Anda di halaman 1dari 4

TATA TERTIB

GURU DAN KARYAWAN / PEGAWAI


SMP CB

1. Menjaga dan memelihara norma norma kristiani.


2. Menjaga dan menghormati kode etik ke-guru-an.
3. Guru dan Karyawan Tetap Sudah hadir di sekolah pukul 06.30 dan pulang pukul 14.30, (wajib
absen masuk dan pulang) dan mengikuti Saat Teduh Guru
4. Guru dan Karyawan Honor sudah hadir disekolah paling lambat 30 menit sebelum jadwal
mengajar dan pulang secepatnya 30 menit setelah jam mengajar. (wajib absen masuk dan
pulang)
5. Tidak meninggalkan tempat tugas tanpa seizin kepala sekolah.
6. Mengikuti kegiatan guru yang dilaksanakan oleh sekolah maupun yayasan.
7. Mengikuti upacara bendera / apel yang dilaksanakan di sekolah setiap hari Senin
8. Mengikuti upacara hari-hari besar Nasional yang diadakan di sekolah. (akan diatur lebih lanjut)
9. Mengikuti kegiatan doa bersama, pramuka dan lain-lain.
10. Menyusun kelengkapan perangkat pembelajaran, seperti; Silabus, RPP dan program-
programnya dan administrasi lainnya.
11. Melaksanakan tugas piket sesuai jadwal yang ada.
12. Melaksanakan tugas-tugas sesuai dengan tanggung-jawabnya masing-masing.
13. Tidak diperkenankan meninggalkan kelas ketika kegiatan belajar mengajar berlangsung kecuali
hal yang darurat setelah mendapat izin dari kepala sekolah
14. Apabila berhalangan hadir dalam dinas / tugas, harus:
-Mengajukan izin paling lambat 3 hari sebelumnya untuk hal-hal terencana.
-Ada pemberitahuan berbicara langsung atau melalui telepon untuk hal-hal yang mendadak.
-Ada surat dokter jika sakit lebih dari 3 hari
-Memberikan / mengirimkan tugas/bahan ajar, melalui guru piket.
15. Memakai seragam sesuai ketentuan

USULAN SISTEM REWARD AND PUNISHMENT GURU DAN KARYAWAN


(Yang belum menerima tunjangan sertifikasi)

No REWARDS PUNISHMENT
1 Pemberian insentif Rp 200.000/ bulan untuk guru dan Pemotongan insentif Rp 50.000 / keterlambatan. Maksimal 4
karyawan tetap, Rp 100.000 untuk guru dan karyawan honor kali keterlambatan bagi guru dan karyawan tetap, 2 Kali
untuk guru dan karyawan honor dalam sebulan
2 Pencantuman rekap kehadiran guru di slip gaji: Hadir : Jika keterlambatan melewati batas maksimal maka kepala
............. Terlambat : ..................... sekolah akan memberikan surat teguran yang ditembuskan
ke Yayasan. Jika guru dan karyawan masih mengulangi
keterlambatan pada bulan yang sama, maka akan dikeluarkan
surat peringatan dari Ketua Yayasan.
Lampiran Tata Tertib Guru dan Karyawan

1. Sanksi ringan diberikan ketika


 Melakukan pelanggaran ketidakdisiplinan.
2. Sanksi sedang diberikan ketika
 Melakukan pelanggaran ketidakdisiplinan berulang-ulang dan tidak ada perbaikan dari guru ybs
dalam waktu 1 bulan.
3. Sanksi Berat diberikan jika :
 Memiliki ideologi selain Pancasila dan UUD 1945
 Memiliki iman percaya selain kepada Tuhan Yesus Kristus
 Melakukan tindakan asusila baik dilingkungan sekolah maupun di luar lingkungan sekolah.
 Menggunakan obat terlarang dan zat addiktif lainnya.
 Melakukan tindak kekerasan fisik terhadap warga sekolah

Anda mungkin juga menyukai