Anda di halaman 1dari 5

SD BHAKTI TUNAS HARAPAN

Jln. Jendral Sudirman No. 68 A, Magersari


Magelang Selatan, Kota Magelang
Jawa Tengah
Penilaian Harian
Kelas :5 Nama Siswa :
Tema : No Urut :

Soal Pilihan Ganda

1. Usaha salon bergerak di bidang ....


a. jasa
b. industri
c. perdagangan
d. pertanian

2. Penanam modal pada CV disebut sekutu ....


a. aktif
b. pasif
c. pertama
d. kedua

3. Contoh kegiatan ekonomi di bidang jasa adalah ....


a. usaha pembuatan keramik
b. usaha fotokopi
c. pertanian sayur
d. toko kelontong

4. Kelapa sawit termasuk hasil ....


a. pertanian
b. perkebunan
c. perhutanan
d. peternakan

5. Udang merupakan hasil ....


a. pertanian
b. perkebunan
c. perikanan
d. peternakan

6. Contoh hasil perikanan laut adalah ....


a. lele
b. nila
c. gurami
d. tongkol

7. Modal usaha PT berasal dari ....


a. penjualan saham
b. simpanan anggota
c. setoran sekutu diam
d. harta pemilik usaha

8. Usaha koperasi berbeda dengan usaha yang dilakukan oleh badan


usaha lainnya. Usaha yang dilakukan koperasi bertujuan membantu
dan meningkatkan kesejahteraan anggotanya, sedangkan usaha
yang dilakukan badan usaha lainnya lebih mementingkan usaha ....
a. meningkatkan kesejahteraan pemilik saham
b. mencari keuntungan sebesar-besarnya
c. yang tidak dilakukan koperasi
d. yang bertujuan sosial

9. Undang-undang yang mengatur perkoperasian di Indonesia adalah ....


a. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1989
b. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1990
c. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1991
d. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1992

10. Jenis pekerjaan yang bergerak di bidang jasa yaitu ....


a. pengrajin keramik
b. pembuat ukiran
c. petugas paramedis
d. pedagang asongan

11. Menghargai usaha pembuatan daur ulang sampah dapat ditunjukkan


dengan ....
a. membuang sampah sembarangan
b. mengejek orang yang membuat benda daur ulang
c. membantu membuat benda-benda daur ulang
d. mencemooh orang yang mendaur ulang sampah

12. Salah satu contoh diversifikasi pertanian adalah ....


a. panca usaha tani
b. hidroponik
c. tumpang sari
d. transmigrasi

13. Kegiatan ekonomi yang dapat dikelola sendiri adalah ....


a. firma
b. CV
c. toko kelontong
d. BUMN

14. Koperasi diharapkan akan lebih maju dibandingkan badan usaha


lainnya, karena ....
a. modal koperasi sangat besar
b. koperasi bisa melakukan usaha di banyak tempat
c. pajak yang dipungut dari koperasi bisa ditekan serendah mungkin
d. usaha koperasi dilakukan bersama dan dibangun dengan modal
bersama

15. Berikut ini yang termasuk tanaman perkebunan adalah ....


a. padi
b. kopi
c. ketela rambat
d. ketela pohon

16. Singkong termasuk hasil ....


a. perkebunan
b. pertanian
c. perhutanan
d. peternakan

17. Kegiatan menghasilkan barang disebut kegiatan ....


a. produksi
b. distributor
c. konsumsi
d. ekonomi
18. Hendra sedang makan sayur. Kegiatan yang dilakukan Hendra disebut
kegiatan ....
a. produksi
b. distribusi
c. konsumsi
d. ekonomi

19. Kelinci merupakan hasil ....


a. pertanian
b. perkebunan
c. perikanan
d. peternakan

20. Contoh hasil perikanan darat adalah ....


a. lele
b. salmon
c. tongkol
d. kakap

Soal Isian

1. Jika barang hasil produksi banyak dibeli oleh masyarakat, produsen


akan mengalami ....

2. Kegiatan membuat barang atau jasa disebut kegiatan ....

3. Padi adalah contoh tanaman yang dapat ditanam di lahan ....

4. Orang yang memimpin sebuah perseroan terbatas adalah ....

5. Koperasi yang menjual barang hasil pertanian, perkebunan, perikanan,


dan peternakan adalah ....

6. Agar kegiatan ekonomi kita dihargai oleh orang lain, sebaiknya kita ...
kegiatan ekonomi orang lain.
7. Kegiatan ekonomi bersama yang didirikan oleh sekurangnya dua
sekutu disebut ....

8. Penanaman dua tanaman atau lebih secara bersamaan atau dengan satu
interval waktu yang singkat pada sebidang tanah yang sama disebut
dengan ....

9. Membajak sawah dengan traktor termasuk contoh ... pertanian.

10. Dalam suatu kegiatan ekonomi, penjahit berperan sebagai ....

Soal Uraian/Essay

1. Sebutkan tiga contoh tanaman yang dapat ditanam di lahan kering!

2. Apakah yang dimaksud dengan pertanian lahan kering?

3. Sebutkan tiga cara menghargai usaha pembuatan benda-benda daur


ulang!

4. Jelaskan pekerjaan seorang pemulung!

5. Apakah yang dimaksud dengan pertanian lahan basah?

Anda mungkin juga menyukai