Anda di halaman 1dari 3

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil pengkajian yang dilakukan di RW 02 kelurahan poris

gagabaru kecamatan batuceper kota Tangerang menunjukan bahwa terdapat

beberapa masalah yaitu pengetahuan tentang tentang masalah kesehatan terkait

penyakit hipertensi, diabetes melitus, TBC, asam urat, HIV dengan tingkat

pengetahuan yang rendah, pencegahan diabetes dan hipertensi kurang baik,

banyaknya perilaku keluarga yang tidak memriksa asam urat kepelayanan

kesehatan sehingga pada saat diadakan pemeriksaan oleh mahasiwa banyak

masyarakat dengan nilai asam urat yang tinggi, sikap menghindari makanan

yang menyebabkan asam urat masih kurang baik.

Komunitas ( community) adalah sekelompok masyarakat yang mempunyai

persamaan nilai (values), perhatian (interest) yang merupakan sekelompok

khusus dengan batas-batas geografis yang jelas dengan norma dan nilai yang

telah melembaga misalnya didalam kesehatan dikenal kelompok ibu hamil,

kelompok ibu menyusui, kelompok anak balita, kelompok lansia, kelompok

masyarakat dalam satu wilayah desa binaan dan lain sebagainya. Sedangkan

dalam kelompok masyarakat ada masyarakat petani, masyarakat pedagang,

masyarakat pekerja, masyarakat terasing dan sebagainnya (Alimul,2009)

Keperawatan komunitas adalah suatu dalam keperawatan yang merupakan

perpaduan anatara keperawatan dan kesehatan masyarakat dengan dukungan


peran serta aktif masyarakat yang bertujuan untuk menungkatkan dan

memelihara kesehatan masyarakat dengan menenkankan kepada peningkatan

peran serta masyarakat dalam melakukan upaya promotive dan preventif,

dengan tidak melupakan tindakan rehabilitative sehingga diharapkan

masyarakat mampu mengenal mengambil keputusan dalam memelihara

kesehatannyan (Mubarak, 2009)

Tahapan proses keperaeatan komunitas yaitu 1) pengkajian yang terdiri dari

wawancara, observasi, kuisioner, winshile survey, data sekunder, 2)

menganalisa masalah , 3) menuntukan prioritas masalah, 3)pelaksanaan MMD

B. Saran

Berdasarkan hasil pembahasan yang diperoleh maka dapat diberikan saran

sebagai berikut:

1. Bagi masyarakat

Masyarakat dapat diharapkan mempunyai motivasi menjaga pola hidup

sehat dalam kehidupan sehari-hari. Masyarakat juga diarapka berpartisipasi

dalam meningkatkan taraf kesehatan termasuk menjaga lingkungan

2. Bagi pemerintah

Perlu kerja sama yang lebih baik antara pemerintah dan masyarakat

kelurahan poris gagabaru untuk meningkatkan kualitas kesehatan

dimasyarakat

3. Bagi puskesmas batu ceper

Diharapkan puskesmas dapat mempertankan pelayanan yang telah ada dan

meningkatkan pelayanan yang belum terealisasikan


4. Bagi mahasiswa

Mahasiwa dapat menerapkan kosep keperawatan komunitas untuk

meningkatkan kemampuan masyarakat untuk hidup sehat, sehingga tercapai

derajat nkesehatan yang optimal bagi masyarakat RW 02 kelurahan poris

gagabaru kecamatan batu ceper

5. Bagi institusi Pendidikan

Laporan asuhan keperawatan ini dapat dijadikan referensi dalam

penerapannya pada proses Pendidikan.

Anda mungkin juga menyukai