Anda di halaman 1dari 2

1

PROGRAM KERJA
INSTALASI RAWAT JALAN

A. PENDAHULUAN
Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Bhayangkara Kediri merupakan satu
bagian dari Rumah Sakit Bhayangkara Kediri yang melayani pasien berobat
jalan.Instalasi Rawat Jalan adalah unit pelayanan yang berada di bawah dan
bertanggung jawab yang terencana dan berkembang.kepada Kasubbid
Yanmeddokpol. Instalasi Rawat Jalan dipimpin oleh seorang kepala Instalasi Rawat
Jalan yang mempunyai tugas dan fungsi menyediakan fasilitas tehadap
penyelenggaraan kegiatan pelayanan di Instalasi Rawat Jalan dari berbagai disiplin
ilmu kedokteran klinik.
Instalasi Rawat Jalan RS Bhayangkara Kediri melayanai pasien Umum, BPJS ,
Asuransi lainnya yang bekerjasama dengan rumah sakit , Polri dan keluarga ,
Jamkesda , Jamkesmas , Inhealt , Bank.
Pada saat pasien berkunjung kesebuah pelayanan kesehatan , harapan
pasien adalah mendapatkan pelayanan kesehatan yang sebaik - baiknya dan
dengan waktu sesingkat - singkatnya. Pelayanan kesehatan seperti rumah sakit ,
puskesmas , klinik swasta maupun dokter praktek sesungguhnya tidak hanya
memberikan pelayanan medis professional namun juga memberikan pelayanan
umum kepada masyarakat. Selain mendapatkan pelayanan kesehatan sebaik-
baiknya , pasien dan keluarga juga mengharapkan kenyamanan dan keamanan
baik dari segi petugas yang cekatan , kenyamanan ruang tunggu , antrian yang
tidak terlalu lama , kebersihan toilet maupun dari sumber daya manusia yang
bertugas ditempat pelayanan kesehatan tersebut harus profesional. Selain itu
Instalasi Rawat Jalan sebagai salah satu tempat pelayanan yang pertama ,yang
diharapkan pasien maupun keluarga pasien adalah sebagai tempat pemberi
informasi yang jelas sebelum pasien mendapatkan tindakan / pelayanan
berikutnya bahkan sampai memerlukan rawat inap.

B. LATAR BELAKANG
Dalam rangka peningkatan mutu pelayanan di Instalasi Rawat Jalan,perlu
adanya suatu program kerja , dimana akan menjadi acuan dalam melaksanakan
pelayanan di Instalasi Rawat Jalan.Sebagai program kerja bagi Instalasi Rawat Jalan
2

dalam mengevaluasi,membuat rencana dan tindak lanjut sehingga tercapai


peningkatan mutu pelayanan yang diharapkan.
Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Bhayangkara Kediri terdiri dari beberapa
klinik yaitu : Klinik Umum , Klinik Paru , Klinik Bedah Plastik , Klinik Saraf , Klinik
Anak , Klinik Kandungan , Klinik Penyakit Dalam , Klinik Bedah Umum , Klinik
Jantung , Klinik Orthopedi , Klinik THT , Klinik Urologi , Klinik Psikiatri , Klinik Gigi
dan Bedah Mulut

C. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS


1. Tujuan Umum
1) Pelayanan kesehatan di Instalasi Rawat Jalan dapat berjalan dengan
baik ,sehingga keselamatan pasien dapat dimaksimalkan.
2) Meningkatkan pelayanan kesehatan yang merata,terjangkau dengan
mengutamakan pada upaya preventif dan kuratif.
3) Menciptakan Instalasi Rawat Jalan dengan pelayanan yang nyaman
dan lingkungan yang aman.

2. Tujuan Khusus
Terwujudnya penyelanggaraan pelayanan kesehatan di Instalasi Rawat Jalan
yang mengutamakan keselamatan pasien

Anda mungkin juga menyukai