Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Peluang usaha era global saat ini masih menjadi salah satu gaya hidup yang
dilakukan oleh masuarakat umum. Usaha dalam bidang perdagangan, penyewaan,
hingga makanan juga termasuk dalam pilihan usaha oleh para pelaku usaha. Selain
itu, faktor kepadatan penduduk juga menunjang tambahan pemasukan terhadap
pelaku usaha yang berjualan di tengah kota.
Pelaku usaha cenderung untuk menggunakan lokasi yang acapkali dikunjungi
oleh pengunjung/pembeli. Lokasi rekreasi, taman keluarga, hingga teluk yang
disulap menjadi lokasi bisnis yang menjanjikan. Deretan Cafe yang berada di teluk
talise merupakan lokasi yang strategis untuk melakukan kegiatan ekonomi jual-beli.
Ramainya pelaku usaha disebabkan karena adanya peluang usaha yang ditimbulkan
secara tidak langsung. Berawal dari beberapa penjual, kemudian bertambah hingga
banyak pelaku usaha yang berjualan di sepanjang teluk.
Pola-pola kegiatan ekonomi yang terjadi di teluk talise dapat dikatakan sebagai
peluang usaha yang berkelanjutan. Hal ini secara tidak langsung dapat
menumbuhkan semangat berwirausaha dalam diri masyarakat. Sehingga,
diperlukan lah sebuah survey dan analisa ekonomi terhadap laju pertumbuhan dan
pendapatan para pelaku usaha.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana respon pelaku usaha/responden yang berjualan di teluk
talise?
2. Berapa jumlah pendapatan yang diperoleh oleh pelaku usaha/responden
setiap tahunnya?
3. Bagaimana menumbuhkan kembangkan pelaku usaha/responden
berdasarkan hasil survey di lokasi?

C. Tujuan
1. Mengetahui respon pelaku usaha/responden yang berjualan di teluk
talise.
2. Mengetahui jumlah pendapatan yang diperoleh oleh pelaku
usaha/responden setiap tahunnya?
3. Mengetahui cara dalam menumbuhkan kembangkan pelaku
usaha/responden berdasarkan hasil survey di lokasi.

Anda mungkin juga menyukai