Anda di halaman 1dari 6

Penetapan Kawasan Strategis Kota Padang

Kawasan Strategis Kota adalah kawasan/wilayah kota yang penataan ruangnya


diprioritaskan karena mempunyai pengaruh sangat penting dalam lingkup kota terhadap
aspek ekonomi, sosial, budaya dan/lingkungan kota. Atas dasar pertimbangan tersebut,
ditetapkan 7 (tujuh) kawasan strategis Kota Padang sampai tahun 2030.

A. Kawasan Strategis Pusat Kota (Lama)

Kawasan ini perlu diprioritaskan penataan ruangnya karena memiliki pengaruh


penting terhadap perekonomian Kota Padang secara keseluruhan, dan di kawasan ini juga
terdapat bangunan-bangunan tua yang perlu dilestarikan sebagai peninggalan budaya
(urban heritage). Kawasan Pusat Kota (lama) yang hancur akibat gempa bumi
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap perkembangan ekonomi kota. Untuk
memulihkan ekonomi kota maka akan dilakukan rehabilitasi Kawasan Pusat Kota (lama).

Selain memiliki nilai strategis ekonomi, Kawasan Pusat Kota juga terdapat kawasan
cagar budaya yang rusak akibat gempa bumi 30 September 2009. Untuk mengembalikan
karakter ruang di kawasan kota lama dan nilai-nilai historis yang terkandung di
dalamnya, perlu dilakukan rehabilitasi dan revitalisasi kawasan.

B. Kawasan Strategis Gunung Padang

Kawasan ini perlu diprioritaskan penataan ruangnya karena memiliki potensi ekonomi
untuk pengembangan kegiatan kepariwisataan, dan sekaligus juga memiliki potensi
menimbulkan dampak terhadap lingkungan berkaitan dengan rencana pengembangan
kawasan wisata.

Kawasan Pariwisata Gunung Padang direncanakan akan menjadi ruang rekreasi bagi
masyarakat Kota Padang dan perencanaannya diintegrasikan dengan rencana
pengembangan Kawasan Kota Tua Pondok dan Muaro. Bentuk pengembangan di
kawasan Gunung Padang akan disesuaikan dengan potensi dan permasalahan fisik
alamiahnya sehingga apabila dikembangkan akan dapat memberikan nilai tambah bagi
pengembangan ekonomi kota.

C. Kawasan Strategis Sepanjang Pantai Padang

Kawasan ini perlu diprioritaskan penataan ruangnya karena tergolong sebagai


kawasan yang rawan terhadap bencana yang datang dari laut, misalnya gelombang
tsunami. Kawasan ini juga memiliki potensi untuk pengembangan berbagai kegiatan
yang memiliki nilai ekonomi, terutama kegiatan perdagangan dan jasa serta kegiatan-
kegiatan yang terkait dengan kepariwisataan.
Kawasan sepanjang pantai Padang ini menjadi penting dan perlu diprioritaskan
penataan ruangnya karena 2 alasan :
1. Sepanjang pantai Padang merupakan kawasan yang rawan terhadap bahaya
gelombang pasang dan tsunami;

2. Sepanjang pantai Padang dikembangkan jalan yang berfungsi sebagai tanggul


untuk menahan gelombang, namun dengan adanya jalan justru menjadi penarik
pertumbuhan kawasan.

Selain rawan terhadap bencana tsunami, kawasan sepanjang pantai Padang ini juga
memiliki potensi ekonomi yang tinggi, khususnya dalam pengembangan sektor
kepariwisataan. Agar potensi alam di sepanjang pantai Padang ini dapat dioptimalkan
maka perlu adanya penataan ruang yang menjadi acuan dalam pengembangan berbagai
kegiatan kepariwisataan.
D. Kawasan Strategis Teluk Bayur

Kawasan ini perlu diprioritaskan penataan ruangnya karena memiliki pengaruh


penting terhadap perekonomian Kota Padang, terutama berkaitan dengan aktifitas yang
berlangsung di kawasan Pelabuhan Teluk Bayur (pusat transportasi barang masuk dan
keluar Kota Padang). Kegiatan-kegiatan yang terdapat pelabuhan dan kawasan sekitarnya
terkait dengan kegiatan ekonomi kota dan regional, berupa kegiatan transportasi,
perdagangan dan ekspor-impor.

Penataan ruang kawasan Pelabuhan Teluk Bayur ini menjadi penting dengan
mengintegrasikan Pelabuhan Teluk Bayur dengan rencana pengembangan industri dan
pergudangan di sekitar Pelabuhan Teluk Bayur. Pengembangan industri dan pergudangan
serta Pelabuhan Teluk Bayur diharapkan dapat mendorong pertumbuhan perekonomian
Kota Padang.
E. Kawasan Strategis Indarung

Kawasan ini perlu diprioritaskan penataan ruangnya karena memiliki pengaruh


penting terhadap perekonomian Kota Padang dan sekaligus berpengaruh terhadap
lingkungan. Di kawasan ini terdapat kegiatan industri pengolahan (pabrik) semen dan
kegiatan-kegiatan lainnya, baik terkait langsung dengan kegiatan industri semen maupun
kegiatan lain yang tidak terkait dengan kegiatan industri semen.

Kawasan Indarung perlu segera dilakukan penataan ruangnnya mengingat


pengembangan kawasan ini memiliki pengaruh yang besar terhadap wilayah sekitarnya
akibat perkembangan kegiatan yang tumbuh sebagai dampak pengembangan kawasan
industri Indarung maupun pengaruhnya terhadap kawasan lindung di sekitarnya.
Pengembangan kawasan strategis Indarung mencakup pengembangan pabrik semen (PT.
Semen Padang) dan rencana pengelolaan kawasan pertambangan pendukung industri
semen serta kawasan di sekitarnya yang berkembang sebagai dampak daripada
pengembangan kawasan industri semen.
F. Kawasan Strategis Taman Hutan Raya Bung Hatta

Kawasan ini perlu diprioritaskan penataan ruangnya karena memiliki pengaruh


penting terhadap lingkungan karena kawasan ini telah ditetapkan sebagai Kawasan
Taman Hutan Raya. Selain itu kawasan ini juga memiliki fungsi strategis dalam menjaga
kelestarian mata air yang menjadi sumber air baku bagi penyediaan air bersih di Kota
Padang.

G. Kawasan Strategis Pusat Pemerintahan Kota

Kawasan Pusat Pemerintahan Kota Padang di Air Pacah menjadi strategis karena
sarana perkantoran yang hancur akibat gempa sehingga pelayanan masyarakat menjadi
terhambat. Untuk meningkatkan kinerja pelayanan masyarakat maka Kawasan Pusat
Pemerintahan Kota Padang perlu diprioritaskan pengembangannya.

Pengembangan Kawasan Pusat Pemerintahan Kota Padang di Air Pacah ini terkait
dengan pemindahan pusat pelayanan administrasi pemerintahan dari kawasan Pusat Kota
lama di Kecamatan Padang Barat ke wilayah Kecamatan Koto Tangah.

Pengembangan Kawasan Pusat Pemerintahan Kota Padang di Air Pacah akan menjadi
pemacu pertumbuhan di sekitarnya. Sawah irigasi teknis yang ada di sekitar kawasan
perlu dipertahankan sehingga pengaturan ruang di kawasan Air Pacah menjadi strategis
dan perlu diprioritaskan.

Anda mungkin juga menyukai