Anda di halaman 1dari 4

Alamat : Jalan Raya Kebumen Kec. Sumberejo Kab. Tanggamus Kode Pos 35662 Hp. 081369080508 E-mail : sma_islam.kebumen@yahoo.co.

id

SOAL TRY OUT FISIKA LINTAS


TAHUN PELAJARAN 2019 / 2020

Mata Pelajaran : Fisika (Lintas) Hari / Tanggal : Sabtu, 7 Maret 2020


Kelas/Program : XII IIS Waktu : 07.30 – 09.00 WIB
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat dengan menghitamkan huruf A, B, C, D dan E pada lembar jawaban
komputer (LJK) !

1. Penerapan fisika dalam bidang telekomunikasi adalah ......


A. Cermin cembung pada spion kendaraan
B. Kelajuan kendaraan dijalan raya
C. Perambatan panas pada peralatan memasak
D. Pesawat telephon
E. Penggunaan listrik dalam kehidupan sehari-hari

2. Berikut ini yang bukan merupakan sikap yang diharapkan dari seorang ilmuan adalah........
A. Berusaha keras D. Langsung melompat ke kesimpulan
B. Teliti dalam mencatat pengamatan E. Jujur dan terbuka
C. Menghargai pendapat orang lain

3. Urutan langkah-langkah dalam metode ilmiah yang tepat adalah . . ....


A. Hipotesis – Merumuskan masalah – eksperimen – kesimpulan
B. Hipotesis – eksperimen – merumuskan masalah – kesimpulan
C. Eksperimen – hipotesis – merumuskan masalah – kesimpulan
D. Merumuskan masalah – eksperimen – hipotesis – kesimpulan
E. Merumuskan masalah – hipotesis – eksperimen – kesimpulan

4. Perhatikan tabel berikut Besaran dan satuan berikut!

No Besaran Satuan dalam SI

1 Jumlah zat Mole

2 Suhu Celcius

3 Waktu Sekon

4 Panjang Km

5 Massa Gram

Pasangan yang benar antara besaran dan satuannya dalam SI adalah ……


A. 1 dan 2 B. 1 dan 3 C. 2 dan 3 D. 2 dan 4 E. 3 dan 5

5. Peran fisika dalam teknologi memberikan banyak keuntungan. Namun, disamping itu juga memberikan
dampak negatif yang merugikan manusia diantaranya adalah ....
A. Membantu Astronot untuk melakukan perjalan keluar angkasa dengan pesawat ulang alik
B. Terjadi pencemaran udara akibat gas buang, seperti gas carbon mono oksida
C. Munculnya inovasi transportasi modern yang menggunakan listrik dan elektromagnetik
D. Berkembangnya sistem jaringan listrik dengan alternatif sumber energi bagi pembangkit listrik

6. Berikut ini yang merupakan kelompok sumber energi yang bukan dari fosil adalah.....
A. Matahari, angin dan gelombang laut D. gas bumi, batu bara dan matahari
B. Batu bara, matahari dan angin E. nuklir, gas bumi dan minyak bumi
C. Minyak bumi, biogas dan listrik

FISIKA LINTAS/KLS 12/SMALAM/TRY OUT/2019-2020 Page 1


7. Pernyataan di bawah ini semua keadaannya memiliki energi potensial, kecuali.........
A. Karet Ketapel yang direnggangkan D. Ana mengendarai sepeda dengan kecepatan tertentu
B. Bandul yang disimpangkan E. Bendungan Batutegi yang memiliki ketinggian
C. Buah mangga disuatu cabang pohon

8. Saat Galih dan adiknya bermain kelereng mereka berdua sama-sama melemparkan kelerengnya ke sasaran
yang sama. Tiba-tiba kedua kelereng saling bertabrakan, lalu kedua kelerang mereka terpental berlawanan
arah. Berdasarkan pernyataan tersebut, peristiwa yang terjadi adalah........
A. Tumbukan lenting sempurna C. Tumbukan tak lenting E. Momentum
B. Tumbukan lenting sebagian D. impuls

9. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar tersebut mengilustrasikan bahwa letak ikan yang dilihat berbeda dengan letak sebenarnya, peristiwa
tersebut merupakan femomena cahaya dan optika yang disebut.......
A. Difraksi cahaya C. Interferensi cahaya E. Pemantulan Cahaya
B. Pembiasan cahaya D. Polarisasi Cahaya

