Anda di halaman 1dari 1

Pasien : Dessy Rasmiyani

Dokter : Prithania

NARASI ROLEPLAY
GANGGUAN AFEKTIF BIPOLAR, EPISODE KINI MANIK TANPA GEJALA PSIKOTIK

Seorang wanita bernama Nn. D usia 24 tahun datang ke IGD dengan keluhan sulit tidur
dan sering marah-marah. Sejak 1 bulan terakhir pasien sering marah-marah tanpa sebab yang jelas
terhadap keluarga dan tetangga sekitarnya. Pasien mengaku marah-marah karena ia merasa stress
telat wisuda dan banyak tekanan dari orang sekitarnya untuk segera menyelesaikan studinya serta
pasien baru putus dari pacarnya 6 bulan yang lalu. Pasien selalu marah dan memukul orang-orang
disekitarnya jika ada yang tidak sesuai dengan keinginannya. Pasien juga sangat mudah sekali
tersinggung. Pasien sempat memukul ibunya karena mencoba memegangnya pada saat
mengamuk. Pasien juga selalu membongkar barang-barang di rumahnya yang mana barang
tersebut sudah dia rapikan pada awalnya. Pasien juga biasanya sering berdandan dan berganti-
ganti baju sampai 4-5 kali ganti baju setiap harinya. Pasien jarang tidur, dan biasanya tidur sekitar
2-3 jam saja kemudian bangun dan sudah tidak tidur lagi sampai pagi.
Menurut ibu pasien, perubahan tingkah laku ini baru pertama kalinya dimulai kurang lebih
6 bulan terakhir, setelah pasien diputuskan oleh pacarnya. Sejak saat itu, pasien mulai gelisah dan
kadang-kadang lebih sering menyendiri dan bicara melantur. Nafsu makan pasien juga berkurang
dan sering merasa bersalah hingga menangis sendiri walaupun tidak tahu apa penyebabnya.
Kadang juga pasien teramat sedih dan melamun memikirkan nasibnya dan pernah bilang lebih baik
mati saja.

Diagnosis multiaksial
Aksis I : F31.1
Aksis II : Kepribadian narsistik
Aksis III : Tidak ada
Aksis IV : Masalah pendidikan dan keluarga
Aksis V : GAF 60-51

Anda mungkin juga menyukai