Anda di halaman 1dari 28

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN PENGURUS

KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala Rahmad dan
Hidayahnya sehingga Pengurus Koperasi Wanita NUSA INDAH Desa Tambak Asri
Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang, pada hari ini dapat melaksanakan Rapat Anggota
Tahunan Tutup Buku Tahun 2017.
Rapat Anggota Tahunan (RAT) ini adalah merupakan kewajiban bagi Koperasi Wanita
NUSA INDAH Desa Tambakasri Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang sebagai mana diatur
dalam Undang Undang Republik Indonesia Nomor 25 tahun 1992 tentang Pekoperasian dan
Anggaran Dasar Koperasi Wanita NUSA INDAH Desa Tambak Asri Kecamatan Tajinan
Kabupaten Malang.
Pengurus berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkan Koperasi Wanita NUSA
INDAH Desa Tambak Asri Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang ini mampu berperan
sebagai kekuatan ekonomi yang bermanfaat untuk kesejahteraan Anggota khususnya dan
masyarakat sekitar pada umumnya.
Pada kesempatan ini Pengurus mengucapkan terima kasih kepada
Bapak/Ibu/Saudara Anggota dan semua pihak atas bantuannya demi terselenggarakannya
Rapat Anggota Tahunan ini dengan lancer, serta Pengurus mohon maaf apabila dalam
pelaksanaan Rapat Anggota ini nanti ada yang kurang berkenan dihati Bapak/Ibu/Saudara
para Anggota, Pembina dan Undangan yang lain.
Akhirnya kami Pengurus Koperasi Wanita NUSA INDAH Desa Tambak Asri
mengharapkan pemikiran positif Bapak/Ibu/Saudara Anggota guna kemajuan Koperasi
Wanita NUSA INDAH Desa Tambak Asri Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang dimasa
depan.
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan Rahmad dan Ridho Nya kepada kita
semua Amin.

Tambak Asri, Maret 2017

KETUA

HERRY ANDRIYANI
LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN PENGURUS
KOPERASI WANITA “ NUSA INDAH “
TUTUP BUKU TAHUN 2017

Susunan Acara RAT Tutup Buku Tahun 2017


Tanggal Maret 2018

I. ACARA UMUM:
1. Pembukaan oleh pembawa acara.
Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Koperasi.

Sambutan – Sambutan :
2. Ketua Koperasi
3. Kepala Desa
4. Kecamatan
5. Dinas Koperasi Dan Usaha Mikro Kabupaten Malang
6. DEKOPINDA Kabupaten Malang
7. Istirahat.

II. ACARA KHUSUS :


1. Prakata Ketua Sidang
2. Pengumuman Daftar Hadir
3. Penentuan Quorum Rapat.
4. Pembacaan dan Pengesahan Tata Tertib Rapat.
5. Laporan RAPB dan Pertanggung Jawaban Pengurus Tutup Buku tahun 2017
6. Laporan RAPB dan Pertanggung Jawaban Pengawas Tahun kerja 2017
7. Padangan Umum :
- Secara tertulis
- Secara lisan
8. Pengesahan RAPB dan Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus dan Pengawas.
9. Pemilihan Pengawas Periode Tahun 2017-2019
10. Pembacaan Keputusan Rapat Anggota Tahunan 2017
11. Penutup/Do,a

PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH”

KETUA SEKRETARIS

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRIWAHYUNING TYAS


PERATURAN TATA TERTIB RAPAT ANGGOTA TAHUNAN
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“
TUTUP BUKU TAHUN 2017

Dasar :
1. Undang – Undang Dasar 1945 Bab XIV pasal 33 ayat (1) Kesejahteraan
Sosial.
2. Undang – Undang Nomer 25 tahun 1992 tentang Perkoperasian .
3. Anggaran Dasar Koperasi BAB XVI pasal 50
4. Demi lancarnya pelaksanaan Rapat Aanggota Tahunan, disusun tata tertib
sebagai berikut :

BAB I
Status Rapat,Waktu dan Tempat

Pasal 1
Status Rapat
Rapat ini dinamakan Rapat Anggota Tahunan Koperasi Wanita “NUSA INDAH “ yang
selanjutnya didalam peraturan tata tertib ini disebut Rapat Anggota Tahunan Koperasi Wanita
“ NUSA INDAH “ Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang.

Pasal 2
Waktu dan Tempat
Rapat Anggota Tahunan Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ dilaksanakan pada hari : Kamis
tanggal : 23 Februari 2017. Jam 09:00 WIB sampai selesai bertempat di Kantor Koperasi
Wanita “NUSA INDAH“ Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang.

BAB II

Tujuan Rapat
Pasal 3
Tujuan Rapat Anggota Tahunan Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ adalah:
1. Untuk memutuskan dan mengesahkan Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus dan
Pengawas tutup buku tahun 2016.
2. Menetapkan kebijakan – kebijakan lain atas persetujuan Rapat Anggota.

BAB III
Peserta Rapat, Undangan Rapat dan syarat – syarat peserta Rapat

Pasal 4
Peserta Rapat
Peserta Rapat Aggota Tahunan (RAT) Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ terdiri dari :
1. Pengurus dan Pengawas Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ Kecamatan Tajinan.
2. Anggota Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ Kecamatan Tajinan.

