
Memperbaiki kerusakan sistem rem ABS
Menelaah sistem kopling
Mendiagnosa kerusakan pada sistem kopling
Memperbaiki kerusakan sistem kopling
Menelaah sistem transmisi
Mendiagnosa kerusakan komponen sistem
transmisi
memperbaiki kerusakan transmisi manual
Pemeliharaan Menelaah sistem injeksi bensin
EMS (engine Mendiagnosa kerusakan pada sistem injeksi bahan
J Management bakar bensin
System) Memperbaiki kerusakan pada sistem injeksi bahan
sepedamotor bakar bensin

D. Ruang Lingkup
1. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel rangka & sistem kemudi
sepeda motor sesuai dengan SOP.
2. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel sistem rem sepeda motor
sesuai dengan SOP.
3. Memeriksa, merawat, memperbaiki dan menyetel sistem suspense sepeda
motor sesuai dengan SOP.

4
E. Saran Cara Penggunaan Modul
Untuk memperoleh hasil belajar secara maksimal, dalam menggunakan modul ini
maka langkah-langkah yang perlu dilaksanakan antara lain :
1. Bacalah dan pahami dengan seksama uraian-uraian materi yang ada pada
masing-masing kegiatan belajar. Bila ada materi yang kurang jelas, peserta
diklat dapat bertanya pada instruktur pengampu kegiatan belajar.
2. Kerjakan setiap tugas formatif (soal latihan) untuk mengetahui seberapa besar
pemahaman yang telah dimiliki terhadap materi-materi yang dibahas dalam
setiap kegiatan belajar.
3. Untuk kegiatan belajar yang terdiri dari teori dan praktik, perhatikanlah hal-hal
berikut:
a. Perhatikan petunjuk-petunjuk keselamatan kerja yang berlaku.
b. Pahami setiap langkah kerja (prosedur praktikum) dengan baik.
c. Sebelum melaksanakan praktikum, identifikasi (tentukan) peralatan dan bahan
yang diperlukan dengan cermat.
d. Gunakan alat sesuai prosedur pemakaian yang benar.
e. Untuk melakukan kegiatan praktikum yang belum jelas, harus meminta ijin
guru atau instruktur terlebih dahulu.
f. Setelah selesai, kembalikan alat dan bahan ke tempat semula
g. Jika belum menguasai level materi yang diharapkan, ulangi lagi pada kegiatan
belajar sebelumnya atau bertanyalah kepada instruktur yang mengampu
kegiatan pembelajaran yang bersangkutan.

5
6
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1: MEMERIKSA,
MEMPERBAIKI DAN MENYETEL SISTEM KEMUDI
SEPEDA MOTOR.

A. Tujuan.
Setelah belajar materi kegiatan belajar I ini peserta diharapkan mampu :
1. Menjelaskan konstruksi rangka sepeda motor.
2. Menjelaskan konstruksi sistem kemudi sepeda motor.
3. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perbaikan dan penyetelan rangka
sepeda motor.
4. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perbaikan dan penyetelan sistem kemudi
sepeda motor.

B. Indikator Pencapaian Kompetensi.


1. Dapat menjelaskan konstruksi rangka sepeda motor.
2. Dapat menjelaskan konstruksi sistem kemudi sepeda motor.
3. Dapat menjelaskan tentang pemeriksaan, perbaikan dan penyetelan rangka
sepeda motor.
4. Dapat menjelaskan tentang pemeriksaan, perbaikan dan penyetelan sistem
kemudi sepeda motor.

C. Uraian Materi.
A. Rangka.
Rangka atau yang umum disebut sebagai frame/body atau chasis merupakan
tulang punggung kendaraan, yang berfungsi :
1. Sebagai penopang mesin.
2. Menyatukan/merangkai mesin, sistem suspensi dan sistem kelistrikan menjadi
satu kesatuan sepeda motor yang dapat berjalan.
3. Penyangga penumpang/beban.
Agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya, rangka harus memenuhi beberapa
persyaratan, diantaranya :

7
1. Kuat, sehingga mampu menopang mesin beserta kelengkapan kendaraan
lainnya, menyangga penumpang maupun beban tanpa mengalami
kerusakan/perubahan bentuk.
2. Ringan, sehingga tidak terlalu membebani mesin (meningkatkan efektivitas
tenaga yang dihasilkan mesin).
3. Mempunyai nilai kelenturan/fleksibilitas, yang berfungsi untuk meredam
getaran/goncangan berlebihan yang diakibatkan tenaga yang dihasilkan
mesin maupun akibat kondisi jalan yang buruk.
Teknologi rangka sepeda motor dapat dikatakan tidak mengalami perkembangan
yang pesat. Sejak dulu konstruksi rangka relatif sama. Bentuk komponen rangka
pada dasarnya ada tiga macam, yaitu silinder (contohnya penghubung rangka
dan poros kemudi), persegi (contohnya lengan ayun), dan plat (contohnya
dudukan jok).
Bahan utama rangka sepeda motor adalah plastik dan logam. Bagian rangka
yang terbuat dari plastik misalnya penahan angin, penutup rangka dan pelindung
roda. Sedangkan bagian utama yang terbuat dari logam, misalnya rangka utama,
kemudi, lengan ayun dan dudukan mesin.
Beberapa konstruksi (profil) bahan yang digunakan pada rangka sepeda motor
adalah sebagai berikut :
1. Pressed Steel & Tubular.
Rangka terbentuk dari kombinasi bahan pelat baja yang dipress (lempengan),
ditambahkan dengan bahan bentuk pipa. Pada umumnya jenis ini mempunyai
bentuk yang disebut “T-bone” (bentuk “Tulang-T”) dengan pola berlian. (Contoh :
Honda CB100, GL100/125, GL Max/Pro)

Gambar 1. 1 Rangka Tipe Pressed Steel & Tubular.

8
2. Pressed Steel.
Rangka terbentuk dari bahan pelat baja yang seluruhnya dipress (lempengan).
Pada umumnya jenis ini mempunyai bentuk yang disebut “Backbone” (bentuk
“tulang punggung”). (Contoh : Honda C70/90, S90, C700/800, Astrea Star).

Gambar 1. 2 Rangka Tipe Pressed Steel.

3. Tubular.
Rangka yang seluruhnya terbentuk dari bahan pipa. Umumnya jenis ini
mempunyai bentuk yang disebut “Double Cradle” dan “Semi Double Cradle”.
(Contoh : Honda Win).

Gambar 1. 3 Rangka Tipe Tubular.


Rancangan suatu rangka dibuat berdasarkan beberapa pertimbangan, yaitu :
disesuaikan dengan besar (cc) mesin yang akan dipasangkan, penggunaan
sepeda motor tersebut, ataupun dirancang agar mudah dalam perawatannya dan
ekonomis.
Bahan yang dipakai untuk pembuatan rangka juga dipilih sesuai dengan
pertimbangan yang sama. Misalnya rangka dengan bahan alumunium
diperuntukkan bagi sepeda motor jenis sport yang exclusive, sepeda motor untuk
penggunaan di jalananan umum, dan sepeda motor dengan kapasitas mesin cc
sedang dan besar.

9
Pada umumnya beberapa jenis rangka menggunakan bahan besi dan sebagian
lain menggunakan bahan alumunium campur. Bahan pipa dan pressed steel
sangat mudah dibentuk melalui proses casting dan forging dalam pembuatan
rangka. Bahan alumunium campur lebih ringan dari pada besi dalam kondisi
yang sama, akan tetapi bahan alumunium harus cukup besar dalam
pembuatannya dan biaya produksinya mahal. Dalam awal pembuatan rangka
sepeda motor, profil bahan yang banyak dipakai adalah pipa bulat. Untuk model
sepeda motor berikutnya dengan mesin di atas 305 cc, jenis rangkanya dibuat
dari bahan pressed steel . Belakangan ini, produksi motor hampir sebagian besar
menggunakan jenis rangka dari bahan pipa bulat dari berbagai jenis ukuran dan
ketebalan. Ada juga beberapa yang menggunakan jenis rangka dari bahan pipa
segi empat.
Bahan alumunium sangat umum digunakan pada jenis rangka empat persegi
panjang, meskipun ada beberapa juga yang segi empat. Kemampuan menahan
tekanan yang tinggi dari bahan alumunium empat persegi panjang, sangat
memenuhi untuk suatu kebutuhan rancangan pembuatan rangka yang terpadu.
Rangka dari bahan paduan alumunium dan besi merupakan bagian yang kuat
dan terpadu untuk bahan rangka dari pipa atau untuk pivot dan bahan untuk
penghubung. Bahan pipa bulat, juga mempunyai kekuatan yang sama,
sedangkan pipa sesi empat dan pipa empat persegi panjang mempunyai
perbedaan kekuatan yang khusus pada bagian-bagian yang berbeda. Ketika
kekuatan maksimum diperlukan pada arah vertikal, maka kekuatan pada arah
horisontal tidak begitu penting, karena pipa segi empat panjang dengan
kekuatannya dapat mengatasi hal tersebut.
Terkadang diperlukan jenis rangka yang ringan, hal ini dapat dilakukan dengan
mengubah kombinasi dari bahan pipa tersebut. Dinding yang tipis dari pipa
alumunium empat persegi panjang dapat diperkuat dengan menambahkan rib
pada bagian dalam pipa. Beberapa model menggunakan beberapa modifikasi
dari bahan pipa alumunium empat persegi panjang ini antara lain : Pentagonal
Extrude Alumunium Tubing dan Hexagonal Extrude Alumunium Tubing, berikut
pemasangan rib pada bagian dalamnya dengan tujuan untuk memperbaiki
kekuatan bagian rangka, serta dalam hal perbandingan beratnya, dalam
beberapa hal tertentu akan meningkatkan kekuatan, disamping itu menjadikan
rangka lebih terpadu serta posisi pengendaraan yang lebih leluasa.

10
Rangka juga berfungsi menyerap bunyi dan getaran yang ditimbulkan oleh mesin
dan permukaan jalan yang tidak rata. Oleh sebab itu posisi penempatan mesin
terhadap rangka merupakan hal yang sangat penting, agar dapat mengatasi
timbulnya suara dan getaran pada saat pengendaraan, dan juga menghindari
terjadinya keretakan awal pada
bagian-bagian struktur rangka. Jenis-jenis konstruksi rangka yang lazim
digunakan pada sepeda motor adalah sebagai berikut :

a. Backbone .
Frame (rangka) yang paling disukai adalah, rangka tipe backbone terdiri dari
batang tunggal. Terdapat balok utama dimna mesin digantungkan. Frame
backbone memungkinkan untuk fleksibilitas yang besar dalam desain, karena
tersembunyi di dalam bodi sepeda motor. Hal ini sederhana dan murah untuk
membuatnya.

Gambar 1. 4 Motor Sport Dengan Rangka Backbone.

Gambar 1. 5 Motor Cup Dengan rangka Backbone.

11
b. Tubular.
Rangka yang seluruhnya terbentuk dari bahan pipa. Umumnya jenis ini
mempunyai bentuk yang disebut “Double Cradle” dan “Single Cradle”.
Single cradle adalah jenis yang paling sederhana dari kerangka sepeda motor,
dan terlihat mirip dengan rangka sepeda motor yang pertama. Hal ini dibuat dari
tabung baja yang mengelilingi mesin dengan tabung utama di atas lainnya,
tabung diameter yang lebih kecil di bawah. Jika cradle tunggal menjadi ganda
pada knalpot, seperti yang sering terjadi, ini disebut sebagai single split cradle.
Frame cradle tunggal biasanya ditemukan di sepeda motor off-road. Frame
cradle ganda adalah keturunan dari frame cradle tunggal. Mereka terdiri dari dua
cradle yang mendukung mesin di kedua sisi. Frame cradle ganda yang umum
digunakan pada sepeda motor khusus dan road bike sederhana. Mereka
menawarkan kompromi yang baik antara kekakuan, kekuatan dan ringan,
meskipun rangka ini sekarang secara teknis telah dikalahkan oleh frame
perimeter.

Gambar 1. 6 Motor Dengan Rangka Single Cradle.

12
Gambar 1. 7 Motor Dengan Rangka Double Cradle.

c. Trellis (terali).
Frame teralis merupakan pesaing dari rangka perimeter berbahan aluminium
untuk kekakuan dan berat. Produsen Italia dan Eropa telah terbukti sukses besar
dalam balap dan kompetisi. Frame Teralis menggunakan prinsip yang sama
seperti frame perimeter, yaitu menghubungkan kepala kemudi dan swing arm
secara langsung dengan jarak sependek mungkin. Frame terdiri dari sejumlah
besar tabung dilas bersama-sama untuk membentuk teralis baja (atau
aluminium). Frame teralis tidak hanya mudah untuk memproduksi tapi juga
sangat kuat.

Gambar 1. 8 Motor Dengan Rangka Trellis.

13
d. Perimeter .
Penelitian motor balap telah menunjukkan bahwa keuntungan utama yang bisa
diperoleh dalam hal kekakuan adalah dengan terhubungnya kepala kemudi
(steering head) ke swingarm dalam jarak yang sependek mungkin. Kelenturan
dan torsi akan berkurang. Ini adalah konsep di balik rangka perimeter. Dua balok
yang kuat secara langsung menghubungkan dari kepala kemudi ke swingarm,
melewati sekitar mesin. Frame perimeter paling awal terbuat dari baja, tetapi
kebutuhan untuk meningkatkan kekakuan untuk rasio berat menyebabkan
sebagian besar produsen untuk mengadopsi aluminium sebagai gantinya.
Aluminium sekarang yang paling umum dipakai sebagai bahan rangka perimeter
yang paling populer untuk sepeda motor supersports yang modern.

Gambar 1. 9 Motor Dengan Rangka Perimeter

B. Sistem Kemudi.
Sistem kemudi berfungsi untuk mengendalikan/mengontrol arah sepeda motor
sehingga arah jalannya sepeda motor sesuai dengan kehendak pengemudi.
Tenaga untuk mengendalikan arah kendaraan mempergunakan tenaga tangan,
yang diteruskan ke roda melalui batang kemudi (stang) dan garpu depan (fork).
Jeruji lingkaran perputaran sepeda motor ditentukan oleh besar/kecilnya sudut
belok stang dan juga ditentukan oleh besar/kecilnya sudut kemiringan dari
sepeda motor sewaktu menikung. Beberapa istilah penting dalam sistem kemudi
:

14
1. Caster, Adalah sudut kemiringan dari poros kemudi, dinyatakan dalam satuan
derajat. Dengan menarik garis sejajar poros kemudi, maka akan didapat suatu
sudut yang dihitung dari garis mendatar (horisontal).
2. Trail, Adalah jarak antara titik potong dari garis melalui poros kemudi dengan
jalan mendatar, ke titik tumpu ban depan di atas jalan.

Gambar 1. 10 Caste Dan Trail.

Kedua hal di atas menunjukkan bahwa semakin besar sudut casternya, maka
trail akan semakin kecil. Caster dan trail harus diperhitungkan secara tepat,
karena berhubungan erat sekali terhadap pengaruh kestabilan dari sistem
kemudi sepeda motor.
Catatan : Sudut caster yang kecil, berarti memperpanjang jarak trail.
Dalam hal ini, pengendalian sepeda motor terasa baik untuk jalan yang lurus
dengan kecepatan tinggi. Tetapi pada kecepatan rendah, pengendalian terasa
berat dan kurang nyaman untuk jalan yang berbelok-belok.

15
Gambar 1. 11 Komponen Sistem Kemudi.

Batang kemudi ditambatkan pada penghubung garpu bagian atas (2) dan diikat
oleh pengikat stang (3). Fungsi penghubung garpu (2) adalah sebagai
penghubung antara kedua buah garpu depan dan poros kemudi (4). Sistem
kemudi dihubungkan terhadap rangka pada bagian kepala rangka.
Jenis batang kemudi pada sepeda motor dibedakan menjadi dua, yaitu :
1. Jenis Tubular (Berbentuk Pipa) Jenis ini umum digunakan pada sepeda motor
dengan suspensi depan tipe teleskopic/upside down.

Gambar 1. 12 Sictem Kemudi Jenis Tubular.


2. Jenis Pressed Steel. Jenis ini digunakan pada sepeda motor dengan suspensi
depan tipe link. Sebenarnya jenis pressed steel mempunyai susunan bentuk
dan fungsi yang sama dengan jenis tubular, hanya saja jenis pressed steel
dibuat dari bahan pelat baja yang dipress (lempengan) dan dibentuk sebagai

16
penutup lekukan dari batang kemudi, sekaligus sebagai pengapit lampu
depan dan speedometer.

Gambar 1. 13 Sistem Kemudi Jenis Pressed Steel

C. Pemeriksaan, Perbaikan dan Penyetelan Rangka & Sistem Kemudi


Sepeda Motor.
1. Memeriksa rangka dari kerusakan seperti kebengkokan maupun keretakan
pada pipa-pipa dan bagian lainnya.
a. Luruskan stang stir, periksa kelurusan antara roda depan dan belakang.

Gambar 1. 14 Pemeriksaan Kerusakan Rangka.


Dalam bentuk yang paling dasar bahwa bagian roda depan dan roda
belakang dalam satu garis. Yaitu, menunjuk ke arah yang sama dan
tidak melenceng satu sama lain. Definisi yang lebih jelas bahwa kedua

17
roda berada pada garis yang sama. Artinya, satu roda tidak miring
terhadap yang lain. Seperti terlihat pada gambar 1.15

Gambar 1. 15 Kerusakan Rangka.


b. Apabila roda depan dan belakang tidak segaris, periksa posisi chain
adjuster dari ketepatan posisinya antara sisi kiri dan kanan.
c. Apabila roda depan dan belakang terlihat miring ke satu arah, lakukan
permeriksaan pada bagian-bagian swing arm ataupun suspensi depan
dari kebengkokan/rangka yang terpuntir.
d. Gunakan cairan (Penetrant) untuk memeriksa terjadinya keretakan pada
rangka. Ikuti petunjuk pemakaian penetrant pada saat memeriksa
keretakan rangka.

Gambar 1. 16 Metode Pemerikasan Rangka.

e. Apabila keretakan muncul pada bagian cat, lakukan juga pemeriksaan


secara teliti bagian rangka di sekitarnya.
f. Perbaikan rangka yang mengalami keretakan dengan cara mengelas
bagian yang retak, setelah terlebih dahulu diluruskan/dikembalikan
kedudukannya ke posisi semula.
2. Pemeriksaan dan penyetelan sistem kemudi.
a. Memeriksa keselarasan dari pergerakan sistem kemudi, dengan cara
meletakkan balok kayu di bawah mesin sehingga roda depan terangkat
dan dapat bergerak bebas.

18
b. Belokkan batang kemudi ke kanan-kiri secara perlahan-lahan sambil
merasakan kelancaran pergerakannya. Sebelumnya perhatikan juga
kedudukan kabel-kabel jangan ada yang menahan kebebasan sistem
kemudi.
c. Apabila kemudi terlalu berat atau terlalu ringan, putar mur
pengikatnya sampai mencapai ketepatan. Cara pengencangan mur
pengikat adalah mengencangkan mur pengikat dengan kuat,
kemudian kembalikan putarannya (kendorkan) ke arah kebalikan
sebanyak ± 1/8 putaran sampai gerakan kemudi terasa sempurna.

Gambar 1. 17 Menyetel Ulang Mur kemudi.


d. Apabila setelah disetel masih belum teratasi, lepaskan roda depan
dan seluruh susunan sistem kemudi sambil memperhatikan
kemungkinan poros kemudinya bengkok, peluru-peluru dan dudukan
peluru aus/retak atau kemungkinan kurang gemuk pelumas.
e. Periksa tekanan angin, sesuaikan dengan spesifikasi.
3. Pembongkaran dan pemasangan sistem kemudi
a. Membongkar steering stem
 Melepas stang stir dan kunci kontak set.
 Melepas stem nut dan ringnya, roda depan dan suspensi depan,
kemudian melepas fork top bridge.
 Untuk melepas lock nut, bengkokkan lock washer tab, kemudian
melepas lock nut dan lock washer

19
Gambar 1. 18 Melepas Lock Nut.
 Melepas bearing adjustment nut.
Apabila bearing yang digunakan jenis yang terlepas (steel ball),
perhatikan agar tidak ada steel ball yang berjatuhan/berantakan.

Gambar 1. 19 Bearing Sistem Kemudi.


 Melepas dust seal dan top cone race (inner race) dan melepas steering
stem.
 Memeriksa steel ball dan top/bottom cone dari keausan, reta atau
pecah, pastikan steel ball tidak ada yang tercecer/hilang. Steel ball yang
aus harus diganti baru, demikian pula dengan top/bottom cone (baik
inner maupun outer race).
 Memeriksa steering stem dari kemungkinan retak/bengkok. Steering
stem yang retak harus diganti baru.

Gambar 1. 20 Memeriksa Outer Race & Inner Race.

20
b. Memasang steering stem.
 Melumasi top/bottom cone dengan gemuk pelumas, kemudian
memasang steel ball. Pastikan jumlah steel ball tidak kurang.
 Memasang kembali steering stem, sampai menyentuh batas maksimum
perputarannya untuk menepatkan dudukan steel ball.
 Memasang top cone (inner) race dan bearing adjustment nut,
kencangkan sesuai torsi spesifikasi.

Gambar 1. 21 Merakit Ulang Bearing Sistem Kemudi.

 Pastikan steering stem bergerak dengan lancar, kemudian kendorkan


bearing adjustment nut.
 Stel kembali kekencangan bearing adjustment nut sesuai spesifikasi,
pastikan steering stem bergerak lancar tanpa ada hambatan.

Gambar 1. 22 Menyetel Kekencangan Bearing.

 Pasang kembali semua komponen lainnya dengan urutan kebalikan dari


pembongkaran.

21
c. Cara mengatasi gangguan pada sistem rangka dan kemudi sepeda motor.

Tabel 1. 1 Trouble Shotting

No Gangguan Kemungkinan Penyebab

1 Kelainan suara pada 1. Kerusakan atau retak pada engine


bagian sekitar mesin mounting
2. Keretakan atau kerusakan pada
bagian-bagian yang dilas
3. Kebengkokan dan kerusakan pada
rangka
4. Masalah-masalah pada mesin
2 Kelainan suara pada 1. Kerusakan/kebengkokan pada
saat pengendaraan engine mounting
2. Kerusakan pada bagian-bagian
yang gilas
3. Kerusakan atau kebengkokan
pada rangka
3 Stang kemudi 1. Kebengkokan pada rangka
cenderung 2. Kebengkokan pada suspensi yang
berbelok ke satu arah dilas
pada saat 3. Kebengkokan pada swing arm
pertambahan atau
4. Kebengkokan pada penghubung
pengurangan
darpu
kecepatan
5. Kedudukan peredam kejut tidak
seimbang
6. Poros roda depan bengkok
4 Kemudi terlalu berat 1. Poros kemudi diikat terlalu
kencang
2. Peluru-peluru pecah atau
kekurangan gemuk pelumas
3. Poros kemudi bengkok
4. Tekanan angin ban terlalu rendah
5 Kemudi terlalu 1. Peluru-peluru pecah/aus
ringan/kocak 2. Dudukan peluru aus/pecah
3. Mur pengikat poros kemudi kendor

22
D. Aktifitas Pembelajaran
Peserta diklat membaca dengan seksama uraian materi, jika ada yang kurang
jelas peserta dapat bertanya/mendiskusikan dengan fasilitator.
Peserta mengerjakan tugas dan latihan untuk mengetahui tingkat pemahaman
materi yang dibahas.
Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok kemudian melaksanakan tugas yang
ada.

E. Latihan/Tugas.
Jelaskan konstruksi dari :
a. Back Bone Type Frame.
b. Diamond Type Frame.
c. Double Cradle Frame.
d. Batang kemudi jenis Tubular.
e. Batang kemudi jenis Pressed Steel.

F. Rangkuman.
Rangka atau yang umum disebut sebagai frame body atau chasis merupakan
tulang punggung kendaraan, yang berfungsi :
1. Sebagai penopang mesin,
2. Menyatukan/merangkai mesin, sistem suspensi & sistem kelistrikan menjadi
satu kesatuan sepeda motor yang dapat berjalan, dan
3. Penyangga penumpang/beban.
Agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya, rangka harus memenuhi beberapa
persyaratan, diantaranya :
1. Kuat, kokoh;
2. Ringan, dan nilai kelenturan/fleksibilitas, yang berfungsi untuk meredam
getaran/goncangan berlebihan yang diakibatkan tenaga yang dihasilkan
mesin maupun akibat kondisi jalan yang buruk.
Beberapa konstruksi (profil) bahan yang digunakan pada rangka sepeda motor
adalah sebagai berikut :
1. Pressed Steel dan Tubular, Rangka terbentuk dari kombinasi bahan pelat
baja yang dipress (lempengan), ditambahkan dengan bahan bentuk pipa.

23
2. Pressed Steel, Rangka terbentuk dari bahan pelat baja yang seluruhnya
dipress (lempengan).
3. Tubular, Rangka yang seluruhnya terbentuk dari bahan pipa.
Jenis-jenis konstruksi rangka yang lazim digunakan pada sepeda motor adalah
sebagai berikut :
1. Back Bone Type Frame.
2. Diamond Type Frame.
3. Single Cradle Frame.
4. Double Cradle Frame.
5. Alumunium Frame.

Sistem kemudi berfungsi untuk mengendalikan/mengontrol arah sepeda motor


sehingga arah jalannya sepeda motor sesuai dengan kehendak pengemudi.
Tenaga untuk mengendalikan arah kendaraan mempergunakan tenaga tangan,
yang diteruskan ke roda melalui batang kemudi (stang) dan garpu depan (fork).
Jeruji lingkaran perputaran sepeda motor ditentukan oleh besar/kecilnya sudut
belok stang dan juga ditentukan oleh besar/kecilnya sudut kemiringan dari
sepeda motor sewaktu menikung. Jenis batang kemudi pada sepeda motor
dibedakan menjadi dua, yaitu :
1. Jenis Tubular (Berbentuk Pipa), dan
2. Jenis Pressed Steel.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut.


Guru setelah menyelesaikan latihan dalam modul ini diharapkan mempelajari
kembali bagian-bagian yang belum dikuasai dari modul ini untuk dipahami secara
mendalam sebagai bekal dalam melaksanakan tugas keprofesian guru dan untuk
bekal dalam mencapai hasil pelaksanaan uji kompetensi guru dengan ketuntasan
minimal materi 80%.Setelah mentuntaskan modul ini maka selanjutnya guru
berkewajiban mengikuti uji kompetensi. Dalam hal uji kompetensi, jika hasil tidak
dapat mencapai batas nilai minimal ketuntasan yang ditetapkan, maka peserta uji
kompetensi wajib mengikuti diklat sesuai dengan grade perolehan nilai yang
dicapai.

24
KEGIATAN PEMBELAJARAN 2: MEMERIKSA,
MERAWAT, MEMPERBAIKI DAN MENYETEL
SISTEM REM SEPEDA MOTOR.

A. Tujuan.
Setelah mempelajari materi II ini diharapkan peserta mampu {
1. Menjelaskan konstruksi sistem rem penggerak mekanik.
2. Menjelaskan konstruksi sistem rem penggerak hidrolik.
3. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan, perbaikan dan penyetelan
sistem rem penggerak mekanik.
4. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan perbaikan dan penyetelan
sistem rem penggerak hidrolik.

B. Indikator Pencapaian Kompetensi.


1. Konstruksi sistem rem penggerak mekanik.
2. Konstruksi sistem rem penggerak hidrolik.
3. Pemeriksaan, perawatan, perbaikan dan penyetelan sistem rem penggerak
mekanik.
4. Pemeriksaan, perawatan perbaikan dan penyetelan sistem rem penggerak
hidrolik.

C. Uraian Materi.
A. Sistem Rem Sepeda Motor.
Kendaraan tidak dapat segera berhenti walaupun katup gas ditutup penuh dan
mesin tidak lagi dihubungkan dengan pemindah daya, akan tetapi mempunyai
kecenderungan untuk tetap bergerak karena gaya kelembamannya. Kelemahan
ini harus diatasi dengan maksud menurunkan/mengurangi kecepatan kendaraan
hingga berhenti. Sistem rem dirancang untuk mengontrol kecepatan/laju
(mengurangi/ memperlambat kecepatan dan menghentikan laju) kendaran,
dengan tujuan meningkatkan keselamatan dan untuk memperoleh pengendaraan
yang aman. Mesin mengubah energi panas menjadi energi gerak untuk
menggerakkan kendaraan. Sebaliknya, rem mengubah energi gerak menjadi

25
energi panas untuk menghentikan kendraaan. Pada umumnya, rem bekerja
disebabkan adanya sistem gabungan penekanan melawan sistem gerak putar.
Efek pengereman (braking effect) diperoleh dari adanya gesekan yang
ditimbulkan antara dua obyek.
Sistem rem sepeda motor dirancang untuk mengontrol kecepatan/laju
(mengurangi/memperlambat kecepatan dan menghentikan laju) sepeda motor,
dengan tujuan meningkatkan keselamatan dan untuk memperoleh pengendaraan
yang aman. Prinsip kerja rem adalah dengan mengubah energi gerak/kinetik
menjadi energi panas dalam bentuk gesekan. Pembagian tipe rem pada sepeda
motor menurut konstruksinya :
1. Rem tromol (drum brake).
2. Rem cakram (disc brake).

1. Rem Tromol Mekanis (Mechanical Drum Brakes)


Pada rem tromol, kekuatan tenaga pengereman diperoleh dari sepatu rem yang
diam menekan permukaan tromol yang berputar besama dengan roda. Rem
tromol mempunyai keuntungan dibandingkan dengan tipe rem cakram, yaitu
adanya self energizing effect yang memperkuat daya pengereman, hanya saja
konstruksinya agak rumit dan tertutup sehingga radiasi panas ke udara luar dan
water recovery kurang baik. Water recovery merupakan kemampuan bidang
gesek (sepatu rem/pad) untuk mengembalikan koefisien gesek pada kondisi
semula, pada saat sistem rem terkena air yang mengakibatkan koefisien gesek
sepatu rem/pad menjadi berkurang karena terlumasi oleh air. Pada saat sistem
rem terkena air, tipe rem cakram memiliki kemampuan water recovery yang lebih
baik dibandingkan dengan sistem rem tromol, hal ini disebabkan karena air akan
terlempar keluar dari permukaan cakram dan pad karena adanya gaya
sentrifugal. Pada rem tromol tetap akan menyisakan air di antara sepatu rem dan
tromol sehingga koefisien gesek rem menjadi rendah.

26
Gambar 2. 1 Rem Tromol.
Tipe rem tromol yang digunakan pada sepeda motor dibedakan menjadi dua
yaitu :
a. Single Leading Shoe Type / Leading Trailing Shoe Type
b. Double Leading Shoe Type.

a. Single Leading Shoe Type


Tipe ini digunakan pada semua jenis sepeda motor kecil (di bawah 250 cc). Pada
sistem rem tromol single leading shoe type, digunakan dua sepatu rem (2
Shoes). Sepatu rem yang terbawa oleh putaran tromol dan cenderung melengket
disebut sebagai leading shoe, sedangkan sepatu rem yang terdorong ke dalam
oleh putaran tromol disebut trailing shoe. Leading shoe menghasilkan daya
pengeremen yang lebih besar dibandingkan dengan trailing shoe sebagai akibat
adanya self energizing effect yang diperoleh karena leading shoe terbawa oleh
putaran tromol. Hal ini akan menyebabkan keausan pada leading shoe lebih
besar dibanding keausan pada trailing shoe.

Gambar 2. 2 Sepatu Primer dan Sekunder

27
b. Double Leading Shoe Type
Tipe ini digunakan pada motor-motor besar (tipe lama) dan sekarang sudah
jarang digunakan. Tipe ini juga menggunakan dua sepatu rem seperti pada
single leading shoe type, akan tetapi pada double leading shoe type digunakan
dua bubungan rem (brake cam), sehingga kedua sepatu rem menjadi leading
dan menghasilkan daya pengereman yang besar karena kedua sepatu rem
menghasilkan self energizing effect yang memperkuat daya pengereman

Gambar 2. 3 Double Leading Shoe Type


Pada umumnya sistem rem tromol pada sepeda motor menggunakan
mekanisme penggerak mekanik, yaitu mekanisme penggerak sistem rem dengan
menggunakan tenaga mekanik (melalui perantaraan kabel, tuas dan
lengan/engsel sebagai penghubung) untuk meneruskan tenaga pengereman dari
pedal/handel rem ke sepatu rem/pad rem.

2. Rem Cakram (Disc Brake)


Konstruksi rem cakram pada umumnya terdiri atas cakram (disc rotor) yang
terbuat dari besi tuang yang berputar dengan roda, bahan gesek (disc pad) yang
menjepit & mencengkeram cakram, serta kaliper rem yang berfungsi untuk
menekan & mendorong bahan gesek sehingga diperoleh daya pengereman.
Daya pengereman dihasilkan oleh adanya gesekan antara bahan gesek dan
cakram.
Self energizing effect yang terjadi pada rem cakram sangat kecil, sehingga
diperlukan tekanan pengereman yang lebih besar untuk mendapatkan daya
pengereman yang efisien dan pad cenderung lebih cepat aus dibanding dengan

28
sepatu rem pada rem tromol. Akan tetapi disamping kelemahan tersebut rem
cakram mempunyai beberapa kelebihan, diantaranya : konstruksi sederhana,
penggantian pad mudah, tanpa penyetelan, bidang gesek selalu terkena udara
sehingga radiasi panasnya sangat baik dan water recovery sangat baik karena
air akan terlempar keluar dari permukaan cakram dan pad karena adanya gaya
sentrifugal. Menurut mekanisme penggeraknya, rem cakram sepeda motor
dibedakan menjadi dua jenis, yaitu :
a. Rem cakram penggerak mekanik,
b. Rem cakram penggerak hidrolik.

a. Rem cakram penggerak mekanik,


Bekerja menggunakan kabel. (cth. : pada sepeda motor Honda GL100).
Konstruksi sistem rem cakram penggerak mekanis dapat dilihat pada gambar di
bawah ini.

Gambar 2. 4 Rem Caktam.

