Anda di halaman 1dari 5

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA

DAERAH NUSA TENGGARA BARAT RESOR


LOMB OK BARA T

SURAT KONTRAK KERJA PEMELIHARAAN DAN PERA W ATAN


(HARWAT) KOMPUTER, LAPTOP DAN PRINTER
ANT ARA
CV. INSAN MADANI DENGAN POLRES LOMBOK BARAT
TAHUN ANGGARAN 2016

Yang bertanda tangan dibawah ini:


1. Nama : Wingky Adhityo Kusumo, SIK., MH.

Pangkat/gol. : AKBP NRP 74060736


Jabatan : Kapolres Lombok Barat

lnstansi : Polres Lombok Barat

Alamat : JI. Y os S udarso Lem bar

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Polres Lombok Barat yang selanjutnya disebut
PIHAK PERTAMA.
2. Nama : Parhan, S.Ei
Jabatan : Direktur
Instansi : CV. Insan Madani
Alamat : Jin. Anggrek Blok D IV No. 14 BTN Rean Pondok lndah Gerung
Lombok Barat

Dalam hat ini bertindak untuk dan atas nama korporasi yang selanjutnya disebut PIHAK
KEDUA, sepakat untuk mengikatkan diri dalam kegiatan "Pemeliharaan dan perawatan
(harwat) komputer, laptop dan printer" pada instansi Polres Lombok Barat tahun anggaran
2016 dengan ketentuan sebagai berikut:
Pasal 1
BENTUK DAN RUANG LINGKlJP
KONTRAK KERJA

a. Bentuk kontrak kerja adalah kegiatan Maintenance Support and Services (MSS) berupa jasa
perbaikan komputer (CPU, laptop dan printer).
b. Daftar jumlah dan klasifikasi komputer (CPU, laptop dan printer) yang menjadi tanggung
jawab pihak kedua sebagaimana terlampir, (lampiran I).
c. CPU, laptop dan printer di luar yang tercantum dalam tabel lampiran I tidak termasuk bagian
tanggung-jawab pihak kedua.
d. Semua beban yang keluar akibat kontrak ini akan dibebankan sepenuhnya ke dalam anggaran
harwat.
e. Terhadap harwat selain yang tersebut pada pasal I point a bukan merupakan beban harwat
yang dimaksudkan dalam kontrak ini, tapi dapat dibicarakan kemudian sesuai dengan aturan
yang ditetapkan oleh masing-masing pihak dan sudah disepakati bersama.

Pasal 2
MASA KONTRAK DAN SISTEM KERJA

2.1 Masa kontrak


Kontrak kerja ini berlangsung selama I tahun terhitung sejak Januari 2016 sampai dengan
Desember 2016. Kontrak kerja ini dapat diperpanjang apabila dibutuhkan (oleh pihak
pertama) dan atau bahkan diperpendek apabila para pihak atau salah satu dari para pihak
melakukan tindakan wanprestasi terhadap ketentuan-ketentuan yang sudah disepakati dalam
kontrak ini.

2.2 Sistelll Kerja


a. Untuk kualitas kerja terbaik, terhadap barang-barang harwat yang memiliki rusak
berat harus ditangani di kantor/bengkel kerja CV. Insan Madani.
b. Untuk jenis servis ringan seperti instalasi software dapat dilakukan di kantor Polres
Lombok Barat tetapi dengan memberikan informasi I hari sebelumnya atau paling telat 3
jam sebelum pengerjaan barang.
c. Dalam kondisi emergency, pihak pertama dapat melakukan panggilan darurat untuk
menangani harwat tertentu dengan memberikan informasi jenis servis yang akan
ditangani oleh pihak kedua untuk menghindari resiko kegagalan penanganan.
d. Pihak kedua akan memberikan akomodasi berupa uang jalan yang wajar terhadap harwat
yang penanganannya di bengkel kerja CV namun diantar-jemput sendiri oleh pihak
pertama.
e. Waktu yang dibutuhkan oleh pihak kedua untuk menyelesaikan setiap satuan harwat
maksimal 3 hari setelah barang diserah-terimakan kecuali jika spare part tidak tersedia
dalam waktu yang telah ditentukan atau kendala-kendala teknis Jain yang akan
diinformasikan sebelumnya.