Pasal 5
Syarat – Syarat peserta Rapat.
1. Anggota
2. Peserta rapat wajib mengisi daftar hadir yang telah disediakan oleh Pengurus.
3. Peserta Rapat agar memasuki ruang Rapat 15 menit sebuelum Rapat dimulai.
4. Peserta rapat berpakaian dengan sopan.
5. Peserta rapat tidak dibenarkan meninggalkan tempat rapat tanpa persetujuan pimpinan
rapat sebelum rapat selesei.
6. Jika peserta rapat meninggalkan tempat rapat sebelum rapat selesai, dianggap telah
menyetujui keputusan rapat.
7. Peserta rapat tidak dibenarkan berbuat atau bertindak yang mengganggu jalannya rapat
8. Usulan – usulan dan saran yang diberikan kepada peserta rapat pada waktu yang
ditentukan oleh pimpinan rapat.
9. Peserta rapat wajib mentaati keputusan rapat.

BAB IV
Pimpinan Rapat, Hak dan Kewajiban Pimpinan Rapat

Pasal 6
Pimpinan Rapat
1. Rapat dipimpin oleh Ketua Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ Kecamatan Tajinan.
2. Jika Ketua berhalangan atau pertimbangan pembagian tugas, maka pimpinan Rapat
tetap dilaksanakan oleh salah satu dari Pengurus yang telah ditunjuk oleh Ketua
Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ Kecamatan Tajinan.

Pasal 7
Hak Pimpinan Rapat
1. Pimpinan Rapat berhak mengatur,mengarahkan dan mengusahakan agar rapat
Berjalan dengan tertib dan aman.
2. Pimpinan Rapat berhak untuk memperingatkan, menolak pembicara yang dianggap
menyimpang dari pokok permasalahan dan acara rapat.
3. Pimpinan Rapat berhak untuk mengeluarkan peserta rapat dari undangan rapat
apabila peserta rapat mengganggu jalannya rapat.
4. Pimpinan Rapat berhak meminta ijin meninggalkan Rapat apabila ada keperluan
mendadak.

Pasal 8
Kewajiban Pimpinan Rapat
1. Pimpinan Rapat berkewajiban mengatur dan melancarkan jalannya rapat.
2. Pimpinan Rapat wajib mengarahkan, menyarankan dan menjawab atas penanya
selama dalam pokok bahasan dan acara rapat.
3. Pimpinan Rapat wajib mengupayaakan pengambilan keputusan secara adil atas dasar
musyawarah untuk mencapai mufakat.

BAB V
Pelaksanaan dan Syahnya Rapat

Pasal 9
Pelaksanaan Rapat terdiri dari :
1. Rapat Umum, yang terdiri dari Sambutan – sambutan.
2. Rapat khusus, yang berisi antara lain :
a. Pengesahan Laporan Pertanggung jawaban Pengurus Tahun Buku 2016
b. Pengesahan Laporan Pertanggung jawaban Pengawas Tahun Kerja 2016

Pasal10
Syahnya Rapat
1. Rapat ini dimulai dan disyahkan apabila yang hadir minimal 50 % plus 1 (satu )
dari jumlah yang diundang.
2. Apabila kurang dari 50 % plus 1 ( satu ) untuk pengesahan keputusan diambil
dengan suara terbanyak ( Voting ).
BAB VI
Hak Bicara dan Hak Suara Anggota

Pasal 11
Hak Bicara dan Hak Suara Anggota :
1. Peserta RAT dari dengan anggota mempunyai hak suara dan hak bicara serta hak
memilih dan dipilih sesuai dengan ketentuan pada Anggaran Dasar dan
Anggaran Rumah Tangga .
2 Setiap peserta RAT dari dengan anggota mempunyai 1 (satu) hak suara.
3. Hak Suara dan Hak Bicara dapat dilaksanakan secara tertulis maupun secara lesan.
4. Hak bicara diberikan kepada peserta rapat dengan atauran pembagian oleh pimpinan,
serta mempertimbangkan hak – hak dari anggota yang lain.
5. Setiap penaya,utusan,pandangan umum harus menyertakan identitas anggota.
6. Hak bicara dan Hak suara yang dimiliki oleh anggota aktif.
7. Hak bicara dan Hak suara yang disampaikan sesuai dengan pokok acara rapat.

BAB VIII
PEMILIHAN PENGURUS DAN PENGAWAS

Pasal 12
1. PemilihanPengurus dan Pengawas dilaksanakan secara langsung / aklamasi atau
formatur.
2. Pemilihan Pengurus dan Pengawas dipimpin oleh Pembina Koperasi.
3. Bila dilaksanakan dengan sistim Formatur , susunan anggota formatur sebanyak 5
( lima ) orang terdiri dari :
a. Seorang Pengurus .
b. Seorang Pengawas yang masih aktif.
c. 3 Orang Anggota.