Cara kerja rem cakram penggerak mekanik :


 Kabel rem akan menarik tuas rem (brake arm) ke atas.
 Pergerakan/perputaran tuas rem mendorong “thrust plate guide” ke depan
sehingga pad A menempel ke atas cakram.
 Badan rumah rem (caliper body) berengsel sehingga dapat berputar bebas
dalam arah mendatar di antara batas-batas yang ditentukan oleh letak titik

29
kontak pad A dan pad B dengan cakram. Oleh karena itu, bila pad A maju
menempel ke atas cakram, sebagai reaksinya rumah rem dan pad B akan
tertarik maju sampai pad B menyentuh cakram. Akibatnya cakram yang
berputar itu “dijepit” oleh pad A dan pad B.
 Gesekan antara pad A dan pad B pada cakram akan memberikan tahanan
gesek yang melawan perputaran cakram.

b. Rem cakram penggerak hidrolik


Rem cakram penggerak hidrolik banyak digunakan pada sepeda motor pada
umumnya. Mekanisme penggerak sistem rem tipe hidrolik memanfaatkan tenaga
hidrolik (fluida/cairan) untuk meneruskan tenaga pengereman dari pedal/handel
rem ke sepatu rem/pad rem.
Mekanisme penggerak hidrolik berpedoman kepada hukum Pascal : bila suatu
fluida/cairan dalam ruang tertutup diberi tekanan maka tekanan tersebut akan
diteruskan ke semua arah dengan sama rata. Gaya penekanan pada
pedal/handel rem akan diubah menjadi tekanan fluida oleh piston master silinder,
kemudian diteruskan ke silinder roda/kaliper rem melalui pipa/slang rem untuk
menghasilkan gaya pengereman.
Rem penggerak hidrolik mempunyai beberapa keuntungan dibandingkan dengan
penggerak mekanik, yaitu :
1. Fluida mempunyai sifat tidak dapat dimampatkan, dan pada sistem rem
hidrolik tidak terjadi kerugian gesekan/penurunan tekanan karena
sambungan/engsel seperti halnya pada mekanisme penggerak rem mekanik
sehingga rem lebih responsif.
2. Gaya pengereman yang diperlukan untuk mengoperasikan rem relatif ringan.
3. Bebas penyetelan.

Komponen-komponen rem cakram penggerak hidrolis :


1. Master cylinder, mengubah gerak pedal/tuas rem ke dalam tekanan hidrolis.
Master cylinder terdiri atas reservoir tank yang berisi minyak rem, piston dan
silinder yang membangkitkan tekanan hidrolis.

30
Gambar 2. 5 Master Silinder.

2. Piringan rem (Cakram), pada umumnya dibuat dari besi tuan yang diberikan
lubang pada permukaan geseknya untuk ventilasi dan menampung
kotoran/debu yang menempel pada permukaan cakram maupun pada brake
pad.
3. Brake pad/disc pad, terbuat dari campuran metallic fiber dan sedikit serbuk
besi (biasa disebut semi metallic disc pad). Pada beberapa pad,
penggunaan metallic plate (anti-sequel shim) dipasangkan pada sisi piston
dari pad untuk mencegah bunyi pada saat pengereman.

Gambar 2. 6 Disc Pad.


4. Caliper, sering disebut cylinder body, berfungsi untuk memegang piston-
piston dan dilengkapi dengan saluran minyak rem. Jenis-jenis rem cakram
yang digunakan pada sepeda motor pada umumnya dibedakan berdasarkan
jenis kalipernya, yaitu : a) tipe fixed caliper, dan b) tipe floating caliper.
5. Pipa/slang rem, merupakan saluran yang berfungsi menyalurkan tekanan
hydraulic fluida dari master cylinder ke caliper.
6. Minyak rem, merupakan fluida yang berfungsi sebagai media penerus gaya
pengereman dalam bentuk tekanan hidrolis (hydraulic pressure) ke brake
piston pada caliper.

31
Mekanisme kerja sistem rem cakram penggerak hidrolik dapat dilihat pada
gambar di bawah ini.

Gambar 2. 7 Cara kerja rem Cakram.

B. Minyak Rem.
Minyak rem adalah cairan yang tidak mengandung minyak bumi, sebagian besar
terdiri dari alkohol dan susunan kimia dan ester.
Persyaratan kualitas yang diperlukan pada minyak rem :
1. Titik didih yang tinggi, agar tidak mudah mendidih oleh temperatur yang
tinggi akibat proses kerja pengereman. Minyak rem yang mendidih akan
menyebabkan berkurangnya gaya pengereman karena timbul gelembung-
gelembung udara di dalam saluran minyak rem (Vapour lock).
2. Kemampuan mencegah karat pada logam dan karet. Kerapatan akan
berkurang bila minyak rem merusak seal, dan ini akan menyebabkan
kebocoran yang berdampak hilangnya tenaga hidrolis. Minyak rem dibuat
dari bahan sintetis dengan maksud agar tidak merusak karet, dan
menghindari karat pada logam.
3. Viskositas. Minyak rem harus memiliki kekentalan (viscosity) tertentu untuk
meneruskan tekanan dengan perubahan temperatur yang bervariasi.
Minyak rem mempunyai 4 klasifikasi FMVSS (Federal Motor Vehicle Safety
Standard). Klasifikasi ini berdasarkan titik didih minyak rem tersebut, dinyatakan
oleh DOT (Department Of Transportation). Semakin tinggi nilai DOT, titik didih
minyak rem tersebut semakin tinggi (atau dengan kata lain kualitasnya juga
semakin tinggi).

32
Tabel 2. 1 Titik Didih Minyak Rem.

Type SAE J1702


DOT 3 (SAE
DOT 4 DOT 5 (Extramely
J1703)
Item cold areas)

Boiling Poit
205 (401) or 230 (446) or 260 (500) or 150 (320)
(ERBP)
greater greater greater or greater
°C(°F)

Wet Boiling
140 (284) or 155 (311) or 180 (356) or
Point -
greater greater greater
°C(°F)

DOT : Departement Of Transportation


ERBP : Equilibrium Reflux Boiling Point

Hal-hal yang wajib diperhatikan dalam melakukan penanganan minyak rem :


1. Jangan mencampur minyak rem yang memiliki kemampuan berbeda,
2. Jangan sampai minyak rem tercemar dengan air atau minyak lain yang tidak
sejenis,
3. Menyimpan minyak rem yang tidak digunakan di dalam tempat kemasan
yang tertutup rapat.
Kesalahan penanganan minyak rem akan menyebabkan komposisinya berubah,
menurunkan titik didih maupun mengotori/mencemari minyak rem sehingga
kualitasnya menurun.
C. Pemeriksaan, Perawatan, Perbaikan dan Penyetelan Sistem Rem Sepeda
Motor.
1. Rem Tromol Mekanik (Mechanical Drum Brakes)
a. Pemeriksaan keausan sepatu rem.
 Keausan sepatu rem ditunjukkan oleh indikator batas keausan (wear
indicator plate/wear indicator limit).

33
Gambar 2. 8 Tanda Pembatas.
 Permukaan gesek sepatu rem yang kotor karena debu/terlihat
mengkilap dapat dipergunakan kembali setelah dibersihkan dengan cara
diamplas. Jangan menggunakan tekanan udara ataupun sikat kering
untuk membersihkan rem, karena debu rem mengandung asbes dan
partikel lain yang berbahaya bagi kesehatan.
 Sepatu rem wajib diganti apabila :
a. Ketebalan kurang dari batas service yang diijinkan.
b. Permukaan gesek sepatu rem terkena gemuk/oli pelumas.

Gambar 2. 9 Mengukur Ketebalan Kanvas.


b. Pemeriksaan tromol rem
 Periksa tromol rem terhadap keausan/kerusakan. Pergunakan vernier
caliper untuk mengukur diameter lining tromol, lakukan pengukuran
pada beberapa tempat dan dapatkan ukuran yang terbesar untuk
menentukan nilai keausannya.

34
Gambar 2. 10 Menukur Diameter Tromol.
 Jika tromol rem berkarat, bersihkan dengan amplas.
 Memberikan pelumasan menggunakan grease pada brake cam dan
anchor pin, hindarkan grease mengenai lining tromol/sepatu rem.
 Untuk rem tromol roda depan, jangan lupa periksa pula fungsi
speedometer drive gear.

Gambar 2. 11 Memberi Pelumas.


 Memeriksa ketepatan pemasangan wear indicator plate dan brake arm
terhadap tanda pemasangannya

35
Gambar 2. 12 Memeriksa Ketepatan Pemasangan.
 Penyetelan jarak main bebas tuas/pedal rem
Tuas rem (depan) : 10 – 20 mm
Pedal rem (belakang) : 20 – 30 mm

Gambar 2. 13 Penyetelan Sistem Rem Pada Handel.

36
Gambar 2. 14 Penyetelan Sistem Rem Pada Pedal.
2. Rem Cakram (Disc Brake)
a. Pemeriksaan mekanisme penggerak rem hidrolik : Pemeriksaan kebocoran
fluida pada sistem rem penggerak hidrolik, Pemeriksaan jumlah cairan rem.
b. Pemeriksaan jumlah minyak rem pada reservoir master cylinder.

Gambar 2. 15 Pemerksaan Batas Minyak Rem.


c. Pemeriksaan caliper rem
 Melepas caliper unit dari dudukannya
 Mengeluarkan semua minyak rem dari saluran hidrolik rem.
 Melepas semua komponen caliper rem, kemudian mencuci semua
komponen menggunakan air bersih dan detergent.

37
Gambar 2. 16 Komponen Kaliper Rem.
 Memeriksa permukaan dinding cylinder caliper dari cacat, goresan dan
ukur diameter dalamnya pada arah sumbu X dan Y di beberapa posisi.
Bandingkan hasil pengukuran dengan batas service yang diijinkan.
 Memeriksa kondisi piston caliper secara visual terhadap cacat maupun
goresan, dan ukur diameternya pada arah sumbu X dan Y di beberapa
posisi. Bandingkan hasil pengukuran dengan batas service yang
diijinkan.

Gambar 2. 17 Mengukur Diameter Piston.


Catatan :
 Pastikan semua komponen dibersihkan sebelum dirakit kembali
 Ganti dust seals dan piston seals dengan yang baru apabila keduanya
dilepas.
 Lapisi dust seals dan piston seals serta piston caliper dengan minyak
rem baru sebelum dipasang

38
d. Pemeriksaan master cylinder
 Melepas semua komponen master cylinder rem, kemudian mencuci
semua komponen menggunakan air bersih dan detergent.

Gambar 2. 18 Komponen Master Silinder.


 Memeriksa permukaan dinding master cylinder dari cacat, goresan dan
ukur diameter dalamnya pada arah sumbu X dan Y di beberapa posisi.
Bandingkan hasil pengukuran dengan batas service yang diijinkan.
 Memeriksa kondisi piston master cylinder secara visual terhadap cacat
maupun goresan, dan ukur diameternya pada arah sumbu X dan Y di
beberapa posisi. Bandingkan hasil pengukuran dengan batas service
yang diijinkan.

Gambar 2. 19 Mengukur Piston Master Silinder.

Catatan :
 Pastikan semua komponen dibersihkan sebelum dirakit kembali
 Ganti cups dengan yang baru setiap pembongkaran

39
 Lapisi cups dan piston dengan minyak rem baru sebelum dipasang
 Pasang pegas dengan ujung diameter yang lebih besar menghadap
master cylinder
 Pasang primary cup dengan sisi cekung menghadap ke sisi master
cylinder

Gambar 2. 20 Konstruksi Master Silinder.


e. Pemeriksaan cakram (disc)
 Memeriksa cakram secara visual terhadap keretakan/ kerusakan
 Mengukur ketebalan cakram pada beberapa tempat, apabila hasil
pengukuran terkecil lebih kecil dari batas service yang diijinkan, ganti
cakram dengan yang baru.
 Memeriksa keolengan cakram dengan terlebih dahulu memastikan
bahwa bearing roda normal. Apabila keolengan cakram melebihi limit,
cakram harus diganti.

Gambar 2. 21 Menukur Ketebalan dan Keolengan Cakram.

40
f. Pemeriksaan keausan brake pad.
 Keausan brake pad ditunjukkan oleh indikator batas keausan (wear
indicator line) pada brake pad.

Gambar 2. 22 Memeriksa Keausan Pad.


 Permukaan gesek brake pad yang kotor karena debu/terlihat mengkilap
dapat dipergunakan kembali setelah dibersihkan dengan cara diamplas.
Jangan menggunakan tekanan udara ataupun sikat kering untuk
membersihkan rem, karena debu rem mengandung partikel-partikel
yang berbahaya bagi kesehatan.
 Brake pad wajib diganti apabila :
a. Ketebalan kurang dari batas service yang diijinkan.
b. Permukaan gesek brake pad terkena gemuk/oli pelumas.
 Melakukan air bleeding setelah melakukan pembongkaran sistem
hidrolik rem.
Minyak rem memiliki koefisien kompresi yang sangat rendah sehingga
hampir semua gerakan tuas rem atau pedal ditransmisikan langsung ke
caliper untuk tindakan pengereman. Udara adalah mudah dikompresi. Ketika
udara masuk sistem hidrolis rem, gerakan tuas rem atau pedal sebagian
akan digunakan dalam mengompresi udara. Ini akan membuat tuas atau
pedal merasa spons (los), dan akan ada kerugian dalam daya pengereman.
Prosedur membleding sistem hidrolis adalah sebagai berikut :
a. Menekan brake lever, kemudian membuka bleed valve ¼ putaran
sampai minyak rem keluar, kemudian menutup lagi bleed valve tersebut.

41
Catatan :
 Jangan melepas brake lever atau pedal sampai bleed valve ditutup
 Sesering mungkin menjaga jumlah minyak rem di reservoir di atas batas
minimum agar tidak ada udara masuk melalui reservoir pada waktu
memompa.
b. Melepaskan brake lever perlahan-lahan dan tunggu beberapa detik.

Gambar 2. 23 Membleding.
c. Ulangi langkah (a) dan (b) beberapa kali sampai minyak yang terpompa
keluar tidak mengandung gelembung udara. Kencangkan bleed valve dan
pastikan bahwa minyak rem cukup di dalam reservoir master cylinder.
Pasang kembali tutup master cylinder.

D. Aktifitas Pembelajaran.
Peserta diklat membaca dengan seksama uraian materi, jika ada yang kurang
jelas peserta dapat bertanya/mendiskusikan dengan fasilitator.
Peserta mengerjakan tugas dan latihan untuk mengetahui tingkat pemahaman
materi yang dibahas.
Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok kemudian melaksanakan tugas yang
ada.

42
E. Latihan/Tugas
1. Jelaskan konstruksi dan cara kerja dari sistem rem :
a. Single Leading Shoe Type / Leading Trailing Shoe Type
b. Double Leading Shoe Type.
c. Rem cakram penggerak mekanik
d. Rem cakram penggerak hidrolik
2. Lengkapi keterangan dengan sketsa/gambar!

F. Rangkuman
Sistem rem sepeda motor dirancang untuk mengontrol kecepatan/laju
(mengurangi/memperlambat kecepatan dan menghentikan laju) sepeda motor,
dengan tujuan meningkatkan keselamatan dan untuk memperoleh pengendaraan
yang aman. Prinsip kerja rem adalah dengan mengubah energi gerak/kinetik
menjadi energi panas dalam bentuk gesekan.
Pembagian tipe rem pada sepeda motor menurut konstruksinya :
1. Rem tromol (drum brake)
2. Rem cakram (disc brake). Rem Tromol
Prinsip kerja rem tromol dapat dilihat pada gambar di bawah ini. Pada rem
tromol, kekuatan tenaga pengereman diperoleh dari sepatu rem yang diam
menekan permukaan tromol yang berputar besama dengan roda. Rem tromol
mempunyai keuntungan dibandingkan dengan tipe rem cakram, yaitu adanya self
energizing effect yang memperkuat daya pengereman, hanya saja konstruksinya
agak rumit dan tertutup sehingga radiasi panas ke udara luar dan water recovery
kurang baik.
Tipe rem tromol yang digunakan pada sepeda motor dibedakan menjadi dua,
yaitu :
1. Single Leading Shoe Type / Leading Trailing Shoe Type
2. Double Leading Shoe Type.

43
Konstruksi rem cakram pada umumnya terdiri atas cakram (disc rotor) ang
terbuat dari besi tuang yang berputar dengan roda, bahan gesek (disc pad) yang
menjepit & mencengkeram cakram, serta kaliper rem yang berfungsi untuk
menekan & mendorong bahan gesek sehingga diperoleh daya pengereman.
Daya pengereman dihasilkan oleh adanya gesekan antara bahan gesek dan
cakram. Menurut mekanisme penggeraknya, rem cakram sepeda motor
dibedakan menjadi dua jenis, yaitu :
1. Rem cakram penggerak mekanik
2. Rem cakram penggerak hidrolik.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut


Guru setelah menyelesaikan latihan dalam modul ini diharapkan mempelajari
kembali bagian-bagian yang belum dikuasai dari modul ini untuk dipahami secara
mendalam sebagai bekal dalam melaksanakan tugas keprofesian guru dan untuk
bekal dalam mencapai hasil pelaksanaan uji kompetensi guru dengan ketuntasan
minimal materi 80%.
Setelah mentuntaskan modul ini maka selanjutnya guru berkewajiban mengikuti
uji kompetensi. Dalam hal uji kompetensi, jika hasil tidak dapat mencapai batas
nilai minimal ketuntasan yang ditetapkan, maka peserta uji kompetensi wajib
mengikuti diklat sesuai dengan grade perolehan nilai yang dicapai.

44
KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: MEMERIKSA,
MERAWAT DAN MEMPERBAIKI SISTEM
SUSPENSI SEPEDA MOTOR.

A. Tujuan
Setelah mempelajari materi III ini peserta diharapkan mampu :
1. Menjelaskan konstruksi sistem suspensi depan sepeda motor
2. Menjelaskan konstruksi sistem suspensi belakang sepeda motor.
3. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan dan perbaikan sistem
suspensi depan sepeda motor.
4. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan dan perbaikan sistem
suspensi belakang sepeda motor.

B. Indikator Pencapaian Kompetensi


1. Menjelaskan konstruksi sistem suspensi depan sepeda motor
2. Menjelaskan konstruksi sistem suspensi belakang sepeda motor.
3. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan dan perbaikan sistem
suspensi depan sepeda motor.
4. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan dan perbaikan sistem
suspensi belakang sepeda motor.

C. Uraian Materi
Sistem suspensi merupakan salah satu bagian pada chasis sepeda motor yang
berfungsi menyerap bantingan, kejutan maupun getaran dari permukaan jalan
dengan tujuan meningkatkan keamanan, kenyamanan dan stabilitas berkendara.
Selain itu sistem suspensi juga berfungsi untuk menopang bodi & rangka sepeda
motor untuk menjaga letak geometris antara bodi & roda-roda. Prinsip kerja
sistem suspensi adalah sebagai berikut :

45
1. Pada saat kendaraan melewati permukaan jalan yang tidak rata. Kendaraan
akan mengalami kejutan dan getaran yang diterima roda dari permukaan
jalan, kemudian kejutan dan getaran tersebut akan diteruskan oleh roda ke
sistem suspensi. Pegas suspensi bereaksi dengan cara melakukan gerakan
mengayun, kemudian dikembalikan lagi (rebound) ke roda, sehingga kejutan
dan getaran tidak langsung diterima oleh bodi/rangka.
2. Setelah kendaraan melewati permukaan jalan yang tidak rata. Gerakan
ayunan pegas tetap akan berlangsung beberapa saat walaupun kendaraan
telah melewati permukaan jalan yang tidak rata. Keadaan ini akan
mengakibatkan pengendaraan tidak nyaman dan berbahaya. Untuk
mengatasi hal ini, peredam kejut atau (shock absorber) dipasangkan pada
sistem suspensi, dimana peredam kejut akan bekerja menyerap kelebihan
ayunan (osilasi) pegas sehingga pengendalian akan terasa stabil. Oleh
karenanya, unit sistem suspensi biasanya merupakan gabungan/kombinasi
antara pegas dan peredam kejut.

Gambar 3. 1 Grafik Getaran.

46
A. Sistem Suspensi Depan
Jenis sistem suspensi depan yang umum digunakan pada sepeda motor
diantaranya :
1. Suspensi Bottom Link/Pivoting Link, jenis ini dipergunakan pada sepeda
motor tipe cub (Leading link) dan scooter (Trailing Link) model lama, dan
belakangan ini sudah tidak begitu populer. Konstruksi suspensi bottom link
dapat dilihat pada gambar di bawah ini.
Keuntungan :
Pada saat pengereman, konstruksi link akan menaikkan bagian depan
kendaraan, sehingga gejala kendaraan menukik akibat pengereman dapat
diminimalisir.
Kerugian :
a. Adanya link dan engsel menyebabkan sistem suspensi ini memerlukan
perawatan dan pelumasan rutin.
b. Keausan bushing pada bagian engsel link akan menyebabkan kedudukan
roda miring terhadap sumbu geometrinya.
c. Kurang nyaman digunakan pada kecepatan tinggi maupun off road.

Gambar 3. 2 Suspensi Bottom Link/Pivoting Link

47
2. Desain garpu standar pada sepeda motor dikenal sebagai garpu telescopic
karena terbuat dari tabung garpu yang berisi komponen suspensi seperti
pegas, peredam dan minyak. Tabung garpu teleskop konvensional dengan
satu tabung masuk ke dalam yang lain untuk operasi peredaman.
Suspensi Telescopic, jenis ini paling banyak dipergunakan pada sepeda motor cc
kecil sampai dengan cc sedang.
Keuntungan :
a. Tidak memerlukan perawatan ekstra seperti halnya pada sistem suspensi
bottom link.
b. Kenyamanan dan keamanan pada kecepatan tinggi tetap terjaga.
Kerugian :
Bagian depan kendaraan cenderung menukik pada saat pengereman, sehingga
kemungkinan pengendara terjungkal pada saat pengereman mendadak lebih
besar.

Gambar 3. 3 Suspensi Teleskopik.

Prinsip kerja suspensi telescopic :


a. Langkah Menekan (Kompresi)
Pada saat garpu telescopic (fork tube) bergerak pada posisi menekan (langkah
kompresi), oli pada ruang B mengalir melalui lubang orifice pada pipa garpu
menuju ruang C. Sementara itu, oli di dalam ruang B juga menekan free valve
dan kembali ke atas menuju ruang A. Tahanan oli yang mengalir akan meredam
gerakan kejut (shock absorber) pada saat gerakan menekan. Untuk kejutan yang
besar atau saat garpu mendekati tekanan yang maksimal, maka bagian bawah
dari ujung garpu akan tersumbat oleh “oil lock piece”, sehingga terjadi tahanan
gerakan garpu secara hidrolis ebelum garpu menyentuh bagian bawah.

48
Gambar 3. 4 Langkah Menekan.

b. Langkah Naik (Rebound)


Pada langkah naik (rebound stroke), oli dalam ruang A mengalir menuju ruang C
melalui lubang orifice yang berada pada bagian atas fork piston sehingga
mengakibatkan tahanan aliran oli. Tahanan oli tersebut akan berfungsi sebagai
tenaga redam (damping force) untuk mengontrol gerak naik pegas suspensi.
Rebound spring akan bekerja meredam gerakan kejut dari garpu pada saat
terjadi gerakan rebound yang lebih kuat. Pada saat tersebut terjadi aliran oli dari
ruang C menuju ruang B, melalui lubang orifice yang berada pada bagian bawah
piston fork.

49
Catatan :
Jumlah minyak peredam kejut yang kurang dapat mengakibatkan timbulnya
suara hentakan ketika pipa garpu mencapai akhir dari langkah kompresi atau
akhir dari rebound stroke.

Gambar 3. 5 Langkah Naik.


c. Suspensi Telescopic model up-side down, banyak diaplikasikan pada
sepeda motor off road dan on road dengan cc besar. Secara prinsip kerja
hampir sama dengan suspensi telescopic, hanya saja posisi tabung suspensi
dibalik. Keuntungan sistem suspensi model up-side down adalah
konstruksinya jauh lebih kuat daripada kedua jenis sistem suspensi di atas.
Oleh karenanya, sistem suspensi model ini sangat cocok digunakan pada
sepeda motor off road maupun on road ber-cc besar.

50
Gambar 3. 6 Telescopic Tipe Up-Side Down.
B. Sistem Suspensi Belakang.
Sistem suspensi belakang yang umum digunakan pada sepeda motor
menggunakan swing arm pivot sebagai penunjang dan penahan rear axle.
Penggunaan swing arm pivot memberikan reaksi yang cepat pada roda untuk
bervariasi di berbagai kondisi jalan, disamping itu memiliki
kemampuan mengontrol gerakan roda dengan baik sehingga memberikan
kenyamanan dan keamanan berkendara.
Prinsip kerja shock absorber pada suspensi belakang :
1. Shock absorber jenis friction damper. Prinsip kerjanya sangat sederhana,
dimana untuk pengganti oli sebagai peredam gerakan per dan suspensi
dilakukan oleh piston yang memiliki ring non metalik (biasanya dari bahan
plastik) yang dipasangkan pada bagian atas piston. Ring piston dari bahan
non metalik tersebut berfungsi meredam gerakan rod yang menekan dinding
bagian dalam silinder yang dilapisi oleh gemuk (grease).

Gambar 3. 7 Shock Absorber Tipe Friction Damper

51
2. Shock absorber jenis oil damper.
Oil damper berfungsi mengontrol gerakan pegas suspensi (naik maupun
turun) melalui lubang-lubang saluran yang terdapat pada piston damper.
Gerakan menahan yang dilakukan oleh piston damper didapatkan dari oli
yang meredam gerakan pegas, melalui perubahan lubang keluar masuknya
oli pada saat piston bergerak turun naik. Pada saat piston bergerak turun
(menekan), oli menahan gerakan tersebut melalui sebagian besar aliran oli
yang masuk melalui damping orifice, reaksi ini terjadi akibat gerakan roda
yang menyentuh secara tiba-tiba bagian jalanan yang menonjol.
Pada saat tekanan pegas mengembalikan rod bergerak ke atas
(memanjang) gerakan tertahan dengan lembut, karena adanya tekanan oli
dari damping oil melalui sebagian kecil aliran oli yang mengalir melalui
lubang-lubang kecil orifice.

Gambar 3. 8 Shock Absorber Tipe Oil Damper.

Jenis-jenis sistem suspensi belakang sepeda motor diantaranya :


1. Suspensi conventional Dual Spring (Damper Type), jenis ini pada umumnya
dipergunakan pada sepeda motor on road dengan cc kecil. Jenis ini
mempunyai dua spring damper unit yang mendukung bagian belakang
framebody dan bagian belakang swing arm. Keuntungan yang dimiliki sistem
suspensi ini adalah sangat sederhana dalam proses pemasangannya, serta

52
memiliki sistem dasar yang ekonomis. Kelemahannya adalah sistem ini
memerlukan keseimbangan kondisi kerja dari kedua shock absorber.
Kerusakan/penurunan kinerja salah satu shock absorber akan menyebabkan
sistem suspensi bekerja pincang sehingga membahayakan pengendaraan
terutama pada saat kendaraan menikung dengan kecepatan tinggi.

Gambar 3. 9 Suspensi Conventional Dual Spring.

2. Suspensi Monoshock
Sistem suspensi monoshock menggunakan sebuah shock absorber
sebagai peredam, sehingga kinerja sistem suspensi menjadi lebih baik
dibandingkan dengan tipe conventional dual spring.
Sistem suspensi jenis ini banyak digunakan pada sepeda motor off road
dan on road kecepatan tinggi dengan CC sedang – besar.
Beberapa model suspensi monoshock diantaranya :
a. Susensi Monoshock Konvensional.
b. Suspensi Monocross.
c. Suspensi Unitrak.

53
Gambar 3. 10 Suspensi Monoshock.

C. Pemeriksaan, Perawatan dan Perbaikan Sistem Suspensi Sepeda Motor


1. Memeriksa kemungkinan adanya kebocoran minyak pada shock absorber.
2. Memeriksa kelurusan geometri roda.
a. Luruskan stang stir, periksa kelurusan antara roda depan dan belakang

Gambar 3. 11 Kelurusan Geometri Roda.

54
b. Apabila roda depan dan belakang tidak segaris, periksa posisi chain
adjuster dari ketepatan posisinya antara sisi kiri dan kanan.
c. Apabila roda depan dan belakang terlihat miring ke satu arah, lakukan
permeriksaan pada bagian-bagian swing arm ataupun suspensi depan
dari kebengkokan/rangka yang terpuntir.
3. Suspensi Depan (Telescopic)
a. Memeriksa kerja sistem suspensi depan dengan menekan bagian depan
sepeda motor beberapa kali (dengan rem ditahan).

Gambar 3. 12 Memeriksa Kerja Suspensi Depan.

Gerakan kepegasan harus berlangsung dengan lembut dan lancar,


setelah ditekan pegas harus kembali ke posisi semula dengan sedikit
tahanan
b. Melakukan pembongkaran komponen suspensi depan.
 Membuka bagian-bagian : spakbor depan, baut penjepit garpu dan
kaki garpu depan.
CATATAN :
Waktu garpu akan dibongkar, kendorkan baut garpu, tapi jangan
dilepaskan dulu.
 Lepaskan baut garpu.
AWAS!!
Baut garpu berada di bawah tekanan pegas. Berhatihatilah waktu
melepaskannya.

55
Gambar 3. 13 Melepas Garpu Depan.
 Lepaskan pegas garpu, keluarkan minyak garpu dengan memompa
tabung garpu ke atas dan ke bawah beberapa kali.

Gambar 3. 14 Melepas Pegas Garpu Depan.


 Lepaskan sil debu dan cincin stopper sil oli.

Gambar 3. 15 Melepas Seal Garpu Depan.


 Tahan penggeser garpu pada catok dengan pemegang lunak atau
lap bengkel. Lepaskan baut soket garpu dengan hex wrench.
CATATAN :
Jika torak garpu berputar bersama dengan baut soket, untuk
sementara pasang pegas garpu dan baut garpu.

56
Gambar 3. 16 Lepaskan Baut Soket Garpu depan.

 Lepaskan torak garpu dan pegas reaksi dari tabung garpu, dan tarik
keluar tabung garpu dari slider garpu.

Gambar 3. 17 Melepas torak Garpu Depan.

 Lepaskan sil oli dengan menggunakan alat pelepas sil oli.

Gambar 3. 18 Melepas Sil Oli.

c. Melakukan pemeriksaan komponen suspensi depan


 Ukur panjang bebas pegas garpu, bandingkan dengan batas
service pada manual.

57
 Periksa tabung garpu, slider garpu dan torak garpu terhadap
gerusan, dan keausan berlebihan atau tidak.
 Periksa cincin torak garpu terhadap keausan atau kerusakan.
 Periksa pegas reaksi terhadap keausan atau kerusakan.
 Letakkan tabung garpu pada blok-V dan ukur keolengan. Keolengan
yang sebenarnya adalah 1/2 dari pembacaan total indikator.
Bandingkan dengan keolengan yang diijinkan.

Gambar 3. 19 Pengukuran Pegas Dan Tabung.

d. Melakukan perakitan dan pemasangan komponen suspensi depan.


 Ganti komponen-komponen jika perlu.
 Sebelum dipasang, cuci semua komponen dengan air atau larutan
yang tidak mudah terbakar dan keringkan.
 Tuang minyak garpu yang dianjurkan sesuai jumlah yang tela
ditentukan ke dalam tabung garpu, dan pompa tabung garpu
beberapa kali untuk mengeluarkan udara palsu dari bagian bawah
tabung garpu.

Gambar 3. 20 Mengisi Oli.


 Pasang pegas garpu dengan ujungnya yang mempunyai lilitan yang
mengecil menghadap ke bawah.

58
 Lumasi minyak garpu pada cincin-O yang baru dan pasang pada
baut garpu, kemudian pasang baut garpu pada tabung garpu.
 Langkah pemasangan adalah kebalikan dari pembongkaran.

Gambar 3. 21 Komponen Suspensi Teleskopik.


4. Suspensi Belakang.
1. Memeriksa kerja sistem suspensi belakang dengan menekan bagian
belakang sepeda motor beberapa kali (dengan rem ditahan).

Gambar 3. 22 Meriksa Kerja Suspensi Belakang.


Gerakan kepegasan harus berlangsung dengan lembut dan lancar, setelah
ditekan pegas harus kembali ke posisi semula dengan sedikit tahanan.
2. Menempatkan sepeda motor pada standar utama, goyangkan lengan ayun
ke kanan-kiri untuk mengetahui adanya komponen suspense yang aus atau
kendor. Jika ada kekocakan, periksa baut engsel dan bos lengan ayun.

59
Gambar 3. 23 Memeriksa kekocakan suspensi.

3. Melakukan pembongkaran dan pemeriksaan komponen suspense belakang.


Pelepasan Lengan Ayun
a. Lepaskan roda belakang dan knalpot.
b. Lepaskan baut, cincin washer dan pemegang pijakan kaki pembonceng
sebelah kanan dan kiri.

Gambar 3. 24 Melepas Roda Belakang.


c. Lepaskan kait pegas pengembali pedal rem dari lengan ayun.
d. Lepaskan mur-mur pemasangan peredam kejut bagian bawah dan cincin-
cincin washer.
e. Lepaskan mur engsel lengan ayun, baut dan lengan ayun.

Gambar 3. 25 Melepas Lengan Ayun.

60
4. Pemeriksaan Lengan Ayun
a. Periksa bos engsel terhadap keausan atau kerusakan.
b. Periksa lengan ayun terhadap keretakan atau kerusakan.

Gambar 3. 26 Bushing Lengan Ayun.


5. Pelepasan Peredam Kejut (Shock Absorber)
a. Topang sepeda motor pada standar tengah.
b. Lepaskan tutup bodi, lepaskan mur pemasangan bagian atas peredam
kejut, cincin washer dan pegangan belakang.

Gambar 3. 27 Melepas Peredam Kejut.


6. Pemeriksaan Peredam Kejut
a. Periksa apakah ada kerusakan pada peredam kejut.
b. Periksa hal-hal berikut:
 Batang peredam terhadap kebengkokan atau kerusakan
 Unit peredam terhadap perubahan bentuk atau kebocoran oli
 Bos penyambung bagian atas dan bawah terhadap keausan atau
kerusakan.
 Periksa kehalusan cara kerja peredam secara keseluruhan.

61

AWAS!
Jangan membongkar peredam kejut. Ganti peredam kejut jika ada komponennya
yang rusak.

Gambar 3. 28 Peredam Kejut.


7. Pemasangan Peredam Kejut
a. Langkah pemasangan merupakan kebalikan dari pembongkaran.
b. Kencangkan mur-mur pemasangan dengan torsi yang ditentukan.
8. Cara mengatasi gangguan pada sistem suspensi sepeda motor.

