Anda di halaman 1dari 2

DOA PISAH SAMBUT

ALHAMDULILLAHIROBIL ALAMIIN, YAA ROBBANA LAKALHAMDU


WALAKAL MULQU WALAKAL SYUKRU KAMAA YANBAGHI
LIJALAALI WAJHIKA WA ADZIIMI SULTHOONIK.
ALLAHUMMA SHOLLI WASALIM ALAA ABDIKA WAROSUULIKA
MUHAMMADIN. WA ALAA AALIHI WA ASHAABIHI AJMA'IIN.

YA ALLAH YA TUHAN KAMI, yang mengatur alam semesta ini


Tiada kata yang patut kami haturkan melainkan Sanjungan tertinggi bagi-Mu,
Karena hanya atas kuasa dan ijin-Mu lah Pada hari ini kami bisa berkumpul
dalam majelis tasyakuran dlm rangka pisah sambut Kepala SMPN 1 Kedewan

YA ALLAH YA ROHMAAN YA ROHIIM YA KARIIM;


Kami yang hadir di tempat ini memohon Ridho dan kasih sayangmu
atas pergantian kepemimpinan ini. Mudahkanlah segala urusan kami,
Jauhkanlah kami dari permasalahan yang kami tidak mampu menanganinya.

YA ALLAH YA MUQTADIR, Tuhan Yang Maha Mentaqdirkan,


Engkaulah yang mentakdirkan pertemuan dan perpisahan atas hambamu.
Bertemu dan berpisah dengan seseorang yang kami cintai
Engkau pisahkan kami dalam suasana kekeluargaan dan keberkahan.
Oleh karena itu; terimalah segala pengabdian kami, Jadikanlah sebagai amal
yang bermanfaat bagi diri, keluarga kami dan menjadi sumbangsih bagi
kemajuan institusi SMPN 1 Kedewan, serta bagi bangsa dan negara kami.
Sehatkanlah jasmani dan rohani kami.
Dekatkan kami dengan kebajikan, jauhkan dari segala keburukan.
Sukseskan dan Selamatkan kami di Dunian dan Akhirat

ALLAHUMMA YAA AZIIZ YAA GHOFFAR ... Tuhan yang Maha Mulia dan
Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kesalahan kami, dosa Ayah dan Bunda kami, dosa
guru-guru kami serta dosa para pemimpin kami.
Janganlah Engkau hukum kami atas segala dasa dan khilaf kami, janganlah
Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau
bebankan kepada orang-orang yang sebelum kami, janganlah engkau pikulkan
pada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya.

ALLAHUMMA YA ALLAH YA HADI, Tuhan Yang Maha Memberi


Petunjuk..
Tunjukkanlah yang benar itu tampak benar dan berilah kekuatan kepada
kami untuk dapat melaksanakannya, dan tunjukkanlah yang salah tampak
salah dan berilah kekuatan kepada kami untuk dapat menjauhinya.

ROBBANA DHOLAMNA ANFUSANA WAILLAM TAGHFIRLANA WA


TARHAMNAA LANAKUNANNA MUNAL KHOSIRIIN ...
ROBBANA ATINAA FIDUNYA HASANAH WAFIL AKHIROTI HASANAH,
WAQINAA ADZABANNAR.
WASHOLALLAHU ALA MUHAMMADIN WA ALAA ALIHI WA ASH
HAABIHI AJMAIIN
ALHAMDULILLAHI ROBBIL ALAMIIN .....
NAS’ALUKA IJABAH BIROHMATIKA YA ARHAMAR ROHIIMIIN...
BI BAROKATIL FATIKHAH

Anda mungkin juga menyukai