BAB IX
PERSYARATAN CALON PENGURUS DAN PENGAWAS

Pasal 13
1. Yang dapat dipilih menjadi pengurus dan pengawas Koperasi adalah yang memenuhui
persyaratan sbb :
a. Bertaqwa Kepada Tuhan Yang MahaEsa
b. Sehat jasmani dan rohani
c. Berdomisili di wilayah desa setempat pada koperasi yang bersangkutan di
kecamatan setempat
d. Sudah menjadi anggota aktif di KOPWAN minimal 2 tahun
e. Sudah membayar simpanan pokok dan wajib secara rutin pada Koperasi
f. Mempunyai sifat kejujuran dan ketrampilan serta pengetahuan tentang Koperasi
g. Berpendidikan formal yg cukup dan kreatif
h. Tidak pernah melakukan tindakan yang merugikan Negara maupun gerakan
koperasi serta tidak pernah dihukum
i. Mempunyai waktu yg cukup untuk melakukan tugas-tugasnya sebagai Pengurus
maupun Pengawas Koperasi
2. Calon Pengurus dan Pengawas selain memenuhui persyaratan tersebut pada ayat 1
pada pasal ini, harus memenuhui persyaratan yang ditetapkan dalam Anggaran dasar
Koperasi.
BAB X
Keputusan Rapat

Pasal 14
Keputusan Rapat :
1. Semua keputusan Rapat ditetapkan atas dasar musyawarah untuk mencapai mufakat.
2. Apabila tidak tercapai mufakat, maka keputusan ditetapkan berdasarkan suara
terbanyak ( Voting ).

BAB XI
Penutup

Pasal 15
1. Tata tertib ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.
2. Hal-hal yang belum diatur dalam tata terib ini akan diatur kemudian oleh pimpinan
rapat dengan persetujuan peserta rapat.disesuaikan dengan kondisi wilayah
koperasi bersangkutan.

Ditetapkan di : Tambak Asri


Pada Tanggal : 23 Februari
2017

PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“ KECAMATAN TAJINAN

KETUA SEKRETARIS

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRI WAHYUNING TYAS


LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“
TUTUP BUKU TAHUN 2017

I.PENDAHULUAN

1. LATAR BELAKANG
Untuk memenuhi kewajiban Pengurus dihadapan Rapat Anggota, maka pada Rapat
Anggota Tahunan Tutup Buku 2016 ini Pengurus melaporkan kegiatan Organisasi dan
Usaha serta Keuangan yang telah dicapai selama tahun 2016 yang merupakan
realisasi dari Rencana Kerja, Anggaran Pendapatan Belanja yang telah disetujui dan
disyahkan oleh Anggota dalam Rapat Anggota Rencana Kerja membahas RK/RAPB
Koperasi tahun 2016.

2. DASAR
Dasar penyusunan Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus adalah :
1. Undang Undang Nomer : 25 tahun 1992 tentang Perkoperasian Bab II pasal
22,23,dan 25.
2. Anggaran Dasar Koperasi.
3. Kebijakan Pemerintah dibidang Perkoperasian.

3. TUJUAN
Laporan Pertanggung Jawaban ini disampaikan dalam RAT Tutup Buku Tahun 2016
untuk di jadikan bahan dalam :
a. Mengkaji dan mengevaluasi pelaksanaan dan kebijaksanaan Pengurus dalam
b. Menjalankan RK/RAPB tahun 2016.
c. Mengatur sampai dimana keberhasilan Pengurus sebagai penerima kuasa
d. Anggota dalam melaksanakan tugasnya selama 1 ( satu ) tahun.
e. Menetukan kebijaksanaan selanjutnya terhadap langkah langkah yang perlu
ditempuh oleh Pengurus dalam memberikan pelayanan prima kepada anggota.

4. SISTIM PELAPORAN
Untuk memudahkan pemahaman dan penilaian atas laporan pertanggung jawaban
Pengurus ini secara garis besar kami susun sistimatika sebagai berikut :

I . Pendahuluan
III. Bidang Kelembagaan / Organisasi
III. Bidang Usaha
IV. Bidang Permodalan
V. Bidang Keuangan
VI. Penutup

II.BIDANG KELEMBAGAAN/ORGANISASI

1. KEANGGOTAAN:

Perkembangan keanggotaan:

JENIS ANGGOTA THN 2016 THN 2017 PERKEMBANGAN


1. Calon anggota
Perempuan 5 5 0
JML Calon Anggota 5 5 0
2. Anggota Penuh
Perempuan 55 55
JML Anggota Penuh 55 55
3. JML Total Anggota 55 55 0

Kesimpulan tahun ini jumlah keanggotaan tetap 55 Orang.

2. PENGURUS:

Susunan Pengurus Periode tahun 2016 sampai dengan tahun 2018:

NO NAMA JABATAN ALAMAT


1. HERRY ANDRIYANI KETUA Rt 04 Rw 02
2. ENDANG SRI WT SEKRETARIS Rt 04 Rw 02
3. RINI BENDAHARA Rt 12 Rw 02

3. PENGAWAS:

Susunan Pengawas Periode tahun 2016 sampai dengan tahun 2017:

NO NAMA JABATAN ALAMAT


1. DEWI SETYAWATI KOORDINATOR Rt 01 Rw 01
2. LUSIANI ANGGOTA I Rt 03 Rw 03
III.BIDANG USAHA

Usaha yang dilaksanakan oleh KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“ Kecamatan Tajinanan
adalah :

UNIT SIMPAN PINJAM


a. PERMODALAN :
Modal Sendiri Rp. 79.584.357,-
Modal Luar Rp. 11.451.064,-
Jumlah Modal Rp. 91.035.421,-

b. PENDAPATAN :
Pendapatan Jasa Rp. 9.957.000,-
Pendapatan Administrasi Rp. 628.000,-
Jumlah Pendapatan Rp. 10.585.000,-

c. BEBAN USAHA :
Beban ATK Rp. 217.400,-
Beban Transportasi Rp. 600.000,-
Beban organisasi Rp. 300.000,-
Beban RAT Rp. 3.000.000,-
Beban Pajak Rp. 109.110,-
HR Pengurus Rp. 1.800.000,-
HR Pengawas Rp. 300.000,-
Jumlah Beban Rp. 6.326.510,-