Tabel 3. 1 Trouble Shooting

No Gangguan Kemungkinan Penyebab


1.1 Stang
1 stir 1. Penyetelan suspensi depan
cenderung kiri/kanan
berbelok 2. tidak sesuai
ke satu arah atau 3. Terkadi kebengkokan pada pipa
kendaraan 4. Suspense
tidak dapat 5. Terjadi keausan pada swing arm
berjalan dengan pivot
1.2 posisi 6. Terjadi kebengkokan pada
lurus rangka/body
1.3 1.4
2 Suspensi 1. Terjadi kelemahan pada pegas
depan suspense depan
lemah/lunak 2. Oli suspensi depan kurang
3. Kelainan pada oli suspensi depan
1.5 1.6
3 Suspensi 1. Terjadi kebengkokan pada
depan bagianbagian
keras 2. Suspensi
3. Terjadi sumbatan pada jalur-jalur
oli dalam pipa suspense
4. Kesalahan pada saat pengisian
oli suspensi

62
No Gangguan Kemungkinan Penyebab
1.7 1.8
4 Suspensi 1. Pegas suspensi lemah
belakang 2. Kebocoran oli pada damper unit
lemah 3. Penyetelan kurang tepat
1.9 1.10
5 Suspensi 1. Kesalahan pemasangan
terlalu 2. Penyetelan kurang tepat
keras 3. Swing arm pivot bengkok
4. Damper rod bengkok
5. Kerusakan pada swing arm pivot
bearing
6. Kesalahan pada susensi linkage
7. Kerusakan pada linkage pivot
bearing

D. Aktifitas Pembelajaran
Peserta diklat membaca dengan seksama uraian materi, jika ada yang kurang
jelas peserta dapat bertanya/mendiskusikan dengan fasilitator.
Peserta mengerjakan tugas dan latihan untuk mengetahui tingkat pemahaman
materi yang dibahas.
Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok kemudian melaksanakan tugas yang
ada.

E. Latihan/Tugas
Jelaskan konstruksi dari :
1. Suspensi Bottom link (Jenis Trailling Link)
2. Suspensi Conventional Dual Spring

F. Rangkuman.
Sistem suspensi merupakan salah satu bagian pada chasis sepeda motor yang
berfungsi menyerap bantingan, kejutan maupun getaran dari permukaan jalan
dengan tujuan menungkatkan keamanan, kenyamanan dan stabilitas
berkendara. Selain itu sistem suspensi juga berfungsi untuk menopang body &
rangka sepeda motor untuk menjaga letak geometris antara body & roda-roda.
Jenis sistem suspensi depan yang umum digunakan pada sepeda motor
diantaranya :

63
1. Suspensi Bottom Link/Pivoting Link, jenis ini dipergunakan pada sepeda
motor tipe cub (Leading link) dan scooter (Trailing Link) model lama, dan
belakangan ini sudah tidak begitu populer.
2. Suspensi Telescopic, jenis ini paling banyak dipergunakan pada sepeda
motor CC kecil sampai dengan CC sedang.
3. Suspensi Telescopic model up-side down, banyak diaplikasikan pada
sepeda motor off road dan on road dengan CC besar. Secara prinsip kerja
hampir sama dengan suspensi telescopic, hanya saja posisi tabung suspensi
dibalik. Sistem Suspensi Belakang
Sistem suspensi belakang yang umum digunakan pada sepeda motor
menggunakan swing arm pivot sebagai penunjang dan penahan rear axle.
Penggunaan swing arm pivot memberikan reaksi yang cepat pada roda untuk
bervariasi di berbagai kondisi jalan, disamping itu memiliki kemampuan
mengontrol gerakan roda dengan baik sehingga memberikan kenyamanan dan
keamanan berkendara.
Jenis-jenis sistem suspensi belakang sepeda motor diantaranya :
1. Suspensi conventional Dual Spring (Damper Type), jenis ini pada umumnya
dipergunakan pada sepeda motor on road dengan CC kecil. Jenis ini
mempunyai dua spring damper unit yang mendukung bagian belakang
framebody dan bagian belakang swing arm.
2. Suspensi Monoshock, Sistem suspensi monoshock menggunakan sebuah
shock absorber sebagai peredam, sehingga kinerja sistem suspensi menjadi
lebih baik dibandingkan dengan tipe conventional dual spring.

64
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut
Guru setelah menyelesaikan latihan dalam modul ini diharapkan mempelajari
kembali bagian-bagian yang belum dikuasai dari modul ini untuk dipahami secara
mendalam sebagai bekal dalam melaksanakan tugas keprofesian guru dan untuk
bekal dalam mencapai hasil pelaksanaan uji kompetensi guru dengan ketuntasan
minimal materi 80%.
Setelah mentuntaskan modul ini maka selanjutnya guru berkewajiban mengikuti
uji kompetensi. Dalam hal uji kompetensi, jika hasil tidak dapat mencapai batas
nilai minimal ketuntasan yang ditetapkan, maka peserta uji kompetensi wajib
mengikuti diklat sesuai dengan grade perolehan nilai yang dicapai.

65
66
KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: MEMERIKSA,
MERAWAT DAN MEMPERBAIKI KOPLING SEPEDA
MOTOR.

A. Tujuan
Setelah mempelajari materi V ini peserta diharapkan mampu :
1. Menjelaskan konstruksi kopling sepeda motor.
2. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan dan perbaikan kopling
sepeda motor..

B. Indikator Pencapaian Kompetensi


1. Menjelaskan konstruksi kopling sepeda motor.
2. Menjelaskan tentang pemeriksaan, perawatan dan perbaikan kopling sepeda
motor..

C. Uraian Materi
1. Teori Kopling
Kopling manual ( kopling tidak otomatis) pada sepeda motor tidak sama dengan
kopling pada mobil. Kopling sepeda motor adalah kopling basah di mana plat -
plat kopling direndam oleh oli. Jumlah plat kopling sepeda motor lebih banyak
daripada plat kopling mobil. Plat kopling mobil hanya satu sedangkan plat kopling
sepeda motor kurang lebih berjumlah empat buah.
Kopling berfungsi meneruskan dan memutuskan putaran dari poros engkol ke
transmisi (perseneling) ketika mulai atau pada saat mesin akan berhenti atau
memindahkan gigi. Umumnya kopling yang digunakan pada sepeda motor
adalah adalah kopling tipe basah dengan plat ganda, artinya kopling dan
komponen kopling lainnya terendam dalam minyak pelumas dan terdiri atas
beberapa plat kopling. Tipe kopling yang digunakan pada sepeda motor menurut
cara kerjanya ada dua jenis yaitu kopling mekanis dan kopling otomatis. Cara
melayani kedua jenis kopling ini sewaktu membebaskan (memutuskan) putaran
poros engkol sangat berbeda.

67
a. Kopling Mekanis (Manual Clutch)
Kopling mekanis adalah kopling yang cara kerjanya diatur oleh handel kopling,
dimana pembebasan dilakukan dengan cara menarik handel kopling pada batang
kemudi. Kedudukan kopling ada yang terdapat pada crankshaft (poros
engkol/kruk as) (misalnya: Honda S90Z, Vespa, Bajaj dan lain-lain) dan ada yang
berkedudukan pada as primer (input/main shaft) (misalnya: Honda CB 100 dan
CB 125, Yamaha, Suzuki dan Kawasaki). Sistem kopling mekanis terdiri atas
bagian-bagian berikut yaitu a) mekanisme handel terdiri atas: handel, tali kopling
(kabel kopling), tuas (batang) dan pen pendorong. b) mekanisme kopling terdiri
atas : gigi primer kopling (driven gear), rumah (clutch housing), plat gesek
(friction plate) plat kopling (plain plate), per (coil spring), pengikat (baut), kopling
tengah (centre clutch), plat tutup atau plat penekan (pressure plate), klep
penjamin dan batang penekan/pembebas (release rod).
Rumah kopling (clutch housing) ditempatkan pada poros utama (main shaft) yaitu
poros yang menggerakkan semua roda gigi transmisi. Tetapi rumah kopling ini
bebas terhadap poros utama, artinya bila rumah kopling berputar poros utama
tidak ikut berputar. Pada bagian luar rumah kopling terdapat roda gigi (diven
gear) yang berhubungan dengan roda gigi pada poros engkol sehingga bila
poros engkol berputar maka rumah kopling juga ikut berputar. Agar putaran
rumah kopling dapat sampai pada poros utama maka pada poros utama
dipasang hub kopling (clutch sleeve hub). Untuk menyatukan rumah kopling deng
hub kopling digunakan dua tipe pelat, yaitu pelat tekan (clutch driven plate/plain
plate) dan pelat gesek (clutch drive plate/friction plate). Pelat gesek dapat bebas
bergerak terhadap hub kopling, tetapi tidak bebas terhadap rumah kopling.
Sedangkan pelat tekan dapat bebas bergerak terhadap rumah kopling, tetapi
tidak bebas

68
Gambar 5. 1 Konstruksi kopling plat banyak dengan pegas koil.

Cara kerja kopling mekanis adalah sebagai berikut:


Bila handel kopling pada batang kemudi bebas (tidak ditarik) maka pelat tekan
dan pelat gesek dijepit oleh piring penekan (clutch pressure plate) dengan
bantuan pegas kopling sehingga tenaga putar dari poros engkol sampai pada
roda belakang. Sedangkan bila handel kopling pada batang kemudi ditarik maka
kawat kopling akan menarik alat pembebas kopling. Alat pembebas kopling ini
akan menekan batang tekan (pushrod) atau release rod yang ditempatkan di
dalam poros utama. Pushrod akan mendorong piring penekan ke arah
berlawanan dengan arah gaya pegas kopling. Akibatnya pelat gesek dan pelat
tekan akan saling merenggang dan putaran rumah kopling tidak diteruskan pada
poros utama, atau hanya memutarkan rumah kopling dan pelat geseknya saja.
Ilustrasi aliran tenaga (putaran) dari mesin ke transmisi adalah seperti terlihat
pada gambar 5.2, 5.3 dan 5.4 berikut ini. Gambar 5.2 mengilustrasikan saat
handel kopling ditekan sehingga kopling saat ini tidak meneruskan putaran dari
mesin ke transmisi. Pada gambar 5.3 mengilustrasikan saat handel kopling mulai
dilepas sehingga saat ini plat–plat pada kopling mulai berhubungan antara satu
dengan yang lainnya sehingga putaran dari mesin (chranshaft) mulai diteruskan
ke transmisi. Sedangkan pada gambar 5.4 mengilustrasikan saat handel kopling
dilepas penuh sehingga putaran dari mesin diteruskan dengan sempurna ke

69
transmisi karena antara plat kopling dan plat gesek pada kopling sudah saling
berhubungan.

Gambar 5. 2 Putaran mesin tidak diteruskan ke transmisi saat handel


kopling ditekan

Gambar 5. 3 Putaran mesin mulai diteruskan ke Transmisi saat handel


kopling mulai dilepas

70
Gambar 5. 4 Putaran mesin diteruskan dengan sempurna ke transmisi
saat handel kopling dilepas.

Pada tipe kopling mekanik terdapat dua cara untuk membebaskan kopling
(putaran mesin tidak diteruskan ke transmisi), yaitu secara manual dan hidrolik.
Metode pembebasan kopling secara manual adalah dengan menggunakan kabel
kopling yang ditarik oleh
Terdapat tiga tipe untuk pembebasan kopling secara manual, yaitu:
1. Tipe dengan mendorong dari arah luar (outer push type).
Pada tipe ini, jika handel kopling ditarik, plat penekan (pressure plate) akan
ditekan ke dalam dari arah sebelah luar. Dengan tertekannya plat penekan
tersebut, plat kopling akan merenggang dari plat penekan, sehingga kopling akan
bebas dan putaran mesin tidak diteruskan ke transmisi.

Gambar 5. 5 Pembebas kopling dengan outer push type

71
2. Tipe dengan mendorong ke arah dalam (inner push type).
Pada tipe ini, jika handel kopling ditarik, plat penekan (pressure plate) akan
ditekan ke luar dari arah sebelah dalam. Dengan tertekannya plat penekan
tersebut, plat kopling akan merenggang dari plat penekan, sehingga kopling akan
bebas dan putaran mesin tidak diteruskan ke transmisi.

Gambar 5. 6 Pembebas kopling dengan inner push type.


3. Tipe rack and pinion.
Pada tipe ini, dimungkinkan kopling dapat dihubungkan dan dilepas secara
langsung. Konstruksinya sederhana namun mempunyai daya tahan yang tinggi
sehingga cocok untuk sepeda motor bermesin putaran tinggi.

Gambar 5. 7 Pembebas Kopling Dengan Rack Dan Pinion Type.

72
Sedangkan metode pembebasan kopling tipe mekanik dengan menggunakan
sistem hidrolik adalah dengan mengganti fungsi kabel kopling oleh cairan
hidrolik. Cara kerjanya hampir sama dengan sistem rem yang menggunakan
cairan/fluida hidrolik. Jika handel kopling/tangkai kopling ditarik, batang
pendorong (pushrod) pada master cylinder mendorong cairan hidrolik yang
berada pada slang. Kemudian cairan hidrolik tersebut menekan piston yang
terdapat pada silinder pembebas (release cylinder).

Gambar 5. 8 Pembebas Kopling Dengan Sistem Hidrolik.

Akibatnya piston bergerak keluar dan mendorong pushrod yang terdapat pada
bagian dalam poros utama transmisi. Pergerakan pushrod pada poros utama
transmisi tersebut akan menyebabkan plat penekan pada kopling tertekan
sehingga kopling akan terbebas dan putaran mesin tidak diteruskan ke transmisi.
Metode pembebasan kopling tipe mekanik dengan menggunakan sistem hidrolik
mempunyai keuntungan, antara lain; lembut dan ringan dalam membebaskan
dan menghubungkan pergerakan kopling, bebas penyetelan dan perawatan
terkecuali pemeriksaan berkala/rutin pada sistem hidrolik seperti ketinggian
cairan hidrolik, dan penggantian cairan dan perapat (seal) hidrolik. Dengan
pergerakan yang ringan tersebut, maka tipe ini bisa menggunakan pegas kopling
(clutch spring) yang lebih kuat dibanding kopling tipe mekanik yang
menggunakan kabel kopling. Pegas kopling yang lebih kuat akan menyebabkan
daya tekan/cengkram plat penekan menjadi lebih kuat juga saat kopling tersebut
terhubung, sehingga proses penyambungan putaran mesin ke transmisi akan
lebih baik.

73
b. Kopling Otomatis (Automatic Clutch)
Kopling otomatis adalah kopling yang cara kerjanya diatur oleh tinggi atau
rendahnya putaran mesin itu sendiri, dimana pembebasan dilakukan secara
otomatis, pada saat putaran rendah. Kedudukan kopling berada pada poros
engkol/kruk as dan ada juga yang berkedudukan pada as primer
persnelling/poros utama transmisi (main/input shaft transmisi) seperti halnya
kopling mekanis. Mekanisme atau peralatan kopling otomatis tidak berbeda
dengan peralatan yang terdapat pada kopling mekanis, hanya tidak ada
perlengkapan handel sebagai gantinya terdapat alat khusus yang bekerja secar
otomatis pula seperti: a) otomatis kopling; terdapat pada kopling tengah (untuk
kopling yang berkedudukan pada crankshaft), b) Bola baja keseimbangan gaya
berat (roller weight); berguna untuk menekan palat dasar waktu digas, c) per
kopling yang lemah; berguna untuk menetralkan (menolkan) kopling waktu mesin
hidup langsam/idle, dan 4) pegas pengembali (return spring); berguna untuk
mengembalikan cepat dari posisi masuk kenetral bila mesin hidup dari putaran
tinggi menjadi rendah. Kopling otomatis terdiri atas dua unit kopling yaitu kopling
pertama dan kopling kedua. Kopling pertama ditempatkan pada poros engkol.
Komponennya terdiri atas pasangan sepatu (kanvas) kopling, pemberat
sentrifugal, pegas pengembali dan rumah kopling.
Cara kerjanya adalah sebagai berikut:
Pada putaran stasioner/langsam (putaran rendah), putaran poros engkol tidak
diteruskan ke gigi pertama penggerak (primary drive gear) maupun ke gigi
pertama yang digerakkan (primary driven gear). Ini tejadi karena rumah kopling
bebas (tidak berputar) terhadap kanvas, pemberat, dan pegas pengembali yang
terpasang pada poros engkol.

74
Gambar 5. 9 Konstruksi kopling otomatis tipe centripugal, (A) centripugal
tipe kanvas/sepatu, (B) centripugal tipe plat

Pada saat putaran mesin rendah (stasioner), gaya sentrifugal dan kanvas
kopling, pemberat menjadi kecil sehingga sepatu kopling terlepas dari rumah
kopling dan tertarik ke arah poros engkol, akibatnya rumah kopling yang
berkaitan dengan gigi pertama penggerak menjadi bebas terhadap poros engkol.
Saat putaran mesin bertambah, gaya sentrifugal semakin besar sehingga
mendorong kanvas kopling mencapai rumah kopling di mana gayanya lebih
besar dari gaya tarik pengembali. Rumah kopling ikut berputar dan meneruskan
ke tenaga gigi pertama yang digerakkan.
Sedangkan kopling kedua ditempatkan bersama primary driven gear pada poros
center (countershaft) dan berhubungan langsung dengan mekanisme pemindah
gigi transmisi/persnelling. Pada saat gigi persnelling dipindahkan oleh pedal
pemindah gigi, kopling kedua dibebaskan oleh pergerakan poros pemindah gigi
(gear shifting shaft).

c. Tipe-tipe kopling.
Selain dibedakan menurut cara kerjanya, tipe kopling juga bisa dibedakan
sebagai berikut:
1. Berdasarkan Konstruksi Kopling:
 Kopling tipe piringan.
Kopling tipe piringan (disc) terdiri dari berbagai plat gesek (friction plate) sebagai
plat penggerak untuk menggerakkan kopling. Plat gesek dan plat yang

75
digerakkan (plain plate) pada tipe kopling manual digerakkan oleh per/pegas,
baik jenis pegas keong (coil spring) seperti terlihat pada gambar 5.1 maupun
pegas diapragma (diapraghm spring).

Gambar 5. 10 Kopling Piringan Dengan Penggerak Tipe Pegas


Diaphragm.

Keterangan :
1. Strengthening ring (cincin penguat)
2. Diaphragm spring (pegas diapragma)
3. Pressure plate (plat penekan)
4. Plain plates (plat yang digerakkan)
5. Friction plates (plat gesek/penggerak)
6. Wire retaining ring (cincin kawat penahan)
7. Inner plain plate (plain plate bagian dalam)
8. Inner friction plate (friction plate bagian dalam)
9. Anti-judder spring (pegas)
10. Anti-judder spring seat (dudukan pegas)

Selain kopling piringan yang digerakkan secara manual di atas, kopling piringan
juga bisa digerakkan secara otomatis berdasarkan gerakan sentripugal.

76
Konstruksi kopling piringan dengan gerakan sentripugal seperti terlihat pada
gambar 5.9 bagian B pada bab sebelumnya.
 Kopling sepatu sentrifugal.
Kopling sepatu sentripugal (the shoe-type centrifugal clucth) terdiri dari susunan
sepatu atau kanvas kopling yang akan bergerak ke arah luar karena gerakan
sentripugal saat kopling berputar. Kopling tipe ini akan meneruskan putaran dari
mesin ke transmisi setelah gerakan sepatunya ke arah luar berhubungan dengan
rumah kopling (drum) sampai rumah kopling tersebut ikut berputar. Kontsruksi
kopling sepatu dengan gerakan sentripugal seperti terlihat pada gambar 7.10
bagian A pada pembahasan sebelumnya.
 Kopling " V “ Belt.
Kopling "V“ belt merupakan kopling yang terdiri dari sabuk (belt) yang berbentuk
"V“ dan puli (pulley). Kopling akan bekerja meneruskan putaran karena adanya
gerakan tenaga sentripugal yang menjepit sabuk ”V“ tersebut.

Gambar 5. 11 Kopling Tipe "V“ Belt.


2. Berdasarkan Kondisi Kerja kopling.
a. Wet clutch (kopling basah).
Kopling basah merupakan salah satu tipe yang ditinjau berdasarkan kondisi kerja
kopling, yaitu merendam bagian dalam kopling yang terdapat dalam crank case
(bak poros engkol) dengan minyak pelumas/oli. Pelumas berfungsi sebagai
pendingin untuk mencegah kopling terbakar. Fungsi lainnya adalah untuk
melumasi bushing (bos) dan bearing (bantalan) yang terdapat pada rumah
kopling dan melumasi kanvas dan gigi yang terdapat pada plat kopling. Bahan-
bahan yang bergesekan pada kopling basah dirancang khusus agar dapat

77
bekerja dalam rendaman oli dan bisa membuat kerja kopling sangat lembut. Oleh
karena itu, kopling basah banyak digunakan pada sepeda motor.
b. Dry clutch (kopling kering).
Kopling kering digunakan untuk mengatasi kelemahan kopling basah. Gesekan
yang dihasilkan pada kopling basah tidak sebanyak kopling kering, sehingga
memerlukan jumlah plat kopling yang lebih banyak. Disebut kopling kering
karena penempatan kopling berada di luar ruang oli dan selalu terbuka dengan
udara luar untuk menyalurkan panas yang dihasilkan saat kopling bekerja.
Namun demikian, penggunaan kopling kering umumnya terbatas untuk sepeda
motor balap saja. Alasan utamanya adalah pada sepeda motor balap dibutuhkan
respon kopling yang baik dan cepat walau kerja kopling yang dihasilkan tidak
selembut kopling basah. Selain itu, dengan kopling kering, tentunya akan
mengurangi berat sepeda motor.
3. Berdasarkan tipe plat kopling (plate clutch ).
a. Single or double plate type (plat kopling tunggal atau ganda).
Plat kopling tunggal atau ganda digunakan pada sepeda motor yang poros
engkol-nya (crankshaft) sejajar dengan rangka (rumah transmisi/persnelling) dan
kopling tersebut dibautkan pada ujung rangka tersebut. Kopling mempunyai
rumah tersendiri yang berada diantara mesin dan transmisi. Diameter kopling
dibuat besar agar menghasilkan luas permuakaan gesek yang besar karena
hanya terdiri dari satu atau dua buah plat kopling.

78
Gambar 5. 12 Konstruksi plat kopling ganda
Keterangan :
1a. Flywheel (roda gaya)
1. Clutch housing (rumah kopling)
2. Spring (pegas)
3. Pressure plate (plat penekan)
4. Pressure plate lifter (pengangkat plat penekan
5. Friction plates (plat gesek/penggerak)
6. Plain plates (plat yang digerakkan)
7. Gearbox input shaft (poros masuk transmisi)
8. Pushrod (batang pendorong)
9. Mekanisme pembebas kopling
10. Kabel kopling
b. Multi-plate type (tipe plat kopling banyak)
Kopling plat banyak adalah suatu kopling yang terdiri dari plat gesek (friction
plate) dan plat yang digerakkan (plain plate) lebih dari satu pasang. Biasanya plat
gesek berjumlah 7, 8 atau 9 buah. Sedangkan plain plate selalu kurang satu dari
jumlah plat gesek karena penempatan plain plate selalu diapit diantara plat
gesek. Pada umumnya sepeda motor yang mempunyai mesin dengan posisi
poros engkol melintang menggunakan kopling tipe plat banyak. Alasannya

79
adalah kopling dapat dibuat dengan diameter yang kecil. Kopling plat banyak
juga sedikit lebih ringan dibanding kopling plat tunggal, namun masih bisa
memberikan kekuatan dan luas permukaan gesek yang lebih besar. Kopling plat
banyak yang digunakan pada sepeda motor modern pada umumnya kopling plat
banyak tipe basah (wet multi-plate type). Konstruksi kopling plat banyak seperti
terlihat pada gambar 5.1 dan gambar 5.10 pada pembahasan sebelumnya.
Sedangkan contoh uraian komponen kopling plat banyak seperti terlihat pada
gambar 5.12 di bawah ini.

Gambar 5. 13 Komponen Tipe Kopling Plat Banyak.


Keterangan :
1. Diaphragm spring retainer (penahan pegas diapragma).
2. Diaphragm spring.
3. Diaphragm spring seat (dudukanpegas diapragma).
4. Pressure plat (plat penekan).
5. Pullrod and bearing (batang pendorong dan bantalan).
6. Friction plates (plat gesek).
7. Plain plates (plat yang digerakkan.
8. Nut and lockwasher (mur & cincin pengunci kopling).
9. Wire retaining ring (cincin kawat penahan).
10. Inner plain plate (plain plate bagian dalam).
11. Inner friction plate (plat gesek bagian dalam).

80
12. Anti-judder spring (pegas).
13. Anti-judder spring seat (dudukan pegas).
14. Clucth centre (kopling tengah).
15. Thrust washer (cincin pendorong).
16. Clucth housing (rumah kopling).
17. Needle bearing (bantalan).
18. Starter clutch gear (gigi kopling starter).
19. Needle bearing (bantalan).
20. Starter clutch sprag (ganjal kopling starter).
21. Gearbox input shaft (poros masuk transmisi).

4. Berdasarkan posisi kopling.


a. Hubungan langsung.
Maksud dari hubungan langsung adalah pemasangan kopling langsung pada
ujung poros engkol (crankshaft) sehingga putaran kopling akan sama dengan
putaran mesin. Sepeda motor yang posisi kopling-nya menggunakan tipe
hubungan langsung harus dirancang sedemikian rupa agar daya tahan dan kerja
kopling bisa tetap presisi dan baik.

Gambar 5. 14 Posisi Kopling Tipe Hubungan Langsung.

81
b. Tipe reduksi
Maksud dari tipe reduksi adalah pemasangan kopling berada pada ujung poros
utama atau poros masuk transmisi (input shaft). Jumlah gigi kopling yang
dipasang pada ujung poros utama transmisi lebih banyak disbanding jumlah gigi
penggerak pada ujung poros engkol. Dengan demikian putaran kopling akan
lebih lambat disbanding putaran mesin. Hal ini bisa membuat kopling lebih tahan
lama. Konstruksi posisi kopling tipe reduksi seperti terlihat pada gambar 5.2 pada
pembahasan awal bab ini.

2. Pemeriksaan Komponen Kopling Manual.


a. Pembongkaran .
Gunakan penahan clutch outer dengan menggunakan perkakas flywheel holder,
longgarkan dan keluarkan baut baut lifter plate.
1. Longgarkan baut-baut clutch lifter plate dalam pola bersilang.
2. Lepaskan lifter plate dan clutch springs.
3. Lepaskan clutch center, clutch disks dan plates.
4. Lepaskan pressure plate dan washer.

Gambar 5. 15. Menbongkar Unit Kopling.

Gambar 5. 16 Unit Kopling Dengan Lifter Plate sudah Terlepas.

82
b. Pemeriksaan.
 Clutch lifter bearing.
Putar inner race (lingkaran dalam) dari lifter bearing (bantalan pengangkat)
dengan jari-jari. Bantalan harus berputar dengan halus dan tanpa suara. Juga
periksa bahwa outer race (lingkaran luar) dari bearing duduk dengan erat pada
pressure plate. Ganti bearing jika inner race tidak berputar dengan halus, tanpa
suara, atau jika outer race duduk dengan longgar pada lifter plate.

Gambar 5. 17 Clutch lifter bearing.


 Clutch spring.
Periksa clutch spring (pegas kopling) terhadap kelelahan atau
kerusakan lain. Ukur panjang bebas clutch spring.
BATAS SERVIS: 26,8 mm
CATATAN:
Clutch springs harus diganti sebagai satu set jika satu atau
lebih di bawah batas servis

Gambar 5. 18 Mengukur Panjang Pegas.


 Clutch center (pusat kopling).
Periksa alur dari clutch center terhadap kerusakan atau
keausan yang disebabkan oleh clutch plates. Ganti bila perlu

83
Gambar 5. 19 Clutch center.
 Clutch disk (cakram kopling)
Ganti clutch disks jika mereka memperlihatkan tanda-tanda gerusan atau
perubahan warna. Ukur ketebalan dari masing-masing disk.
BATAS SERVIS: 2,2 mm.
CATATAN:
Clutch discs harus diganti sebagai sebuah set jika satu atau
lebih kurang dari batas servis.

Gambar 5. 20 Mengukur Ketebalan Clutch disk.


 Clutch plate (pelat kopling).
Periksa masing-masing clutch plate terhadap perubahan bentuk pada sebuah
pelat permukaan dengan menggunakan sebuah feeler gauge (lidah voeler).
BATAS SERVIS: 0,20 mm.
CATATAN:
Clutch plates harus diganti sebagai sebuah set jika satu atau
lebih kurang dari batas servis.

84
Gambar 5. 21 Memeriksa Kerataan Clutch plate.
 Clutch outer/clutch outer guide
Periksa potongan dari clutch outer terhadap kerusakan atau
keausan yang disebabkan oleh clutch disks.
Ukur D.D. clutch outer.
BATAS SERVIS: 23,07 mm.
Ukur D.L. clutch outer guide.
BATAS SERVIS: 22,940 mm

Gambar 5. 22 Clutch Outer.

D. Aktifitas Pembelajaran
Peserta diklat membaca dengan seksama uraian materi, jika ada yang kurang
jelas peserta dapat bertanya/mendiskusikan dengan fasilitator.
Peserta mengerjakan tugas dan latihan untuk mengetahui tingkat pemahaman
materi yang dibahas.
Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok kemudian melaksanakan tugas yang
ada.

85
E. Latihan/Tugas.
1. Jelaskan fungsi kopling pada sepeda motor.
2. Sebutkan tipe-tipe kopling sepeda motor berdasarkan konstruksinya.
3. Sebutkan tipe-tipe kopling sepeda motor berdasarkan kondisi kerja.

F. Rangkuman.
Kopling manual ( kopling tidak otomatis) pada sepeda motor tidak sama dengan
kopling pada mobil. Kopling sepeda motor adalah kopling basah di mana plat -
plat kopling direndam oleh oli. Jumlah plat kopling sepeda motor lebih banyak
daripada plat kopling mobil. Plat kopling mobil hanya satu sedangkan plat kopling
sepeda motor kurang lebih berjumlah empat buah.
Kopling berfungsi meneruskan dan memutuskan putaran dari poros engkol ke
transmisi (perseneling) ketika mulai atau pada saat mesin akan berhenti atau
memindahkan gigi.
Tipe kopling
1. Kopling Mekanis (Manual Clutch)
a. Tipe dengan mendorong dari arah luar (outer push type).
b. Tipe dengan mendorong ke arah dalam (inner push type).
c. Tipe rack and pinion.
2. Kopling Otomatis (Automatic Clutch)
3. Berdasarkan Konstruksi Kopling:
a. Kopling tipe piringan.
b. Kopling sepatu sentrifugal
c. Kopling " V “ Belt
4. Berdasarkan Kondisi Kerja kopling
a. Wet clutch (kopling basah).
b. Dry clutch (kopling kering).
5. Berdasarkan tipe plat kopling (plate clutch ).
a. Single or double plate type (plat kopling tunggal atau ganda).
b. Multi-plate type (tipe plat kopling banyak)
6. Berdasarkan posisi kopling
a. Hubungan langsung.
b. Tipe reduksi.

86
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut.
Guru setelah menyelesaikan latihan dalam modul ini diharapkan mempelajari
kembali bagian-bagian yang belum dikuasai dari modul ini untuk dipahami secara
mendalam sebagai bekal dalam melaksanakan tugas keprofesian guru dan untuk
bekal dalam mencapai hasil pelaksanaan uji kompetensi guru dengan ketuntasan
minimal materi 80%.
Setelah mentuntaskan modul ini maka selanjutnya guru berkewajiban mengikuti
uji kompetensi. Dalam hal uji kompetensi, jika hasil tidak dapat mencapai batas
nilai minimal ketuntasan yang ditetapkan, maka peserta uji kompetensi wajib
mengikuti diklat sesuai dengan grade perolehan nilai yang dicapai.

87
88
PENUTUP

A. Kesimpulan
Rangka atau yang umum disebut sebagai frame/body atau chasis merupakan
tulang punggung kendaraan, yang berfungsi :
1. Sebagai penopang mesin.
2. Menyatukan/merangkai mesin, sistem suspensi dan sistem kelistrikan
menjadi satu kesatuan sepeda motor yang dapat berjalan.
3. Penyangga penumpang/beban.

Beberapa konstruksi (profil) bahan yang digunakan pada rangka sepeda motor
adalah sebagai berikut :
1. Pressed Steel & Tubular.
2. Pressed Steel.
3. Tubular.

Sistem kemudi berfungsi untuk mengendalikan/mengontrol arah sepeda motor


sehingga arah jalannya sepeda motor sesuai dengan kehendak pengemudi.
Tenaga untuk mengendalikan arah kendaraan mempergunakan tenaga tangan,
yang diteruskan ke roda melalui batang kemudi (stang) dan garpu depan (fork).
Sistem rem sepeda motor dirancang untuk mengontrol kecepatan/laju
(mengurangi/memperlambat kecepatan dan menghentikan laju) sepeda motor,
dengan tujuan meningkatkan keselamatan dan untuk memperoleh pengendaraan
yang aman. Prinsip kerja rem adalah dengan mengubah energi gerak/kinetik
menjadi energi panas dalam bentuk gesekan.

Pembagian tipe rem pada sepeda motor menurut konstruksinya :


1. Rem tromol (drum brake).
2. Rem cakram (disc brake).

Sistem suspensi merupakan salah satu bagian pada chasis sepeda motor yang
berfungsi menyerap bantingan, kejutan maupun getaran dari permukaan jalan
dengan tujuan meningkatkan keamanan, kenyamanan dan stabilitas berkendara.

89
Selain itu sistem suspensi juga berfungsi untuk menopang body & rangka sepeda
motor untuk menjaga letak geometris antara body & roda-roda.

Jenis sistem suspensi depan yang umum digunakan pada sepeda motor
diantaranya :
1. Suspensi Bottom Link/Pivoting Link,
2. Desain garpu standar pada sepeda motor dikenal sebagai garpu telescopic
karena terbuat dari tabung garpu yang berisi komponen suspensi seperti
pegas, peredam dan minyak.

