Anda di halaman 1dari 1

I.

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Geologi struktur adalah suatu cabang ilmu pengetahuan yang mempelajari


tentang bentuk-bentuk arsitektur kerak bumi beserta gejala - gejala geologi yang
menyebabkan terjadinya perubahan-perubahan bentuk (deformasi) pada batuan
yang membentuk kerak bumi. Dalam geologi struktur terdapat lipatan. Dari
lipatan ini juga dipelajari cara menganalisa dan merekonstruksi lipatan. Lipatan
adalah suatu undulasi atau bentuk suatu gelombang pada permukaan batuan yang
membentuk suatu penekukan. Lipatan merupakan struktur geologi yang
terbentuk akibat adanya deformasi yang mengenai batuan. Apabila pelipatan itu
membentuk busur maka biasa disebut sebagai antiklin atau antiform. Namun
apabila pelipatan itu membentuk palung maka disebut sebagai sinklin atau
synform. Sedangkan rekonstruksi lipatan adalah cara atau metode untuk
menggambarkan kenampakan lipatan yang ada dilapangan pada bidang datar.

Analisis lipatan dilakukan untuk mengetahui arah lipatan, kedudukan bidang


sumbu dan garis sumbu, bentuk lipatan,penunjaman dan pole tegasan yang
berpengaruh terhadap pembentukan lipatan. Untuk struktur lipatan yang
ben&uran kecil (mikro) dan bentuk tiga dimensi dapat ditaksirkan, analisanya
dilakukan dilapangan dengan cara mengukur langsung unsur-unsurnya
(kedudukan garis-garis sumbu bentuk lipatan, dan arah penunjaman). Dalam
dunia pertambangan, lipatan sangat dicari dan menguntungkan karena pada
lipatan terdapat bahan tambang yang berharga. Lipatan yang dicari biasanya
yang berbentuk antiklin dan sinklin karena berhubungan dengan endapan gas
dan minyak bumi.

B. Tujuan Praktikum
Adapun tujuan dari praktikum yang dilakukan ini yaitu:
1. Mahasiswa dapat memahami pengertian dan istilah-istilah dalam lipatan
di ilmu geologi
2. Mahasiswa dapat memodelkan gambar dari lipatan

Anda mungkin juga menyukai