Sisa Hasil Usaha Rp. 3.917.750,-

IV.BIDANG PERMODALAN

Perkembangan Permodalan KOPERASI WANITA “NUSA INDAH” sebagai berikut :

1. MODAL SENDIRI / EKUITAS


NO JENIS SIMPANAN TAHUN 2016 TAHUN 2017
1. Simp Pokok Rp. 5.500.000,- Rp. 5.500.000,-
2. Simp Wajib Rp. 13.450.000,- Rp. 15.850.000,-
3. Cadangan Rp. 2.846.516,- Rp. 4.316.567,-
4. Donasi Rp. 50.000.000,- Rp. 50.000.000,-
5. SISA HAIL USAHA Rp. 5.880.199,- Rp. 3.917.750,-
JUMLAH Rp. 77.676.715,- Rp. 79.584.317,-
2. MODAL LUAR / KEWAJIBAN JANGKA PENDEK DAN JANGKA PANJANG
NO JENIS SIMPANAN TAHUN 2016 TAHUN 2017
1. Simpanan Suka Rela Rp. 8.886.150,- Rp. 9.473.950,-
2. Dana Pendidikan Rp. 698.407,- Rp. 1.286.427,-
3. Dana Sosial Rp. 396.677,- Rp. 690.687,-
JUMLAH Rp. 9.981.234,- Rp. 11.451.064,-
V.BIDANG KEUANGAN

A. NERACA

KOPERASI WANITA “NUSA INDAH”


Per Tanggal 31 Desember 2017
AKTIVA TAHUN 2016 TAHUN 2017
( Rp ) (Rp)
AKTIVA LANCAR
1. Kas 6.070.799,- 10.731.871,
2. Bank 279.600,- 279.600,-
3. Piutang 77.900.550,- 76.957.650,-
4. Persediaan - -
JUMLAH AKTIVA LANCAR 84.250.949,- 87.969.121,-
AKTIVA TETAP
1. Tanah - -
2. Bangunan - -
Akumulasi Penyusutan Bangunan
3. Peralatan/Inventaris 3.407.000,- 3.407.000,-
Akumulasi Penyusutan Peralatan - (340.700,-)
JUMLAH AKTIVA TETAP 3.407.000,- 3.066.300,-
TOTAL AKTIVA 87.657.949,- 91.035.421,-
PASIVA TAHUN 2016 TAHUN 2017
(Rp) (Rp)
HUTANG LANCAR / KEWAJIBAN JK
PENDEK
1. Simpanan Suka Rela 8.886.150,- 9.473.950,-
2. Dana Pengurus - -
3. Dana Pendidikan 698.407,- 1.286.427,-
4. Dana Sosial 396.677,- 690.687,-
JUMLAH HUTANG LANCAR 9.981.234,- 11.451,064,-
MODAL SENDIRI
1. Simpanan Pokok 5.500.000,- 5.500.000,-
2. Simpanan Wajib 13.450.000,- 15.850.000,-
3. Donasi 50.000.000,- 50.000.000,-
4. Cadangan 2.846.516,- 4.316.567,-
5. Sisa Hasil Usaha 5.880.199,- 3.917.790,-
JUMLAH MODAL SENDIRI 77.676.715,- 79.584.357,-
TOTAL PASIVA 87.657.949,- 91.035.421,-
Tambak Asri, 31 Desember 2017

PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KETUA SEKRETARIS BENDAHARA

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRI WAHYUNING TYAS RINI


B. PERHITUNGAN SISA HASIL USAHA

KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“


PERHITUNGAN SISA HASIL USAHA
Per Tanggal 31 Desember 2017

URAIAN TAHUN 2016 TAHUN 2017


(RP) (Rp)
PENDAPATAN ANGGOTA
1. Pendapatan Jasa 12.022.500,- 9.957.000,-
2. Pendapatan Bunga Bank - -
3. Pendapatan Administrasi 825.000,- 628.000,-
JUMLAH PENDAPATAN 12.847.500,- 10.585.000,-
BEBAN USAHA
1. Beban ATK 409.700,- 217.400,-
2. Beban Organisasi 300.000,- 300.000,-
3. Beban Administrasi Bank - -
4. Beban RAT 3.000.000,- 3.000.000,-
5. Beban Transportasi 900.000,- 600.000,-
6. HR Pengurus 1.800.000,- 1.800.000,-
7. HR Pengawas 300.000,- 300.000,-
8. Beban Penyusutan - 340.700,-
JUMLAH BEBAN USAHA 6.709.700,- 6.558.100,-
SHU SBLM PAJAK 6.137.800,- 4.026.900,-
PAJAK ( PPh Psl.25 ) 257.601,- 109.110,-
SHU BERSIH SETELAH PAJAK 5.880.199,- 3.917.750,-