Sistem suspensi belakang yang umum digunakan pada sepeda motor


menggunakan swing arm pivot sebagai penunjang dan penahan rear axle.
Jenis-jenis sistem suspensi belakang sepeda motor diantaranya :
1. Suspensi conventional Dual Spring (Damper Type),
2. Suspensi Monoshock

Roda depan dan belakang sepeda motor berfungsi sebagai penunjang sepeda
motor untuk dapat berjalan. Pada sepeda motor pada umumnya (penggerak roda
belakang), roda belakang juga berfungsi sebagai penerus tenaga mesin ke
permukaan jalan sehingga sepeda motor dapat berjalan. Komponen-komponen
roda sebagai penggerak pada sepeda motor adalah :
1. Rantai roda (wheel chain).
2. Teromol roda (wheel hub).
3. Pelek (rim) dan jeruji roda.
4. Ban (tyre).
Rantai roda berfungsi sebagai penerus tenaga mesin yang disalurkan oleh
transmisi ke roda belakang
Pelek berfungsi untuk memasangkan ban pada roda, sedangkan jarijari roda
berfungsi sebagai penghubung antara teromol roda dengan pelek (untuk pelek
tipe standar/menggunakan jeruji).
Ban adalah satu-satunya bagian kendaraan yang berhubungan permukaan jalan.
Ban tidak dapat berdiri sendiri pada kendaraan, akan tetapi harus dipasang pada
pelek supaya dapat dipergunakan. Ban mempunyai fungsi sebagai berikut :

90
1. Menahan seluruh berat kendaraan.
2. Karena berhubungan dengan permukaan jalan, maka ban akan
memindahkan gaya gerak dan gaya pengereman kendaraan ke jalan, dan
juga mengontrol start, akselerasi, deselerasi, pengereman dan berbelok.
3. Mengurangi kejutan yang disebabkan oleh permukaan jalan yang tidak
beraturan.

Ada tiga tipe dasar katup ban, yaitu :


1. Rubber snap-in.
2. High-pressure snap-in.
3. High-pressure metal clamp-in.

Ada dua macam kesimbangan yaitu :


1. Kesimbangan statis.
2. Keseimbangan dinamis.

Kopling manual ( kopling tidak otomatis) pada sepeda motor tidak sama dengan
kopling pada mobil. Kopling sepeda motor adalah kopling basah di mana plat -
plat kopling direndam oleh oli. Jumlah plat kopling sepeda motor lebih banyak
daripada plat kopling mobil. Plat kopling mobil hanya satu sedangkan plat kopling
sepeda motor kurang lebih berjumlah empat buah.
Kopling berfungsi meneruskan dan memutuskan putaran dari poros engkol ke
transmisi (perseneling) ketika mulai atau pada saat mesin akan berhenti atau
memindahkan gigi.
Tipe kopling
1. Kopling Mekanis (Manual Clutch)
a. Tipe dengan mendorong dari arah luar (outer push type).
b. Tipe dengan mendorong ke arah dalam (inner push type).
c. Tipe rack and pinion.
2. Kopling Otomatis (Automatic Clutch)

91
3. Berdasarkan Konstruksi Kopling:
a. Kopling tipe piringan.
b. Kopling sepatu sentrifugal
c. Kopling " V “ Belt
4. Berdasarkan Kondisi Kerja kopling
a. Wet clutch (kopling basah).
b. Dry clutch (kopling kering).
5. Berdasarkan tipe plat kopling (plate clutch ).
a. Single or double plate type (plat kopling tunggal atau ganda).
b. Multi-plate type (tipe plat kopling banyak)
6. Berdasarkan posisi kopling
a. Hubungan langsung.
b. Tipe reduksi.

B. Tindak Lanjut
Guru setelah menyelesaikan latihan dalam modul ini diharapkan mempelajari
kembali bagian-bagian yang belum dikuasai dari modul ini untuk dipahami secara
mendalam sebagai bekal dalam melaksanakan tugas keprofesian guru dan untuk
bekal dalam mencapai hasil pelaksanaan uji kompetensi guru dengan ketuntasan
minimal materi 80%.
Setelah mentuntaskan modul ini maka selanjutnya guru berkewajiban mengikuti
uji kompetensi. Dalam hal uji kompetensi, jika hasil tidak dapat mencapai batas
nilai minimal ketuntasan yang ditetapkan, maka peserta uji kompetensi wajib
mengikuti diklat sesuai dengan grade perolehan nilai yang dicapai.

C. Kunci Jawaban,
Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 1
a. Konstruksi Back Bone Type Frame adalah Jenis rangka yang dibuat dari
gabungan antara pipa dan pressed steel. Rancangan dasar pembuatan jenis
rangka ini diutamakan untuk penggunaan pada jenis cub serta jenis-jenis
scooter.

92
b. Konstruksi Diamond Type Frame adalah Bagian bawah dari pipa (Down
Tube) tidak dihubungkan dengan bagian rangka yang lain, bentuk mesin
menentukan bagian akhir dari struktur rangka. Sistem pengikatan pesin pada
rangka akan menambah kekuatan dari struktur rangka ini Jenis rangka
Diamond dipakai pada jenis sepeda motor tipe sport. Disamping bentuknya
sangat sederhana, juga ringan dan mudah dalam perawatan.
c. Double Cradle Frame hampir mirip dengan Single Cradle Frame, hanya
pada jenis ini memiliki dua buah pipa bawah (Down Tube). Hal ini akan
menghasilkan kekuatan sistem rangka. Bagian-bagian down tube dapat
dilepas pada saat pemasangan dan melepas mesin.
d. Jenis Tubular (Berbentuk Pipa) Jenis ini umum digunakan pada sepeda
motor dengan suspense depan tipe teleskopic/upside down.
e. Jenis Pressed Steel Jenis ini digunakan pada sepeda motor dengan
suspensi depan tipe link. Sebenarnya jenis pressed steel mempunyai
susunan bentuk dan fungsi yang sama dengan jenis tubular, hanya saja jenis
pressed steel dibuat dari bahan pelat baja yang dipress (lempengan) dan
dibentuk sebagai penutup lekukan dari batang kemudi, sekaligus sebagai
pengapit lampu depan dan speedometer.

Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 2.


a. Single Leading Shoe Type
Tipe ini digunakan pada semua jenis sepeda motor kecil (di bawah 250 cc). Pada
sistem rem tromol single leading shoe type, digunakan dua sepatu rem (2
Shoes). Sepatu rem yang terbawa oleh putaran tromol dan cenderung melengket
disebut sebagai leading shoe, sedangkan sepatu rem yang terdorong ke dalam
oleh putaran tromol disebut trailing shoe. Leading shoe menghasilkan daya
pengeremen yang lebih besar dibandingkan dengan trailing shoe sebagai akibat
adanya self energizing effect yang diperoleh karena leading shoe terbawa oleh
putaran tromol. Hal ini akan menyebabkan keausan pada leading shoe lebih
besar dibanding keausan pada trailing shoe.

93
b. Double Leading Shoe Type
Tipe ini digunakan pada motor-motor besar (tipe lama) dan sekarang sudah
jarang digunakan. Tipe ini juga menggunakan dua sepatu rem seperti pada
single leading shoe type, akan tetapi pada double leading shoe type digunakan
dua bubungan rem (brake cam), sehingga kedua sepatu rem menjadi leading
dan menghasilkan daya pengereman yang besar karena kedua sepatu rem
menghasilkan self energizing effect yang memperkuat daya pengereman

c. Rem cakram penggerak mekanik,


bekerja menggunakan kabel. (cotoh. : pada sepeda motor Honda GL100).
Konstruksi sistem rem cakram penggerak mekanis dapat dilihat pada gambar di
bawah ini.

94
Cara kerja rem cakram penggerak mekanik :
 Kabel rem akan menarik tuas rem (brake arm) ke atas.
 Pergerakan/perputaran tuas rem mendorong “thrust plate guide” ke depan
sehingga pad A menempel ke atas cakram.
 Badan rumah rem (caliper body) berengsel sehingga dapat berputar bebas
dalam arah mendatar di antara batas-batas yang ditentukan oleh letak titik
kontak pad A dan pad B dengan cakram. Oleh karena itu, bila pad A maju
menempel ke atas cakram, sebagai reaksinya rumah rem dan pad B akan
tertarik maju sampai pad B menyentuh cakram. Akibatnya cakram yang
berputar itu “dijepit” oleh pad A dan pad B.
 Gesekan antara pad A dan pad B pada cakram akan memberikan tahanan
gesek yang melawan perputaran cakram.

d. Rem cakram penggerak hidrolik.


Rem cakram penggerak hidrolik banyak digunakan pada sepeda motor pada
umumnya. Mekanisme penggerak sistem rem tipe hidrolik memanfaatkan tenaga
hidrolik (fluida/cairan) untuk meneruskan tenaga pengereman dari pedal/handel
rem ke sepatu rem/pad rem.

95
Mekanisme penggerak hidrolik berpedoman kepada hukum Pascal : bila suatu
fluida/cairan dalam ruang tertutup diberi tekanan maka tekanan tersebut akan
diteruskan ke semua arah dengan sama rata. Gaya penekanan pada
pedal/handel rem akan diubah menjadi tekanan fluida oleh piston master silinder,
kemudian diteruskan ke silinder roda/kaliper rem melalui pipa/slang rem untuk
menghasilkan gaya pengereman.
Rem penggerak hidrolik mempunyai beberapa keuntungan dibandingkan dengan
penggerak mekanik, yaitu :
 Fluida mempunyai sifat tidak dapat dimampatkan, dan pada sistem rem
hidrolik tidak terjadi kerugian gesekan/penurunan tekanan karena
sambungan/engsel seperti halnya pada mekanisme penggerak rem mekanik
sehingga rem lebih responsif.
 Gaya pengereman yang diperlukan untuk mengoperasikan rem relatif ringan.
 Bebas penyetelan.
Komponen-komponen rem cakram penggerak hidrolis :
1. Master cylinder, mengubah gerak pedal/tuas rem ke dalam tekanan hidrolis.
Master cylinder terdiri atas reservoir tank yang berisi minyak rem, piston dan
silinder yang membangkitkan tekanan hidrolis.

2. Piringan rem (Cakram), pada umumnya dibuat dari besi tuan yang diberikan
lubang pada permukaan geseknya untuk ventilasi dan menampung
kotoran/debu yang menempel pada permukaan cakram maupun pada brake
pad.
3. Brake pad/disc pad, terbuat dari campuran metallic fiber dan sedikit serbuk
besi (biasa disebut semi metallic disc pad). Pada beberapa pad,
penggunaan metallic plate (anti-sequel shim) dipasangkan pada sisi piston
dari pad untuk mencegah bunyi pada saat pengereman.

96
4. Caliper, sering disebut cylinder body, berfungsi untuk memegang piston-
piston dan dilengkapi dengan saluran minyak rem. Jenis-jenis rem cakram
yang digunakan pada sepeda motor pada umumnya dibedakan berdasarkan
jenis kalipernya, yaitu : a) tipe fixed caliper, dan b) tipe floating caliper.
5. Pipa/slang rem, merupakan saluran yang berfungsi menyalurkan tekanan
hydraulic fluida dari master cylinder ke caliper.
6. Minyak rem, merupakan fluida yang berfungsi sebagai media penerus gaya
pengereman dalam bentuk tekanan hidrolis (hydraulic pressure) ke brake
piston pada caliper.

Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 3.


1. Suspensi Bottom Link/Pivoting Link, jenis ini dipergunakan pada sepeda
motor tipe cub (Leading link) dan scooter (Trailing Link) model lama, dan
belakangan ini sudah tidak begitu populer. Konstruksi suspensi bottom link
dapat dilihat pada gambar di bawah ini.
Keuntungan :
Pada saat pengereman, konstruksi link akan menaikkan bagian depan
kendaraan, sehingga gejala kendaraan menukik akibat pengereman dapat
diminimalisir.
Kerugian :
a. Adanya link dan engsel menyebabkan sistem suspensi ini memerlukan
perawatan dan pelumasan rutin.
b. Keausan bushing pada bagian engsel link akan menyebabkan kedudukan
roda miring terhadap sumbu geometrinya.
c. Kurang nyaman digunakan pada kecepatan tinggi maupun off road.

97
2. Suspensi conventional Dual Spring (Damper Type), jenis ini pada umumnya
dipergunakan pada sepeda motor on road dengan CC kecil. Jenis ini
mempunyai dua spring damper unit yang mendukung bagian belakang
framebody dan bagian belakang swing arm. Keuntungan yang dimiliki sistem
suspensi ini adalah sangat sederhana dalam proses pemasangannya, serta
memiliki sistem dasar yang ekonomis. Kelemahannya adalah sistem ini
memerlukan keseimbangan kondisi kerja dari kedua shock absorber.
Kerusakan/penurunan kinerja salah satu shock absorber akan menyebabkan
sistem suspensi bekerja pincang sehingga membahayakan pengendaraan
terutama pada saat kendaraan menikung dengan kecepatan tinggi.
Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 4.
1. Fungsi kopling pada sepeda motor adalah meneruskan dan memutuskan
putaran dari poros engkol ke transmisi (perseneling) ketika mulai atau pada
saat mesin akan berhenti atau memindahkan gigi.
2. Tipe-tipe kopling sepeda motor berdasarkan konstruksinya
a. Kopling tipe piringan.
b. Kopling sepatu sentrifugal
c. Kopling " V “ Belt
3. Tipe-tipe kopling sepeda motor berdasarkan kondisi kerja
a. Wet clutch (kopling basah).
b. Dry clutch (kopling kering).

D. Evaluasi
1. Rangka atau yang umum disebut sebagai frame/body atau chasis
merupakan tulang punggung kendaraan, salah satu fungsinya adalah :
a. Sebagai betuk kendaraan.
b. Memberi keindahan.
c. Penyangga penumpang/beban.
d. Sebagai penguat mesin.

98
2. Agar dapat berfungsi sebagaimana mestinya, rangka harus memenuhi
beberapa persyaratan, diantaranya adalah :
a. Kuat dan kaku.
b. Ringan,
c. Fleksibilitas.dan lentur.
d. Tahan korosi.
3. Pada ambar dibawah adalah jenis rangka….

a. Trellis (terali).
b. Perimeter.
c. Tubular.
d. Backbone.
4. Pada gambar dibawah adalah jenis rangka….

a. Trellis (terali).
b. Perimeter.
c. Tubular.
d. Backbone.

99
5. Pada gambar dibawah adalah jenis rangka….

a. Trellis (terali).
b. Perimeter.
c. Tubular.
d. Backbone.
6. Pada gambar dibawah adalah jenis rangka….

a. Trellis (terali).
b. Perimeter.
c. Tubular.
d. Backbone.
7. Sudut kemiringan dari poros kemudi, dinyatakan dalam satuan derajat.
Dengan menarik garis sejajar poros kemudi, maka akan didapat suatu sudut
yang dihitung dari garis mendatar (horisontal) disebut ….
a. Trail
b. Camber.
c. Caster.
d. Offset.

100
8. Adalah jarak antara titik potong dari garis melalui poros kemudi dengan jalan
mendatar, ke titik tumpu ban depan di atas jalan.
a. Trail.
b. Camber.
c. Caster.
d. Offset
9. Jenis batang kemudi pada sepeda motor dibedakan menjadi dua, yaitu :
a. Jenis Perimeter dan Tubular.
b. Jenis Tubular dan Pressed Steel.
c. Jenis Tubular dan Perimeter.
d. Jenis Trellis dan Tubular.
10. Pada gambar dibawah ini adalah komponen sistem kemudi, yang ditunjukan
anak panah adalah….
a. Steering stem.
b. Outer race bottom cone.
c. Inner race bottom cone.
d. Bearing adjustment nut.
11. Keuntungan rem tromol dibandingkan dengan rem cakram adalah….
a. Water recovery.
b. Single Leading Shoe.
c. Self energizing effect.
d. Double Leading Shoe.
12. Keuntungan rem cakram dibandingkan dengan rem tromol adalah….
a. Double Leading Sho.
b. Single Leading Shoe.
c. Self energizing effect.
d. Water recovery.

101
13. Gambar dibawah adalah komponen rem tromol sepeda motor, yang
ditunjukkan anak panah adalah….

a. Brake arm.
b. Brake cam.
c. Brake shoe.
d. Brake panel.
14. Pada gambar dibawah adalah komponen rem cakram sepeda motor, yang
ditunjukkan anak panah adalah….

a. Pad.
b. Piston.
c. Pin boot.
d. Bracket pin.

102
15. Pada gambar diawah adala master silinder rem sepeda motor, yang
ditunjukan anak panah adalah….

a. Piston seal.
b. Separator.
c. Dast boot.
d. Pegas.
16. Pada gambar dibawah tampak bagian depan sepeda motor, suspensi yang
digunakan adalah jenis….

a. Trailing Link.
b. Teleskopik konvensional.
c. Leading link.
d. Bottom Link/Pivoting Link.

103
17. Pada gambar dibawah tampak bagian depan sepeda motor, suspensi yang
digunakan adalah jenis….

a. Trailing Link.
b. Teleskopic.
c. Leading link.
d. Bottom Link/Pivoting Link.
18. Pada gambar dibawah tampak sebuah sistem kopling sepeda motor, adalah
jenis…

a. kopling dengan outer push


b. kopling dengan inner
c. Kopling dengan rack dan pinion
d. Plat banyak dengan pegas koil

104
19. Pada gambar dibawah tampak sebuah sistem kopling sepeda motor, adalah
jenis…

a. kopling dengan outer push


b. kopling dengan inner
c. Kopling dengan rack dan pinion
d. Plat banyak dengan pegas koil
20. Pada gambar dibawah adalah komponen sistem kopling, yang ditunjuk anak
panah adalah….

a. Rumah kopling.
b. Pegas pengembali.
c. Kanvas dan pemberat.
d. Sentrifugal.

105
21. Pada gambar dibawah adalah salah satu jenid kopling sepeda motor, yang
ditunjuk anak panah adalah….

a. Pegas diafragma.
b. Kanvas kopling.
c. Plat kopling.
d. Plat penekan.
22. Gambar dibawah adalah salah satu pemeriksaan koponen kopling,
pekerjaan tersebut adalah….

a. Mengukur ketebalan kanvas.


b. Mengukur celah plat kopling.
c. Mengukur keratin plat kopling
d. Mengukur ketebalan plat kopling.

106
E. Kunci Jawaban
1. C
2. B
3. D
4. C
5. A
6. B
7. C
8. A
9. B
10. B
11. C
12. C
13. D
14. C
15. B
16. D
17. B
18. A
19. C
20. C
21. A
22. C

107
108
DAFTAR PUSTAKA

Astra Honda Training Center. (1989). Petunjuk Praktis Penyetelan Sepeda


Motor Honda. Jakarta : PT. Astra International, Inc.
Astra Honda Training Center. (1993). Petunjuk Pemeriksaan Peralatan Listrik
Honda. Jakarta : PT. Astra International, Inc.
Auto Training Center. (1994). Pengantar Teori Motorbakar Bensin. Yogyakarta :
FPTK IKIP Yogyakarta.
Divisi Perawatan Sepeda Motor. (tt). Suzuki FD110CD (Shogun) : Petunjuk
Perawatan. PT. Indomobil Suzuki International.
Honda Technical Service Sub Division. (1991). Honda : Pengantar Teori
Motorbakar Bensin. Jakarta : Astra Honda Training Center, PT.
Astra International, Inc.
Honda Technical Service Sub Division. (tt). Buku Pedoman Reparasi Honda
Astrea Prima. Jakarta : PT. Astra International, Inc.
Honda Technical Service Sub Division. (tt). Buku Pedoman Reparasi Honda
Megapro. Jakarta : PT. Astra International, Inc.
Honda Technical Service Sub Division. (tt). Buku Pedoman Reparasi Honda
Tiger 2000. Jakarta : PT. Astra International, Inc.
National Service Division. (1996). New Step 1 : Training Manual. PT. Toyota-
Astra Motor.
Julius Jama, dkk.2008 Teknik Sepeda Motor jilid 3 untuk SMK, Jakarta,
Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, Direktorat Jenderal
Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah, Departemen Pendidikan
Nasional

109
110
GLOSARIUM
1. Caster
adalah sudut kemiringan dari poros kemudi, dinyatakan dalam satuan
derajat. Dengan menarik garis sejajar poros kemudi, maka akan didapat
suatu sudut yang dihitung dari garis mendatar (horisontal).
2. Free play
merupakan jarak main bebas komponen kendaraan, yaitu jarak yang
diukur dari posisi awal suatu komponen sampai posisi dimana
komponen tersebut mulai mengoperasikan sistemnya. Misalnya pada
sistem rem, free play pedal rem diukur dari posisi awal pedal sampai
posisi pedal rem dimana sistem rem mulai bekerja.
3. Leading shoe
merupakan ujung/bagian depan dari sepatu gesek rem yang bergesekan
dengan tromol, dilihat dari arah putaran tromol rem.
4. Self energizing effect
merupakan gaya penguatan sendiri pada rem tromol yang diperoleh
leading shoe disebabkan bagian leading terbawa oleh putaran tromol
sehingga gaya pengereman menjadi lebih kuat.
5. Trail
adalah jarak antara titik potong dari garis melalui poros kemudi dengan
jalan mendatar, ke titik tumpu ban depan di atas jalan.
6. Trailing shoe
merupakan ujung/bagian belakang dari sepatu gesek rem yang
bergesekan dengan tromol, dilihat dari arah putaran tromol rem.
7. Tubeless
merupakan istilah yang digunakan untuk jenis ban tanpa menggunakan
ban dalam. Tekanan udara hanya ditahan oleh lapisan dalam ban, yaitu
lapisan karet yang kedap udara. Karena ban tubeless tidak
menggunakan ban dalam, maka pentil (air valve) langsung dipasang
pada pelek (diistilahkan sebagai rim valve).

111
8. Vapour lock
merupakan gejala timbulnya gelembung-gelembung udara di
dalam saluran minyak rem. Adanya gelembung udara di dalam saluran
minyak rem akan menyebabkan berkurangnya gaya pengereman.
Vapour lock biasanya disebabkan oleh minyak rem yang mendidih
akibat pengaruh panas/kualitas minyak rem yang rendah.
9. Viscosity
merupakan nilai kekentalan minyak rem. Minyak rem harus memiliki
kemampuan mempertahankan kestabilan viskositasnya agar dapat
meneruskan tekanan pengereman dengan perubahan temperatur yang
bervariasi.
10. Water recovery
merupakan kemampuan bidang gesek (sepatu rem/pad) untuk
mengembalikan koefisien gesek pada kondisi semula, pada saat sistem
rem terkena air yang mengakibatkan koefisien gesek sepatu rem/pad
menjadi berkurang karena terlumasi oleh air.
11. Tread Wear indicator
merupakan tanda batas keausan ban yang terdapat pada telapak ban.
Apabila keausan telapak ban sudah mencapai wear limit indicator berarti
ban perlu diganti.

112
Penulis : TutikRahmawati,M.Pd;08123308026,
rachmawati_sp@yahoo.com

Penelaah : Djandji Purwanto, M. Pd., 081 217 142 445,


janjipurwanto@yahoo.com

Copyright  2016
Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Bidang Otomotif dan Elektronika, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga
Kependidikan

Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang


Dilarang mengcopy sebagian atau keseluruhan isi buku ini untuk kepentingan
komersial tanpa izin tertulis dari Kementerian Pendidikandan Kebudayaan
KATA SAMBUTAN

Peran guru profesional dalam proses pembelajaran sangat penting sebagai kunci
keberhasilan belajar siswa. Guru profesional adalah guru yang kompeten
membangun proses pembelajaran yang baik sehingga dapat menghasilkan
pendidikan yang berkualitas. Hal tersebut menjadikan guru sebagai komponen
yang menjadi fokus perhatian pemerintah pusat maupun pemerintah daerah
dalam peningkatan mutu pendidikan terutama menyangkut kompetensi guru.

Pengembangan profesionalitas guru melalui program Guru Pembelajar (GP)


merupakan upaya peningkatan kompetensi untuk semua guru. Sejalan dengan
hal tersebut, pemetaan kompetensi guru telah dilakukan melalui uji kompetensi
guru (UKG) untukkompetensi pedagogik dan profesional pada akhir tahun 2015.
Hasil UKG menunjukkan peta kekuatan dan kelemahan kompetensi guru dalam
penguasaan pengetahuan. Peta kompetensi guru tersebut dikelompokkan
menjadi 10 (sepuluh) kelompok kompetensi. Tindak lanjut pelaksanaan UKG
diwujudkan dalam bentuk pelatihan guru pasca UKG melalui program Guru
Pembelajar. Tujuannya untuk meningkatkan kompetensi guru sebagai agen
perubahan dan sumber belajar utama bagi peserta didik. Program Guru
Pembelajar dilaksanakan melalui pola tatap muka, daring (online), dan campuran
(blended) tatap muka dengan online.

Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidikdan Tenaga Kependidikan


(PPPPTK), Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga
Kependidikan Kelautan Perikanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (LP3TK
KPTK), dan Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah
(LP2KS) merupakan Unit PelaksanaTeknis di lingkungan Direktorat Jenderal
Guru dan Tenaga Kependidikan yang bertanggung jawab dalam
mengembangkan perangkat dan melaksanakan peningkatan kompetensi guru
sesuai bidangnya. Adapun perangkat pembelajaran yang
dikembangkantersebutadalahmoduluntuk program Guru Pembelajar (GP) tatap
mukadan GP online untuk semua mata pelajaran dan kelompok kompetensi.
Dengan modul ini diharapkan program GP memberikan sumbangan yang sangat
besar dalam peningkatan kualitas kompetensi guru.

Mari kita sukseskan program GP ini untuk mewujudkan Guru Mulia Karena
Karya.

Jakarta, Februari 2016


Direktur Jenderal
Guru dan Tenaga Kependidikan

Sumarna Surapranata, Ph.D.


NIP 195908011985031002

i
ii
DAFTAR ISI

KATA SAMBUTAN .............................................................................................. I

DAFTAR ISI ....................................................................................................... III

DAFTAR GAMBAR .............................................................................................V

PENDAHULUAN ................................................................................................. 1

A. Latar Belakang.............................................................................................. 1
B. Tujuan........................................................................................................... 1
C. Peta Kompetensi .......................................................................................... 2
D. Ruang Lingkup.............................................................................................. 3
E. Cara Penggunaan Modul .............................................................................. 3
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1: PRINSIP PENGEMBANGAN KURIKULUM .. 5

A. Tujuan........................................................................................................... 5
B. Indikator pencapaian Kompetensi ................................................................. 5
C. Uraian Materi ................................................................................................ 5
D. Aktifitas Pembelajaran ................................................................................ 31
E. Latihan / Tugas ........................................................................................... 31
F. Rangkuman ................................................................................................ 35
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut .................................................................. 37
KEGIATAN PEMBELAJARAN 2: MENENTUKAN TUJUAN PEMBELAJARAN
.......................................................................................................................... 39

A. Tujuan......................................................................................................... 39
B. Indikator pencapaian Kompetensi ............................................................... 39
C. Uraian materi .............................................................................................. 39
D. Aktivitas Pembelajaran ............................................................................... 50
E. Latihan / Tugas ........................................................................................... 50
F. Rangkuman ................................................................................................ 50
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut .................................................................. 51
KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: PENENTUAN PENGALAMAN BELAJAR... 53

iii
A. Tujuan......................................................................................................... 53
B. Indikator pencapaian Kompetensi ............................................................... 53
C. Uraian Materi .............................................................................................. 53
D. Aktifitas Pembelajaran ................................................................................ 59
E. Latihan / Tugas ........................................................................................... 59
F. Rangkuman ................................................................................................ 59
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut .................................................................. 62
KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: MEMILIH MATERI TERKAIT DENGAN
PENGALAMAN BELAJAR DAN TUJUAN PEMBELAJARAN ......................... 63

A. Tujuan......................................................................................................... 63
B. Indikator Pencapaian Kompetensi ............................................................... 63
C. Uraian Materi .............................................................................................. 63
D. Aktifitas Pembelajaran ................................................................................ 68
E. Latihan / Tugas ........................................................................................... 68
F. Rangkuman ................................................................................................ 70
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut .................................................................. 72
KUNCI JAWABAN ............................................................................................ 73

A. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 1: Prinsip Pengembangan


Kurikulum .................................................................................................... 73
B. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 2: Penentuan Tujuan Pembelajaran
................................................................................................................... 73
C. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 3: Penentuan Pengalaman Belajar ..
................................................................................................................... 74
D. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 4 : Memilih Materi Terkait Dengan
Pengalaman Belajar Dan Tujuan Pembelajaran .......................................... 77
PENUTUP ......................................................................................................... 78

A. Kesimpulan ................................................................................................. 78
B. Tindak lanjut ............................................................................................... 81
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 82

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. 1 Bagan keterkaitan antarkomponen kurikulum ................................ 11


Gambar 3. 1 Kerucut Pengalaman Dale ............................................................ 56

v
vi
DAFTAR TABEL

Tabel 1. 1. Kompetensi Inti SMK/MAK ............................................................... 24


Tabel 1. 2. Struktur Kurikulum SMK/MAK .......................................................... 27
Tabel 2. 1. Dimensi Pengetahuan ...................................................................... 42
Tabel 2. 2. Dimensi Proses Kognitif ................................................................... 43
Tabel 2. 3. Ranah Kognitif ................................................................................. 47
Tabel 2. 4. Ranah Afektif ................................................................................... 48
Tabel 2. 5. Ranah Psikomotorik ......................................................................... 49

vii
viii
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kurikulum dikembangkan untuk dijadikan sebagai acuan dalam memberikan


sejumlah pengalaman belajar kepada para peserta didik. Hal ini dimaksudkan
agar pengalaman belajar yang diperoleh peserta didik lebih terstruktur dan
sistematis sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan oleh sekolah.

Ada tiga tingkat pengembangan kurikulum, yaitu pengembangan kurikulum pada


tingkat lembaga (institusional), pada tingkat mata pelajaran, dan pada tingkat
pembelajaran (instructional). Kurikulum pada tingkat lembaga (institusional)
merupakan pedoman dalam melaksanakan seluruh kegiatan yang dilakukan
suatu lembaga (sekolah) dalam rangka mencapai tujuan institusional. Sementara
kurikulum pada tingkat mata pelajaran merupakan pedoman dalam rangka
mencapai tujuan kurikuler. Kurikulum pada tingkat pembelajaran (instruksional)
adalah pedoman bagi para guru dalam melaksanakan proses pembelajaran di
"kelas" dalam rangka mencapai tujuan instruksional.

Proses pengembangan kurikulum pada tingkat pembelajaran merupakan


tanggung jawab setiap guru. Proses pengembangan kurikulum pada tingkat ini
mengacu pada kurikulum yang lebih tinggi, yaitu kurikulum mata pelajaran
(GBPP/silabus) dan kurikulum pada tingkat institusional. Karena itulah
pemahaman tentang kurikulum pada tingkat institusional dan mata pelajaran,
serta kemampuan untuk mengembangkan kurikulum pada tingkat instruksional,
merupakan kemampuan yang mutlak harus dikuasai oleh setiap guru.

B. Tujuan
Setelah peserta diklat/guru pembelajar mempelajari dan memahami materi dalam
modul ini, dengan melalui proses evaluasi baik pengetahuan maupun
keterampilan, diharapkan peserta dapat:
1. Memahami prinsip-prinsip pengembangan kurikulum
2. Menentukan tujuan pembelajaran yang diampu

1
3. Menentukan pengalaman belajar yang sesuai untuk mencapai tujuan
pembelajaran yang diampu
4. Memilih materi pembelajaran yang diampu yang terkait dengan pengalaman
belajar dan tujuan pembelajaran
5. Menata materi pembelajaran secara benar sesuai dengan pendekatan yang
dipilih dan karakteristik peserta didik
6. Mengembangkan indikator dan instrumen penilaian

C. Peta Kompetensi

Peta kompetensi Pengembangan Kurikulum pada kompetensi pedagogik


ditunjukkan seperti gambar di bawah.

POSISI MODUL

Tabel 1. Peta Kompetensi

KODE UNIT
NAMA UNIT KOMPETENSI WAKTU
KOMPETENSI
PED0100000-00 Pengembangan Peserta Didik 4 JP
PED0200000-00 Teori Belajar dan Prinsip Pembelajaran yang 8 JP
mendidik
PED0300000-00 Pengembangan Kurikulum 8 JP
PED0400000-00 Pembelajaran Yang Mendidik 10 JP
PED0500000-00 Pemanfaatan Teknologi Informasi dan 2JP
Komunikasi dalam Pembelajaran
PED0600000-00 Pengembangan potensi peserta didik 4 JP
PED0700000-00 Komunikasi efektif 2 JP
PED0800000-00 Penilaian dan evaluasi pembelajaran 5 JP
PED0900000-00 Pemanfaataan hasil penilaian dan evaluasi 4 JP
pembelajaran
PED0100000-00 Tindakan reflektif untuk peningkatan kualitas 8 JP
pembelajaran.

2
D. Ruang Lingkup
Ruang lingkup yang perlu dipelajari dalam modul pengembangan kurikulum
adalah:
1. Prinsip-prinsip pengembangan kurikulum
2. Tujuan pembelajaran yang diampu
3. Pengalaman belajar yang sesuai untuk mencapai tujuan pembelajaran yang
diampu
4. Materi pembelajaran yang diampu yang terkait dengan pengalaman belajar
dan tujuan pembelajaran
5. Materi pembelajaran secara benar sesuai dengan pendekatan yang dipilih dan
karakteristik peserta didik
6. Indikator dan instrumen penilaian.

E. Cara Penggunaan Modul


Guru pembelajar diharapkan memiliki dasar mengelas dan sikap mandiri dalam
belajar, dapat berperan aktif dan berinteraksi secara optimal dengan sumber
belajar. Oleh karena itu langkah kerja berikut perlu diperhatikan secara baik :
1. Bacalah modul ini secara berurutan dari halaman paling depan sampai
halaman paling belakang. Pahami dengan benar isi dari setiap kegiatan
belajar yang ada.
2. Untuk memudahkan anda dalam mempelajari modul ini, maka pelajari terlebih
dahulu Tujuan Akhir Pembelajaran dan Ruang Lingkup yang akan dicapai
dalam modul ini.
3. Laksanakan semua tugas-tugas yang ada dalam modul ini agar kompetensi
anda berkembang sesuai standar.
4. Lakukan kegiatan belajar untuk mendapatkan kompetensi sesuai rencana
yang telah anda susun.
5. Sebelum anda dapat menjawab dengan baik latihan dan tugas atau tes yang
ada pada setiap akhir materi, berarti anda belum memperoleh ketuntasan
dalam belajar. Ulangi lagi pembelajarannya sampai tuntas, setelah itu
diperbolehkan untuk mempelajari materi berikutnya.

3
4
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1: PRINSIP
PENGEMBANGAN KURIKULUM

A. Tujuan
Setelah mempelajari materi ini diharapkanpeserta dapat;
1. Memahami prinsip-prinsip pengembangan kurikulum
2. Mengembangkan kurikulum di satuan pendidikan (SMK)
3. Menerapkan kurikulum di satuan pendidikan (SMK)

B. Indikator pencapaian Kompetensi


Indikator pencapaian kompetensi dalam kegiatan pembelajaran 1 ini adalah :
1. Konsep dan prinsip pengembangan kurikulum dijelaskan dengan benar
2. Kurikulum yang telah dikembangkan diidentifikasi berdasarkan prinsip-prinsip
pengembangan kurikulum dan peraturan yang berlaku.

