Anda di halaman 1dari 6

PUSKESMAS RAYA

KECAMATAN SINGKEP BARAT

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS RAYA

NOMOR ....... TAHUN 2019

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM KESELAMATAN PASIEN DI PUSKESMAS RAYA


KECAMATAN SINGKEP BARAT

KEPALA
PUSKESMAS RAYA SINGKEP BARAT

Menimbang : a. bahwa Puskesmas Raya di wilayah Singkep Barat selalu berupaya untuk
meningkatkan kualitas pelayan sesuai dengan standar yang ditentukan
oleh peraturan perundang undangan yang berlaku dan harapan
masyarakat ;

b. bahwa dalam rangka memantau dan memotivasi upaya peningkatan mutu


dan keselamatan pasien di Puskesmas Raya kecamatan Singkep Barat
dipandang perlu dibentuk Tim Keselamatan Pasien ;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a dan b


tersebut, maka perlu ditetapkan dengan Keputusan Kepala Puskesmas
Raya tentang pembentukan Tim Keselamatan Pasien di Puskesmas Raya
kecamatan Singkep Barat

Mengingat : 1. Peraturan Menteri Kesehatan No 11 / Menkes /2017 tentang


Keselamatan Pasien
2.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

KESATU : Membentuk Tim Keselamatan Pasien di Puskesmas Raya

KEDUA : Menetapkan Struktur Organisasi dan dan uraian tugas Tim Keselamatan
Pasien Puskesmas Raya

KETIGA : Tim Keselamatan Pasien Puskesmas Raya beserta uraian tugasnya


sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini
KEEMPAT : Susunan anggota, struktur organisasi dan uraian tugas Tim Keselamatan
Pasien sebagaimana dimaksud dalam diktum kesatu, kedua, ketiga,
tercantum dalam lampiran keputusan ini

KELIMA : Keputusan ini berlaku pada tanggal ditetapkan

Ditetapkan di Singkep Barat


Pada tanggal, ...... Januari 2019

Kepala Puskesmas Raya

dr. Kartika Eka Dwi Putri


LAMPIRAN l Keputusan Kepala Puskesmas Raya
TANGGAL : .....
NOMOR : .....
TENTANG : Pembentukan Tim Keselamatan Pasien di Puskesmas Raya

STRUKTUR ORGANISASI TIM KESELAMATAN PASIEN PUSKESMAS RAYA

KEPALA
PUSKESMAS RAYA
SINGKEP BARAT,

dr. KARTIKA EKA DWI PUTRI


NIP. 19890519 201412 2 001
LAMPIRAN ll KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS RAYA
TANGGAL :
NOMOR :
TENTANG : Pembentukan Tim Keselamatan Pasien di Puskesmas Raya

SUSUNAN TIM KESELAMATAN PASIEN DI PUSKESMAS RAYA

Ketua :
Sekretaris :
Koordinator Investigasi :
Koordinator Pelaporan :
Koordinator Diklat :
Koordinator Patient safety officer :

KEPALA
PUSKESMAS RAYA
SINGKEP BARAT,

dr. KARTIKA EKA DWI PUTRI


NIP. 19890519 201412 2 001
LAMPIRAN lll KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS RAYA
TANGGAL :
NOMOR :
TENTANG : Pembentukan Tim Keselamatan Pasien di Puskesmas Raya

URAIAN TUGAS TIM KESELAMATAN PASIEN PUSKESMAS RAYA

1. Ketua Tim Keselamatan Pasien mempunyai tugas sebagai berikut :


a. membuat kebijakan 6 sasaran keselamatan pasien
b. bertanggung jawab pada Kepala Puskesmas terhadp pelaksanaan kegiatan
keselamatan pasien di Puskesmas
c. menyusun kebijakan terkait dengan program keselamatan pasien Puskesmas
d. membuat program kerja keselamatan puskesmas
e. mengkoordinasikan kegiatan
f. melakukan koordinasi dengan unit lain untuk melaksanakan program KP
g. melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kegiatan seluruh anggota KP
h. memberikan rekomendasi pemecahan masalah keselamatan pasien kepada Kepala
Puskesmas untuk ditindaklanjuti
2. Sekretaris keselamatan pasien mempunyai tugas sebagai berikut :
a. melaksanakan kegiatan administrasi pelaksanaan program keselamatan pasien;
b. mengumpulkan dan menyimpan dengan baik laporan data keselamatan pasien di
seluruh unit;
c. membuat jadwal pertemuan/rapat, baik yang rutin maupun insidentil;
d. menyusun jadwal kegiatan keelamatan pasien ke unit unit;
e. menyusun laporan insiden internal dan eksternal serta laporan berkala kegiatan Tim
keselamatan pasien
f. menyusun laporan triwulan dan tahunan sesuai program keselamatan pasien
g. mewakili ketua tim KP bila ketua berhalangan
h. mengkoordinir kegiatan seluruh koordinator di unit keselamtan pasien
i. mengkoordinir kegiatan tim terkait dengan program peningkatan mutu dan
keselamatan pasien
j. melakukan monitoring dan evalusi kegiatan terkait dengan program peningkatan
mutu dan keselamatan pasien
3. Koordinator investigasi :
a. menerima dan menganalisa kembali setiap kejadian atau insiden yang dilaporkan
b. mengajukan solusi pencegahan masalah yang diajukan kepada ketua tim KP
c. melakukan monitoring dan evaluasi ke unit unit terhadap pelaksanaan program
keselamatan pasien terkait dengan investigasi
d. membuat laporan berkala dan laporan khusus tentang kegiatan bidang investigasi
4. Koordinator pelaporan :
a. Menerima dan mencatat seluruh data kejadian / insiden yang dilaporkan oleh unit
b. Mengelompokkan / mengkategorikan jenis laporan kejadian yang diterima
c. Melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan program keselamatan
pasien terkait dengan investigasi
d. menyusun laporan berkala dan khusus tentang kegiatan bidang pelaporan
5. Koordinator diklat :
a. menyusun program pelatihan anggota KP
b. menyusun program orientasi untuk pegawai baru
c. menyusun program sosialisai keselamatan pasien untuk seluruh pegawai
d. membuat jadwal pelatihan internal
e. melakukan monitoring dan evaluasi tentang budaya keselamatan pasien pada
seluruh pegawai
f. membuat laporan berkala dan laporan khusus terhadap pelaksanaan program
keselamatan pasien terkait dengan diklat
6. Koordinator patient safety officer
a. melaksanakan 6 sasaran keselamatan pasien
b. mensosialisasikan 6 sasaran keselamatan pasien di unit masing masing
c. membuat laporan insiden keselamatan pasien
d. melakukan investigasi sederhana IKP
e. mencatat insiden KP
f. melaporkan semua IKP yang terjadi ke tim KP Puskesmas Raya

KEPALA
PUSKESMAS RAYA
SINGKEP BARAT,

dr. KARTIKA EKA DWI PUTRI


NIP. 19890519 201412 2 001

Anda mungkin juga menyukai