Tambak Asri, 31 desember 2017

PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KETUA SEKRETARIS BENDAHARA

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRI WAHYUNING TYAS RINI


C. IKHTISAR PERUBAHAN KEKAYAAN BERSIH (MODAL SENDIRI)

Periode bulan JANUARI sampai dengan DESEMBER 2017

NO URAIAN TAHUN 2016 TAHUN 2017


(Rp) (Rp)
1 Saldo Awal - -
Penambahan
 Simpanan Pokok 5.500.000,- 5.500.000,-
 Simpanan Wajib 13.450.000,- 15.850.000,-
 Cadangan 2.846.516,- 4.316.567,-
 Donasi 50.000.000,- 50.000.000-
 SHU Thn. Berjalan 5.880.199,- 3.917.750,-
JUMLAH PENAMBAHAN
JUMLAH 77.676.715,- 79.589.317,-
2. Pengurangan
 Simpanan Pokok - -
 Simpanan Wajib - -
 Pembagian SHU Thn. Lalu - -
JUMLAH PENGURANGAN - -
SALDO AKHIR 77.676.715,- 79.589.317,-

Tambak Asri, 31 Desember 2017

PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KETUA SEKRETARIS BENDAHARA

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRI WAHYUNING TYAS RINI


VI.PENUTUP

Demikian Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus Koperasi WANITA “NUSA


INDAH” Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang yang dapat kami sampaikan dihadapan
Rapat Anggota Tahunan Tutup Buku Tahun 2016 dengan harapan Pengurus, agar anggota
dapat mengkritisi sekaligus memberikan masukkan solusi sehingga mampu membawa
perbaikan dimasa mendatang.
Pada akhirnya kami berharap dengan pertanggung jawaban Pengurus seperti tersebut
diatas, setelah dianalisa , diteiliti secara seksama oleh anggota dapat disetujui sekaligus
disyahkan oleh Rapat Anggota.

Tambak Asri, 23 Maret 2018

PENGURUS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KETUA SEKRETARIS BENDAHARA

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRI WAHYUNING TYAS RINI


KOPERASI WANITA “NUSA INDAH”
BADAN HUKUM
NOMOR :266/BH/XVI.14/X/2010 TANGGAL 25 OKTOBER 2010
DESA TAMBAKASRI - KECAMATAN TAJINAN
KABUPATEN MALANG

KEPUTUSAN RAPAT ANGGOTA KOPERASI


Nomor : 01/KOPWAN-NI/III/2018

Tentang
PENGESAHAN LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN PENGURUS
TUTUP BUKU TAHUN 20177
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
RAPAT ANGGOTA KOPERASI

Menimbang : 1. Bahwa dengan dijiwai oleh semangat gotong royong keyakinan


dan kesadaran berkoperasi serta didasari kebulatan tekad untuk
menegakkan fungsi koperasi.
2. Bahwa Laporan Pertanggung Jawaban Pengurus dan Hasil
Pemeriksaan Pengawas atas Pelaksanaan RK dan RAPB tahun
Buku 2017 perlu disyahkan.
Mengingat : 1. Undan Undang Nomer 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian.
2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Koperasi.
Memperhatikan : 1. Sambutan/Pengarahan pejabat pada acara pembukaan Rapat
Anggota.
2. Pandangan Umum,Pendapat dan Saran peserta pada siding Pleno
Rapat Anggota.

MEMUTUSKAN

Menetapkan Keputusan Rapat Anggota Koperasi tentang Pengesahan Laporan


: Pertanggung Jawaban Pengurus Tutup Buku Tahun 2017.
Pertama : Menerima dan Mengesahkan RAPB dan Laporan Pertanggung
Jawaban Pengurus dan Pengawas Tutup Buku 2017.
Kedua : Sisa Hasil Usaha Anggota dibagi.
Ketiga : Menyerahkan Kepada Pengurus Koperasi untuk melaksanakan
sesuai dictum kedua keputusan ini dengan sebenar benarnya.

Ditetapkan di : Tambak Asri


Pada tanggal : 23 Maret 2018

PIMPINAN SIDANG

KETUA SEKRETARIS

HERRY ANDRIYANI ENDANG SRI WAHYUNING TYAS


LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN PENGAWAS

KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puji sjukur kehadirat Allah SWT atas segala Rahmad dan
Hidayahnya sehingga Pengawas Koperasi Wanita “NUSA INDAH” Desa Tambakasri
Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang, pada hari ini dapat melaporkan pertanggung
jawabannya dalam melaksanakan Pengawasan pada Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tutup
Buku Tahun 2017.
Sebagaimana diatur dalam dalam Undang Undang Republik Indonesia Nomor 25
tahun 1992 tentang Pekoperasian dan Anggaran Dasar Koperasi Wanita “NUSA INDAH”
Desa Tambakasri Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang , Pengawas telah melaksanakan
kewajibanya dalam melaksanakan tugas pemeriksaan pengelolaan Koperasi Wanita “NUSA
INDAH” Desa Tambakasri Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang .
Pengawas berusaha semaksimal mungkin agar Koperasi Wanita “NUSA INDAH”
Desa Tambakasri Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang ini pengelolaannya dilaksanakan
dengan tertib sehingga tujuan Bapak/Ibu/Saudara Anggota dapat tercapai.
Pada kesempatan ini Pengawas mengucapkan terima kasih kepada Bapak/
Ibu/Saudara Anggota dan semua pihak atas bantuannya demi terselenggarakannya Rapat
Anggota Tahunan ini dengan lancar serta Pengawas mohon maaf apabila dalam
melaksanakan tugas kepengawasan dalam tahun ini kurang berkenan dihati
Bapak/Ibu/Saudara Anggota Koperasi Wanita “NUSA INDAH” Desa Tambakasri Kecamatan
Tajinan Kabupaten Malang.
Akhirnya kami Pengawas Koperasi Wanita “NUSA INDAH” Desa Tambaksri
mengharapkan pemikiran positif Bapak/Ibu/Saudara Anggota guna kemajuan Koperasi
Wanita “NUSA INDAH” Desa TambakasriKecamatan Tajinan Kabupaten Malang dimasa
depan.
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan Rochmad dan Ridhlo Nya kepada kita
semua Amin