C. Uraian Materi
Materi yang berkaitan dengan prinsip pengembangan kurikulum terurai dalam
dua sub materi, yaitu: (1) Konsep pengembangan kurikulum, (2). Struktur
kurikulum SMK, (3). Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan SMK.
1. Konsep Pengembangan Kurikulum
a. Pengertian Kurikulum

Secara etimologis, istilah kurikulum berasal dari kata "currerre" (Bahasa


Yunani), yang artinya berlari cepat. Kata tersebut (kata kerja) kemudian
dijadikan kata benda menjadi curriculum yang artinya jarak yang harus
ditempuh oleh seorang pelari mulai dari start hingga finish. Istilah tersebut
kemudian diadopsi ke dalam dunia pendidikan dengan pengertian awal
sebagaimana termuat dalam kamus Webster's pada tahun 1856, yaitu
"sejumlah mata pelajaran yang harus ditempuh oleh para peserta diklat
untuk dapat dinyatakan lulus atau mendapatkan ijazah(LAN: 2007)
Di samping itu, untuk memahami pengertian kurikulum lebih jauh, kita dapat
menganalisis pendapat para ahli yang merumuskan pengertian kurikulum
dari sudut pandang dan lingkup yang berbeda.

5
1) Robert Zais (1976:7), misalnya, mendefinisikan kurikulum sebagai
sejumlah mata diklat atau ilmu pengetahuan yang harus ditempuh oleh
peserta diklat untuk mencapai suatu tingkat tertentu atau untuk
memperoleh ijazah.
2) Robert Gagne (1967) menyatakan Kurikulum adalah suatu rangkaian
unit materi belajar yang disusun sedemikian rupa sehingga peserta
diklat dapat mempelajarinya berdasarkan kemampuan awal yang dimiliki
atau dikuasai sebelumnya. Pengertian yang dikemukakan oleh kedua
ahli di atas masih sejalan dengan pengertian yang terdapat dalam
kamus Webster's.
3) William B. Ragan menyatakan bahwa rumusan pengertian kurikulum
tersebut sebagai pengertian yang tradisional. Hal ini secara eksplisit
dituliskan dalam bukunya yang berjudul Modern Elementary Curriculum
(1962). Ragan menyatakan "Traditionally, the curriculum has meant the
subject tought in school or course of study." Di samping itu, Ragan
merasa pengertian tersebut terlalu sempit, sehingga pada bagian lain ia
merumuskan pengertian yang luas dan modern, dengan rumusan
"kurikulum adalah segala pengalaman yang diperoleh peserta didik di
bawah tanggung jawab lembaga diklat
4) Ralp W. Tyler (1957), menyatakan bahwa Kurikulum adalah seluruh
pengalaman belajar yang direncanakan dan diarahkan oleh sekolah
untuk mencapai tujuan pendidikannya.
5) Smith dan Tyler, Franklin Bobbit (1918) menyatakan Kurikulum adalah
susunan pengalaman belajar terarah yang digunakan oleh lembaga
diklat untuk membentangkan kemampuan individual peserta diklat.
6) Oliva dalam bukunya Sukamto, “Perencanaan & Pengembangan
Kurikulum Pendidikan Teknologi dan Kejuruan (1988), kurikulum adalah
rencana atau program yang menyangkut semua pengalaman yang
dihayati anak didik dibawah pengarahan sekolah
7) Beauchamp, (1964;4), mengartikan kurikulum sebagai semua kegiatan
peserta didik yang direncanakan dan disediakan oleh lembaga. Kegiatan
yang dimaksud adalah seluruh pengalaman peserta didik di lembaga
tersebut, baik pengalaman intelektual, emosional, sosial, maupun
pengalaman lainnya.Pengertian kurikulum ini, lebih menekankan pada

6
pengalaman belajar peserta didik. Pengalaman belajar yang dimaksud
adalah segala perubahan perilaku yang diperoleh peserta didik sebagai
hasil interaksi aktif dengan lingkungannya. Pengalaman belajar ini bisa
menyangkut pengalaman intelektual, emosional, sosial, spiritual, atau
pengalaman belajar lainnya. Pengalaman belajar di sini juga dapat
berupa pengalaman langsung yang dialami sendiri oleh peserta didik,
dapat juga pengalaman orang lain yang telah disusun secara sistematis
menjadi sebuah disiplin ilmu. Phytagoras, misalnya, mendapatkan
pengalaman belajar cara menemukan panjang garis miring dari sebuah
segitiga siku-siku, yang kemudian diformulasikan dalam sebuah rumus
yang terkenal "Rumus Phytagoras". Artinya, berbicara masalah
kurikulum adalah berbicara pengalaman-pengalaman belajar apa saja
yang harus dimiliki oleh peserta diklat untuk mencapai tujuan pendidikan
yang telah ditetapkan.
8) Mac Donald, misalnya, menyatakan bahwa kurikulum merupakan suatu
rencana yang memberi pedoman atau pegangan dalam proses kegiatan
belajar mengajar.
9) Nasution dalam bukunya Kurikulum dan Pengajaran (1989)
merumuskan kurikulum sebagai suatu rencana yang disusun untuk
melancarkan proses belajar mengajar di bawah bimbingan atau
lembaga pendidikan beserta staf pengajarnya.
10) Hilda Taba dalam bukunya Curriculum Development, Theory and
Practice, menyatakan bahwa kurikulum adalah sesuatu yang
direncanakan untuk pelajaran peserta. Sejalan dengan pengertian di
atas, pengertian yang dikemukakan oleh Winarno Surachmad (1977;5)
yang menyatakan bahwa kurikulum adalah suatu program pendidikan
yang direncanakan dan dilaksanakan untuk mencapai tujuan pendidikan
tertentu.
11) Menurut Undang Undang Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun
2003. menyatakan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan
pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang
digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran
untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu

7
b. Dimensi Kurikulum
Jika kita kaji pengertian kurikulum di atas, kesan umum yang dapat kita tarik
adalah bahwa kurikulum itu sangat luas, dan menyangkut banyak dimensi.
Kalau kita coba kelompokkan, paling tidak kurikulum memiliki empat dimensi,
yaitu:
1) Kurikulum sebagai suatu ide, yakni buah pikiran manusia tentang apa,
mengapa, dan bagaimana suatu pendidikan bagi peserta didik itu
direncanakan dan dilakukan.
2) Kurikulum sebagai rencana tertulis (written document), yaitu sebagai
perwujudan dari ide manusia.
3) Kurikulum sebagai suatu realita, yakni implementasi dari rencana tertulis
yang berwujud suatu kegiatan pembelajaran.
4) Kurikulum sebagai hasil yang dicapai, yaitu sebagai konsekuensi dari
implementasi (berupa pembelajaran) yang menghasilkan suatu output
berupa perubahan perilaku peserta didik, baik berupa kognitif, afektif, dan
atau psikomotorik.

c. Fungsi dan Kegunaan Kurikulum


Dalam suatu sistem pendidikan, kurikulum merupakan suatu alat
(instrumental input) yang sangat membantu dalam merencanakan,
melaksanakan, dan mengevaluasi suatu program pendidikan. Oleh karena
itu kurikulum memiliki tungsi preventif, korektif, dan konstruktif (LAN: 2007)
1) Fungsi Preventif; menjaga agar para pengguna kurikulum terhindar dari
kesalahan melakukan hal-hal yang tidak sesuai dengan rencana yang
telah ditetapkan dalam kurikulum.
2) Fungsi Korektif; sebagai rambu-rambu yang harus dipedomani dalam
membetulkan kesalahan-kesalahan yang terjadi dalam pelaksanaan
kurikulum.
3) Fungsi Konstruktif; memberikan arah yang jelas bagi pelaksanaan,
pengembangan dan pembinaan kurikulum.

8
Dari ketiga fungsi tersebut, kurikulum memiliki kegunaan yang penting yaitu:
1) Bagi guru, kurikulum dapat dijadikan pedoman dalam melaksanakan
pembelajaran, baik dalam perumusan tujuan, penentuan bahan
pelajaran, metode dan media, serta cara penilaian.
2) Bagi kepala sekolah, kurikulum merupakan alat ukur yang dapat
dijadikan patokan dalam melihat keberhasilan pelaksanaan pendidikan
di sekolah yang dipimpinnya.
3) Bagi pengawas, kurikulum dipergunakan sebagai acuan untuk
mengadakan masukan dan perbaikan/penyempurnaan dalam rangka
pemberian bimbingan bagi para guru agar mutu pendidikan lebih
meningkat.
4) Bagi pengguna lulusan, kurikulum dapat membantu mereka dalam
penerimaan, penempatan, dan pembinaan karyawan yang mereka
rekrut, juga sebagai alat penyeimbang kesenjangan antara dunia
pendidikan dan dunia kerja.
5) Bagi sekolah di atasnya, kurikulum dijadikan sebagai alat kontrol bagi
proses pendidikan lanjutan dan juga berguna bagi penyiapan tenaga
pendidik.

d. KurikulumSebagai Suatu Sistem

1). Pengertian Sistem

Sistem diartikan sebagai kumpulan komponen/sub sistem yang saling terkait,


saling mempengaruhi, saling bekerjasama untuk mencapai tujuan yang
sama. Sekalipun masing-masing komponen memiliki peran dan fungsi yang
berbeda dalam sistem tersebut, namun mereka tetap memiliki tujuan yang
sama, yaitu tercapainya dan terwujudnya tujuan dari sistem itu(LAN: 2007)

Ciri utama dari sebuah sistem adalah apabila salah satu komponen tidak
berfungsi dan tidak berperan sebagaimana mestinya maka sistem tersebut
tidak akan berjalan dengan baik, dan pada akhirnya tujuan sistem tidak akar\
tercapai dengan sempurna, bahkan bisa jadi mengalami kegagalan total.
Tubuh kita, misalnya, bisa dikatakan sebagai suatu sistem, karena tubuh kita
terdiri dari kumpulan organ tubuh (subsistem), seperti jantung, hati, ginjal,
empedu, lambung, dll. Masing-masing organ tubuh memiliki fungsi dan peran

9
sendiri, namun tetap mengarah pada satu tujuan yaitu optimalnya fungsi
tubuh untuk melaksanakan berbagai aktifitas. Apabila ada salah satu dari
organ tubuh tersebut terganggu (sakit) maka fungsi tubuh secara
keseluruhan menjadi terganggu.

Ciri lain dari suatu sistem adalah banyaknya komponen yang akan terlibat
dalam sistem tersebut yang sangat bergantung pada kompleksitas tujuan
sistem yang ingin dicapai. Artinya semakin kompleks tujuan sistem, maka
akan semakin banyak komponen yang akan terlibat dan tentunya sistem
tersebut akan semakin rumit. Sebaliknya kalau tujuan sistem itu sederhana
dan spesifik, maka komponen yang akan terlibatnya pun akan semakin
sedikit.

Pendekatan dapat diartikan sebagai cara pandang kita dalam melihat


sesuatu. Jadi kalau kita menggunakan pendekatan sistem artinya kita akan
memandang sesuatu itu sebagai suatu kumpulan komponen yang saling
terkait dan bekerjasama untuk mencapai tujuan dari sistem tersebut. Dengan
menggunakan pendekatan sistem, dimungkinkan kita dapat menganalisis
komponen-komponen apa saja yang akan mempengaruhi suatu sistem.
Demikian juga pada saat kita menemukan suatu sistem tidak berjalan
sebagaimana mestinya atau tujuan suatu sistem tidak tercapai, maka kita
dapat menganalisis komponen mana yang tidak berfungsi, sehingga kita
dapat memperbaikinya.

2). Komponen Kurikulum

Kurikulum sebagai suatu sistem. Artinya, kurikulum itu terdiri dari banyak
komponen yang saling terkait dan bekerjasama untuk mencapai tujuan
kurikulum.

Untuk menemukan komponen kurikulum tentunya sangat bergantung pada


kurikulum pada tingkat mana yang akan kita analisis. Komponen kurikulum
pada tingkat institusional akan berbeda dengan komponen kurikulum pada
tingkat instruksional. Hal ini karena, komponen-komponen kurikulum yang
menjadi sub sistem dari sebuah sistem kurikulum sangat bergantung pada
kompleksitas tujuan yang akan dicapai. Semakin luas dan kompleks sebuah

10
rumusan tujuan, maka akan semakin banyak komponen yang akan terlibat.
Sebagaimana dijelaskan di atas, tujuan yang ingin dicapai pada tingkat
institusi jauh lebih kompleks dibanding dengan tujuan pada tingkat
pembelajaran. Oleh karena itu, komponen yang terlibat dalam kurikulum
pada tingkat institusi akan semakin banyak dibanding dengan kurikulum
pada tingkat pembelajaran. Namun secara garis besar, kurikulum pada
tingkat manapun, harus mengandung minimal empat komponen, yaitu
komponen tujuan, bahan/materi/pengalaman belajar, strategi/metode/media,
dan evaluasi.

Artinya setiap sistem kurikulum harus mengandung keempat komponen


tersebut Sekali lagi perlu ditegaskan, bahwa sebagai suatu sistem maka
keempat komponen tersebut harus saling bersinergi dalam mencapai tujuan
yang telah ditetapkan.

Menurut H.H. Giles et.al. dalam Allan S. Ornstein & Francis P. Hunkins
(1998; 166) membuat bagan keterkaitan antarkomponen kurikulum sebagai
berikut:

TUJUAN

MATERI / STRATEGI
ISI / BAHAN

EVALUASI

Gambar 1. 1BaganGambar
keterkaitan
1.1antarkomponen
. kurikulum

11
Peran dan fungsi dari masing-masing komponen tersebut dalam sistem
kurikulum :

a) Komponen Tujuan

Komponen ini merupakan komponen yang pertama dan utama dalam


pengembangan kurikulum, karena ia akan menjadi acuan bagi komponen
kurikulumlainnya, sehingga ia akan dijadikan fokus dan mewarnai
komponen bahan, metode, dan evaluasi.

Rumusan tujuan harus berisi pernyataan yang harus dilakukan dan


kemampuan yang harus dimiliki oleh peserta didik, bukan apa yang akan
dilakukan oleh guru. Kemampuan yang dimaksud adalah bisa berupa
pengembangan wawasan/kognisi, nilai/sikap/afeksi, maupun berupa
keterampilan fisik/motorik.

Komponen tujuan juga bersifat hirarkis, yakni bertingkat dari Standar


Kompetensi Lulusan (SKL), Kompetensi Inti (KI), Kompetensi Dasar (KD),
Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK), dan Tujuan Pembelajaran

Tujuan yang berada di bawah mendukung/menopang tujuan yang ada di


atasnya; akumulasi pencapaian tujuan-tujuan yang berada di bawahnya
akan mencerminkan tercapai tujuan yang berada di atas.

Di samping bersifat hirarkis, dilihat dari aspek substansi, komponen tujuan


juga dapat dibagi ke dalam beberapa taksonomi tujuan. Pada tahun
1950an Benyamin S. Bloom bersama teman-temannya menyusun sebuah
taksonomi yang terkenal dengan taksonomi Bloom yang termuat dalam
bukunya Taxonomy of Educational Objectives. Dalam buku ini Bloom
membagi tujuan ini menjadi tiga ranah/ domain, yaitu kognitif, afektif, dan
psikomotor. Ketiga domain ini masing-masing terdiri atas beberapa aspek
yang disusun secara hirarkis. Domain kognitif berkenaan dengan
penguasaan kemampuan intelektual atau berpikir.

Domain afektifberkenaan dengan penguasaan dan


pengembanganperasaan, sikap,minat, dan nilai-nilai, sedangkandomain
psikomotor berkenaan dengan penguasaandan pengembangan
keterampilanmotorik. Ranah kognitif, yaitu mengingat (pengetahuan),

12
memahami (pemahaman), menerapkan, menganalisis, mengevaluasi,
dan mencipta. Ranah afektif dirumuskan olehKrathwohl, terdiri dari 5
tingkatan, yaitu menerima nilai, menanggapi nilai, menghargai nilai,
menghayati nilai, dan mengamalkan nilai. Sedangkan ranahpsikomotorik
dikembangkan oleh Dyers yangmenghasilkan ketrampilan abstrak yang
meliputi mengamati, menanya, menalar/mengasosiasi, dan
mengkomunikasikan, sedangkan menurut Simpson bahwa pada
ketrampilan kongkrit meliputi persepsi (perception), kesiapan (set), meniru
(guided response), membiasakangerakan (mechanism), mahir (complex
or overt response, menjadi gerakan alami (adaptation), dan menjadi
tindakan orisinal (origination)

Selain sebagai fokus bagi komponen-komponen lainnya, komponen


tujuan ini memberikan manfaat dalam pengembangan kurikulum, yaitu:

(1) Tujuan akan menjadi pedoman atau pegangan bagi para


pengembang kurikulum, khususnya dalam mendesain materi
kurikulum. Pemilihan dan adopsi materi/ bahan akan selalu terikat
sepanjang hal itu dapat menopang dan sesuai dengan tujuan.
(2) Tujuan dapat dijadikan pedoman bagi guru dalam
mengembangkan pembelajaran. Guru dengan kreativitasnya dapat
menambahkan atau meninggalkan suatu bahan pelajaran agar
tidak terjadi overlapping.
(3) Tujuan juga akan memberikan informasi kepada peserta didik
tentang apa yang akan dipelajari dan atau tentang apa yang
diharapkan dari kegiatan belajar mereka. Hal ini memungkinkan
timbulnya motivasi dalam kegiatan belajar para peserta didik
(4) Tujuan memungkinkan masyarakat mengetahui secara jelas
tentang apa yang akan dicapai oleh sekolah
(5) Tujuan memungkinkan setiap orang melakukan evaluasi terhadap
keberhasilan program, baik oleh para pengembang kurikulum,
kepala sekolah, guru, peserta maupun masyarakat. Hasil dari
kegiatan ini sangat berguna sebagai bahan masukan bagi
perbaikan dan inovasi program/ kurikulum di kemudian hari.

13
(6) Selain manfaat tersebut, komponen tujuan juga dapat memberikan
gambaran tentang materi/ bahan apa dan dengan cara bagaimana
tujuan yang telah ditentukan tersebut dapat dicapai. Dalam
pendekatan pengembangan kurikulum berbasis kompetensi, istilah
tujuan ini diganti dengan istilah kompetensi. Namun ia memiliki
makna dan fungsi yang sama.

b) Komponen Materi/lsi/Bahan

Secara makro, bahan kurikulum ini disusun berdasarkan prosedur tertentu


yang merupakan satu bagian dalam pengembangan kurikulum secara
keseluruhan. Hal ini berkaitan dengan kegiatan memilih, menilai, dan
menentukan jenis mata pelajaran yang harus diajarkan pada jenjang
pendidkikan, kemudian pokok-pokok dan sub pokok bahasan serta uraian
materi secara garis besar, juga termasuk scope (ruang lingkup) dan
sequence (urutan)~nya. Adapun patokan kegiatan tersebut ditentukan
oleh tujuan-tujuan dari jenis dan jenjang pendidikan yang akan
dilaksanakan. M.D. Gall (1981) dalam Handbook for Evaluating and
Selecting Curriculum Materials, mengemukan sembilan tahap dalam
pengembangan bahan kurikulum, yaitu: identifikasi kebutuhan,
merumuskan misi kurikulum, menentukan anggaran biaya, membentuk
tim, mendapatkan susunan bahan, menganalisis bahan, menilai bahan,
membuat keputusan adopsi, menyebarkan, mempergunakan, dan
memonitor penggunaan bahan.

Sedangkan secara spesifik yang dimaksud dengan bahan kurikulum


adalah segala sesuatu yang diberikan kepada peserta didik dalam
kegiatan belajar mengajar. Isi dari kegiatan tersebut adalah isi dari
kurikulum. Isi kurikulum mencakup kompetensi sikap (spiritual dan sosial),
pengetahuan, dan keterampilan. Dimensi pengetahuan terdiri dari dimensi
faktual, konseptual, prosedural dan dimensi metakognitif

Isi atau bahan tersebut tersusun berbagai mata pelajaraan berdasarkan


jenis dan jenjang pendidikan, kemudian dikemas dalam berbagai mata
pelajaran yang kemudian dijabarkan dalam pokok dan sub pokok

14
bahasan, yang secara lebih rinci disusun dalam bentuk bahan pengajaran
dalam berbagai bentuknya. Tugas guru adalah mengembangkan bahan
ajar tersebut berdasarkan tujuan pembelajaran yang telah disusun dan
dirumuskan sebelumnya.

c) Komponen Strategi

Komponen strategi berkaitan dengan pelaksanaan kurikulum. Hal ini akan


terkait dengan pendekatan, konsep-konsep yang digunakan, strategi yang
dipakai, biaya dan fasilitas pendukung lainnya.

Dalam sistem pendidikan di Indonesia dikenal sistem belajar reguler dan


sistem belajar jarah jauh (SBJJ) atau distance learning, seperti SMP
Terbuka dan Universitas Terbuka. Walaupun dalam batas-batas tertentu
seperti sistem reguler dikenal pula sistem kelas dan non-kelas, yang
dilakukan melalui penggunaan bahan belajar mandiri, seperti modul dan
berprograma. Selain itu, pendekatan apa yang dipakai juga akan
mempengaruhi pelaksanaan kurikulum; apakah menggunakan
pendekatan yang berpusat pada guru(teacher centered) atau berpusat
pada peserta didik(student centered).

Secara spesifik, strategi pelaksanaan kurikulum berkaitan dengan strategi


pembelajaran, karena pada hakikatnya pembelajaran itu adalah kurikulum
aktual. Dalam konteks ini, bicara komponen strategi dalam sistem
kurikulum adalah bicara "siapa melakukan apa, dengan cara apa,
menggunakan apa, bagaimana dan kapan melakukannya". Artinya dalam
mengembangkan komponen strategi, pengembang kurikulum akan
menentukan siapa saja yang akan terlibat dalam pelaksanaan kurikulum
tersebut, baik sebagai narasumber maupun sebagai peserta. Apa saja
yang akan mereka (harus) lakukan untuk mencapai tujuan pembelajaran;
pendekatan, metode, dan media apa yang akan mereka gunakan;
bagaimana langkah-langkah kegiatan itu dilakukan (baik urutan maupun
waktu kegiatannya).

15
d) Komponen Evaluasi

Sebagai subsistem dari sistem kurikulum, komponen evaluasi memiliki


fungsi sebagai alat kontrol untuk melihat apakah tujuan kurikulum telah
dikuasai oleh peserta didik. Karena itu komponen evaluasi harus
dikembangkan dengan mengacu pada kemampuan-kemampuan yang
dirumuskan dalam tujuan.

Hasil dari evaluasi dapat dijadikan sebagai feedback bagi komponen-


komponen lainnya, seperti materi, strategi, dan bahkan evaluasi sendiri.
Artinya apabila hasil evaluasi menunjukkan adanya indikasi kegagalan
pencapaian tujuan secara optimal, maka sebagai suatu sistem kita akan
menelaah komponen-komponen dari kurikulum tersebut, karena
kegagalan itu sangat mungkin disebabkan oleh adanya komponen yang
tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Penelaahan diarahkan pada
pertanyaan-pertanyaan: Apakah materi relevan atau mendukung
pencapaian tujuan? Apakah strategi yang dikembangkan efektif dan tepat
untuk mencapai tujuan? Apakah evaluasi hasil belajar yang
dikembangkan telah mengukur ketercapaian tujuan?

e. Prinsip Pengembangan Kurikulum


Dalam pengembangan kurikulum, seorang pengembang kurikulum biasanya
menggunakan beberapa prinsip yang dipegangnya sebagai acuan agar
kurikulum yang dihasilkan itu memenuhi harapan peserta didik, pihak
sekolah, pimpinan, masyarakat pengguna, dan tentunya pemerintah.
Beberapa prinsip yang umum digunakan dalam pengembangan kurikulum,
antara lain; prinsip relevansi, berorientasi pada tujuan, kontinuitas, dan
fleksibilitas.

1) Prinsip Relevansi
Prinsip ini dapat dikatakan sebagai prinsip utama dalam pengembangan
kurikulum. Karena apabila kurikulum tidak relevan, maka kurikulum menjadi
tidak banyak berarti. Pertanyaannya adalah harus relevan dengan apa atau
siapa?

16
Kurikulum harus relevan dengan tuntutan masyarakat, kebutuhan peserta
didik, tuntutan dunia kerja, dan tentunya dengan perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi (iptek). Mengapa demikian? Karena kurikulum
akan dipelajari dan dikuasai peserta didik dan akan dijadikan sebagai bekal
oleh peserta didik dalam berkiprah dalam masyarakatnya (dunia kerjanya).
Karena itu, kalau saja kurikulum yang dipelajari dan dikuasai peserta didik
tidak relevan, maka sangat mungkin pada akhirnya peserta didik tidak bisa
berkiprah dalam masyarakatnya, tidak dapat memasuki dunia kerja, dan ia
memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) yang kadaluarsa (out of
date).

Implikasi dari penerapan prinsip relevansi dalam pengembangan kurikuium


adalah akan diperoleh kurikulum yang berisi sejumlah kemampuan dan
bahan/materi yang telah disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik, up to
date, dan dibutuhkan oleh masyarakat pengguna (lapangan kerja). Di
samping itu, strategi yang dikembangkan dalam kurikulum tersebut juga
telah memperhatikan karakteristik peserta didik dan perkembangan iptek,
sehingga memudahkan peserta didik dalam menguasai kemampuan yang
diharapkan.

2) Prinsip Berorientasi Pada Tujuan


Prinsip ini dapat dikatakan sebagai prinsip utama dalam pengembangan
kurikulum. Karena apabila kurikulum tidak relevan, maka kurikulum menjadi
tidak banyak berarti. Pertanyaannya adalah harus relevan dengan apa atau
siapa?

Kurikulum harus relevan dengan tuntutan masyarakat, kebutuhan peserta


didik, tuntutan dunia kerja, dan tentunya dengan perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi (iptek). Mengapa demikian? Karena kurikulum
akan dipelajari dan dikuasai peserta didik dan akan dijadikan sebagai bekal
oleh peserta didik dalam berkiprah dalam masyarakatnya (dunia kerjanya).
Karena itu, kalau saja kurikulum yang dipelajari dan dikuasai peserta didik
tidak relevan, maka sangat mungkin pada akhirnya peserta didik tidak bisa
berkiprah dalam masyarakatnya, tidak dapat memasuki dunia kerja, dan ia
memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) yang kadaluarsa (out of
date).

17
Implikasi dari penerapan prinsip relevansi dalam pengembangan kurikuium
adalah akan diperoleh kurikulum yang berisi sejumlah kemampuan dan
bahan/materi yang telah disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik, up to
date, dan dibutuhkan oleh masyarakat pengguna (lapangan kerja). Di
samping itu, strategi yang dikembangkan dalam kurikulum tersebut juga
telah memperhatikan karakteristik peserta didik dan perkembangan iptek,
sehingga memudahkan peserta didik dalam menguasai kemampuan yang
diharapkan.

Kurikulum sebagai suatu sistem, dimana komponen tujuan merupakan fokus


bagj komponen-komponen lainnya dalam pengembangan sistem tersebut,
karena itu pengembangan kurikulum harus berorientasi pada tujuan.

Prinsip ini menegaskan bahwa tujuan merupakan arah bagi pengembangan


komponen-komponen lainnya dalam pengembangan kurikulum. Untuk itu
tujuan kurikulum harus jelas, artinya tujuan kurikulum harus dapat dipahami
dengan jelas oleh para pelaksana kurikulum untuk dapat dijabarkan menjadi
tujuan-tujuan lainnya yang lebih spesifik dan operasional. Tujuan kurikulum
juga harus komprehensif, yakni meliputi berbagai aspek domain tujuan, baik
kognitif, afektif, maupun psikomotor. Hal ini perlu diperhatikan agar keluaran
yang dihasilkan memiliki ketiga aspek domain tujuan tersebut secara utuh.

Implikasi dari penerapan prinsip ini adalah akan diperoleh kurikulum yang
sistemik yang memiliki hubungan erat arrtara komponen satu dengan yang
lainnya, sehingga terjadi konsistensi antara tujuan, bahan, strategi, dan
evaluasi. Dengan kondisi kurikulum yang demikian memungkinkan kurikulum
menjadi lebih efektif dan efesien.

3) Prinsip Kontinuitas

Prinsip kontinuitas dimaksudkan bahwa perlu ada kesinambungan,


khususnya kesinambungan tujuan dan bahan/ materi kurikulum antara jenis
dan jenjang program pendidikan. Dalam konteks pendidikan formal, tujuan
dan bahan/materi kurikulum perlu dikembangan secara berkesinambungan
mulai dari jenjang Sekoiah Dasar, Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama, dan
Sekolah Lanjutan Tingkat Atas, bahkan sampai ke jenjang Pendidikan
Tinggi. Tujuan dan materi kurikulum harus memiliki hubungan hirarkis

18
fungsional. Khusus dalam pengembangan materi kurikulum harus
diperhatikan minimal dua aspek kesinambungan, yaitu: (1) materi kurikulum
yang diperlukan pada mata pelajaran setelahnya harus sudah diberikan
pada mata pelajaran yang ada di bawahnya dan demikian juga (2) materi
yang sudah diajarkan/diberikan pada mata pelajaran sebelumnya tidak perlu
lagi diberikan pada mata pelajaran setelahnya. Dengan demikian dapat
dihindari adanya pengulangan materi kurikulum, yang dapat mengakibatkan
kebosanan pada peserta didik dan/atau ketidaksiapan peserta untuk
memperoleh materi dimana mereka sebelumnya tidak memperoleh materi
dasar yang memadai. Kontinuitas atau kesinambungan juga perlu
diperhatikan antara berbagai mata pelajaran. Oleh karena itu, perlu
diupayakan pula agar tidak terjadi tumpah tindih materi antara mata
pelajaran yang satu dengan mata pelajaran lainnya. Untuk menghindari hal
tersebut dapat dilakukan dengan cara menyusun scope dan sequence setiap
mata pelajaran pada jenis dan jenjang pendidikan. Scope artinya ruang
lingkup, sedangkan sequence artinya urutan atau sistematika.
Implikasi dari penerapan prinsip ini adalah isi/bahan/materi kurikulum yang
dikembangkan akan berkesinambungan dengan baik. Hubungan antara
materi yang satu dengan materi lainnya, bahkan materi dalam satu kurikulum
dengan kurikulum lainnya, akan saling terkait dan berkelanjutan. Kondisi
kurikulum seperti ini memungkinkan peserta didik belajar secara
runtut/sistematis. Di sampingitu tidak akan terjadi pengulangan materi yang
tidak perlu atau gap yang terlalu jauh antara satu bahasan ke bahasan
lainnya.

4) Prinsip Fleksibilitas

Fleksibilitas artinya adalah adanya ruang gerak yang memberikan sedikit


kelonggaran dalam melakukan atau mengambil suatu keputusan tentang
suatu kegiatan yang akan dilaksanakan oleh pelaksana kurikulum di
lapangan. Para pengembang kurikulum perlu memikirkan bahwa
implementasi kurikulum pada kegiatan yang sebenarnya (riil curriculum)
akan terkait dengan keragaman kemampuan sekolah untuk menyediakan
tenaga dan fasilitas bagi berlangsungnya suatu kegiatan yang harus
dilaksanakan. Belum lagi terkait dengan keragaman sumber daya pendidikan

19
secara menyeluruh dan perbedaan demografis, geografis, dan faktor-faktor
pendukung pendidikan lainnya.

Fleksibilitas juga perlu diberikan kepada guru, khususnya dalam


mengembangkan kegiatan pembelajaran, asalkan tidak menyimpang jauh
dengan apa yang telah digariskan dalam kurikulum. Guru perlu diberikan
kebebasan dalam menjabarkan tujuan-tujuan, memilih materi yang sesuai,
memilih strategi dan metode yang dikembangkan dalam suatu kegiatan
pembelajaran, dan membuat kriteria yang objektif dan rasional dalam
melakukan dan memberikan penilaian kepada para peserta didik.

Implikasi dari penerapan prinsip ini adalah akan diperoleh kurikulum luwes,
mudah dilaksanakan dengan berbagai situasi yang berkembang di lapangan.
Kurikulum seperti ini juga memungkinkan para guru mengembangkan riil
kurikulum secara kreatif. Kondisi seperti ini sangat diperlukan untuk
terciptanya pembelajaran yang kondusif dan efektif.

2. Kerangka Dasar dan Struktur Kurikulum SMK


a. Latar Belakang
1) Pengertian Kurikulum
Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan
mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan
sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai
tujuan pendidikan tertentu. Berdasarkan pengertian tersebut, ada dua
dimensi kurikulum, yang pertama adalah rencana dan pengaturan mengenai
tujuan, isi, dan bahan pelajaran, sedangkan yang kedua adalah cara yang
digunakan untuk kegiatan pembelajaran.
Kurikulum 2013yang diberlakukan mulai tahun ajaran 2013/2014 memenuhi
kedua dimensi tersebut.
2) Rasional Pengembangan Kurikulum 2013

Kurikulum 2013 dikembangkan berdasarkan faktor-faktor sebagai berikut:

a) Tantangan Internal

20
Tantangan internal antara lain terkait dengan kondisi pendidikan
dikaitkan dengan tuntutan pendidikan yang mengacu kepada 8
(delapan) Standar Nasional Pendidikan yang meliputi standar isi,
standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidik dan
tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar
pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan.

Tantangan internal lainnya terkait dengan perkembangan penduduk


Indonesia dilihat dari pertumbuhan penduduk usia produktif. Saat ini
jumlah penduduk Indonesia usia produktif (15-64 tahun) lebih banyak
dari usia tidak produktif (anak-anak berusia 0-14 tahun dan orang tua
berusia 65 tahun ke atas). Jumlah penduduk usia produktif ini akan
mencapai puncaknya pada tahun 2020-2035 pada saat angkanya
mencapai 70%. Oleh sebab itu tantangan besar yang dihadapi adalah
bagaimana mengupayakan agar sumberdaya manusia usia produktif
yang melimpah ini dapat ditransformasikan menjadi sumberdaya
manusia yang memiliki kompetensi dan keterampilan melalui pendidikan
agar tidak menjadi beban.

b) Tantangan Eksternal
Tantangan eksternal antara lain terkait dengan arus globalisasi dan
berbagai isu yang terkait dengan masalah lingkungan hidup, kemajuan
teknologi dan informasi, kebangkitan industri kreatif dan budaya, dan
perkembangan pendidikan di tingkat internasional. Arus globalisasi akan
menggeser pola hidup masyarakat dari agraris dan perniagaan
tradisional menjadi masyarakat industri dan perdagangan modern
seperti dapat terlihat di World Trade Organization (WTO), Association of
Southeast Asian Nations (ASEAN) Community, Asia-Pacific Economic
Cooperation (APEC), dan ASEAN Free Trade Area (AFTA). Tantangan
eksternal juga terkait dengan pergeseran kekuatan ekonomi dunia,
pengaruh dan imbas teknosains serta mutu, investasi, dan transformasi
bidang pendidikan. Keikutsertaan Indonesia di dalam studi International
Trends in International Mathematics and Science Study (TIMSS) dan
Program for International Student Assessment (PISA) sejak tahun 1999
juga menunjukkan bahwa capaian anak-anak Indonesia tidak

21
menggembirakan dalam beberapa kali laporan yang dikeluarkan TIMSS
dan PISA. Hal ini disebabkan antara lain banyaknya materi uji yang
ditanyakan di TIMSS dan PISA tidak terdapat dalam kurikulum
Indonesia.

c) Penyempurnaan Pola Pikir

Kurikulum 2013 dikembangkan dengan penyempurnaan pola


pikirsebagai berikut.

