Anda di halaman 1dari 1

Nama : Ni Made Karti

NIM : 1904551272
Kelas : D

1. Maksud kepariwisataan sebagai disiplin ilmiah adalah melakukan pendekatan dalam dunia
kepariwisataan melalui berbagai disiplin ilmu-ilmu yang ada, baik ontologi (objek), epistemologi
(cara) dan aksiologi (nilai-nilai), yang menghasilkan dasar-dasar teori kemudian diterapkan
kedalam praktek-praktek dunia kepariwisataan sehingga dapat menjadi suatu bagian penting dalam
ilmu dan gejala ekonomi dunia. Lalu, maksud kepariwisataan sebagai industri adalah segala usaha-
usaha ekonomi yang ditumbuhkan melalui berbagai aspek kegiatan dalam dunia kepariwisataan
dimana dapat menghasilkan berbagai barang ataupun jasa yang memiliki nilai ekonomi.
2. Kepariwisataan termasuk kedalam keduanya, karena dalam praktik bidang kepariwisataan
sendiri, bersifat multidimensi dan multidisiplin. Kepariwisataan dalam multidimensi erat
kaitannya dengan dunia industri yang dapat menghasilkan berbagai macam produk kebutuhan
dunia pariwisata. Hal tersebut tak lain didapat dari sifat lain dari kepariwisataan, yaitu multidisiplin
yang memerlukan dasar-dasar teori dan disiplin ilmiah dalam penerapannya. Jadi, kepariwisataan
secara umum termasuk kedalam disiplin ilmiah dan industri.
3. Kaitan kepariwisataan sebagai disiplin ilmiah dengan sebagai industri yaitu, dalam
penerapannya, bidang kepariwisataan memiliki macam-macam dasar teori dan disiplin ilmu yang
digunakan, dimana dari dasar ilmiah tersebut, dapat dikembangkan menjadi praktek berbagai
dimensi usaha-usaha fungsional yang menghasilkan produk pasar kebutuhan wisatawan, baik
barang maupun jasa. Disiplin ilmiah dalam kepariwisataan diharapkan juga mampu menjadi
bagian penting dari ilmu ekonomi dunia dan meningkatkan ekonomi, baik untuk devisa negara,
maupun pendapatan untuk masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai