Anda di halaman 1dari 3

BISNIS ONLINE ( Marketing online)

Marketing online merupakan kegiatan komunikasi pemasaran dengan menggunakan

media internet. Pemasaran online dilakukan melalui sistem komputer online interaktif, yang

menghubungkan pembeli dan penjual secara elektronik. Sedangkan jenis saluran pemasaran

online terbagi menjadi 2 diantaranya:

a. Layanan online komersial, internet layanan yang menawarkan informasi dan layanan

pemasaran online kepada pelanggan yang membayar biaya bulanan.


b. Internet, web global jaringan komputer yang luas dan berkembang pesat dan tidak

mempunyai manajemen ddan kepemilikan sentral

Sedangkan cara melakukan pemasaran online yaitu dengan :

a. Menciptakan kehadiran online elektronik, cara ini bisa dilakukan dengan dua cara yaitu

membeli ruang di layanan online komersial, yang ke dua dengan membentuk situs internet

sendiri misalnya dengan situs internet perusahaan.


b. Menempatkan iklan online, merupakan iklan yang muncul ketika para pelanggan

menjelajahi layanan online/situs nternet yang mempunyai papan iklan.

Inovasi produk dan jasa dalam suatu bisnis online sangat diperlukan dalam meningkatkan

kualitas maupun penjualan yaitu dengan cara menemukan dan mempromosikan kegunaan baru

dari produk atau layanan anda menjadi cara yang tepat untuk pelanggan yang sudah ada agar

membeli kembali dan menarik pelanggan baru. Inovasi juga bisa berupa meningkatkan atau

menggantikan proses bisnis untuk meningkatkan efisiensi dan produktifitas, mengembangkan

produk dan layanan yang sepenuhnya baru, menambahkan nilai pada produk, layanan atau pasar

yang sudah ada untuk membedakan bisnis anda dari kompetitor dan meningkatkan nilai ke

pelanggan dan pasar.


Ada beberapa ide untuk memvariasikan produk atau jasa, dapat dilakukan dengan

beberapa cara diantaranya, menjual produk atau layanan yang saling melengkapi, impor atau

ekspor produk, menjadi pembicara yang dibayar dan bisa juga menjadi pengajar di kelas edukasi

bisnis.

Hal utama yang ditentukan dalam strategi bisnis adalah mengenai teknik marketing

sehingga akan memberikan hasil yang maksimal dalam menarik konsumen. Strategi bisnis dapat

meliputi :

a. Pilih nama brand yang mudah untuk diingat dan diucapkan oleh konsumen
b. Menciptakan foto-foto yang menarik bagi konsumen
c. Membuat akun media sosial dan juga blog dan lakukan update rutin
d. Memberikan diskon pada moment tertentu sehingga akan menarik bagi pelanggan
e. Dapat mengajak orang lain untuk ikut mempromosikan produk
f. Memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan
g. Terus melakukan inovasi terhadap produk yang dijual agar semakin menarik bagi pembeli

Aplikasi pembelajaran melalui internet

Perencanaan pembelajaran pada dasarnya merupakan gambaran renana mengenai beberapa

aktivitas dan tindakan yang akan dilakukan pada saat berlangsungnya pembelajaran.

Dalam omplementasikan pembelajaran, terdapat model penerapan e-learning yang bisa

digunakan diantaranya:

a. Selective model, yang digunakan jika komputer disekolah sangat terbatas. Guru harus

memilih salah satu alat atau media yang tersedia untuk menyampaikan bahan pelajaran, jiika

terdapat lebih dari satu komputer maka siswa bisa diberikesempatan untuk memperoleh

pengalaman langsung

b. Sequential model, yaitu dengan pengelompokan siswa apabila hanya terdapat beberapa

komputer untuk mencari informasi dan sumber pembelajaran yang dibutuhkan.


c. Static station model, komputer yang digunakan juga terbatas, sedangkan guru mempunyai

beberapa sumber pembelajaran sehingga bahan ajar dibagi ke setiap kelompok untuk

memperoleh tujuan pembelajaran yang sama

d. Laboratory model, digunakan jika tersedia sejumlah komputer disekolah yang dilengkapi

dengan jaringan internet, sehingga siswa bisa menggunakan komputer lebih leluasa untuk

mencari informasi dan bahan ajar sebagai bahan pembelajaran mandiri.

Setiap model e-learning yang digunakan dalam pembelajaran di atas masing-masing

mempunyai kelemahan dan kelebihan. Pemilihannya tergantung pada infrastruktur

telekomunikasi dan peralatan yang tersedia di sekolah. Bagaimanapun upaya pembelajaran

dengan pendekaran e-learning ini perlu terus dicoba dalam rangka mengatasi permasalahan yang

dihadapi di masa yang akan datang.

Anda mungkin juga menyukai