10. Arif mengendarai sepeda motor dengan rata-rata kecepatan 60 km/jam saat menuju rumah nenek yang
berjarak 30 km dari rumah Arif, berapa kisaran waktu yang diperlukan Arif ke rumah neneknya?
A. 20 menit B. 30 menit C. 40 menit D. 50 menit E. 60 menit

11. Perpindahan panas pada api unggun ke sekelilingnya terjadi secara. . . . . .


A. Radiasi ke arah atas dan konveksi ke segala arah D. konveksi saja ke segala arah
B. Konveksi ke arah atas dan radiasi ke segala arah E. radiasi ke arah atas
C. Konveksi dan radiasi ke segala arah

12. Kapal laut yang terbuat dari logam dapat terapung di laut, kapal juga mampu membawa banyak penumpang
dan segala muatannya. Konsep mendasar yang membuat kapal dapat terapung adalah. . . . .
A. Air laut yang sangat melimah dan asin C. Massa jenis kapal lebih besar E. Mesin kapal
B. Bentuk kapal yang dibuat berrongga D. Massa jenis air lebih besar dari pada kapal

13. Pada saat praktikum pengukuran suhu menggunakan termometer Celcius menunjukkan skala 400C. Kemudian
asisten praktikum menyuruh kelompok tersebut untuk mengubahnya ke dalam skala Reamur. Maka hasil
perhitungan yang diperolah adalah. . . . ( 0R:0C yaitu 4:5 )
A. 160R B. 320R C. 400R D. 500R E. 550R

14. Siska melihat sepeda motor di belakanganya melalui kaca spion. Bayangan yang akan di lihat Siska adalah. . . .
A. Maya tegak dan diperkecil C. Maya tegak dan diperbesar E. Nyata, terbalik dan diperbesar
B. Nyata, tegak dan diperkecil D. Maya, terbalik dan diperkecil

15. Ani mempunyai pajangan aquarium cembung yang berisi ikan hias. Jika posisi ikan 10 cm dari permukaan
aquarium, maka tentukanlah tekanan hidrostatis yang dialami ikan tersebut. . . . (p air= 1000 kg/m3, g= 10
m/s2)

A. 1000 Pa B. 900 Pa C. 100 Pa D. 125 Pa E. 50 Pa

FISIKA LINTAS/KLS 12/SMALAM/TRY OUT/2019-2020 Page 2


16. Penyebab arus listrik dapat mengalir pada dua benda yang bermuatan listrik adalah karena adanya.......
A. Beda medium B. Beda potensial C. Beda muatan D. Energi E. Daya

17. Elektron (e) atau muatan negatif dapat berpindah dari satu atom ke atom lain, sedangkan yang tidak dapat
berpindah dan tetap berada pada inti atom yaitu muatan positif atau yang disebut dengan.......
A. Nukleus B. Proton C. Elektron Valensi D. Foton E. Neutron

18. Bila pada suatu rangkaian listrik terdapat hambatan yang besar, maka..….
A. Tegangan berkurang C. Tegangan bertambah E. Kuat arus berkurang
B. Kuat arus bertambah D. Tegangan dan arus bertambah

19. Berikut pernyataan mengenai hubungan hambatan kawat, panjang kawat dan luas penampang kawat
(1) Hambatan kawat (R) sebanding dengan panjang kawat (l)
(2) Hambatan kawat (R) ditentukan hambatan jenis bahan
(3) Hambatan kawat (R) berbanding terbalik dengan luas penampang kawat (A)
(4) Hambatan kawat (R) sebanding dengan luas penampang kawat
Berdasarkan paparan, pernyataan yang benar adalah …
A. 1, 2 dan 3 C. 2 dan 4 E. Semua benar
B. 1 dan 3 D. 4 saja