(1) Penguatan pola pembelajaran yang berpusat pada peserta


didik.Peserta didik harus memiliki pilihan-pilihan terhadap materi
yang dipelajari dan gaya belajarnya (learningstyle) untuk memiliki
kompetensi yang sama;

(2) Penguatan pola pembelajaran interaktif (interaktif guru-peserta


didik-masyarakat-lingkungan alam, sumber/media lainnya);
(3) Penguatan pola pembelajaran secara jejaring (peserta didik dapat
menimba ilmu dari siapa saja dan dari mana saja yang dapat
dihubungi serta diperoleh melalui internet);
(4) Penguatan pembelajaran aktif-mencari (pembelajaran siswa aktif
mencari semakin diperkuat dengan pendekatan pembelajaran
saintifik);
(5) Penguatan pola belajarsendiri dan kelompok (berbasis tim);
(6) Penguatan pembelajaran berbasis multimedia;
(7) Penguatan pola pembelajaran berbasis klasikal-massaldengan
tetap memperhatikan pengembangan potensi khusus yang dimiliki
setiap peserta didik;
(8) Penguatan pola pembelajaranilmu pengetahuan jamak
(multidisciplines); dan
(9) Penguatan pola pembelajaran kritis.

d) Penguatan Tata Kelola Kurikulum

Kurikulum 2013 dilakukan penguatan tata kelola sebagai berikut.

(1) Penguatan tata kerja guru lebih bersifat kolaboratif;

22
(2) Penguatan manajeman sekolah melalui penguatan kemampuan
manajemen kepala sekolah sebagai pimpinan kependidikan
(educational leader); dan

(3) Penguatansarana dan prasarana untuk kepentingan manajemen


dan proses pembelajaran.

e) Penguatan Materi

Penguatan materi dilakukan dengan cara pengurangan materi yang


tidak relevan serta pendalaman dan perluasan materi yang relevan bagi
peserta didik.

b. Karakteristik Kurikulum 2013

Kurikulum 2013 dirancang dengan karakteristik sebagai berikut.

1) Mengembangkan keseimbangan antara sikap spiritual dan sosial,


pengetahuan, dan keterampilan, serta menerapkannya dalam berbagai
situasi di sekolah dan masyarakat;

2) Menempatkan sekolah sebagai bagian dari masyarakat yang


memberikan pengalaman belajar,agar peserta didik mampu
menerapkan apa yang dipelajari di sekolah ke masyarakat dan
memanfaatkan masyarakat sebagai sumber belajar;

3) Memberi waktu yang cukup leluasa untuk mengembangkan berbagai


sikap, pengetahuan, dan keterampilan;

4) Mengembangkan kompetensi yang dinyatakan dalam bentuk


kompetensi inti kelas yang dirinci lebih lanjut dalam kompetensi dasar
matapelajaran;

5) Mengembangkan kompetensi inti kelas menjadi unsur pengorganisasi


(organizing elements) kompetensi dasar. Semua kompetensi dasar dan
proses pembelajaran dikembangkan untuk mencapai kompetensi yang
dinyatakan dalam kompetensi inti;

6) Mengembangkan kompetensi dasar berdasar pada prinsip akumulatif,


saling memperkuat (reinforced) dan memperkaya (enriched) antar-

23
matapelajaran dan jenjang pendidikan (organisasi horizontal dan
vertikal).

c. Tujuan Kurikulum

Kompetensi Inti Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah Kejuruan


(SMK/MAK) merupakan tingkat kemampuan untuk mencapai Standar
Kompetensi Lulusan (SKL) yang harus dimiliki seorang peserta didik
SMK/MAK pada setiap tingkat kelas. Kompetensi inti dirancang untuk setiap
kelas. Melalui kompetensi inti, sinkronisasi horisontal berbagai kompetensi
dasar antarmata pelajaran pada kelas yang sama dapat dijaga. Selain itu
sinkronisasi vertikal berbagai kompetensi dasar pada mata pelajaran yang
sama pada kelas yang berbeda dapat dijaga pula.

Rumusan kompetensi inti menggunakan notasi sebagai berikut:

1) Kompetensi Inti-1 (KI-1) untuk kompetensi inti sikap spiritual;


2) Kompetensi Inti-2 (KI-2) untuk kompetensi inti sikap sosial;
3) Kompetensi Inti-3 (KI-3) untuk kompetensi inti pengetahuan; dan
4) Kompetensi Inti-4 (KI-4) untuk kompetensi inti keterampilan.
Uraian tentang Kompetensi Inti untuk jenjang SMK/MAK dapat dilihat
pada Tabel berikut.

d. Kompetensi Kurikulum 2013


Kurikulum 2013 bertujuan untuk mempersiapkan manusia Indonesia agar
memiliki kemampuan hidup sebagai pribadi dan warga negara yang beriman,
produktif, kreatif, inovatif, dan afektif serta mampu berkontribusi pada
kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan peradaban dunia.

Tabel 1. 1. Kompetensi Inti SMK/MAK

KOMPETENSI INTI KOMPETENSI INTI KOMPETENSI INTI


KELAS X KELAS XI KELAS XII

1. Menghayati dan 1. Menghayati dan a. Menghayati dan


mengamalkan ajaran mengamalkan ajaran mengamalkan ajaran
agama yang agama yang agama yang
dianutnya. dianutnya. dianutnya.

2. Menghayati dan 2. Menghayati dan b. Menghayati dan


mengamalkan mengamalkan mengamalkan

24
KOMPETENSI INTI KOMPETENSI INTI KOMPETENSI INTI
KELAS X KELAS XI KELAS XII
perilaku jujur, disiplin, perilaku jujur, perilaku jujur, disiplin,
tanggungjawab, disiplin, tanggungjawab, peduli
peduli (gotong tanggungjawab, (gotong royong,
royong, kerjasama, peduli (gotong kerjasama, toleran,
toleran, damai), royong, kerjasama, damai), santun,
santun, responsif dan toleran, damai), responsif dan proaktif
proaktif dan santun, responsif dan menunjukan sikap
menunjukan sikap dan proaktif dan sebagai bagian dari
sebagai bagian dari menunjukan sikap solusi atas berbagai
solusi atas berbagai sebagai bagian dari permasalahan dalam
permasalahan dalam solusi atas berbagai berinteraksi secara
berinteraksi secara permasalahan dalam efektif dengan
efektif dengan berinteraksi secara lingkungan sosial dan
lingkungan sosial dan efektif dengan alam serta dalam
alam serta dalam lingkungan sosial menempatkan diri
menempatkan diri dan alam serta sebagai cerminan
sebagai cerminan dalam menempatkan bangsa dalam
bangsa dalam diri sebagai pergaulan dunia.
pergaulan dunia. cerminan bangsa
dalam pergaulan
dunia.

3. Memahami, 3. Memahami, c. Memahami,


menerapkan dan menerapkan, dan menerapkan,
menganalisis menganalisis menganalisis, dan
pengetahuan pengetahuan faktual, mengevaluasi
faktual, konseptual, konseptual, pengetahuan faktual,
dan prosedural prosedural, dan konseptual,
berdasarkan rasa metakognitif prosedural, dan
ingin tahunya berdasarkan rasa ingin metakognitif dalam
tentang ilmu tahunya tentang ilmu ilmu pengetahuan,
pengetahuan, pengetahuan, teknologi, seni,
teknologi, seni, teknologi, seni, budaya, dan
budaya, dan budaya, dan humaniora dengan
humaniora dalam humaniora dalam wawasan
wawasan wawasan kemanusiaan,
kemanusiaan, kemanusiaan, kebangsaan,
kebangsaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
kenegaraan, dan kenegaraan, dan peradaban terkait
peradaban terkait peradaban terkait penyebab fenomena
penyebab fenomena penyebab fenomena dan kejadian dalam
dan kejadian dalam dan kejadian dalam bidang kerja yang
bidang kerja yang bidang kerja yang spesifik untuk
spesifik untuk spesifik untuk memecahkan
memecahkan memecahkan masalah.
masalah. masalah.

25
KOMPETENSI INTI KOMPETENSI INTI KOMPETENSI INTI
KELAS X KELAS XI KELAS XII

4. Mengolah, menalar, 4. Mengolah, menalar, d. Mengolah, menalar,


dan menyaji dalam dan menyaji dalam menyaji, dan mencipta
ranah konkret dan ranah konkret dan dalam ranah konkret
ranah abstrak terkait ranah abstrak terkait dan ranah abstrak
dengan dengan terkait dengan
pengembangan dari pengembangan dari pengembangan dari
yang dipelajarinya di yang dipelajarinya di yang dipelajarinya di
sekolah secara sekolah secara sekolah secara
mandiri, dan mampu mandiri, bertindak mandiri, dan mampu
melaksanakan tugas secara efektif dan melaksanakan tugas
spesifik di bawah kreatif, dan mampu spesifik di bawah
pengawasan melaksanakan tugas pengawasan
langsung. spesifik di bawah langsung.
pengawasan
langsung.

e. Mata Pelajaran

Struktur Kurikulum SMK/MAK terdiri atas mata pelajaran umum kelompok A,


mata pelajaran umum kelompok B, dan mata pelajaran peminatan kejuruan
kelompok C. Mata pelajaran peminatan kejuruan kelompok C dikelompokan
atas mata pelajaran Dasar Bidang Keahlian (kelompok C1), mata pelajaran
Dasar Program Keahlian (kelompok C2), dan mata pelajaran Paket Keahlian
(kelompok C3). Khusus untuk MAK, dapat ditambah dengan mata pelajaran
keagamaan yang diatur oleh Kementerian Agama.

SMK dan MAK dapat terdiri atas 3 (tiga) tingkatan kelas, yaitu kelas X
(sepuluh), kelas XI (sebelas), dan kelas XII (dua belas), atau terdiri atas 4
(empat) tingkatan kelas yaitu kelas X (sepuluh), kelas XI (sebelas), kelas XII
(dua belas), dan kelas XIII (tiga belas) sesuai dengan tuntutan dunia kerja.
SMK/MAK yang menyelenggarakan program pendidikan 4 (empat) tingkatan
kelas diatur lebih lanjut oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah.

Struktur kurikulum SMK/MAK adalah sebagai berikut:

26
Tabel 1. 2. Struktur Kurikulum SMK/MAK

ALOKASI WAKTU PER MINGGU


MATA PELAJARAN
X XI XII

KELOMPOK A (UMUM)

1. Pendidikan Agama dan Budi


3 3 3
Pekerti

2. Pendidikan Pancasila dan


2 2 2
Kewarganegaraan

3. Bahasa Indonesia 4 4 4

4. Matematika 4 4 4

5. Sejarah Indonesia 2 2 2

6. Bahasa Inggris 2 2 2

KELOMPOK B (UMUM)

7. Seni Budaya 2 2 2

8. Pendidikan Jasmani,
3 3 3
Olahraga, dan Kesehatan

9. Prakarya dan Kewirausahaan 2 2 2

Jumlah jam pelajaran kelompok A


24 24 24
dan B per minggu

KELOMPOK C (PEMINATAN)

Mata pelajaran peminatan


24 24 24
kejuruan

Jumlah jam pelajaran kelompok A,


48 48 48
B, dan C per minggu

Keterangan:
a. Mata pelajaran Kelompok A dan C merupakan kelompok mata
pelajaran yang muatan dan acuannya dikembangkan oleh pusat.

27
b. Mata pelajaran Kelompok B merupakan kelompok mata pelajaran
yang muatan dan acuannya dikembangkan oleh pusat dan dapat
dilengkapi dengan muatan/konten lokal.
c. Mata pelajaran Kelompok B dapat berupa mata pelajaran muatan
lokal yang berdiri sendiri.
d. Muatan lokal dapat memuat Bahasa Daerah
e. Satu jam pelajaran beban belajar tatap muka adalah 45 menit.
f. Beban belajar penugasan terstruktur dan kegiatan mandiri,
maksimal 60% dari waktu kegiatan tatap muka mata pelajaran yang
bersangkutan.
g. Satuan pendidikan dapat menambah beban belajar per minggu
sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik dan/atau kebutuhan
akademik, sosial, budaya, dan faktor lain yang dianggap penting,
namun yang diperhitungkan Pemerintah maksimal 2 (dua)
jam/minggu.
h. Untuk Mata Pelajaran Seni Budaya dan Mata Pelajaran Prakarya
dan Kewirausahaan, satuan pendidikan wajib menyelenggarakan
minimal 2 aspek dari 4 aspek yang disediakan. Peserta didik
mengikuti salah satu aspek yang disediakan untuk setiap semester,
aspek yang diikuti dapat diganti setiap semesternya. Salah satu
aspek mata pelajaran yang dipilih harus sesuai dengan program
keahlian yang diikutinya, dalam rangka memperkaya dan
meningkatkan kualitas keahlian yang sesuai dengan tuntutan
lapangan kerja.
i. Praktek kerja lapangan dapat dilaksanakan menggunakan sistem
blok selama setengah semester (sekitar 3 bulan); dapat pula
dengan cara masuk 3 hari dalam seminggu, setiap hari 8 jam
selama 1 semester.
j. Pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran kelompok A dan B dapat
dilakukan di satuan pendidikan dan/atau industri (terintegrasi
dengan Praktik Kerja Lapangan) dengan Portofolio sebagai
instrumen utama penilaian.
k. SMK/MAK menyelenggarakan program Pendidikan Sistem Ganda
(PSG) bersama dengan institusi pasangan, yang memadukan

28
secara sistematis dan sistemik program pendidikan di sekolah
dengan program penguasaan keahlian yang diperoleh melalui
bekerja langsung di institusi pasangan, terarah ubtuk mencapai
suatu tingkat keahlian profesional tertentu.
l. Khusus untuk Madrasah Aliyah Kejuruan struktur kurikulum dapat
dikembangkan sesuai dengan kebutuhan yang diatur oleh
Kementerian Agama.
m. Kegiatan ekstrakurikuler terdiri atas Pendidikan Kepramukaan
(wajib), usaha kesehatan sekolah (UKS), palang merah remaja
(PMR), dan lainnya sesuai dengan kondisi dan potensi masing-
masing satuan pendidikan.

3. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan SMK


a. KurikulumTingkat SatuanPendidikan(KTSP)

KurikulumTingkatSatuanPendidikan (KTSP)
adalahkurikulumoperasionalyangdisusundandilaksanakanolehsetiapsatuanp
endidikanyangberfungsisebagaipedomanpenyelenggaraankegiatanpembelaj
aranuntukmencapaitujuanpendidikannasional,daerah,dansatuanpendidikans
ertasesuaidengankondisi,potensi,dankebutuhanpeserta didik.

Kurikulum T i n g k a t Satuan Pendidikan setiap sekolah tidak harus sama


karena potensi dan kondisi setiap sekolah berbeda baik sarana prasarana,
sumber daya, kebutuhan peserta didik, keunggulan daerah, dan lain-lain,
sehingga setiap sekolah harus mengembangkan KTSP-nya agar bisa
diimplementasikan sesuai dengan kondisi sekolah.

b. Acuan Konseptual
Acuan konseptual pengembangan KTSP meliputi:
1) Peningkatan iman, takwa, dan akhlak mulia;
2) Toleransi dan kerukunan umat beragama;
3) Persatuan Nasional dan nilai-nilai kebangsaan;
4) Peningkatan potensi, kecerdasan, bakat, dan minat sesuai dengan
tingkat perkembangan dan kemampuan peserta didik;
5) Kesetaraan warga negara memperoleh pendidikan bermutu;
6) Kebutuhan kompetensi masa depan;

29
7) Tuntutan dunia kerja;
8) Perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni;
9) Keragaman potensi dan karakteristik daerah serta lingkungan;
10) tuntutan pembangunan daerah dan nasional;
11) Dinamika perkembangan global, dan
12) Karakteristik satuan pendidikan.

c. Komponen Kurikulum KTSP


Berdasarkan lampiran Permendikbud Nomor 61 Tahun 2014 tentang
Pedoman Pengembangan KTSP, komponen KTSP meliputi 3 Dokumen
sebagai berikut.

1) Dokumen 1
a). Dokumen 1 disebut BUKU I KTSP.
b). Dokumen ini sekurang-kurangnya berisi tentang visi, misi, tujuan,
muatan, pengaturan beban belajar, dan kalender pendidikan.
c). Dokumen ini dikembangkan oleh satuan pendidikan di bawah
tanggung jawab Kepala Sekolah.
2) Dokumen 2
a) Dokumen 2 disebut Buku II KTSP.
b) Dokumen ini berisi silabus yang sudah disusun oleh Pemerintah,
dan merupakan kumpulan silabus semua mata pelajaran kelompok
A, Kelompok B dan kelompok C (Peminatan).
c) Silabus merupakan lampiran dari Permendikbud Nomor 60 Tahun
2014, dan Keputusan Dirjen Dikmen No 1769/D3.3/KEP/KP/2014.
Sekolah dapat melakukan analisis silabus yang hasilnya dapat
dimasukkan menjadi bagian dari buku II KTSP.
3) Dokumen 3
a). Dokumen 3 disebut buku III KTSP.
b). Dokumen ini berisi tentang rencana pelaksanaan pembelajaran
(RPP) yang disusun sesuai potensi, minat, bakat, dan kemampuan
peserta didik di lingkungan belajar.
c). RPP disusun oleh guru dari satuan pendidikan yang terdiri atas
kumpulan RPP semua mata pelajaran kelompok A, mata pelajaran
kelompok B, dan mata pelajaran kelompok C (Peminatan).

30
d). Penyusunan RPP dilakukan di awal tahun pembelajaran dan dapat
dilakukan revisi sesuai kebutuhan guru dalam pembelajaran.

D. Aktifitas Pembelajaran
Lakukan tugas yang ada dibawah ini sesuai dengan langkah-langkahnya
1. Bentuk kelas menjadi 4 kelompok (@ 6 – 8 orang / kelompok)
2. Diskusikan “Identifikasi perbedaan antara kurikulum 2006 dengan kurikulum
2013!
3. Presentasikan hasil diskusi di depan kelas!
4. Perbaiki hasil diskusi berdasarkan masukan pada saat presentasi !
5. Kumpulkan hasil perbaikan pada fasilitator !

E. Latihan / Tugas

Petunjuk pengerjaan soal

1. Bacalah secara cermat terlebih dahulu soal-soal berikut dalam mengerjakan .


2. Silanglah pada pilihan jawaban yang anda anggap paling tepat dari 4 item
pilihan jawaban (A, B, C, D) dari soal di bawah.
3. Bila hendak mengganti pilihan jawaban yang anda sudah tersilang
meragukan, maka lingkarilah jawaban tersebut dan silanglah dengan pilihan
jawaban yang baru, contoh sebagai berikut: A , B , C , D.
4. Waktu 20 menit

31
SOAL
1. Kurikulum dijadikan sebagai pedoman dalam melaksanakan pembelajaran,
baik dalam perumusan tujuan, penentuan bahan pelajaran, metode dan
media, serta cara penilaian. Pernyataan tersebut merupakan kegunaan
kurikulum bagi :
a. Guru
b. Kepala Sekolah
c. Pengawas
d. Pengguna Lulusan

2. Kurikulum sebagai suatu sistem. Artinya, kurikulum itu terdiri dari banyak
komponen yang saling terkait dan bekerjasama untuk mencapai tujuan
kurikulum. Menurut H.H. Giles bahwa komponen kurikulum terdiri dari:
a. Komponen Tujuan, materi, bahan, dan komponen evaluasi
b. Komponen Tujuan, materi, bahan, dan komponen strategi
pembelajaran
c. Komponen tujuan, materi/lsi/bahan, strategi dan komponen evaluasi
d. Komponen Tujuan, strategi dan komponen evaluasi

3. Kurikulum harus relevan dengan tuntutan masyarakat, kebutuhan peserta


didik, tuntutan dunia kerja, dan tentunya dengan perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi (iptek). Pernyataan tersebut merupakan
a. Prinsip relevansi dalam pengembangan kurikulum
b. Prinsip fleksibilitas dalam pengembangan kurikulum
c. Prinsip kontinuitas dalam pengembangan kurikulum
d. Prinsip berorientasi pada tujuan dalam pengembangan kurikulum

32
4. Kurikulum sebagai suatu rencana pendidikan memiliki peran yang
sangat strategis dalam keseluruhan kegiatan pendidikan, sehingga
penyusunan/pengembangannya harus dilakukan secara cermat dan
sempurna yang didasari pada azas-azas tertentu sebagai
penopangnya. Berkaitan dengan hal tersebut sedikitnya ada empat
azas yang perlu diperhatikan dalam pengembangan kurikulum, yaitu
a. Azas filosofis, psikologis, sosiologis, dan fleksibilitas
b. Azas filosofis, psikologis, sosiologis, dan organisatoris
c. Azas psikologis, sosiologis organisatoris, dan kontinuitas
d. Azas psikologis, sosiologis, organisatoris dan fleksibilitas

5. Model pengembangan kurikulum yang dikembangkan dari atas ke bawah,


dimana gagasan pengembangan kurikulum datang dari para
administrator pendidikan dan dengan menggunakan prosedur
administrasi yang bersifat sentralistik disebut dengan
a. Model Grass-Roots
b. Model Adminstratif
c. Model From the Bottom Up
d. Model Desentralistik

6. Menurut Undang Undang Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun


2003 dinyatakan bahwa kurikulum adalah.
a. Seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan dan cara
yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan
pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu
b. Seperangkat rencana dan pengaturan mengenai bahan pelajaran
serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan
kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu
c. Seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan dan isi serta
bahan pelajaran yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan
kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu
d. Seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan
bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman
penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan
pendidikan tertentu

33
7. Kurikulum SMK dikembangkan berdasarkan faktor-faktor sebagai berikut:
a. Tantangan internal, tantangan eksternal, penyempurnaan pola pikir,
penguatan tata kelola kurikulum, dan penguatanmateri.
b. Tantangan internal, tantangan eksternal, penyempurnaan pola pikir,
penguatan tata kelola kurikulum, dan penguatanmetodologi.
c. Tantangan internal, penyempurnaan pola pikir, penguatan tata kelola
kurikulum, penguatanmateri dan penguatanmetodologi
d. Tantangan internal, tantangan eksternal, penyempurnaan pola pikir,
penguatanmateri, dan penguatanmetodologi.

8. Tantangan yang berkaitan dengan kondisi pendidikan dikaitkan dengan


tuntutan pendidikan yang mengacu kepada 8 (delapan) Standar Nasional
Pendidikan yang meliputi standar isi, standar proses, standar kompetensi
lulusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan
prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar
penilaian pendidikan. Pernyataan tersebut merupakan rasional
pengembangan kurikulum berdasarkan pada faktor :
a. Penguatan Tata Kelola Kurikulum
b. Penyempurnaan Pola Pikir
c. Tantangan Internal
d. Tantangan Eksternal

9. Tantangan yang berkaitan dengan penguatan pola pembelajaran yang


berpusat pada peserta didik.Peserta didik harus memiliki pilihan-pilihan
terhadap materi yang dipelajari dan gaya belajarnya (learningstyle) untuk
memiliki kompetensi yang sama. Hal tersebut merupakan rasional
pengembangan kurikulum berdasarkan pada faktor
a. Penguatan Tata Kelola Kurikulum
b. Penyempurnaan Pola Pikir
c. Tantangan Internal
d. Tantangan Eksternal

34
10 Landasan Pengembangan Kurikulum SMK 2013 Adalah :
a. Landasan Filosofis, Sosiologis, Psikopedagogis, dan Landasan
Yuridis
b Landasan Filosofis, Psikopedagogis, Teoritisdan Landasan
Yuridis
c. Landasan Filosofis, Psikopedagogis, Teoritisdan Landasan
Yuridis
d. Landasan Filosofis, Sosiologis, Psikopedagogis, Teoritisdan
Landasan Yuridis

F. Rangkuman
Kurikulum sebagai suatu system, artinya, kurikulum itu terdiri dari banyak
komponen yang saling terkait dan bekerjasama untuk mencapai tujuan
kurikulum.Menurut H.H. Giles et.al bahwa komponen kurikulum terdiri dari
komponen tujuan, materi/isi/bahan, strategi, dan komponen evaluasi. Masing-
masing komponen memiliki peran dan fungsi masing-masing dalam rangka
mencapai tujuan.

Dalam pengembangan kurikulum, biasanya menggunakan beberapa prinsip yang


dipegangnya sebagai acuan agar kurikulum yang dihasilkan memenuhi harapan
peserta didik, pihak sekolah, pimpinan, masyarakat pengguna, dan tentunya
pemerintah. Beberapa prinsip yang umum digunakan dalam pengembangan
kurikulum, antara lain; prinsip relevansi, berorientasi pada tujuan, kontinuitas, dan
fleksibilitas. Kurikulum sebagai suatu rencana pendidikan memiliki peran yang
sangat strategis dalam keseluruhan kegiatan pendidikan, sehingga
penyusunan/pengembangannya harus dilakukan secara cermat dan sempurna
yang didasari pada azas-azas tertentu sebagai penopangnya. Berkaitan dengan
hal tersebut sedikitnya ada empat azas yang perlu diperhatikan dalam
pengembangan kurikulum, yaitu azas filosofis, psikologis, sosiologis, dan
organisatoris. Selain itu boleh juga dimasukkan azas iptek.

Pengembangan kurikulum dapat dilakukan dalam dua bentuk, yaitu


pengembangan secara sistemik dan secara pragmentaris. Pengembangan
kurikulum dalam bentuk sistemik dilakukan dengan cara mengembangkan semua

35
komponen kurikulum. Pengembangan dalam bentuk ini biasanya terjadi apabila
terjadi perubahan pada komponen tujuan. Karena apabila komponen tujuan
berubah maka seluruh komponen akan berubah.Sementara pengembangan
kurikulum secara pragmentaris terjadi apabila pengembangan kurikulum hanya
terjadi pada sebagian komponen kurikulum. Pengembangan dalam bentuk ini
biasanya tidak terjadi perubahan dalam komponen tujuan. Pengembangan
Kurikulum dapat dilakukan dengan Model Adminstratif (From the Top down) dan
ModelGrass-Roots (From the Bottom Up). Secara umum langkah-langkah
pengembangan kurikulum itu terdiri atas: diagnosiskebutuhan, perumusan
kompetensi dan tujuan, pemilihan dan pengorganisasian materi, pemilihan dan
pengorganisasian pengalaman belajar, dan pengembangan alat evaluasi.

Menurut Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan


Nasional menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan
pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan
sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan
pendidikan tertentu.

Kurikulum SMK 2013 dikembangkan berdasarkan faktor : tantangan internal,


tantangan eksternal, penyempurnaan pola pikir, penguatan tata kelola kurikulum,
dan penguatan materi.

Landasan Pengembangankurikulum 2013 adalahlandasan filosofis, landasan


sosiologis, landasan psikopedagogis, landasan teoritis, dan landasan yuridis.

Struktur Kurikulum SMK terdiri dari kelompok A (umum), kelompok B (umum),


kelompok C (Peminatan), terdiri dari C1. Dasar Bidang Keahlian, C2. Dasar
Program Keahlian dan C3. Paket Keahlian.

Untuk mengimplementasikan kurikulum SMK 2013 disekolah, pemerintah telah


meyiapkan peraturan-peraturan yang terkait dengan implementasi kurikulum
2013, sehingga orang yang terlibat dalam pendidikan dapat mempelajari dan
menerapkannya di sekolah. Salah satu peraturan tersebut adalah Permendikbud
nomer 61 tahun 2013. Dalam Permendikbud tersebut dibahas tentang KTSP yang
terdiri dari 3 dokumen. Dokumen 1 yang disebut dengan Buku I KTSP berisi
sekurang-kurangnya visi, misi, tujuan, muatan, pengaturan beban belajar, dan

36
kalender pendidikan. Dokumen 2 yang disebut dengan Buku II KTSP berisi
silabus,dan dokumen 3 yang disebut dengan Buku III KTSP berisi rencana
pelaksanaan pembelajaran yang disusun sesuai potensi, minat, bakat, dan
kemampuan peserta didik di lingkungan belajar. Penyusunan Buku I KTSP menjadi
tanggung jawab kepala sekolah/madrasah, sedangkan penyusunan Buku III KTSP
menjadi tanggung jawab masing-masing tenaga pendidik. Buku II KTSP sudah
disusun oleh Pemerintah.

Prosedur operasional pengembanganKTSP terdiri dari tahap persiapan, tahap


analisis, tahap pengembangan, tahap penetapan, tahap pengesahan dan tahap
implementasi.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut


1. Umpan Balik

a. Hal-hal apa saja yg sudah saudara kuasai berdasarkan pemahaman


dan pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan pembelajaran prinsip
pengembangan kurikulum?

b. Hal-hal apa saja yg masih belum saudara kuasai berdasarkan


pemahaman dan pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan
pembelajaran prinsip pengembangan kurikulum?

c. Saran apa yang dapat saudara sampaikan terkait dengan proses


pembahasan kegiatan pembelajaran prinsip pengembangan kurikulum
agar kegiatan berikutnya lebih baik / lebih berhasil ?

2. Tindak lanjut
Peserta dinyatakan berhasil dalam mempelajari kegiatan pembelajaran 1 ini
apabila telah mampu menjawab soal-soal evaluasi / latihan dalam kegiatan
pembelajaran 1 ini, tanpa melihat atau membuka materi dengan nilai minimal 80.
Bagi yang belum mencapai nilai minimal 80 diharapkan untuk lebih giat
mendalami lagi sehingga dapat memperoleh nilai minimal 80.

37
38
KEGIATAN PEMBELAJARAN 2: MENENTUKAN
TUJUAN PEMBELAJARAN

A. Tujuan
Setelah mempelajari materi ini diharapkan peserta dapat;
1. Menjelaskan tujuan pembelajaran yang diampu
2. Menentukan tujuan pembelajaran yang diampu

B. Indikator pencapaian Kompetensi


Indikator pencapaian kompetensi dalam kegiatan pembelajaran 2 ini adalah :
1. Konsep penyusunan tujuan pembelajaran dijelaskan dengan benar.
2. Rumusan tujuan pembelajaran disusun berdasarkan indikator dengan
kriteria audience, behaviour, condition dan degree

C. Uraian materi
Materi yang berkaitan dengan penentuan tujuan pembelajaran terurai dalam
tiga sub materi, yaitu: (1)pengertian, fungsi, dan manfaat tujuan pembelajaran,
(2) taksonomi tujuan pembelajaran, dan (3) rumusan tujuan pembelajaran

1. Pengertian, Fungsi, dan Manfaat Tujuan Pembelajaran

a. Pengertian Tujuan Pembelajaran


Mencermati pengertian tujuan pembelajaran, terdapat banyak pemikiran
yang telah dikemukakan oleh para praktisi pendidikan. namun dari
keseluruhannya secara umum memiliki kesamaan makna.

1) Menurut Dejnozka dan Kavel, tujuan pembelajaran merupakan


pernyataan spefisik tentang perilaku dalam bentuk tulisan untuk
menggambarkan hasil belajar yang diharapkan.
2) Menurut Percival dan Ellington, tujuan instruksional adalah pernyataan
tentang penampilan/keterampilan yang diharapkan sebagai hasil dari
proses belajar.

39
b. Fungsi Tujuan Pembelajaran
Rumusan tujuan pembelajaran memiliki beberapa fungsi, seperti yang telah
dituliskan di bawah ini. Pengertian, Fungsi dan Manfaat Tujuan
Pembelajaran

1) Acuan bagi guru untuk merancang pengembangan kegiatan


pembelajaran, sehingga semua kegiatan yang akan dilakukan dalam
rangka menyederhanakan dan mempermudah substansi ajar tidak
menyimpang dari tujuan yang akan dicapai.
2) Acuan bagi guru untuk melaksanakan evaluasi, agar substansi evaluasi
sesuai dengan tujuan yang akan dicapai.
3) Acuan bagi guru untuk menentukan media pembelajaran, sehingga
media pembelajaran yang dipilih sesuai dengan tujuan yang akan
dicapai.
4) Acuan guru untuk melakukan tindakan perbaikan, karena tindakan
perbaikan

c. Manfaat tujuan pembelajaran


Beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari rumusan tujuan pembelajaran
adalah:

1) Kegiatan pembelajaran lebih terarah, karena penyelenggaraannya telah


dikendalikan oleh rumusan tujuan yang akan dicapai.
2) Memudahkan pengukuran keberhasilan pembelajaran, karena
keberhasilan pembelajaran merupakan perbandingan antara hasil
belajar dengan tujuan pembelajaran.
3) Pemusatan perhatian siswa pada sunstansi ajar, karena dengan
mengetahui tujuan pembelajaran, siswa akan lebih berkonsentrasi pada
substansi ajar terkait.
4) Menjadi sarana siswa untuk melakukan penilaian diri, karena dengan
mengetahui tujuan pembelajaran, akan memudahkan siswa untuk
mengukur ketercapaian hasil belajarnya.