Tambak Asri, 23 Maret 2018

KOORDINATOR PENGAWAS

DEWI SETYAWATI
LAPORAN HASIL PEMERIKSAAN PENGAWAS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH” KECAMATAN TAJINAN
KABUPATEN MALANG
TAHUN BUKU 2017

NAMA KOPERASI : KOPERASI WANITA “NUSA INDAH”


BADAN HUKUM : 266/BH/XVI.14/X/2010
TANGGAL : 25 Oktober 2010
ALAMAT : Jl. Klengkeng No.6 Rt 08 Rw 01 Desa Tambakasri Kecamatan
Tajinan Kabupaten Malang.

I. PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran
1. UU nomor 25 tahun 1992 tentang perkoperasian pasal 38 dan pasal 39.
2. Anggaran Dasar Koperasi Wanita “NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan Kabupaten
Malang.
B. Periode yang diperiksa
Tanggal 1 Januari 2017 sampai dengan 31 Desember 201.
C. Tujuan Pemeriksaan dan Pengawasan
1. Pengendalian dan pengawasan organisasi, usaha dan keuangan
2. Mengarahkan agar segala kegiatan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.
3. Mengevaluasi kegiatan berdasarkan hasil keputusan rapat anggota.

II.HASIL PEMERIKSAAN DAN PENGAWASAN

A. BIDANG ORGANISASI DAN MANAJEMEN

1. Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ memperoleh pengesahan badan hukum dari Dinas
Koperasi dan UMKM Kabupaten Malang pada tanggal 25 Oktober 2010
dengan Nomor Badan Hukum Koperasi 266/BH/XVI.14/X/2010.

2. KEANGGOTAAN
NO URAIAN JUMLAH KETERANGAN
1 Anggota 55 Orang
2 Calon Anggota 5 Orang

3. SIMPANAN
NO URAIAN JUMLAH
1 Simpanan Pokok Rp. 5.500.000,-
2 Simpanan Wajib Rp .15.850.000,-
3 Simpanan Sukarela Rp. 1.473.950,-

4. KEPENGURUSAN
NO NAMA JABATAN PERIODE
1 HERRY ANDRIYANI KETUA 2016-2018
2 ENDANG SRI WT SEKRETARIS 2016-2018
3 RINI BENDAHARA 2016-2018
5. PENGAWAS
NO URAIAN JABATAN PERIODE
1 DEWI SETYAWATI KOORDINATOR 2016-2017
2 LUSIANI ANGGOTA I 2015-2017

6. KEGIATAN RAPAT
NO JENIS RAPAT JUMLAH RAPAT KETERANGAN
1 Pengurus dan Pengawas 8 kali
2 Rapat Anggota 8 kali

7. BUKU ORGANISASI DAN USAHA


NO JENIS BUKU NAMA BUKU KETERANGAN
1 Buku Pokok Daftar anggota Ada
Daftar pengawas Ada
Daftar pengurus Ada
Daftar karyawan Ada
Daftar simpanan anggota Ada
Notulen/keputusan rapat Ada
Notulen/kept. Rapat pengurus Ada
2 Buku Tamu Ada
Penunjang
Saran anggota Ada
Anjuran pejabat Ada
Agenda dan ekspedisi surat Ada
Inventaris Ada
Catatan dan saran pengawas Ada
3 Administrasi Kas harian Ada
Usaha
Kas memorial Ada
Rekapitulasi Ada
Besar pembantu Ada
Jurnal Ada

8. KINERJA
NO HUBUNGAN ANTARA PENILAIAN KETERANGAN
1 Pengurus dengan Anggota Baik
2 Pengurus dengan Karyawan Baik
3 Antar Pengurus Baik
4 Antar Karyawan Baik
5 Antar Kelompok Baik
6 Antar Anggota Baik
7 Pengurus dengan Pengawas Baik
8 Pengurus dengan Pejabat Baik

B. BIDANG ADMINISTRASI

1. Administrasi Organisasi
2. Administrasi Usaha/Keanggotaan
a. Administrasi keuangan juga telah diupayakan secara bertahap penyempurnaan-
penyempurnaannya.
b. Administrasi keuangan juga telah diupayakan penyempurnaan oleh Pengurus.

C. BIDANG USAHA

1. Usaha
Dalam tahun 2016 Koperasi Wanita “NUSA INDAH” masih melaksnakan usaha
Simpan Pinjam .
2. Keuangan
Dijelaskan pada lembar berikutnya (NERACA).

