Anda di halaman 1dari 2

TUGAS INI DIBUAT DENGAN

SEPENUH HATI, GA KAYA YANG


TADI. :D
1. Pentingnya literasi digital di era kini dan yang akan datang yaitu mudahnya
mendapatkan suatu informasi melalui media digital sehingga dapat menghemat
waktu.
2. Namun, dalam penerimaan suatu informasi melalui media digital perlu dicari
kebenarannya. Lambat laun, user atau pengguna internet memahami bahwa tidak
semua informasi yang tersedia di website memiliki kualitas informasi atau berita
sama.Karena tidak semua media digital memberikan informasi yang terpercaya.
Oleh karena itu, kita di tuntut untuk mengetahui sumber-sumber media digital
yang terpecaya sehingga tidak mudah terkena hoax.
3. Informasi yang didapatkan melalui literasi buku pelajaran jauh lebih baik
keabsahannya, namun pada jaman ini informasi yang dimuat dalam buku
pelajaran di dapatkan juga melalui media internet.
4. Beberapa prinsip pengembangan literasi sekolah yaitu antara lain bersifat
berimbang, bahasa lisan yang sangat penting, dan berlangsung pada semua
kurikulum.
5. Literasi digital berperan sebagai pengembangan kemampuan individu untuk
menerapkan keterampilan fungsional pada perangkat digital sehingga seseorang
dapat menemukan dan memilih informasi, berpikir kritis, berkreativitas,
berkolaborasi bersama orang lain, berkomunikasi secara efektif, dan tetap
menghiraukan keamanan elektronik serta konteks sosial-budaya yang
berkembang.
6. Douglas A.J. Belshaw mengatakan bahwa terdapat elemen esensial untuk
mengembangkan literasi digital, yaitu kultural, kognitif, konstruktif, komunikatif,
kepercayaan diri yang bertanggung jawab, kreatif, kritis dalam menyikapi konten,
serta bertanggung jawab secara sosial.
7. Tingkatan pada literasi digital ada tiga. Pertama, kompetensi digital yang meliputi
keterampilan, konsep, pendekatan, dan perilaku. Kedua, penggunaan teknologi
digital yang merujuk pada pengaplikasian kompetensi digital yang berhubungan
dengan suatu hal tertentu. Ketiga, transformasi digital yang membutuhkan
kreativitas dan inovasi yang terus berkembang pada dunia digital.
8. Konsep dari literasi digital merupakan kecakapan (life skills) yang tidak hanya
melibatkan kemampuan menggunakan perangkat teknologi, informasi, dan
komunikasi, tetapi juga meliputi kemampuan untuk bersosialisasi, kemampuan
yang berperan dalam pembelajaran, dan juga memiliki sikap, berpikir kritis,
kreatif, serta inspiratif dan inovatif sebagai kompetensi digital.
9. Literasi digital tingkat satu merupakan kompetensi digital, dimana seseorang
harus menguasai kemampuan dasar, konsep, pendekatan dan tindakan ketika
berhadapan dengan media digital. Literasi digital tingkat dua yaitu penggunaan
digital, dimana seseorang dapat menerapkan aplikasi untuk tujuan
produktif/profesional misalnya menggunakan media digital untuk bisnis,
pengajaran, kampanye sosial dan sebagainya sesuai dengan kepentingan yang
diperlukan. Pada tingkat teratas, transformasi digital, seseorang mampu
menggunakan media digital untuk melakukan inovasi dan kreatifitas bagi
masyarakat luas yang harus dikembangkan.

Anda mungkin juga menyukai