40
2. Taksonomi Tujuan Pembelajaran
Taksonomi merupakan klasifikasi atau pengelompokan benda menurut ciri-ciri
tertentu. Dalam bidang pendidikan taksonomi digunakan untuk mengklasifikasi
tujuan pembelajaran. Ada tiga klasifikasi umum tujuan pembelajaran, yaitu ranah
kognitif, afektif, dan psikomotor.

a. Ranah Kognitif
Telah dikenal banyak orang tentang taksonomi kognitif yang dikemukakan
oleh Bloom, namun pada tahun 2001 terbit sebuah buku A Taxonomy for
Learning, Teaching, and Assesing: A Revision of Bloom’s Taxonomy of
Educatioanl Objectives yang disusun oleh Lorin W. Anderson dan David R.
Krathwohl. Buku ini merupakan revisi terhadap Taksonomi kognitif yang
dikembangkan oleh Bloom. Dalam buku ini dikemukakan dimensi
pengetahuan dan dimensi proses kognitif.
1) Dimensi Pengetahuan
Dimensi pengetahuan dibedakan dalam empat tingkatan, yaitu: pengetahuan
faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif. Dari pengetahuan konkret
sampai dengan pengetahuan abstrak, yang digambarkan pada tabel di
bawah ini.
a) Pengetahuan faktual meliputi elemen-elemen dasar yang digunakan
oleh para pakar dalam menjelaskan, memahami, dan secara
sistematis menata disiplin ilmu mereka.
b) Pengetahuan konseptual mencakup pengetahuan tentang kategori,
klasifikasi, dan hubungan antara dua atau lebih kategori
pengetahuan yang lebih kompleks dan tertata.
c) Pengetahuan prosedural adalah “pengetahuan tentang cara”
melakukan sesuatu. Pengetahuan ini mencakup pengetahuan
tentang keterampilan, algoritma, teknik, dan metode, yang
semuanya disebut dengan prosedur
d) Pengetahuan metakognitif merupakan pengetahuan pengembangan
dari apa yang pernah dipelajari oleh siswa, menjadi pengetahuan

41
stategis, kontekstual, dan kondisional yang melibatkan kesadaran
atas pengetahuan diri.

Tabel 2. 1. Dimensi Pengetahuan

PengetahuanNyata Pengetahuan Abstrak

Faktual Konseptual Prosedural Metakognitif


 Pengetahuan  Pengetahuan  Pengetahuan  Pengetahuan
tentang tentang tentang pelajaran strategis
terminologi klasifikasi keterampilan  Pengetahuan
 Pengetahuan dan kategori khusus dan tentang tugas-
tentang  Pengetahuan algoritma tugas kognitif,
detail dan prinsip-  Pengetahuan mencakup
elemen prinsip dan tentang pelajaran pengetahuan
khusus generalisasi teknik-teknik kontekstual dan
 Pengetahuan khusus dan kondisional
tentang teori- metode  Pengetahuan diri
teori , model,  Pengetahuan
dan struktur. tentang kriteria
untuk
menentukan,
kapan
menggunakan
prosedur yang
tepat/sesuai

2) Dimensi Proses Kognitif


Taksonomi Bloom pada ranah kognitif yang telah direvisi Anderson dan
Krathwohl (2001:66-88) meliputi: mengingat (remember),
memahami/mengerti (understand), menerapkan (apply), menganalisis
(analyze), mengevaluasi (evaluate), dan menciptakan (create).
a) Mengingat adalah upaya mendapatkan kembali pengetahuan dari
memori atau ingatan yang telah lampau, baik yang baru didapatkan
maupun yang sudah lama didapatkan.

b) Memahami/mengerti berkaitan dengan membangun pengertian dari


berbagai sumber seperti pesan, bacaan dan komunikasi.

42
c) Menerapkan menunjuk pada proses kognitif memanfaatkan atau
mempergunakan suatu prosedur untuk melaksanakan percobaan
atau menyelesaikan permasalahan.

d) Menganalisis merupakan memecahkan suatu permasalahan


dengan memisahkan tiap-tiap bagian dari permasalahan dan
mencari keterkaitan dari tiap-tiap bagian tersebut dan mencari tahu
bagaimana keterkaitan tersebut dapat menimbulkan permasalahan.

e) Evaluasi berkaitan dengan proses kognitif memberikan penilaian


berdasarkan kriteria dan standar yang sudah ada. Kriteria yang
digunakan adalah kualitas, efektivitas, efisiensi, dan konsistensi.

f) Menciptakan mengarah pada proses kognitif meletakkan unsur-


unsur secara bersama-sama untuk membentuk kesatuan yang
koheren dan mengarahkan siswa untuk menghasilkan suatu produk
baru dengan mengorganisasikan beberapa unsur menjadi bentuk
atau pola yang berbeda dari sebelumnya.

Tabel 2. 2. Dimensi Proses Kognitif


Spektrum
Komunikasi
Tingkatan Berpikir Tingkat Tinggi
(communication
spectrum)
Menciptakan Menggeneralisasikan Negosiasi
(Creating) (generating), merancang (negotiating),
(designing), memproduksi memoderatori
(producing), (moderating),
merencanakan kembali kolaborasi
(devising) (collaborating)

Mengevaluasi Mengecek (checking), Bertemu dengan


(Evaluating) mengkritisi (critiquing), jaringan/mendiskusikan
hipotesa (hypothesising), (net meeting),
eksperimen berkomentar
(experimenting) (commenting),
berdebat (debating)
Menganalisis Memberi atribut Menanyakan
(Analyzing) (attributeing), (Questioning),
mengorganisasikan meninjau ulang
(organizing), (reviewing)
mengintegrasikan
(integrating),
mensahihkan (validating)

43
Menerapkan Menjalankan prosedur Posting, blogging,
(Applying) (executing), menjawab (replying)
mengimplementasikan
(implementing),
menyebarkan (sharing),
Memahami/ Mengklasifikasikan Bercakap (chatting),
mengerti (classification), menyumbang
(Understanding) membandingkan (contributing), jejaring
(comparing), (networking)
menginterpretasikan
(interpreting),
berpendapat (inferring)
Mengingat Mengenali (recognition), Menulis teks (texting),
(Remembering) memanggil kembali mengirim pesan
(recalling), singkat (instant
mendeskripsikan messaging), berbicara
(describing), (twittering)
mengidentifikasi
(identifying)
Berpikir Tingkat Rendah

b. Ranah Afektif
Krathwohl, Bloom, Masia, (1973) mengembangkan taksonomi tujuan yang
berorientasi pada emosi/perasaan, nilai-nilai, apresiasi, antusiasme, motivasi
dan sikap. Ada lima kategori yang dikemukakan, yaitu: penerimaan,
pemberian respon, penghargaan, pengorganisasian dan internalisasi.

1) Penerimaan (receiving) terjadi ketika siswa melihat atau menerima


rangsangan dari luar (misal: anjuran mematuhi rambu-rambu lalulintas,
traffic light)

2) Tanggapan (responding) terjadi jika siswa menanggapi apa yang dilihat


atau rangsangan dari luar (misal: mengikuti atau menolak)

3) Penghargaan (valuing) terjadi ketika respon positif didukung, maka


siswa akan mulai menilai kelebihan dan keburukan jika tidak melanggar
rambu-rambu lalulintas.

4) Pengorganisasian (organization) terjadi ketika siswa dihadapkan pada


beberapa pilihan yang sama beratnya (misal: siswa sudah terbiasa
patuh lalu diajak melanggar oleh teman dekatnya, maka akan terjadi

44
perang batin antara ya dan tidak, sehingga perlu pengorganisasian
sikap/perilaku.

5) Internalisasi (characterization) terjadi jika sikap/perilaku positif/negatif


menang pada tingkat pengorganisasian maka perilaku patuh pada
rambu-rambu lalulintas dapat diinternalisasi atau menjadi kebiasaan.

c. Ranah Psikomotor
Dave’s (1975) membagi domain psikomotor menjadi lima sub domain yaitu:
imitasi, manipulasi, presisi, artikulasi dan naturalisasi. Perumusan tujuan dan
pengamatan perilaku masing-masing sub domain dijelaskan pada paparan
berikut ini.

1) Imitation(peniruan): menirukan pola perilaku yang telah diamati dari


orang lain. Kinerja masih berkualitas rendah.
2) Manipulation(manipulasi): melakukan tindakan tertentu dengan
mengikuti petunjuk dan berlatih tanpa bantuan visual dari orang lain.
3) Precision (presisi):bekerja dengan cepat dan tepat dengan sedikit
kesalahan tanpa menggunakan petunjuk visual maupun tertulis. Kata
sifat yang menunjukkan tingkat presisi antara lain: “dengan tepat,
dengan lancar, tanpa kesalahan”
4) Articulation(artikulasi): menunjukkan serangkaian gerakan yang akurat,
sesuai prosedur, cepat dan tepat. Gerakan ini memerlukan koordinasi
serangkaian tindakan, untuk mencapai keselarasan dan konsistensi
internal
5) Naturalization(naturalisasi): melakukan gerakan secara spontan atau
otomatis. Memiliki performa tingkat tinggi secara alami, mempunyai
bakat alam tanpa perlu berpikir atau belajar banyak tentang hal itu.
Contoh kata sifat yang sesuai antara lain: “ dengan otomatis, dengan
lancar, dengan sempurna, dan lain sebagainya.

3. Rumusan Tujuan Pembelajaran

Tujuan pembelajaran dibedakan menjadi dua, yaitu: tujuan pembelajaran umum


dan tujuan pembelajaran khusus. Rumusan tujuan pembelajaran umum merujuk
pada kompetensi dasar, sedangkan tujuan pembelajaran khusus merujuk pada
indikator keberhasilan. Tujuan pembelajaran sebagai pernyataan spesifik tentang

45
perubahan perilaku yang diharapkan, memiliki empat persyaratan yang harus
dipenuhi.

a. Persyaratan perumusan tujuan pembelajaran


Secara umum terdapat empat syarat yang harus dipenuhi dalam perumusan
tujuan pembelajaran, yaitu: audience (sasaran pembelajaran), behaviour
(perubahan perilaku), conditions (kondisi), dan degree (ukuruan
keberhasilan).
1) Audience (sasaran pembelajaran) adalah seseorang yang menjadi
subyek dalam pembelajaran, untuk di sekolah adalah siswa. Misal:
siswa dapat …
2) Behaviour (perubahan perilaku) merupakan perubahan kemampuan
yang harus dimiliki oleh siswa setelah berlangsungnya pembelajaran.
Misal: menjelaskan , membedakan …, mendemonstrasikan …,
menguraikan …, …)
3) Conditions (kondisi) adalah persyaratan yang harus dipenuhi, agar
siswa dapat menunjukkan kemampuan yang diharapkan. Persyaratan ini
dapat berupa alat, bahan atau situasi/kedaan yang mengiringi proses
siswa saat menunjukkan kemampuannya. Misal: dengan peralatan …,
dengan bahan …, melalui pengamatan langsung di lapangan, melalui
diskusi dengan teman, …
4) Degree (ukuruan keberhasilan) adalah pernyataan yang menunjukkan
kriteria perubahan perilaku yang akan dinilai. Kriteria dapat dinyatakan
dalam angka, batasan waktu, batasan toleransi, urutan langkah-langkah,
acuan sistem dan jenis. Misal: minimal 4 butir, maksimal 15 menit,
dengan toleransi maksimal 0,01 mm, secara berurutan, sesuai dengan
sistem …, berdasarkan jenisnya.

Contoh: tujuan pembelajaran khusus,


Melalui tiga palu yang disediakan guru, siswa dapat menjelaskan fungsi dari
palu berdasarkan jenisnya.
Audience (sasaran pembelajaran) : siswa dapat
Behaviour (perubahan perilaku) : menjelaskan fingsi dari palu
Conditions (kondisi) : melalui tiga palu yang disediakan guru

46
Degree (ukuran keberhasilan) : berdasarkan jenisnya.
Rumusan tujuan pembelajaran harus memenuhi minimal tiga persyaratan,
yaitu: audience (sasaran pembelajaran), behaviour (perubahan perilaku),
dan conditions (kondisi) atau audience (sasaran pembelajaran), behaviour
(perubahan perilaku), dan degree (ukuran keberhasilan). Namun akan lebih
baik kalau diusahakan untuk memenuhi keempat persyaratan. Kata kerja
yang digunakan untuk rumusan tujuan pembelajaran, harus menggunakan
kata kerja operasional.

b. Daftar Kata Kerja Operasional


Beberapa kata kerja operasonal ditampilkan di bawah ini untuk digunakan
sebaagai acuan dalam pembuatan tujuan pembelajaran

Tabel 2. 3. Ranah Kognitif


Mengingat(C1) Mengenali
Mengingat kembali
Membaca
Menyebutkan
Melafalkan
Menuliskan
Menghafal
Memahami(C2) Menjelaskan
Mengartikan
Menginterpretasikan
Menceritakan
Menampilkan
Memberi contoh
Merangkum
Menyimpulkan
Membandingkan
Mengklasifikasikan
Menunjukkan
Menguraikan
Membedakan
Mengidentifikasikan

Menerapkan(C3) Melaksanakan
Mengimplementasikan
Menggunakan
Mengonsepkan
Menentukan
Memproseskan
Menganalisis(C4) Mendiferensiasikan
Mengorganisasikan
Mengatribusikan

47
Mendiagnosis
Memerinci
Menelaah
Mendeteksi
Mengaitkan
Memecahkan
Menguraikan
Mengevaluasi(C5) Mengcek
Mengkritik
Membuktikan
Mempertahankan
Memvalidasi
Mendukung
Memproyeksikan
Menciptakan(C6) Membangun
Merencanakan
Memproduksi
Mengkombinasikan
Merangcang
Merekonstruksi
Membuat
Menciptakan
Mengabstraksi

Tabel 2. 4. Ranah Afektif


Menerima(A1) Mengikuti
Menganut
Mematuhi
Meminati
Merespon(A2) Mengompromikan
Menyenangi
Menyambut
Mendukung
Menyetujui
Menampilkan
Melaporkan
Memilih
Mengatakan
Memilah
Menolak
Menghargai(A3) Mengasumsikan
Meyakini
Meyakinkan
Memperjelas
Memprakarsai
Mengimani
Menekankan
Menyumbang

48
Mengorganisasikan(A4) Mengubah
Menata
Mengklasifikasikan
Mengombinasikan
Mempertahankan
Membangun
Membentuk pendapat
Memadukan
Mengelola
Menegosiasi
Merembuk
Karakterisasi (A5) Membiasakan
Mengubah perilaku
Berakhlak mulia
Mempengaruhi
Mengkualifikasi
Melayani
Membuktikan
Memecahkan

Tabel 2. 5. Ranah Psikomotorik


Meniru (P1) Menyalin
Mengikuti
Mereplikasi
Mengulangi
Mematuhi
Manipulasi(P2) Kembali membuat
Membangun
Melakukan
Melaksanakan
Menerapkan
Presisi(P3) Menunjukkan
Melengkapi
Menunjukkan
Menyempurnakan
Mengkalibrasi
Mengendalikan
Artikulasi(P4) Membangun
Mengatasi
Menggabungkan
Koordinat
Mengintegrasikan
Beradaptasi
Mengembangkan
Merumuskan
Memodifikasi
Master
Naturalisasi(P5) Mendesain
Menentukan

49
Mengelola
Menciptakan

D. Aktivitas Pembelajaran

Bapak dan Ibu peserta diklat diminta menyelesaikan tugas dengan ketentuan di
bawah ini.

1. Peserta dibagi menjadi enam kelompok.


2. Kelompok 1 dan 2 membahas Pengertian, Fungsi dan Manfaat tujuan
Pembelajaran
3. Kelompok 3 dan 4 membahas Taksonomi Tujuan Pembelajaran
4. Kelompok 5 dan 6 membahas Rumusan Tujuan Pembelajaran
5. Mempresentasikan hasil bahasan ke kelompok lain
6. Waktu pembahasan 30 menit

E. Latihan / Tugas
Anda diminta membuat rumusan tujuan pembelajaran yang terkait dengan mata
pelajaran atau paket keahlian yang diampu. Satu rumusan tujuan untuk materi
pembelajaran teori dan satu rumusan tujuan untuk materi pembelajaran praktik.
Rumusan tujuan harus memenuhi empat syarat: Audience (sasaran
pembelajaran), Behaviour (perubahan perilaku), Conditions (kondisi), dan Degree
(ukuruan keberhasilan).

F. Rangkuman
Tujuan pembelajaran dibedakan dalam dua kategori, yaitu: tujuan pembelajaran
umum dan tujuan pembelajaran khusus. Rumusan tujuan pembelajaran umum
merujuk pada kompetensi dasar, sedangkan tujuan pembelajaran khusus
merujuk pada indikator keberhasilan. Tujuan pembelajaran harus dirumuskan
dengan jelas agar persepsi yang muncul selaras dengan apa yang terkandung
dalam rumusan tujuan tersebut. Tujuan pembelajaran sebagai pernyataan
spesifik tentang perubahan perilaku yang diharapkan, memiliki empat
persyaratan yang harus dipenuhi. Empat syarat tersebut meliputi: Audience
(sasaran pembelajaran), Behaviour (perubahan perilaku), Conditions (kondisi),
dan Degree (ukuran keberhasilan).

50
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut
1. Umpan Balik
a. Hal-hal apa saja yg sudah saudara kuasai berdasarkan pemahaman
dan pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan pembelajaran
penentuan tujuan pembelajaran ?
b. Hal-hal apa saja yg masih belum saudara kuasai berdasarkan
pemahaman dan pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan
pembelajaran penentuan tujuan pembelajaran ?
c. Saran apa yang dapat saudara sampaikan terkait dengan proses
pembahasan kegiatan pembelajaran penentuan tujuan pembelajaran
agar kegiatan berikutnya lebih baik / lebih berhasil ?

2. Tindak lanjut

Peserta dinyatakan berhasil dalam mempelajari kegiatan pembelajaran 2 ini


apabila telah mampu menjawab soal-soal evaluasi / latihan dalam kegiatan
pembelajaran 2 ini, tanpa melihat atau membuka materi dengan nilai minimal
80. Bagi yang belum mencapai nilai minimal 80 diharapkan untuk lebih giat
mendalami lagi sehingga dapat memperoleh nilai minimal 80

51
52
KEGIATAN PEMBELAJARAN 3: PENENTUAN
PENGALAMAN BELAJAR

A. Tujuan
Setelah mempelajari materi ini diharapkan peserta dapat;
1. Menjelaskan pengalaman yang sesuai untuk mencapai tujuan pembelajaran
yang diampu
2. Menentukan pengalaman yang sesuai untuk mencapai tujuan pembelajaran
yang diampu

B. Indikator pencapaian Kompetensi


Indikator pencapaian kompetensi dalam kegiatan pembelajaran 3 ini adalah :
1. Pengalaman belajar diidentifikasi sesuai dengan tujuan pembelajaran.
2. Pengalaman belajar ditentukan berdasarkan hasil identifikasi.

C. Uraian Materi

1. Pengertian Pengalaman Belajar

Para ahli psikologi banyak mengemukakan tentang pengertian belajar, pada


hakekatnya belajar merupakan suatu masalah yang dihadapi sepanjang sejarah
manusia dan dialami oleh setiap manusia. Hampir semua kecakapan,
keterampilan, pengetahuan, kebiasaan dan sikap berkembang karena belajar.

Belajar merupakan suatu proses, dimana kata proses mengandung pengertian


bahwa perbuatan belajar itu sendiri atas serangkaian kegiatan yang dilakukan
individu secara berkesinambungan. Proses belajar dapat berlangsung melalui
pengalaman atau latihan secara formal ataupun dari pengalaman-pengalaman
lainnya, seperti yang diungkapkan oleh Sudjana, (2000: 28) bahwa: “Belajar ialah
suatu proses usaha yang dilakukan individu untuk memperoleh suatu perubahan
tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalaman individu
itu sendiri”.

Penyelenggaraan pembelajaran merupakan salah satu tugas utama guru dalam


mendidik siswa. Mendidik sendiri pada hakikatnya adalah suatu proses bantuan

53
untuk mencapai perkembangan dalam mewujudkan cita-cita dirinya tanpa
mengabaikan lingkungannya. Dalam hal ini seseorang akan semakin aktif
berkontribusi dan terikat norma lingkungan sosialnya, maka akan meningkatkan
aspirasinya untuk mewujudkan kepentingan demi mencapai cita-cita diri. Dari
sinilah terlihat pentingnya sebuah pendekatan pembelajaran yang mampu
mempengaruhi perkembangan dan pembelajaran dalam diri seseorang dalam
mewujudkan dirinya.

Dalam proses perkembangan pembelajaran, seseorang biasanya memperoleh


suatu pengalaman terhadap suatu masalah yang dihadapi sepanjang hidupnya.
Hal ini juga sesuai seperti pendapat Sudjana (2000: 29), belajar merupakan
suatu proses usaha yang dilakukan individu untuk memperoleh suatu perubahan
tingkah laku yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengalaman individu
itu sendiri. Sedangkan definisi dari pengalaman belajar adalah interaksi antara
siswa dengan sesuatu di luar dirinya dengan yang ada pada lingkungannya
sehingga memberikan pengetahuan baru dan bermanfaat. Jadi, merupakan
aktivitas atau kegiatan yang dilakukan oleh siswa selama pembelajaran.

Dalam proses pengalaman belajar, setidaknya siswa memperoleh pengalaman


belajar yang berkesan. Pengalaman belajar perlu diciptakan agar antusiasme
siswa dalam mencari pengalaman belajar meningkat sehingga bermafaat bagi
dirinya. Ragam pengalaman belajar yang diberikan guru kepada siswa
berdasarkan Balitbang Depdiknas (2003) yaitu:

a. Pengalaman Mental

Pada pengalaman belajar mental, siswa biasanya hanya memperoleh


informasi melalui indera dengar dan lihat. Beberapa bentuk pengalaman
mental antara lain membaca buku, mendengarkan ceramah, mendengarkan
berita di radio, dan lain sebagainya.

b. Pengalaman Fisik

Pengalaman belajar jenis ini siswa dapat memanfaatkan seluruh inderanya


ketika menggali informasi. Siswa dapat melakukan pengamatan, percobaan,
dan kunjungan.

54
c. Pengalaman Sosial

Bentuk pengalaman belajar ini antara lain diskusi, kerja kelompok,


mendemonstrasikan, berkomentar, dan sebagainya.

Pendapat tersebut menjelaskan pengalaman belajar yang didapat siswa


yaitu pengalaman mental, pengalaman fisik dan pengalaman sosial.
Pengalaman mental yaitu didapat dari pesan pembelajaran yang
disampaikan oleh guru ketika penyampaian materi atau bahan ajar sebagai
salah satu pengalaman yang didapat oleh siswa. Pengalaman fisik tercipta
jika di dalam proses pembelajaran terjadi aktivitas berupa pengamatan atau
percobaan berdasarkan materi pembelajaran. Pengalaman fisik dapat
menumbuhkan ketrampilan siswa dalam menghadapi sebuah masalah.
Pengalaman sosial dapat diciptakan dalam pembelajaran jika guru di dalam
kelas memberikan arahan kepada siswa untuk diskusi, bekerja sama,
ataupun tanya jawab sesama siswa.

Siswa belajar secara aktif ketika mereka terlibat secara terus-menerus baik
mental maupun fisik. Keterlibatan fisik dapat diamati diantaranya dalam
bentuk kegiatan membaca, menulis, memperagakan, dan mengukur.
Perhitungan, pengumpulan, dan pengolahan data adalah termasuk
didalamnya. Sedangkan keterlibatan mental adalah kegiatan yang
mengingat kembali isi pelajaran pertemuan sebelumnya, menggunakan
khazanah yang dimiliki untuk memecahkan masalah yang dihadapi,
menyimpulkan hasil eksperimen, membandingkan satu konsep dengan
konsep lainnya.

Keterlibatan mental juga dapat berbentuk pengamatan terhadap suatu fakta


peristiwa dan memberi peluang terjadinya asimilasi dan atau akomodasi
kognitif terhadap pengetahuan baru tersebut. Selain itu terjadi keterlibatan
secara emosional yang berbentuk penghayatan terhadap perasaan, nilai,
dan sikap. Lalu membentuk latihan keterampilan intelektual seperti
menyusun suatu rencana atau program dan menyatakan gagasan. Implikasi
mental-intelektual-emosional yang semaksimal mungkin dalam kegiatan
belajar mengajar akan mampu menimbulkan nilai yang berharga dan
meningkatkan gairah belajar.

55
Gambar 3. 1Kerucut Pengalaman Dale

Kerucut pengalaman Dale tidak hanya mampu menyajikan keefektifan


pembelajaran yang disampaikan melalui media akan tetapi lebih pada
bagaimana suatu proses pembelajaran disajikan dalam metode
pempelajaran yang tepat. Dalam gambaran kerucut tersebut, Edgar Dale
menggambarkan pentingnya visualisasi dan verbalistis dalam pengalaman
pembelajaran. Disini dikemukakan bahwa ada suatu kontinuum dari konkrit
ke abstrak antara pengalaman langsung, visual, dan verbal dalam
menanamkan suatu konsep.

56
Dari konsep kerucut Dale, dapat dijelaskan bahwa ingatan atau retensi
seseorang dapat diperoleh melalui kegiatan pembelajaran adalah sebagai
berikut:

1) 10% dari apa yang mereka baca, di dalam kerucut Dale yaitu
penerimaan verbal yang dibaca.
2) 20% dari apa yang mereka dengar, didapat melalui pendengaran kata-
kata.
3) 30% dari apa yang mereka lihat, didapat melalui kegiatan melihat
gambar, memperhatikan gambar visual yang bergerak, dan melihat
pameran.
4) 50% dari apa yang mereka dengar dan lihat, diperoleh melalui kegiatan
demonstrasi.
5) 70% dari apa yang mereka kunjungi, kegiatan kunjungan meliputi
berbicara, dramatisasi (mendengar, menulis, mengatakan, dan melihat).
6) 90% dari apa yang disimulasikan melalui pengalaman nyata,
pengalaman ini diperoleh langsung dengan melihat, meraba, merasakan
sesuatu benda yang nyata.

Dengan penjelasan berdasarkan kerucut pengalaman Edgar Dale, dapat


ditarik kesimpulan bahwa belajar merupakan proses perubahan tingkah laku
yang dipengaruhi berbagai faktor seperti kegiatan membaca, mengamati,
mendengarkan, meniru, dan melakukan apa yang diinstruksikan. Seseorang
dapat dikatakan belajar apabila terjadi perubahan tertentu dalam dirinya,
yaitu proses belajar yang merupakan proses berubahnya tingkah laku
tertentu secara relatif tetap. Perubahan tingkah laku diakibatkan oleh adanya
sejumlah pengalaman yang disebabkan adanya interaksi individu dengan
lingkungannya.

Perubahan akibat dari proses belajar dapat ditunjukkan dalam berbagai


bentuk, seperti kecakapan, sikap, pengertian, dan apresiasi (penghargaan).
Perubahan tersebut dapat meliputi keadaan dirinya, pengetahuan, atau
perbuatannya. Perubahan pada diri siswa dapat berupa perubahan
pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Perubahan pengetahuan dan
keterampilan yang semakin berkembang dari sebelumnya dapat terjadi

57
karena interaksi antara pengalaman baru dengan pengalaman yang pernah
dialami sebelumnya.

Menurut Bruner dalam Arsyad (2002:7) terdapat tiga tingkatan modus


belajar, yaitu pengalaman langsung (enactive), pengalaman piktorial/gambar
(iconic), dan pengalaman abstrak. Pengalaman langsung adalah
mengerjakan, misalnya arti kata simpul dipahami dengan langsung dengan
membuat simpul.

Pada tingkatan kedua yang diberi label iconic, kata simpul dipelajari dari
gambar, lukisan, foto, atau film. Meskipun siswa belum pernah mengikat tali
untuk membuat simpul, mereka dapat mempelajari dan memahaminya dari
lukisan, gambar, dan foto. Selanjutnya pada tingkatan ketiga, tingkatan
simbol, siswa membaca (atau mendengar) kata simpul dan mencoba
mencocokkannya dengan pengalamanannya membuat simpul. Ketiga
tingkatan pengalaman ini saling berinteraksi dalam upaya memperoleh
pengalaman (pengetahuan, keterampilan, atau sikap) yang baru.

Klasifikasi pengalaman tersebut diikuti secara luas oleh kalangan pendidik


dalam menentukan alat bantu apa yang seharusnya sesuai untuk
pengalaman belajar tertentu.

Ada 9 macam klasifikasi media pembelajaran yang digunakan, yaitu:

1) Pengalaman langsung dan bertujuan


2) Pengalaman tiruan.
3) Pengalaman melalui dramatisasi.
4) Pengalaman melalui karyawisata.
5) Pengalaman gambar hidup pameran.
6) Pengalaman melalui televisi.
7) Pengalaman melalui gambar diam, rekaman radio.
8) Pengalaman melalui lambang visual.
9) Pengalaman melalui lambang kata.

58
D. Aktifitas Pembelajaran
Diskusikan dalam kelompok kecil Pengalaman Belajar menurut para ahli
psikologi, mana yang paling sesuai untuk proses pembelajaran di sekolah
menurut kelompok saudara. Masing-masing kelompok boleh menggunakan
metode pemecahan masalah yang berbeda,boleh menggunakan pendekatan
problem based learning, project based learning atau discovery learning. Diskusi
kelompok harus mengarah kepada pembelajaran yang menggunakan
pendekatan saintifik di sekolah yaitu:mengamati, menanya,
mencoba/eksperimen, menalar/mengasosiasikan dan mengkomunikasikan.
Setelah selesai diskusi, buatlah slides/power point untuk dipresentasikan.

E. Latihan / Tugas
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat & jelas !

1. Mengapa cara memperoleh pengalaman belajar perlu kita identifikasi?, coba


saudara jelaskan secara singkat menurut pengalaman mental, fisik, dan
pengalaman social !

2. Jelaskan bagaimana prosentase pemahaman belajar pada area modus


verbal, modus visual, dan modus berbuat berbeda menurut kerucut
pengalaman belajar?

3. Jelaskan secara ringkas kerucut pengalaman belajar yang dikemukakan oleh


Edgar Dale !

4. Bandingkan pengalaman belajar yang dikemukakan oleh Bruner dengan


pengalaman belajar yang saudara alami selama ini !

5. Klasifikasikan pengalaman belajar dari sudut pandang pada situasi nyata


(konkret) dan pada situasi buatan (abstract) sesuai dengan karekteristik
mata pelajaran yang saudara ampu !

F. Rangkuman

Hampir semua kecakapan, keterampilan, pengetahuan, kebiasaan dan sikap


berkembang karena belajar. Belajar merupakan suatu proses, dimana kata
proses mengandung pengertian bahwa perbuatan belajar itu sendiri atas

59
serangkaian kegiatan yang dilakukan individu secara berkesinambungan. Dalam
proses perkembangan pembelajaran, seseorang biasanya memperoleh suatu
pengalaman terhadap suatu masalah yang dihadapi sepanjang hidupnya.
Sedangkan definisi dari pengalaman belajar adalah interaksi antara siswa
dengan sesuatu di luar dirinya dengan yang ada pada lingkungannya sehingga
memberikan pengetahuan baru yang bermanfaat. Ragam pengalaman belajar
yaitu : Pengalaman Mental, Pengalaman Fisik, dan Pengalaman Sosial.

Siswa belajar secara aktif ketika mereka terlibat secara terus-menerus baik
mental, fisik, maupun sosial. Keterlibatan fisik dapat diamati diantaranya dalam
bentuk kegiatan membaca, menulis, memperagakan, dan mengukur. Sedangkan
keterlibatan mental adalah kegiatan yang mengingat kembali isi pelajaran
pertemuan sebelumnya, menggunakan khazanah yang dimiliki untuk
memecahkan masalah yang dihadapi, menyimpulkan hasil eksperimen,
membandingkan satu konsep dengan konsep lainnya. Keterlibatan mental juga
dapat berbentuk pengamatan terhadap suatu fakta peristiwa dan memberi
peluang terjadinya asimilasi atau akomodasi kognitif terhadap pengetahuan baru
tersebut. Selain itu terjadi keterlibatan secara emosional yang berbentuk
penghayatan terhadap perasaan, nilai, dan sikap. Lalu membentuk latihan
keterampilan intelektual seperti menyusun suatu rencana atau program dan
menyatakan gagasan. Implikasi mental-intelektual-emosional yang semaksimal
mungkin dalam kegiatan belajar mengajar akan mampu menimbulkan nilai yang
berharga dan meningkatkan gairah belajar.

Kerucut pengalaman Dale tidak hanya mampu menyajikan keefektifan


pembelajaran yang disampaikan melalui media akan tetapi lebih pada
bagaimana suatu proses pembelajaran disajikan dalam metode pempelajaran
yang tepat. Dalam gambaran kerucut tersebut, Edgar Dale menggambarkan
pentingnya visualisasi dan verbalisasi dalam pengalaman pembelajaran. Disini
dikemukakan bahwa ada suatu kontinuum dari konkrit ke abstrak antara
pengalaman langsung, visual, dan verbal dalam menanamkan suatu
konsep,yaitu 10% dari apa yang mereka baca, 20% dari apa yang mereka
dengar,30% dari apa yang mereka lihat, 50% dari apa yang mereka dengar dan
lihat, 70% dari apa yang mereka kunjungi, meliputi berbicara, mendengar,
menulis, mengatakan, dan melihat, 90% dari apa yang disimulasikan melalui

60
pengalaman nyata yang diperoleh langsung dengan melihat, meraba, merasakan
sesuatu benda yang nyata.

Dengan penjelasan berdasarkan kerucut pengalaman Edgar Dale, dapat ditarik


kesimpulan bahwa belajar merupakan proses perubahan tingkah laku yang
dipengaruhi berbagai faktor seperti kegiatan membaca, mengamati,
mendengarkan, meniru, dan melakukan apa yang diinstruksikan. Seseorang
dapat dikatakan belajar apabila terjadi perubahan tertentu dalam dirinya, yaitu
proses belajar yang merupakan proses berubahnya tingkah laku tertentu secara
relatif tetap. Perubahan tingkah laku diakibatkan oleh adanya sejumlah
pengalaman yang disebabkan adanya interaksi individu dengan lingkungannya.

Perubahan akibat dari proses belajar dapat ditunjukkan dalam berbagai bentuk,
seperti kecakapan, sikap, pengertian, dan apresiasi (penghargaan). Perubahan
tersebut dapat meliputi keadaan dirinya, pengetahuan, atau perbuatannya.
Perubahan pada diri siswa dapat berupa perubahan pengetahuan, sikap, dan
keterampilan. Perubahan pengetahuan dan keterampilan yang semakin
berkembang dari sebelumnya dapat terjadi karena interaksi antara pengalaman
baru dengan pengalaman yang pernah dialami sebelumnya.

Menurut Bruner dalam Arsyad (2002:7) terdapat tiga tingkatan modus belajar,
yaitu pengalaman langsung (enactive), pengalaman piktorial/gambar (iconic), dan
pengalaman abstrak. Klasifikasi pengalaman tersebut diikuti secara luas oleh
kalangan pendidik dalam menentukan alat bantu apa yang seharusnya sesuai
untuk pengalaman belajar tertentu.

Ada 9 macam klasifikasi media pembelajaran yang digunakan,


yaitu:1.Pengalaman langsung dan bertujuan, 2.Pengalaman tiruan,
3.Pengalaman melalui dramatisasi, 4. Pengalaman melalui karyawisata, 5.
Pengalaman gambar hidup pameran,6.pengalaman melalui televisi,
7.Pengalaman melalui gambar diam, rekaman radio, 8.Pengalaman melalui
lambang visual, 9.Pengalaman melalui lambang kata.