Tambak Asri, Maret 2018

PENGAWAS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KOORDINATOR PENGAWAS

DEWI SETYAWATI LUSIANI


EVALUASI TERHADAP RENCANA DAN REALISASI
PENDAPATAN DAN BIAYA
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH” KECAMATAN TAJINAN
KABUPATEN MALANG
Tahun Buku 2017

NO URAIAN RENCANA REALISASI


(Rp) (Rp)
1. PENDAPATAN :
Bunga/Jasa Usaha S.P 12.022.500,- 9.957.000,-
Pendapatan Administrasi 825.000,- 628.000,-

JUMLAH PENERIMAAN 12.847.500,- 10.585.000,-

2. BIAYA BIAYA :
Biaya Organisasi 300.000,- 300.000,-
Biaya Transportasi 900.000,- 600.000,-
Biaya ATK 409.700,- 217.400,-
Biaya RAT 3.000.000,- 3.000.000,-
HR Pengurus 1.800.000,- 1.800.000,-
HR Pengawas 300.000,- 300.000,-
Pajak 257.601,- 109.110,-
Beban Penyusutan - 340.700,-

JUMLAH BIAYA 6.967.301,- 6.558.100,-

SISA HASIL USAHA 5.880.199,- 3.917.750,-

Tambak Asri, 31 Desember 2017

PENGAWAS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KOORDINATOR PENGAWAS I PENGAWAS II

DEWI SETYAWATI LUSIANI WIWIN WIJAYANTI


BERITA ACARA PEMERIKSAAN KAS

Pada hari ini Kamis tanggal 31 Desember 2017 telah diadakan pemeriksaan Uang Kas oleh
Pengawas Koperasi Wanita ”NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan dengan hasil pemeriksaan
sebagai berikut :

Saldo Kas sesuai dengan catatan dalam Buku Kas per tanggal 31 Desember 2017 sebesar
Rp. 10.731.871,- (Sepuluh Juta Tujuh Ratus Tiga Puluh Satu Ribu Delapan Ratus Tujuh Puluh
Satu Ribu Rupiah) dengan perincian :

107 lembar @ Rp. 100.000,- Rp. 10.700.000,-


3 lembar @ Rp. 10.000,- Rp. 30.000,-
1 lembar @ Rp. 1.000,- Rp. 1.000,-
4 koin @ Rp. 200,- Rp. 800,-

Selisih lebih Rp. 71,- ( Tujuh Puluh Satu Rupiah) karena tidak ada recehan.
Demikian hasil pemeriksaan yang telah dilakukan sesuai dengan kondisi Buku yang ada .

Tambak Asri, 31 Desember 2017

PENGAWAS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KOORDINATOR PENGAWAS I PENGAWAS II

DEWI SETYAWATI LUSIANI WIWIN WIJAYANTI


SARAN DAN PENUTUP

SARAN :

A. BIDANG ORGANISASI
Dilihat dari segi Kelembagaan KOPERASI WANITA “NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan
Kabupaten Malanganggota Koperasi Wanita “NUSA INDAH” masih belum merasa
memiliki Koperasi .
Sehingga dengan adanya pembinaan Anggota,Pengurus dan Pengawas diharapkan
dapat meningkatkan partisipasi dalam menumbuh kembangkan kelembagaan Koperasi
Wanita “NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang.

B. BIDANG PERMODALAN
Bidang permodalan Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ Modal Sendiri Koperasi masih
sangat kecil perlu ditingkatkan, dengan menambah lagi Simpan Sukarela Anggota .

C. BIDANG USAHA
Usaha Koperasi Wanita “NUSA INDAH“ masih melaksanakan Unit Usaha Simpan
Pinjam.
Tertib Administrasi agar ditingkatkan.
Menambah keanggotaan.

PENUTUP :
Demikian laporan pertanggungjawab Pengawas Koperasi Wanita “NUSA INDAH”
Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang yang sekaligus merupakan rangkuman hasil
Pengawasan Koperasi Wanita “NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang
yang dibuat sesuai dengan fakta yang ada pada Pembukuan Koperasi selama tahun buku
2016.
Dan diharapkan dengan Laporan ini Anggota sebagai pemilik dan pengguna jasa dapat
memberikan saran,kritik yang membangun demi berkembangnya Koperasi Wanita
“NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang.
Terima kasih.

Tambak Asri, 23 Februari 2017

PENGAWAS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“

KOORDINATOR PENGAWAS I PENGAWAS II

DEWI SETYAWATI LUSIANI WIWIN WIJAYANTI


CATATAN YANG MENJADI KEPUTUSAN DALAM
LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN PENGURUS DAN HASIL
PEMERIKSAAN PENGAWAS PADA RAPAT ANGGOTA TAHUNAN
TUTUB BUKU TAHUN 2016
PADA TANGGAL 23 Februari 2017
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH“
DESA TAMBAKASRI KECAMATAN TAJINAN
KABUPATEN MALANG

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

8.

PIMPINAN SIDANG

………………………………………
KATA KATA PELANTIKAN

Assalamualikum Wr.Wb.
Saudara Pengurus / Pengawas terpilih, dengan disaksikan oleh para Anggota,
Pejabat dan lebih lebih oleh Tuhan Yang Maha Esa, Saudara baru saja, mengucapkan
sumpah atau janji Jabatan sebagai Pengurus/Pengawas Koperasi Wanita “NUSA INDAH”
Kecamatan Tajinan.
Kami percaya, bahwa Saudara sebagai Pengurus / Pengawas akan selalu
melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik baiknya sebagaimana isi dan maksud
Sumpah atau Janji yang telah Saudara ucapkan dan kami yakin, bahwa Saudara akan
selalu melaksanakan kepaercayaan yang telah diberikan oleh para anggota Koperasi
Saudara.
Oleh karena itu pada hari ini : ……………… ,tanggal : …………………….
tepat pukul : ……..WIB , kami selaku Pembina Koperasi Wanita “NUSA INDAH”
Kecamatan Tajinan dengan mengucapkan :