20. Perhatikan gambar di bawah ini!

Apabila besar Imasuk = 15 A , I1 = 2 A , I2 = 4 A , I4 = I2 , I5 = I1. Maka kuat


arus pada I3 adalah ….
A. 3 A B. 5 A C. 7 A D. 9 A E. 12 A

21. Perhatikan rangkaian seri berikut!

Pada rangkain listrik seri tersebut, dipasang tiga buah hambatan R1= 2 Ω, R2= 3 Ω ,
dan R3= 4 Ω seperti gambar disamping, tentukanlah hamabatan total dari ketiga
hambatan yang dipasang secara seri tersebut.
A. 6 Ω B. 7 Ω C. 8 Ω D. 9 Ω E. 10 Ω

22. Alat ukur listrik yang memiliki 2 fungsi jika digeser yaitu dapat mengukur arus dan tegangan yaitu.....
A. Osiloskop B. Amperemeter C. Basicmeter D. Voltmeter E. Multitester

23. Alat ukur listrik yang digunakan untuk mengukur besarnya hambatan adalah.....
A. Ohmmeter B. Amperemeter C. Basicmeter D. Voltmeter E. Multitester

24. Layar amperemeter digital menujukkan angka 0,000453 A, notasi ilmiah yang tepat untuk nilai adalah…..
A. 453 x 10-6 A B. 453 x 10-5 A C. 453 x 10-4 A D. 453 x 105 A E. 453 x 106 A

25. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


I. Penggaris di gosok-gosokkan ke rambut kemudian bisa mengangkat potongan kertas kecil
II. Debu yang menempel TV
III. Petir dan kilat saat hujan
IV. Arus yang masuk sama dengan arus yang keluar
Yang merupakan contoh gejala listrik statis dalam kehidupan sehari-hari adalah.....
A. I, ii dan iii B. i dan iii C. Ii dan iv D. Iv saja E. Benar semua

26. Gelombang elektromagnetik yang memiliki frekuensi paling rendah adalah gelombang . . . .
A. Cahaya tampak B. Radio C. Mikro D. Radar E. Gamma

27. Radar adalah gelombang elektromagnetik yang bermanfaat untuk. . . . . .


A. Membunuh sel-sel kanker C. mendeteksi keaslian uang kertas E. Mendeteksi posisi pesawat
B. Memeriksa catat pada logam D. mensterilkan alat kedokteran

FISIKA LINTAS/KLS 12/SMALAM/TRY OUT/2019-2020 Page 3


28. Kegunaan sinar infra merah dalam kehidupan sehari-hari adalah. . . . .
A. Memasak makanan B. Pemancar radio FM C. Remote control D. Deteksi penyakit E. Sinar Laser

29. Pemanfaatan sinar Ultra Violet (UV) dalam kehidupan sehari-hari adalah. . . . . .
A. Mengobati sel kanker D. Mengecek keaslian uang
B. Foto jaringan dan tulang pada tubuh E. Foto tempat-tempat yang mengalami polusi
C. Menghitung luas hutan dengan bantuan foto citra

30. Yang dimaksud benda hitam dalam bahasan radiasi benda hitam adalah. . . . .
A. Benda yang berwarna gelap D. Benda yang teradiasi di dalam kotak
B. Benda yang berwarna hitam E. Benda yang menyerap seluruh kalor yang diradiasikan
C. Benda yang dapat memantulkan cahaya

B. Esai

1. Dibawah ini adalah gambar pengukuran massa dengan neraca dua lengan. Berapakah massa benda M dalam
satuan kilo gram dan gram?

2. Hukum Bernoulli dapat dijumpai pada sayap pesawat terbang, coba jelaskan mengapa sayap pesawat dibuat
melengkung di bagian atas dan datar di bagian bawahnya berdasarkan gambar dibawah ini!

3. Sebutkan minimal 3 fenomena listrik statis dalam kehidupan sehari-hari!

4. Perhatikan gambar rangkaian listrik gabungan dibawah ini!

a.) Apabila saklar S2 off, apa yang terjadi pada lampu L1 b.) jika saklar S3 off, bagaimana lampu L2 apakah
tetap menyala, berikan alasanmu!

5. Sebutkan 3 pemanfaatan gelombang elektromagnetik dalam kehidupan sehari-sehari yang anda ketahui!

------Kejujuran dan ketekukan kunci prestasi------

FISIKA LINTAS/KLS 12/SMALAM/TRY OUT/2019-2020 Page 4

Anda mungkin juga menyukai