Anda di halaman 1dari 3

BAB VI

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan analisis yang dilakukan oleh peneliti, peneliti menarik

kesimpulan mengenai kualitas hidup narapidana narkoba di lembaga

pemasyarakatan kelas II B Payakumbuh.

1. Kualitas hidup narapidana mengenai pemenuhan kesehatan fisik

diantaranya aktivitas fisik yang teratur yaitu melakukan olahraga setiap

hari minggu, istirahat dan tidur yang cukup/ terpenuhi serta narapidana

mengikuti pembinaan olahraga , keterampilan dan agama.

2. Kualitas hidup narapidana mengenai kesehatan psikologi, pada saat

divonis hukuman penjara partisipan merasa syok, menyesal dan merasa

bersalah, untuk perasaan negatif yang dirasakan yaitu putus asa.

Narapidana merasa sudah siap untuk kembali ke masyarakat dengan status

mantan narapidana narkoba.

3. Adaptasi lingkungan sosial pada saat awal di lembaga pemasyarakatan

mereka merasa susah dan takut untuk berinteraksi dengan narapidana lain.

Dukungan eksternal yaitu mendapatkan dukungan dari petugas lembaga

dan keluarga selama d lembaga pemasyarakatan kelas II B Payakumbuh.

4. Dukungan lingkungan, dari segi ekonomi yang tidak mendukung karena

merasa membebani keluarga dengan biaya sehari hari. Fasilitas kesehatan

memadai yaitu tersedianya petugas kesehatan dan ruangan klinik.

77
78

Narapidana melakukan ibadah seperti sholat, mengaji, dan ada ceramah

dari ustad. Sarana hiburan yaitu pada hari minggu, yang disebut minggu

happy dimana narapidana bisa olahraga, berkarya, bermain gitar serta

berkaraoke.

B. Saran

1. Bagi warga binaan pemasyarakatan

Diharapkan warga binaan meningkatkan kualitas hidup dengan melakukan

aktivitas fisik, memperdalam ilmu agama, dan mengikuti semua

pembinaan yang diberikan oleh pihak lembaga pemasyarakatan.

2. Bagi tempat penelitian (Lembaga Pemasyarakatan)

Diharapkan lembaga pemasyarakatan dapat lebih meningkatkan kualitas

pelayanan rehabilitasi untuk meningkatkan kualitas hidup narapidana

narkoba.

3. Bagi institusi pemerintah (BNN)

Diharapkan hasil penelitian ini dapat menambah dan memberi masukan

bagi institusi pemerintahan khususmya BNN dalam merumuskan

kebijakan dalam rangka meningkatkan program untuk rehabilitasi.

4. Bagi peneliti

Dapat menambah wawasan, pengetahuan, dan pemahaman peneliti tentang

kualitas hidup narapidana narkoba.


79

5. Bagi peneliti slanjutnya

Diharapkan penelitian ini menjadi acuan serta pijakan bagi peneliti lain.

Diharapkan peneliti selanjutnya dapat mengeksplorasi kualitas hidup

narapidana narkoba dengan meningkatkan jumlah partisipan dalam

penelitian.

Anda mungkin juga menyukai