BISMILLAHIROCHMANIRROCHIM

melantik Saudara secara sah sebagai Pengurus / Pengawas Koperasi Wanita


“NUSA INDAH” Kecamatan Tajinan masa bakti tahun ........... sampai dengan tahun ..........
Selamat bekerja semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu menyertai dan memberikan Petunjuk
kepada Saudara Amien.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
BERITA ACARA SIDANG FORMATUR
PEMILIHAN PENGURUS/PENGAWAS
KOPERASI WANITA “NUSA INDAH”

Pada hari ini …………………. Tanggal : ……………………. yang bertanda tangan


dibawah ini :

1. ……………………..dari unsur Penguru


2. ……………………..dari unsur Pengawas
3. ……………………..dari unsur Anggota
4. ………………………dari unsur Anggota
5. ………………………dari unsur Anggota
6. ………………………dari unsur Anggota
7. ………………………dari unsur Anggota

Selaku formatur Pemilihan Pengurus/Pengawas didampingi oleh :

1 .…………………………………….Dari unsur Dinas Koperasi dan UMKM Kab. Malang.


2……………………………………. Dari unsur ……………………………………..
3……………………………………. Dari unsur ……………………………………..
4…………………………………….. Dari unsur ……………………………………
5……………………………………...Dari unsur ……………………………………

Dengan ini kamimelaporkan hasil siding Formatur Pemilihan Pengurus/Pengawas


pada Rapat Anggota Tahunan Tahun : …………… sebagai berikut:

A. SUSUNAN PENGURUS
NO NAMA JABATAN MASA BAKTI

B. SUSUNAN PENGAWAS
NO NAMA J A B A T AN MASA BAKTI

Demikian agarAnggota dan pihak yang berkepentingan menjadi maklum.

Dibuat di :
Pada tanggal :

KETUA SEKRETRIS
SUMPAH JANJI PENGURUS/PENGAWAS

Demi Allah saya bersumpah / berjanji :


1. Bahwa saya dalammenjalankan tugas dan kewajiban sebagai Pengurus / Pengawas
Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan …………………….. akan selalu
berpegang teguh pada ketentuan ketentuan dalam Undang Undang Koperasi dan
Peraturan – Peraturan pelaksanaannya , Anggaran Dasar. Anggaran Rumah Tangga,
serta Peraturan – Peraturan yang berlaku pada Koperasi Wanita “
……………………..” Kecamatan ……………………. melaksanakan ketentuan –
ketentuan tersebut dengan dan sebaik baiknya.
2. Bahwa saya dalam menjalankan tugas kewajiban sebagai Pengurus/ Pengawas
Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan …………………….. akan bekerja
dengan rajin , jujur, tertib, cermat dan semangat sehingga kepentingan Koperasi dan
anggota anggotanya mendapatkan pelayanan sebaik baiknya.
3. Bahwa saya dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagai Pengurus/ Pengawas
Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan …………………….. akan
menjauhkan perbuatan – perbuatan yang merugikan Gerakan Koperasi pada
umumnya dan Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan
…………………….. serta anggotanya pada khususnya.

Yang mengucapkan sumpah / Janji

……………………….

Saksi – Saksi :
NO NAMA DARI DINAS / INSTANSI TANDA
TANGAN
1 DINAS KOP. UMKM KAB. MALANG
2
3
4
5
BERITA ACARA PENGUCAPAN SUMPAH PENGURUS/PENGAWAS

Pada hari ini : tanggal : bulan Tahun


Nama : ………………………………….. selaku Anggota Pengurus / Pengawas terpilih
telah mengucapkan sumpah/janji sebagai berikut.

Demi Allah saya bersumpah / berjanji :


1. Bahwa saya dalammenjalankan tugas dan kewajiban sebagai Pengurus / Pengawas
Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan ……………… akan selalu
berpegang teguh pada ketentuan ketentuan dalam Undang Undang Koperasi dan
Peraturan – Peraturan pelaksanaannya , Anggaran Dasar. Anggaran Rumah Tangga,
serta Peraturan – Peraturan yang berlaku pada Koperasi Wanita “
……………………..” Kecamatan ……………………. melaksanakan ketentuan –
ketentuan tersebut dengan jujur dan sebaik baiknya.
2. Bahwa saya dalam menjalankan tugas kewajiban sebagai Pengurus/ Pengawas
Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan ……………………. akan bekerja
dengan rajin , jujur, tertib, cermat dan semangat sehingga kepentingan Koperasi dan
anggota anggotanya mendapatkan pelayanan sebaik baiknya.
3. Bahwa saya dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagai Pengurus/ Pengawas
Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan …………………….. akan
menjauhkan perbuatan – perbuatan yang merugikan Gerakan Koperasi pada
umumnya dan Koperasi Wanita “ ……………………..” Kecamatan …………………….
serta anggotanya pada khususnya.

Yang mengucapkan Sumpah/Janji

……………………….
Saksi – Saksi
NO NAMA DARI DINAS / INSTANSI TANDA
TANGAN
1. DINAS KOP. DAN UMKM
KAB.MALANG
2.

3’

4.

5.

Anda mungkin juga menyukai