Anda di halaman 1dari 6

MAKALAH

AGAMA ISLAM
KLSIFIKASI AGAMA DAN AGAMA ISLAM

DI SUSUN OLEH:
NAMA: YOGA HANGGARA PRADIPTA
NIM: 1703010
JURUSAN: TEKNIK PENGOLAHAN MIGAS (2017)

SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI MINYAK DAN GAS BUMI


2017
1. Latar Belakang
Agama yang hadir dalam sejarah peradaman manusia tidak hanya berorientasi kepada Tuhan namun
juga berorientasi dalam kehidupan bermasyarakat. Dr. Th Kobong menyatakan “ bahwa agama adalah
sumber hidup manusia dalam relasi 3 dimensi yaitu relasi dengan Allah pencipta, dengan sesama dan
dengan seluruh ciptaan lainnya.
Memang harus diakui tidak sedikit pemeluk agama meningkatkan kehidupan spiritualitasnya masing-
masing. Tetapi pada sisi lain, kegiatan itu seolah-olah terpisah dari kehidupan bersama dalam masyarakat.
Padahal sejak semula para pendiri agama tidak memisahkan kehidupan spiritualnya dengan masyarakat..
misalnya, Sidharta Gautama memahami manusia dan dunia sebagai sesuatu yang beragama dan
mempengaruhi. Itu sebab nya perbedaan harus dihargai. Nabi Muhammad SAW, yang mencoba merubah
masyarakat Arab yang primordialisis menjadi masyarakat yang berlandaskan persaudaran universal

2. Pengertian Agama
Agama menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah sistem yang mengatur tata keimanan
(kepercayaan) dan peribadatan kepada Tuhan Yang Maha kuasa serta tata kaidah yang berhubungan
dengan pergaulan manusia dan manusia dengan lingkungannya.
Kata "agama" berasal dari bahasa Sanskerta, āgama yang berarti "tradisi". Sedangkan kata lain untuk
menyatakan konsep ini adalah religi yang berasal dari bahasa Latin religio dan berakar pada kata kerja re-
ligare yang berarti "mengikat kembali". Maksudnya dengan berreligi, seseorang mengikat dirinya kepada
Tuhan.
Definisi tentang agama dipilih yang sederhana dan meliputi. Artinya definisi ini diharapkan tidak
terlalu sempit atau terlalu longgar tetapi dapat dikenakan kepada agama-agama yang selama ini dikenal
melalui penyebutan nama-nama agama itu. Agama merupakan suatu lembaga atau institusi penting yang
mengatur kehidupan rohani manusia. Untuk itu terhadap apa yang dikenal sebagai agama-agama itu perlu
dicari titik persamaannya dan titik perbedaannya.
Manusia memiliki kemampuan terbatas, kesadaran dan pengakuan akan keterbatasannnya menjadikan
keyakinan bahwa ada sesuatu yang luar biasa diluar dirinya. Sesuatu yang luar biasa itu tentu berasal dari
sumber yang luar biasa juga. Dan sumber yang luar biasa itu ada bermacam-macam sesuai dengan bahasa
manusianya sendiri.

3. Kasifikasi agama
Jauh sebelum tersiarnya agama Islam, yaitu menjelang pertengahan abad ke enam Masehi, dunia
dikuasai oleh dua Negara besar yaitu Romawi di Barat dan Persia di timur. Bangsa-bangsa yang berada
dalam kekuasaan kedua Negara tersebut pada umumnya mengalami kemerosotan moral, akhlak dan
sosial.Saat itu dunia berada dalam kegelapan dan merebaknya tahayul dan khufarat yang merusak
kehidupan ruhaiyah dan keagaamaan manusia pada umumnya.
Maka dari itu ALLAH SWT menjawab penyimpangan yang terjadi dengan mengutus Rasul-Rasul-
Nya untuk mengubah dunia gelap gulita tersebut.
Berikut ini klasifikasi agama yang ada di dunia :
3.1. Klsifikasi agama yang ditinjau dari segi penyebabnya
Dari segi penyebarannya, suatu agama dapat di bagi menjadi 2 jenis yaitu agama universal dan
agama flok.
a. Agama Universal
merupakan agama-agama yang "besar" dan mempunyai minat untuk menyebarkan ajaran
untuk keseluruhan umat Manusia. Sasaran agama jenis ini adalah kesemua manusia tanpa
mengira kaum dan bangsa.
b. Agama Flok
merupakan agama yang kecil dan tidak mempunyai sifat dakwah seperti agama universal.
Amalannya hanya terhad kepada etnik tertentu

