Anda di halaman 1dari 2

PEMERIKSAAN RADIOLOGI

THORAX

Resume

Seorang pasien laki-laki Tn. B usia 72 tahun diantar ke IGD RSUP M. Djamil Padang
pada tanggal 6 Februari 2020 dengan keluhan utama nyeri dada meningkat sejak 1 hari sejak
masuk rumah sakit. Nyeri dada terasa tidak menjalar, meningkat ketika batuk. Sesak nafas juga
dirasakan pasien, tidak menciut, meningkat dengan aktifitas dan batuk serta hilang timbul. Batuk
terasa sejak 5 bulan yang lalu, hilang timbul, dengan dahak kekuningan kental.

Pada pemeriksaan fisik paru didapatkan simetris kiri dan kanan, fremitus kiri yang sama
dengan kanan, perkusi sonor dan auskuktasi suara napas berupa bronkovesikuler dengan ronki
dan tanpa wheezing.
Interpertasi Pemeriksaan Foto Thorax: Fotosentris, asimetris, densitas kurang, CTR sulit
dinilai dengan apeks sulit dinilai, terdapat perselubungan homogen batas tegas pada hemithorax
kiri perikardia disertai honeycomb appearance pada basal hemithoraks kanan. Kesan: Ca
bronkogenik + bronkiektasis.

Anda mungkin juga menyukai