61
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut
1. Umpan Balik

a. Hal-hal apa saja yg sudah saudara kuasai berdasarkan pemahaman dan


pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan pembelajaran penentuan
pengalaman belajar?
b. Hal-hal apa saja yg masih belum saudara kuasai berdasarkan
pemahaman dan pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan
pembelajaran penentuan pengalaman belajar?
c. Saran apa yang dapat saudara sampaikan terkait dengan proses
pembahasan kegiatan pembelajaran penentuan pengalaman belajar agar
kegiatan berikutnya lebih baik / lebih berhasil ?

2. Tindak Lanjut
Peserta dinyatakan berhasil dalam mempelajari kegiatan pembelajaran 3 ini
apabila telah mampu menjawab soal-soal evaluasi / latihan dalam kegiatan
pembelajaran 3 ini, tanpa melihat atau membuka materi dengan nilai minimal 80.
Bagi yang belum mencapai nilai minimal 80 diharapkan untuk lebih giat
mendalami lagi sehingga dapat memperoleh nilai minimal 80

62
KEGIATAN PEMBELAJARAN 4: MEMILIH MATERI
TERKAIT DENGAN PENGALAMAN BELAJAR DAN
TUJUAN PEMBELAJARAN

A. Tujuan
Setelah mempelajari materi ini diharapkan peserta dapat;
1. Memilih materi pembelajaran yang diampu yang terkait dengan pengalaman
belajar dan tujuan pembelajaran
2. Menata materi pembelajaran secara benar sesuai dengan pendekatan yang
dipilih dan karakteristik peserta didik

B. Indikator Pencapaian Kompetensi


Indikator pencapaian kompetensi dalam kegiatan pembelajaran 4 ini adalah :
1. Kriteria pemilihan materi pembelajaran dijelaskandengan benar.
2. Materi pembelajaran diidentifikasi sesuai dengan tujuan pembelajaran dan
pengalaman belajar
3. Materi pembelajaran dipilihberdasarkan hasil identifikasi.
4. Materi pembelajaran disusun kesesuaiannya dengan sintak pendekatan
ilmiah.
5. Materi pembelajaran ditata kesesuaiannya dengan karakteristik peserta
didik.

C. Uraian Materi
1. Kriteria Pemilihan Materi Pembelajaran
a. Pengertian pemilihan materi pembelajaran

Pemilihan materi pembelajaran adalah memilih bahan ajar yang akan


disajikan atau disampaiakan dalam interaksi belajar, terdiri dari
pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang dikembangkan berdasarkan
Standar Kompetensi Lulusan (SKL), Kompetensi Inti (KI), dan Kompetensi
Dasar (KD) pada standar isi yang harus dipelajari oleh siswa dalam rangka
mencapai kompetensi yang telah ditentukan.

63
Contoh materi pembelajaran untuk Kompetensi Dasar (KD) 3.2. Menerapkan
pengetahuan pengelolaan informasi digital melalui pemanfaatan komunikasi
daring (online).

Materi pembelajaran yang berkaitan dengan KD ini meliputi pengertian


komunikasi daring, pelaksanaan komunikasi daring asinkron, pelaksanaan
komunikasi daring sinkron, dan kewargaan digital. Namun, seberapa dalam
dan seberapa luas materi pembelajaran ini untuk peserta didik kita, dari
mana saja sumber materi pembelajaran ini dapat kita peroleh, dan
bagaimana mengemas materi pembelajaran ini, tentu saja memerlukan
pemahaman yang lebih dalam tentang pengembangan materi pembelajaran.

Pemilihan bahan ajar terkait erat dengan pengembangan silabus, yang di


dalamnya terdapat kompetensi inti dan kompetensi dasar, materi pokok,
pengalaman belajar, metoda, evaluasi dan sumber. Selaras dengan
pengembangan silabus maka materi pembelajaran yang akan dikembangkan
tetap memperhatikan pencapaian Kompetensi Inti dan kompetensi dasar,
kesesuaian dengan materi pokok yang diajarkan, mendukung pengalaman
belajar, ketepatan metoda dan media pembelajaran, dan sesuai dengan
indikator untuk mengembangkan asesmen.

b. Pedoman pemilihan materi pembelajajaran ini merupakan rambu-rambu


yang perlu diperhatikan ketika mengembangkan bahan ajar. Sejumlah
manfaat yang dapat dipetik dari pedoman pemilihan bahan ajar bagi para
pengembang bahan ajar (dalam hal ini adalah guru) di antaranya adalah
untuk:

1) Memperoleh gambaran tentang cara menganalisis bahan ajar yang


akan diajarkan;
2) Memperoleh gambaran tentang cara-cara analisis pedagogik yang akan
diterapkan dalam pembelajaran;
3) Dapat mengembangkan kemampuannya dalam mengelola bahan ajar;
4) Lebih kritis menyesuaikan bahan ajar yang dikembangkannya dengan
karakteristik siswa;
5) Dapat mengembangkan kemampuannya dalam mengembangkan
kurikulum sekolah;

64
6) Berpeluang menjadi guru yang profesional terkait dengan kompetensi
pedagogis, kompetensi profesi, kompetensi kepribadian, dan
kompetensi sosial.
c. Pemilihan materi pembelajaran yang diampu dibagi menjadi 3 (tiga)
berdasarkan ranah yaitu:

1) Pengetahuan sebagai Materi Pembelajaran

Isi materi pembelajaran yang berupa pengetahuan meliputi fakta, konsep,


prinsip, dan prosedur. Kadang-kadang kita sulit memberi pengertian pada
keempat materi pembelajaran tersebut. Oleh sebab itu, perhatikan
perbedaan-perbedaan pada tabel kualifikasi isi materi pembelajaran di
bawah ini.

Tabel 2.Klasifikasi isi materi pembelajaran dalam ranah pengetahuan

No Jenis Pengertian

1 Fakta Mudah dilihat, menyebutkan nama, jumlah,


dan bagian-bagiannya.

Contoh:

Ruang kelas belajar teori; Over Heat Proyektor


(OHP); Bengkel kerja bangku berkapasitas 12
Siswa; Peratan bengkel ditempatkan di
gudang.

2 Konsep Definisi, identifikasi, klasifikasi, ciri-ciri khusus

Contoh:

Hukum ialah peraturan yang harus dipatuh-


taati, dan jika dilanggar dikenai sanksi berupa
denda atau pidana.

3 Prinsip Penerapan dalil, hukum, rumus, (diawali


dengan jika …., maka …. )

Contoh:

65
Hukum permintaan dan penawaran (Jika
penawaran tetap permintaan naik, maka harga
akan naik).

4 Prosedur Bagan arus atau bagan alur (flowchart),


alogaritma langkah-langkah mengerjakan
sesuatu secara urut

Contoh:

Langkah-langkah menjumlahkan pecahan


ialah:

1. Menyamakan penyebut

2. Menjumlahkan pembilang dengan dengan


pembilang dari penyebut yang telah
disamakan.

3. Menuliskan dalam bentuk pecahan hasil


penjumlahan pembilang dan penyebut yang
telah disamakan.

5 Nilai 1. Mengukur ketercapaian kompetensi

2. Membuat rubrik penilaian

2) Keterampilan sebagai Materi Pembelajaran

Materi pembelajaran yang berhubungan dengan keterampilan antara lain


kemampuan mengembangkan ide, memilih, menggunakan bahan,
menggunakan peralatan, dan teknik kerja. Ditinjau dari level terampilnya
seseorang, aspek keterampilan dapat dibedakan menjadi gerak awal, semi
rutin, dan rutin (terampil). Keterampilan perlu disesuaikan dengan kebutuhan
siswa/peserta didik dengan memperhatikan aspek bakat, minat, dan harapan
siswa itu agar mampu mencapai penguasaan keterampilan bekerja (pre –
vocational skill) yang secara integral ditunjang oleh keterampilan hidup (life
skill).

66
3) Sikap sebagai Materi Pembelajaran

Materi pembelajaran yang tergolong sikap atau nilai adalah materi yang
berkenaan dengan sikap ilmiah, antara lain:

a) Nilai–nilai kebersamaan, mampu bekerja berkelompok dengan orang lain


yang berbeda suku, agama, dan strata sosial;

b) Nilai kejujuran, mampu jujur dalam melaksanakan observasi, eksperimen,


tidak memanipulasi data hasil pengamatannya;

c) Nilai kasih sayang, tak membeda-bedakan orang lain yang mempunyai


karakter sama dan kemampuan sosial ekonomi yang berbeda semua
sama-sama makhluk Tuhan.

2. Memilih Materi Terkait Dengan Pengalaman Dan Tujuan Pembelajaran

Pengertian Pengalaman dan Tujuan Pembelajaran

Pengalaman belajar adalah interaksi antara pebelajar dengan kondisi


eksternalnya, pengalaman belajar dimiliki siswa setelah ia mengikuti kegiatan
pembelajaran di sekolah. Proses pembelajaran di sekolah itu sendiri mengacu
pada kompetensi dasar yang tertulis di dalam RPP. Sehingga hubungan antara
kompetensi dasar dengan pengalaman belajar adalah pengalaman belajar siswa
terbentuk dari proses pembelajaran di sekolah, proses pembelajaran tersebut
mengacu pada kompetensi dasar.

Contoh: Kompetensi dasar dalam mata pelajaran pemesinan adalah menjelaskan


pengertian dan fungsi bagian-bagian mesin bubut. Maka pemberian materi oleh
guru kepada siswa mengacu pada kompetensi dasar ini yaitu memberikan materi
tentang pengertian bagian-bagian mesin bubut. Secara otomatis peserta didik
akan mengalami pengalaman belajar sesuai dengan materi yang disampaikan
guru tersebut.

67
D. Aktifitas Pembelajaran

Tugas I. Diskusi Dalam dkelompok

1. Lakukan identifikasi pemilihan materi pembelajaran yang meliputi tiga ranah:


pengetahuan, keterampilan, dan sikap!

2. Hasil dari identifikasi buatkan paparan presentasi/Power Poin!

3. Hasinya dipresentasikan dalam kurun waktu 30 ‘!

Tugas II. Diskusi Dalam Kelompok


1. Rumuskan tujuan pembelajaran, dengan mengacu pada 1 (satu) kompetensi
Dasar
2. Tentukan pengalaman-pengalaman belajar terkait untuk pencapaian tujuan
pembelajaran
3. Hasil rumusan tujuan dan pengalaman belajar, buatkan paparan
presentasi/power poin
4. Hasilnya dipresentasikan dalam kurun waktu 30’

E. Latihan / Tugas
Petunjuk pengerjaan soal
1. Bacalah secara cermat terlebih dahulu soal-soal berikut dalam mengerjakan
2. Silanglah pada pilihan jawaban yang anda anggap paling tepat dari 4 item
pilihan jawaban (A, B, C, D) dari soal di bawah.
3. Bila hendak mengganti pilihan jawaban yang anda sudah tersilang
meragukan, maka lingkarilah jawaban tersebut dan silanglah dengan pilihan
jawaban yang baru, contoh sebagai berikut: A , B , C , D.
4. Waktu 20 menit

68
SOAL :
1. Dalam pemilihan materi pembelajaran hal-hal yang harus
diperhatikanadalah . . . .
A. isi
B. spek
C. Kriteria
D. materi

2. Materi pembelajaran keterampilan dapat berupa . . . .


A. menggunakan bahan
B. menggunakan daftar isi
C. menggunakan kata
D. menggunakan peralatan

3. Untuk mencapai pembelajaran unsure yang didak boleh ditinggalkan adalah


sikap, yang terkandung adalah . . . .
A. belajar mandiri
B. gotong royong
C. menyelesaikan tugas
D. membersihkan rumah

4. Budi adalah seorang mekanik otomotif, untuk menditeksi sebuah traubel


harus menggunakan pendekatan procedural, hal tersebut katagori materi. . .
A. keterampilan
B. sikap
C. pengetahuan
D. konsep

5. Dalam memilih kriteria materi pembelajaran yang termsuk materi sikap


adalah. . . .
A. Percaya diri
B. Keputusan yang tepat
C. peluang bagi orang lain
D. Kejujuran

69
F. Rangkuman
Kriteria pemilihan materi pembelajaran merupakan rambu-rambu yang harus
dilalui untuk pemilihan bahan ajar yang diampu dalam rangka persiapan
mengajar, materi yang dipilih meliputi ranah:
1. Pengetahuan sebagai materi pembelajaran
Isi materi pembelajaran yang berupa pengetahuan meliputi fakta, konsep,
prinsip, dan prosedur
2. Keterampilan sebagai materi pembelajaran
Materi pembelajaran yang berhubungan dengan keterampilan antara lain
kemampuan mengembangkan ide, memilih, menggunakan bahan,
menggunakan peralatan, dan teknik kerja
3. Sikap sebagai materi Pembelajaran
Materi pembelajaran yang tergolong sikap atau nilai adalah materi yang
berkenaan dengan sikap ilmiah, antara lain:
a. Nilai–nilai kebersamaan, mampu bekerja berkelompok dengan orang lain
yang yang tidak membedakan ras;
b. Nilai kejujuran, mampu jujur dalam melaksanakan observasi, eksperimen,
tidak memanipulasi data apapun;
c. Nilai kasih sayang, tak membeda-bedakan orang lain yang mempunyai
karakter sama dan kemampuan sosial ekonomi yang berbeda semua
sama-sama makhluk Tuhan
4. Pengalaman belajar adalah interaksi antara pebelajar dengan kondisi
eksternalnya, pengalaman belajar dimiliki siswa setelah ia mengikuti
kegiatan pembelajaran di sekolah. Proses pembelajaran di sekolah itu
sendiri mengacu pada kompetensi dasar yang tertulis di dalam RPP.
Sehingga hubungan antara kompetensi dasar dengan pengelaman belajar
adalah pengalaman belajar peserta didik terbentuk dari proses pembelajaran
di sekolah, proses pembelajaran tersebut mengacu pada kompetensi dasar.

Contoh: Kompetensi dasar dalam mata pelajaran pemesinan adalah


menjelaskan pengertian dan fungsi bagian-bagian mesin bubut. Maka
pemberian materi oleh guru kepada siswa mengacu pada kompetensi dasar
ini yaitu memberikan materi tentang pengertian bagian-bagian mesin bubut.

70
Secara otomatis siswa akan mengalami pengalaman belajar sesuai dengan
materi yang disampaikan guru tersebut.

5. Tujuan belajar merupakan proses internal yang kompleks, yang terlibat


dalam proses internal tersebut adalah seluruh mental,yang meliputi ranah-
ranah kognitif, afekif, dan psikomotorik. Proses belajar yang
mengaktualisasikan ranah-ranah tersebut tertuju pada bahan belajar
tertentu. Sebagai ilustrasi, siswa kelas XI SMK menggunakan ranah kognitif,
tingkat aplikasi dalam memecahkan soal matematika.

Hal tersebut terwujud pada penggunaan rumus kuadrat, dan pada saat lain
siswa tersebut menggunakan ranah afektif tingkat penilaian dalam
apresisiasi Sastra Indonesia. Hal tersebut dapat terujud dalam membaca
buku.

6. Sumber Materi pembelajaran


Agar pelaksanaan pembelajaran dapat mencapai tujuan yang diharapkan
diperlukan sumber belajar yang memadahi sebagai berikut:
a. Buku teks
b. Laporan hasil penelitian
c. Jurnal
d. Pakar bidang studi
e. Profesional
f. Standar Isi
g. Penerbitan berkala
h. Media Audio visual
i. Lingkungan
7. Pengemasan Materi Pembelajaran
Pengemasan materi pembelajaran dapat dilaksanakan dalam bentuk:
a. Buku teks utama dan pelengkap
b. Modul

71
G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

1. Umpan Balik
a. Hal-hal apa saja yg sudah saudara kuasai berdasarkan pemahaman dan
pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan pembelajaran memilih
materi terkait dengan pengalaman belajar dan tujuan?
b. Hal-hal apa saja yg masih belum saudara kuasai berdasarkan
pemahaman dan pengalaman yang berkaitan dengan kegiatan
pembelajaran memilih materi terkait dengan pengalaman belajar dan
tujuan?
c. Saran apa yang dapat saudara sampaikan terkait dengan proses
pembahasan kegiatan pembelajaran memilih materi terkait dengan
pengalaman belajar dan tujuan agar kegiatan berikutnya lebih baik / lebih
berhasil ?

2. Tindak Lanjut
Peserta dinyatakan berhasil dalam mempelajari kegiatan pembelajaran 4 ini
apabila telah mampu menjawab soal-soal evaluasi / latihan dalam kegiatan
pembelajaran 4 ini, tanpa melihat atau membuka materi dengan nilai minimal 80.
Bagi yang belum mencapai nilai minimal 80 diharapkan untuk lebih giat
mendalami lagi sehingga dapat memperoleh nilai minimal 80

72
KUNCI JAWABAN

A. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 1: Prinsip Pengembangan


Kurikulum

NO JAWABAN NO JAWABAN

1. A 9. B

2. C 10. D

3. A 11. B

4. B 12. A

5. B 13 D

6. D 14. D

7. A 15. C

8. C

B. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 2: Penentuan Tujuan Pembelajaran

1. Soal

Anda diminta membuat rumusan tujuan pembelajaran yang terkait dengan


mata pelajaran atau paket keahlian yang diampu. Satu rumusan tujuan
untuk materi pembelajaran teori dan satu rumusan tujuan untuk materi
pembelajaran praktik. Rumusan tujuan harus memenuhi empat syarat:
Audience (sasaran pembelajaran), Behaviour (perubahan perilaku),
Conditions (kondisi), dan Degree (ukuruan keberhasilan).

2. Rubrik Penilaian

73
No. Alternatif Jawaban Skor Skor
Maks. Perolehan
1 Rumusan tujuan pembelajaran pengetahuan 50
Memenuhi persyaratan: (skor @ 12,5)
a. Audience (sasaran pembelajaran)
b. Behaviour (perubahan perilaku)
c. Conditions (kondisi)
d. Degree (ukuran keberhasilan)
Minimal memenuhi dua persyaratan, kurang
dari dua persyaratan tidak dinilai.
2 Rumusan tujuan pembelajaran keterampilan 50
Memenuhi persyaratan: (skor @ 12,5)
a. Audience (sasaran pembelajaran)
b. Behaviour (perubahan perilaku)
c. Conditions (kondisi)
d. Degree (ukuran keberhasilan)
Minimal memenuhi dua persyaratan, kurang
dari dua persyaratan tidak dinilai.
∑ Skor Perolehan

C. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 3: Penentuan Pengalaman Belajar


a. Soal
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan singkat & jelas !

1. Mengapa cara memperoleh pengalaman belajar perlu kita identifikasi,


coba saudara jelaskan secara singkat menurut pengalaman mental,
fisik, dan pengalaman social?
2. Jelaskan prosentase pemahaman belajar pada area modus verbal,
modus visual, dan modus berbuat menurut kerucut pengalaman belajar !
3. Jelaskan secara ringkas kerucut pengalaman belajar yang dikemukakan
oleh Edgar Dale.
4. Bandingkan pengalaman belajar yang dikemukakan oleh Bruner dengan
pengalaman belajar yang saudara alami selama ini.
5. Klasifikasikan pengalaman belajar dari sudut pandang pada situasi
nyata (konkret) dan pada situasi buatan (abstract) sesuai dengan
karekteristik mata pelajaran yang saudara ampu.

b. Jawaban

74
1. Mengapa cara memperoleh pengalaman belajar perlu kita
identifikasi, coba saudara jelaskan secara singkat menurut
pengalaman mental, fisik, dan pengalaman social?

Karena siswa belajar secara aktif ketika mereka terlibat secara terus-
menerus baik mental, fisik, maupun sosial. Keterlibatan fisik dapat
diamati diantaranya dalam bentuk kegiatan membaca, menulis,
memperagakan, dan mengukur. Sedangkan keterlibatan mental adalah
kegiatan yang mengingat kembali isi pelajaran pertemuan sebelumnya,
menggunakan khazanah yang dimiliki untuk memecahkan masalah yang
dihadapi, menyimpulkan hasil eksperimen, membandingkan satu konsep
dengan konsep lainnya. Keterlibatan mental juga dapat berbentuk
pengamatan terhadap suatu fakta peristiwa dan memberi peluang
terjadinya asimilasi atau akomodasi kognitif terhadap pengetahuan baru
tersebut. Selain itu terjadi keterlibatan secara emosional yang berbentuk
penghayatan terhadap perasaan, nilai, dan sikap. Lalu membentuk
latihan keterampilan intelektual seperti menyusun suatu rencana atau
program dan menyatakan gagasan. Implikasi mental-intelektual-
emosional yang semaksimal mungkin dalam kegiatan belajar mengajar
akan mampu menimbulkan nilai yang berharga dan meningkatkan
gairah belajar.

2. Jelaskan prosentase pemahaman belajar pada area modus verbal,


modus visual, dan modus berbuat menurut kerucut pengalaman
belajar !

Kerucut pengalaman Dale tidak hanya mampu menyajikan keefektifan


pembelajaran yang disampaikan melalui media akan tetapi lebih pada
bagaimana suatu proses pembelajaran disajikan dalam metode
pempelajaran yang tepat. Dalam gambaran kerucut tersebut, Edgar
Dale menggambarkan pentingnya visualisasi dan verbalisasi dalam
pengalaman pembelajaran. Disini dikemukakan bahwa ada suatu
kontinuum dari konkrit ke abstrak antara pengalaman langsung, visual,
dan verbal dalam menanamkan suatu konsep,yaitu 10% dari apa yang
mereka baca, 20% dari apa yang mereka dengar,30% dari apa yang
mereka lihat, 50% dari apa yang mereka dengar dan lihat, 70% dari apa
yang mereka kunjungi, meliputi berbicara, mendengar, menulis,

75
mengatakan, dan melihat, 90% dari apa yang disimulasikan melalui
pengalaman nyata yang diperoleh langsung dengan melihat, meraba,
merasakan sesuatu benda yang nyata.

3. Jelaskan secara ringkas kerucut pengalaman belajar yang


dikemukakan oleh Edgar Dale

Dengan penjelasan berdasarkan kerucut pengalaman Edgar Dale, dapat


ditarik kesimpulan bahwa belajar merupakan proses perubahan tingkah
laku yang dipengaruhi berbagai faktor seperti kegiatan membaca,
mengamati, mendengarkan, meniru, dan melakukan apa yang
diinstruksikan. Seseorang dapat dikatakan belajar apabila terjadi
perubahan tertentu dalam dirinya, yaitu proses belajar yang merupakan
proses berubahnya tingkah laku tertentu secara relatif tetap. Perubahan
tingkah laku diakibatkan oleh adanya sejumlah pengalaman yang
disebabkan adanya interaksi individu dengan lingkungannya.

Perubahan akibat dari proses belajar dapat ditunjukkan dalam berbagai


bentuk, seperti kecakapan, sikap, pengertian, dan apresiasi
(penghargaan). Perubahan tersebut dapat meliputi keadaan dirinya,
pengetahuan, atau perbuatannya. Perubahan pada diri siswa dapat
berupa perubahan pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Perubahan
pengetahuan dan keterampilan yang semakin berkembang dari
sebelumnya dapat terjadi karena interaksi antara pengalaman baru
dengan pengalaman yang pernah dialami sebelumnya.

4. Bandingkan pengalaman belajar yang dikemukakan oleh Bruner


dengan pengalaman belajar yang saudara alami selama ini.

Menurut Bruner dalam Arsyad (2002:7) terdapat tiga tingkatan modus


belajar, yaitu pengalaman langsung (enactive), pengalaman
piktorial/gambar (iconic), dan pengalaman abstrak. Klasifikasi
pengalaman tersebut diikuti secara luas oleh kalangan pendidik dalam
menentukan alat bantu apa yang seharusnya sesuai untuk pengalaman
belajar tertentu

76
5. Klasifikasikan pengalaman belajar dari sudut pandang pada situasi
nyata (konkret) dan pada situasi buatan (abstract) sesuai dengan
karekteristik mata pelajaran yang saudara ampu!

Klasifikasi media pembelajaran yang digunakan, yaitu:


a. Pengalaman langsung dan bertujuan

b. Pengalaman tiruan,

c. Pengalaman melalui dramatisasi,

d. Pengalaman melalui karyawisata,

e. Pengalaman gambar hidup pameran,

f. pengalaman melalui televisi,

g. Pengalaman melalui gambar diam, rekaman radio,

h. Pengalaman melalui lambang visual.

i. Pengalaman melalui lambang kata.

Kemudian saudara hubungkan dengan pengalaman belajar dan mengajar


pada mata pelajaran yang saudara ampu.

D. Kunci Jawaban Kegiatan Pembelajaran 4 : Memilih Materi Terkait Dengan


Pengalaman Belajar Dan Tujuan Pembelajaran

Kunci jawaban evaluasi materi pokok 4 yaitu memilih materi terkait dengan
pengalaman belajar dan tujuan pembelajaran

NO JAWABAN NO JAWABAN

1. A 11. B

2. D 12. D

3. B 13. A

4. C 14. D

5. A 15. A

77
PENUTUP

A. Kesimpulan
Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional
menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan
mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai
pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan
pendidikan tertentu.Kurikulum 2013 dikembangkan berdasarkan faktor :
tantangan internal, tantangan eksternal, penyempurnaan pola pikir, penguatan
tata kelola kurikulum, dan penguatan materi. Sedangkan landasan
pengembangan yang digunakan adalah landasan filosofis, landasan sosiologis,
landasan psikopedagogis, landasan teoritis, dan landasan yuridis.

Struktur Kurikulum SMK terdiri dari kelompok A (umum), kelompok B (umum),


kelompok C (Peminatan), terdiri dari C1. Dasar Bidang Keahlian, C2. Dasar
Program Keahlian dan C3. Paket Keahlian.Untuk mengimplementasikan
kurikulum 2013 disekolah, pemerintah telah meyiapkan peraturan-peraturan
yang terkait dengan implementasi kurikulum 2013, sehingga orang yang terlibat
dalam pendidikan dapat mempelajari dan menerapkannya di sekolah. Salah satu
peraturan tersebut adalah Permendikbud nomer 60 dan 61 tahun 2013.

Faktor yang sangat penting dalam pembelajaran adalan tujuan pembelajaran.


Tujuan pembelajaran dibedakan dalam dua kategori, yaitu: tujuan pembelajaran
umum dan tujuan pembelajaran khusus. Rumusan tujuan pembelajaran umum
merujuk pada kompetensi dasar, sedangkan tujuan pembelajaran khusus
merujuk pada indikator keberhasilan. Tujuan pembelajaran harus dirumuskan
dengan jelas agar persepsi yang muncul selaras dengan apa yang terkandung
dalam rumusan tujuan tersebut. Tujuan pembelajaran sebagai pernyataan
spesifik tentang perubahan perilaku yang diharapkan, memiliki empat
persyaratan yang harus dipenuhi. Empat syarat tersebut meliputi: Audience
(sasaran pembelajaran), Behaviour (perubahan perilaku), Conditions (kondisi),
dan Degree (ukuran keberhasilan).

78
Untuk mencapai tujuan pembelajaran diperlukan pengalaman belajar.
Berdasarkan kerucut pengalaman Edgar Dale, disimpulan bahwa belajar
merupakan proses perubahan tingkah laku yang dipengaruhi berbagai faktor
seperti kegiatan membaca, mengamati, mendengarkan, meniru, dan melakukan
apa yang diinstruksikan. Seseorang dapat dikatakan belajar apabila terjadi
perubahan tertentu dalam dirinya, yaitu proses belajar yang merupakan proses
berubahnya tingkah laku tertentu secara relatif tetap. Perubahan tingkah laku
diakibatkan oleh adanya sejumlah pengalaman yang disebabkan adanya
interaksi individu dengan lingkungannya.

Agar tujuan pembelajaran dapat tercapai secara maksimal, maka diperlukan


media pembelajaran sebagai sarana pendukung dalam proses belajar mengajar.
Ada 9 (Sembilan) macam klasifikasi media pembelajaran yang digunakan, yaitu:
(1). Pengalaman langsung dan bertujuan, (2). Pengalaman tiruan, (3).
Pengalaman melalui dramatisasi, (4). Pengalaman melalui karyawisata,(5).
Pengalaman gambar hidup pameran,(6). pengalaman melalui televisi, (7).
Pengalaman melalui gambar diam, rekaman radio, (8). Pengalaman melalui
lambang visua, dan (9). Pengalaman melalui lambang kata.

Kriteria pemilihan materi pembelajaran merupakan rambu-rambu yang harus


dilalui untuk pemilihan bahan ajar yang diampu dalam rangka persiapan
mengajar, materi yang dipilih meliputi ranah:

1. Pengetahuan sebagai materi pembelajaran


Isi materi pembelajaran yang berupa pengetahuan meliputi fakta, konsep,
prinsip, dan prosedur
2. Keterampilan sebagai materi pembelajaran
Materi pembelajaran yang berhubungan dengan keterampilan antara lain
kemampuan mengembangkan ide, memilih, menggunakan bahan,
menggunakan peralatan, dan teknik kerja
3. Sikap sebagai materi Pembelajaran
Materi pembelajaran yang tergolong sikap atau nilai adalah materi yang
berkenaan dengan sikap ilmiah, antara lain:
a. Nilai–nilai kebersamaan, mampu bekerja berkelompok dengan orang
lain yang yang tidak membedakan ras;

79
b. Nilai kejujuran, mampu jujur dalam melaksanakan observasi,
eksperimen, tidak memanipulasi data apapun;
c. Nilai kasih sayang, tak membeda-bedakan orang lain yang
mempunyai karakter sama dan kemampuan sosial ekonomi yang
berbeda semua sama-sama makhluk Tuhan.

Indikator memiliki kedudukan yang sangat strategis dalam mengembangkan


pencapaian kompetensi berdasarkan Kompetensi Inti-Kompetensi Dasar.
Fungsi indikator adalah sebagai pedoman dalam mengembangkan materi
pembelajaran, pedoman dalam mendesain kegiatan pembelajaran, pedoman
dalam mengembangkan bahan ajar dan sebagai pedoman dalam
merancang dan melaksanakan penilaian hasil belajar. Untuk merumuskan
Idikator Pencapaian Kompetensin (IPK)harus memperhatikan rambu-rambu
yang sudah ditentukan.

Setiap guru melaksanakan proses belajar mengajar selalu diakhiri dg


kegiatan penilaian. Penilaian hasil belajar oleh pendidik dilakukan secara
berkesinambungan untuk memantau proses, kemajuan, dan perbaikan hasil
dalam bentuk ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir
semester, dan ulangan kenaikan kelas. Penilaian oleh pendidik digunakan
untuk menilai pencapaian kompetensi peserta didik (ranah sikap;
pengetahuan dan ketrampilan), bahan penyusunan laporan kemajuan hasil
belajar, dan memperbaiki proses pembelajaran.

Untuk menilai hasil belajar siswa maka diperlukan alat evaluasi. Agar soal
test yang disusun tidak menyimpang dari bahan /materi serta aspek yang
akan diungkapkan dalam test, maka perlu dibuat tabel spesifikasi atau kisi-
kisi. Kisi-kisi soal adalah sebuah tabel yang memuat perincian materi dan
tingkah laku beserta imbangan atau proporsi yang dihendaki oleh penilai
atau guru.

80
B. Tindak lanjut
Peserta dinyatakan berhasil dalam mempelajari modul ini apabila telah mampu
menjawab soal-soal evaluasi / latihan dalam modul ini, tanpa melihat atau
membuka materi dengan nilai minimal 80. Bagi yang belum mencapai nilai
minimal 80 diharapkan untuk lebih giat mendalami lagi sehingga dapat
memperoleh nilai minimal 80

81
DAFTAR PUSTAKA

Anderson, L.W., dan Krathwohl, D.R. 2001. A Taxonomy for Learning, Teaching,
and Assesing: A Revision of Bloom’s Taxonomy of Educatioanl
Objectives. New York: Addison Wesley Longman, Inc.

Dave, R. H. (1975). Developing and Writing Behavioural Objectives. (R J


Armstrong, ed.): Educational Innovators Press.

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 2014. Peraturan Menteri Pendidikan


dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor : 60 Tahun 2014 Tentang
Kerangka Dasar & Struktur Kurikulum SMK/MAK. Jakarta : Departemen
Pendidikan dan Kebudayaan

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 2014. Peraturan Menteri Pendidikan


dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor : 61 Tahun 2014 Tentang
Pedoman Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan,
Jakarta : Departemen Pendidikan dan Kebudayaan

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 2014. Peraturan Menteri Pendidikan


dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor : 62 Tahun 2014 Tentang
Kegiatan Ekstrakurikuler Pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan
Menengah. Jakarta : Departemen Pendidikan dan Kebudayaan

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 2014. Peraturan Menteri Pendidikan


dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor : 63 Tahun 2014 Tentang
Pendidikan Kepramukaan Sebagai Kegiatan Ekstrakurikuler Wajib Pada
Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Press

Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan. 2015. Penguatan


Pemahaman Kurikulum 2015 Sekolah Menengah Kejuruan, Handout
Pendampingan Implementasi Kurikulum SMK Tahun 2015. Jakarta :
Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan

https://akhmadsudrajat.files.wordpress.com/2008/01/revisi-taksonomi-bloom.pdf

http://file.upi.edu/Direktori/FPMIPA/JUR._PEND._FISIKA/AHMAD_SAMSUDIN/E
valuasi_Pembelajaran_Fisika/KATA_KERJA_OPERASIONAL_%5BCom
patibility_Mode%5D.pdf

Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2007. “Pengembangan


Kurikulum”.Jakarta : Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia

Molenda, Michael dkk. 2006 Instructional Media And Technology For Teaching
And Learning. New York: Practice-Hall Inc

Soeparno (1988). Media Pengajaran Bahasa. Jakarta: PT Inter-Pariwisata.

82
Sukamto. 1988. Perencanaan & Pengembangan Kurikulum Pendidikan Teknologi
dan Kejuruan. Jakarta : Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi, Proyek
Pengembangan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan

S Nasution. 1990. Azas-azas Pengembangan Kurikulum. Bandung : Jenmars

Suwardi, 2007, Sistem Menejemen Pembelajaran : Menciptakan Guru yang


Kreatif, Temprina Media Grafika.

Tyler, Ralph W. 1973. Basic Principles of Curriculum and Instruction. Chicago


and London : The University of Chichago

_____ 2008, Quantum Teaching. Mempraktekkan metode Quantum learning di


ruang kelas. (Terjemahan). Bandung: Kaifaies

83

Anda mungkin juga menyukai