Anda di halaman 1dari 2

A.

IDENTITAS
1. Jurusan/Prodi : FSEI/HES III A, B, C
2. Nama Mata kuliah : HUKUM ACARA PERDATA
3. Bobot SKS/Semester : 2 SKS/ III (Tiga) Genap tahun 2017/2018
4. Alokasi waktu total : 16 kali pertemuan

B. CAPAIAN PEMBELAJARAN LULUSAN


B.1. Sikap (SNPT):
a) Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;
b) Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan
etika;
c) Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan
kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila;
d) Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa
tanggungjawab pada bangsa dan negara;
e) Menghargai keaneka-ragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan serta pendapat atau
temuan orisinal orang lain;
f) Bekerjasama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan;
g) Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara;
h) Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik.

B.2. Ketrampilan Umum (SNPT):


Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam konteks pengembangan
serta implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai etika
akademik;
B.3. Ketrampilan Khusus:
Mampu menguasai dan mempraktekan Hukum Acara Perdata (Hukum Perdata Formil) sebagai bekal
melaksanakan Hukum Perdata (Hukum Perdata Materiil)
B.4. Penguasaan Pengetahuan:
Mampu menguasai dasar hukum, prinsip-prinsip, teori dan praktek hukum acara perdata.

C. CAPAIAN PEMBELAJARAN MATA KULIAH


C.I. UMUM:
Hard Skills :
a) Mampu menerapkan dan menerangkan secara sistematis pelaksanaan Hukum Acara Perdata
(HAPER);
b) Mampu membuat gugatan dan putusan.

Soft Skills :
a) Mampu Berkomunikasi secara Efektif;
b) Mampu Bekerja dalam Tim;
c) Mampu Memiliki Kreatififitas dalam berkarya;
d) Mampu Memiliki Kejujuran Akademik;
e) Mampu Memiliki pemikiran yang Kritis dan Analisis yang tajam.

C.I. KHUSUS:
Hard Skills :
a) Mampu menganalisis berbagai dasar hukum, teori dan asas-asas HAPER;
b) Mampu menganalisis berbagai masalah yang muncul dalam pelaksanaan HAPER;
c) Mahasiswa mampu menganalisis berbagai macam langkah hukum acara perdata.

Soft Skills :
a) Mampu menguasai teknik Beracara di pengadilan dalam lapangan hukum perdata;
b) Mampu membuat surat gugatan yang baik dengan memperhatikan identitas dan kompetensi
pengadilan, posita dan petitum;
c) Mampu membuat putusan dengan memperhatikan hal-hal yang harus ada dalam putusan;
d) Mampu Memiliki Kejujuran Akademik dalam menyajikan karya tulis yang berkaitan dengan HAPER.

D. DESKRIPSI SINGKAT MATA KULIAH

Mata Kuliah Hukum Acara Perdata (HAPER) adalah mata kuliah yang memberikan pengetahuan dasar
kepada mahasiswa tentang bagaimana pelaksanaan hukum perdata sebagai hukum materiil dan
hukum acara perdata sebagai hukum formil yang menunjukkan alur pelaksanaan hukum perdata.
Untuk itu dalam mata kuliah ini akan dibahas tentang: Pengertian, Sumber hukum dan asas-asas Hukum Acara
Perdata (HAPER), Cara mengajukan Tuntutan hak; Kompetensi Mutlak dan kompetensi nisbi daripada hakim,
serta upaya untuk menjamin hak, memasukkan gugatan. Pemeriksaan di persidangan, Pencabutan dan perubahan
gugatan, putusan gugur, putusan diluar hadir (verstek) . Syarat-syarat gugatan dan jalannya persidangan, Tugas
Hakim, persyaratan cara mengajukan jawaban, Gugatan balik (gugat rekonvensi), jalannya persidangan.
Pembuktian; Penilaian pembuktian, beban pembuktian dan alat bukti, susunan dan isi putusan Kepala, identitas,
pertimbangan dan amar putusan.

Anda mungkin juga menyukai