3.2. Klasifikasi agama yang ditinjau dari tanggapan ketuhanan


Agama yang ditinjau dari segi tanggapan ketuhan dapat dibagi menjadi dua yaitu agama
menoteisme dan agama politeisme.
a. Agama Monoteisme
Merupakan agama yang menganggap Tuhan hanya satu, yaitu agama yang mendukung
konsep kewahidan Tuhan. Contohnya : Agama Islam.
b. Agama Politeisme
Merupakan agama yang menganggap bahwa Tuhan terwujud secara berbilangan, yakni
ada banyak Tuhan atau Tuhan boleh berpecah kepada banyak bentuk. Contohnya : Agama
Hindu, Agama Rakyat China.

4. Klasifikasi Agama yang Ditinjau Dari Sumbernya


Ditinjau dari sumbernya agama dapat dibagi menjadi dua bagian yaitu agama wahyu (revealed
religion) dan agama budaya (cultural religion).
4.1. Agama Wahyu (revealed religion)
Agama wahyu (revealed religion) disebut juga dengan agama langit, agama samawi,
agama profetis yang artinya agama yang diterima oleh manusia dari Allah sang pencipta melalui
malaikat jibril dan disampaikan serta disebarkan oleh Rasul-Nya kepada umat manusia.

4.1.1. Ciri-ciri Agama Wahyu

- Secara pasti dapat ditentukan lahirnya, dan bukan tumbuh dari masyarakat, melainkan
diturunkan kepada masyarakat.

- Disampaikan oleh manusia yang dipilih Allah sebagai utusan-Nya.

- Memiliiki kitap suci yang bersih dari campur tangan manusia

- Ajaran serba tetap, walaupun tafsirnya dapat berubah berubah sesuai dengan kecerdasan
dan kesepakatan manusia

- Kebenarannya adalah universal, yaitu berlaku bagi setiap umat manusia.

- Ajaran agama wahyu mutlak benar karena berasal dari Allah yang maha benar, maha
mengetahui segala-galanya

- System nilai agama wahyu ditentukan oleh Allah sendiri yang diselaraskan dengan
ukuran dan hakikat kemanusiaan.

-Agama wahyu menyebut sesuatu tentang alam yang kemudian dibuktikan kebenarannya
oleh ilmu pengetahuan modern.

- Melalui agama wahyu Allah memberikan petunjuk, pedoman, tuntunan, dan peringatan
kepada manusia dalam pembentukan insan khamil, yaitu manusia yang sempurna, dan manusia
baik yang bersih dari noda dan dosa.

4.1.2. Contoh Agama Wahyu

- Agama Islam

Kitabnya adalah Al Qur’an yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW yang
merupakan Nabi terakhir. Perbedaan dari kitab-kitab sebelumnya adalah jika dalam kitab taurat
dan zabur diperuntukkan untuk kaumYahudi dan kitab injil untuk kaum Nasrani tapi Al Qur’an
untuk seluruh umat di dunia dan penyempurnah dari kitab-kitab sebelumnya serta masa
berlakunya hingga akhir dunia.

:Artinya

“ Dia menurunkan Al-kitab (Al Qur’an) kepadamu dengan sebenarnya; membenarkan


kitab yang telah diturunkan sebelumnya dan menurunkan Taurat dan Injil”. (Q.S Ali Imran
[3:03])

“Barang siapa mencari agama selain agama islam, Maka sekali-kali tiaklah akan diterima
(agama itu) daripadanya, dan Dia di akhirat Termasuk orang-orang yang rugi”. (Q.S Ali Imran
[03:85])

- Agama Nasrani

Agama Nasrani memiliki kitab Injil yang dibawa oleh Nabi Isa as
:Artinya

“Dan Kami iringkan jejak mereka (nabi nabi Bani Israil) dengan 'Isa putera Maryam,
membenarkan Kitab yang sebelumnya, yaitu:

Taurat. Dan Kami telah memberikan kepadanya Kitab Injil sedang di dalamnya (ada)
petunjuk dan dan cahaya (yang menerangi), dan membenarkan kitab yang sebelumnya, yaitu
Kitab Taurat. Dan menjadi petunjuk serta pengajaran untuk orang-orang yang bertakwa”. (Q.S
Al-Maidah [5:46])

Kitab taurat, kitab zabur, dan kitab injil inti ajarannya sama yakni;

1. Jangan menyembah selain Allah

2. Wajib bebakti kepada kedua orangtua

3. Berbuat baik kepada kerabat

4. Kasihi anak yatim

5. Kasihi fakir miskin

6. Berkata santun kepada orang lain

7. Dirikan shalat

8. Tunaikan zakat

9. Tepati janji

Hanya saja dalam kitab injil hari shalatnya di hari ahad, di tiga waktu dengan menghadap
kemana saja dan sambil membaca tasbih3.