Pasal 3
ANGGARAN BIAYA DAN SISTEM PEMBAYARAN

a. Besarnya anggaran biaya harwat sesuai dengan anggaran yang sudah ditetapkan oleh pihak
pertama dan sudah disepakati oleh pihak kedua selama masa kontrak sebagaimana diatur
pada pasal 2 point 2.1 yaitu sebesar Rp. 26.000.000, termasuk pajak.
b. Pembayaran dilakukan Pihak pertama sepakat untuk menyerahkan anggaran riil sesuai
pesanan.
c. Hal-hal lain yang belum diatur dalam pasal ini akan dibicarakan secara kekeluargaan selama
tidak bertentangan dengan tertib administrasi masing-masing pihak.

Pasal 4
HAK DAN KEW AJIBAN

a. Administrasi pelaporan dan pajak

1. Pihak pertama berkewajiban menerbitkan satu "surat pesanan kerja (SPK)" atas semua
bentuk harwat yang tercantum dalam lampiran I pasal I poin b.
2. Pihak kedua berkewajiban memberikan kode faktur pajak (KFP) kepada pihak pertama
apabila pajak akan dibayarkan oleh pihak pertama, atau memberikan bukti slip setoran
pajak (SSP) kepada pihak pertama apabila pajak akan dibayarkan oleh pihak kedua.
3. Pihak pertama berkewajiban memberikan slip storan pajak (SSP) kepada pihak kedua
sebagai bukti bahwa Jasa Kena Pajak (JKP) sudah dibayarkan, bila pajak dibayarkan oleh
pihak pertama.
4. Pihak kedua berkewajiban memberikan cap stempel atau kebutuhan administrasi lainnya
atas laporan pertanggung-jawaban dan surat menyurat lainnya yang akan dibuat oleh
pihak pertama.

b. Anggaran biaya dan control system

1. Pihak pertama berkewajiban memberikan anggaran ril sebagaimana tercantum pada Pasal
3 point b paling telat 1 minggu setelah surat pesanan.
2. Setelah anggaran diserahterimakan, semua konsekuensi hukum terkait dengan tugas
harwat menjadi kewajiban pihak kedua baik secara administrasi, teknis maupun financial.
3. Pihak pertama berhak melakukan evaluasi terhadap kinerja harwat selama masa kontrak
guna menghindari resiko penyalahgunaan wewenang dan kepercayaan oleh pihak kedua.
4. Bila dalam tindakan evaluatif ditemukan hat-hat yang tidak benar secara teknis maupun
hasil yang tidak kualitatif, pihak pertama berhak memberikan teguran bahkan sanksi yang
sifatnya konstruktif.
5. Pihak kedua berkewajiban menjaga kerahasiaan data atau segala sesuatu yang berkaitan
dengan aplikasi harwat.
6. Pihak pertama berhak mendapatkan jaminan garansi teknis (servis) terhadap semua item
harwat yang sudah masuk daftar lampiran I pada pasal I poin b.
7. Pihak kedua berhak mendapatkan biaya tambahan atas jasa pertanggungan selama masa
kontrak bila dalam realitasnya beban servis melebihi anggaran yang sudah ditetapkan dan
sudah disepakati bersama.

Pasal 5
SILANG SENGKETA

Jika dalam perjalanan masa kontrak ditemukan indikasi-indikasi yang dapat merugikan
salah satu pihak atau masing-masing pihak, maka akan diselesaikan secara musyawarah guna
menemukan jalan keluar atau solusi yang mutualistik baik secara hukum maupun financial.
Pasal 6
LAIN-LAIN

Hal-ha! yang belum diatur dalam surat kontrak kerjasama ini akan dibicarakan
kemudian hari dan akan dimasukkan sebagai Jampiran 2.

Pasal 7

PENUTUP

a. Surat kontrak kerjasama ini dibuat tanpa ada tekanan dan atau paksaan dari pihak manapun
apalagi dengan memberikan konvensasi sejumlah dana kepada pihak manapun.
b. Surat kontrak kerja sama ini dibuat semata-mata untuk mengikatkan diri dalam pekerjaan
"harwat komputer, laptop dan printer" agar para pihak yang terlibat di dalamnya
mengetahui dan memahami hak dan kewajiban masing-masing baik secara teknis,
administrasi maupun hukum.
c. Surat kontrak kerja sama ini dibuat dengan sebenarnya agar dapat digunakan sebagaimana
mestinya.

Anda mungkin juga menyukai