- Agama Yahudi

Agama Yahudi memiliki kitab Taurat yang dibawa oleh Nabi Musa as dan kitab Zabur
yang dibawa oleh Nabi Daud as.

-Agama Tauhid

Agama Tauhid, dibawa oleh Nabi Ibrahim dan Ismail, tersebar di Jazirah Arab dan
sekitarnya. Mereka percaya hanya kepada Allah yang Maha Esa dan meyakini adanya hari
kiamat.

4.2. Agama Budaya (cultural religion)

Disebut juga dengan agama bumi yang artinya bersandar semata-mata kepada ajaran
seorang manusia yang dianggap memiliki pengetahuan tentang kehidupan dalam berbagai
aspeknya secara mendalam.

4.2.1. Ciri- ciri Agama Budaya

- Tumbuh secara komulatif dalam masyarakat penganutnya


- Tidak disampaikan oleh utusan Tuhan (Rasul)
- Umumnya tidak memiliki kitab suci
- Ajaran dapat berubah-ubah, sesuai dengan perubahan akal pikiran penganutnya

4.2.2. Contoh Agama Budaya

-Agama Kong Hu Cu
Agama Konfusianisme atau Kong Hu Cu (juga: Kong Fu Tze atau Konfusius) dalam
bahasa Tionghoa, istilah aslinya adalah Rujiao yang berarti agama dari orang-orang yang
lembut hati, terpelajar dan berbudi luhur.
Agama Khonghucu juga mengajarkan tentang bagaimana hubungan antar sesama
manusia atau disebut "Ren Dao" dan bagaimana kita melakukan hubungan dengan Sang
Khalik/Pencipta alam semesta (Tian Dao) yang disebut dengan istilah "Tian" atau "Shang Di".
Kitab Sishu Wujing adalah sebagai kitab suci resmi yang berisi :
1. Kitab Sanjak Suci yang disebut Shi Jing
2. Kitab Dokumen Sejarah yang disebut Shu Jing
3. Kitab Wahyu Perubahan yang disebut Yi Jing
4. Kitab Suci Kesusilaan yang disebut Li Jing
5. Kitab Chun-qiu yang disebut Chunqiu Jing
Agama ini juga menetapkan tahun baru Imlek, sebagai hari raya keagamaan resmi. Yang
mana kalender Imlek terbukti di buat oleh Nabi Khongcu (Konfusius).

-Agama Hindu
Kata Hindu berasal bahasa Sanskerta yaitu Sanātana Dharma yang artinya kebenaran
abadi dan Vaidika-Dharma yang artinya Pengetahuan Kebenaran. Agama ini diperkirakan
muncul antara tahun 3102 SM sampai 1300 SM dan merupakan agama tertua di dunia yang
masih bertahan hingga kini.
Dalam Agama Hindu ada lima keyakinan dan kepercayaan yang disebut dengan
Pancasradha. Kelima keyakinan tersebut, yakni :

1. Widhi Tattwa yaitu percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa dan segala aspeknya.
2. Atma Tattwa yaitu percaya dengan adanya jiwa dalam setiap makhluk
3. Karmaphala Tattwa adalah percaya adanya hukum sebab-akibat tiap perbuatan.
4. Punarbhawa Tattwa adalah percaya dengan adanya proses kelahiran kembali.
5. Moksa Tattwa adalah percaya bahwa kebahagiaan tertinggi .
bagi umat Hindu "Brahman" adalah kata yang melambangkan Tuhan Sang Pencipta dan
kitab agama hindu adalah Weda.

4.3. Perbedaan Agama Wahyu dan Agama Budaya


Perbedaan Agama Wahyu dan Agama Budaya
Di bawah ini dikemukakan perbedaan antara agama-agama wahyu dengan agama-agama bukan
wahyu, menurut al-Masdoosi :
1. Agama wahyu berpokok pada konsep keesaan Tuhan sedangkan agama budaya tidak harus
demikian
2. Bagi agama wahyu maka sumber utama tuntunan dan ukuran baik dan buruk adalah kitab
suci yang diwahyukan, sedangkan bagi agama budaya kitab suci yang diwahyukan tidak
essensial
3. Semua agama wahyu lahir di Timur Tengah, sedangkan agama budaya, kecuali
paganisme, lahir di luar area termaksud
4. Agama wahyu timbul di daerah-daerah yang historis di bawah pengaruh ras Semitik,
walaupun kemudian agama termaksud berhasil menyebar ke luar area pengaruh Semitik.
Sebaliknya, agama budaya lahir di luar area Semitik termaksud;
5. Sesuai dengan ajaran dan, atau historisnya maka agama wahyu adalah agama monoteisme.
Agama budaya bukanlah agama monoteisme
6. Ajaran agama wahyu tegas dan jelas. sedangkan Agama budaya ajarannya kabur dan
sangat elastic
7. Ajaran agama wahyu memberikan arah dan jalan yang lengkap kepada para pemeluknya.
Para pemeluknya berpegang, baik kepada aspek duniawi (the worldly) maupun aspek spiritual
daripada hidup ini. Tidaklah demikian halnya dengan agama budaya, contohnya agama toisme
yang menitik beratkan kepada aspek hidup spiritual, sementara itu pada Confusianisme lebih
menekankan pada aspek duniawi.
8. Sistem hubungan manusia dengan Allah, dalam agama wahyu, ditentukan oleh Allah
sendiri dengan penjelasan lebih lanjut oleh Rasul-Nya. System hubungan ini bersifat tetap dan
tidak berubah bagaimanapun dahyatnya perubahan karena perkembangan budaya, ilmu
pengetahuan dan teknologi.
Sedangkan system hubungan manusia dengan Tuhan dalam agama budaya berasal dari akal
berdasarkan kepecayaan (yang berisi anggapan ) dan pengetahuan serta pengalaman manusia
yang senantiasa berubah atau bertambah.
9. Konsep ketuhanan agama wahyu ialah monoteisme murni sebagaimana yang disebutkan
dalam ajaran agama lait itu. Monoteisme adalah paham yang mempercayai hanya satu Tuhan.
Sedangkan konsep ketuhanan agama budaya karena disusun oleh akal manusia, berkembang
sesuai dengan perkembangan akal manusia mulai dari dinamisme sampai kepada monoteisme
murni. Dinamisme adalah kepercayaan bahwa segala sesuatu mempunyai tenaga atau kekuatan
yang dapat mempengaruhi keberhasilan atau kegagalan usaha manusia dalam mempertahankan
hidup.

5. Ciri Agama Secara Umum


Ciri-ciri agama secara umum adalah sebagai berikut :
· Agama adaalah suatu sistem tauhid atau sistem ketuhanan (keyakinan) terhadap eksistensi suatu
yang absolute (mutlak) diluar diri manusia yang merupakan kausaprima atau pangkal pertama dari segala
sesuatu termasuk dunia ini dengan segala isinya.
· memiliki satu sistem ritual atau peribadatan (penyembahan) dari manusia kepada sesuatu yang
absolute.
· Memiliki suatu sistem nilai atau norma (kaidah) yang menjadi pola hubungan antara manusia
dengan Tuhan nya, manusia dengan sesama manusia, maupun manusia dengan makluk ciptaan yang
lainnya.
· Memiliki nilai universal, maksudnya adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan agama baik
aturan (norma) maupun hal-hal lainnya berlaku bagi setiap umat manusia. misalnya, mengenal istilah
“Ukhuwah Islamiyyah” dalam islam yaitu sebagai nama lain persaudaraan antara sesama muslim. Tentu
saja, Islam tidak hanya mengajarkan nilai persaudaraan antar muslim belaka. Islam juga mengenalkan
“ukhuwah” yang lebih luas dari “Islamiyyah”, yaitu “Wathaniyyah” dan “Basyariyyah”.
“Wathoniyyah” adalah saudara dalam kebangsaan dan kenegaraan, dan “Basyariyyah” atau saudara
antar sesama manusia.
· Membawa kemaslahatan bagi umat manusia, maksudnya adalah suatu agama harus bias
memberikan manfaat bagi umat manusia, misalnya memberikan pedoman dan petunjuk bagi umat
manusia demi keselamatan didunia maupun di akherat.

6. Kesimpulan
Agama itu penghambaan manusia kepada Tuhannya. Dalam pengertian agama terdapat 3 unsur, ialah
Manusia, Penghambaan dan Tuhan.Dan jauh sebelum tersiarnya agama Islam,dunia berada dalam
kegelapan dan merebaknya tahayul dan khufarat yang merusa kkehidupan ruhaiyah dan keagaamaan
manusia pada umumnya. Maka muncul berbagai macam kepercayaan agar dapat memenuhi kebutuhan
rohani manusia

Anda mungkin juga menyukai