Anda di halaman 1dari 5

BIMBINGAN BELAJAR KAK AYIK

PENILAIAN AKHIR TAHUN KELAS V TEMA 6


Jalan Ulujami Raya Gg Kramat No. 19 Rt 017 Rw.04 Pesanggrahan – Jaksel
Telp. 081.2882.0990

Nama : ................................... Nilai :


Kerjakan soal dibawah ini dengan benar
1. Maju mundurnya suatu negara ditergantung kepada .... warga negaranya
a. Tanggung jawab c. Disiplin
b. Kewajiban d. Kekuatan
2. Mau mendengarkan pendapat teman lain dalam diskusi kelompok, termasuk contoh nilai dari
Pancasila, sila ke ...
a. Dua b. Tiga c. Empat d. Lima
3. Bila kita mendengarkan teman lain yang sedang presentasi, kewajiban kita adalah ....
4. Warga negara bebas memilih, memeluk dan manjalankan agama sesuai dengan UUD 1945
Pasal ...
5. Sesuai dengan UUD 1945 Pasal 31 ayat (1), bahwa setiap warga negara berhak memperoleh ...
6. 4 hak konvesi anak yang disahkan PBB adalah hak kelangsungan hidup, hak perlingungan, hak
tumbuh kembang, dan ...
7. Jelaskan akibat yang akan terjadi jika kamu tidak menjalankan kewajibanmu!
8. Berikan 3 contoh hak anak di sekolah!
9. Konvensi hak anak merupakan dokumentasi yang telah diratifikasi oleh hampir semua
pemimpin negara di dunia. Kata yang dicetak tebal artinya ...
a. Diresmikan c. Diketahui
b. Diakui d. Disetujui
10. Yang termasuk jenis media cetak adalah ...
a. Koran, Radio, Tabloid, Majalah c. Koran, Booklet, Tabloid, Majalah
b. Internet, Radio, Tabloid, Majalah d. Koran, Youtube, Tabloid, Majalah
11. Kata-kata kuci pada paragraf diatas adalah ...
Cobalah kamu gosokkan kedua tanganmu selama satu menit! Apa yang kamu
rasakan? Sekarang, ambilah sebuah mistar plastik! Kemudian gosok-gosokkanlah pada
kain yang kering selama dua menit! Lalu sentuhlah permukaan plastik tersebut! Apa yang
kamu rasakan? Setelah kamu melakukan kedua kegiatan tersebut, apakah kamu merasakan
panas? Energi panas dapat dihasilkan ketika terjadi gesekan antara dua benda. Pada
kegiatan diatas, gesekan antara kedua telapak tanganmu dan gesekan antara mistar dan
kain, dapat menimbulkan energi panas
12. Mendapatkan manfaat dari lingkungan alam merupakan hak kita, dan kewajiban kita adalah ...
13. Buatlah kalimat menggunakan kata: 1). Hak 2). Berhak
14. Buatlah 3 kalimat menggunakan kata tanya: apa, mengapa dan bagaimana berdasarkan paragrad
dalam kotak diatas
15. Panas dapat berpindah melalui 3 cara yakni ..........., ...................., dan ................
16. Sebutkan 4 benda kita yang sekaligus memanfaatkan bahan konduktor dan isolator!
17. Ban sepeda yang terkena sinar matahari lama kelamaan dapat meletus karena ...
18. Perpindahan panas atau kalor secara konveksi umumnya terjadi pada benda ....
19. Penggunaan setrika listrik termasuk contoh perpindahan kalor secara ...
20. Untuk menghindari kabel/kawat listrik dan telepon agat tidak putus jika sedang menyusut karena
terkena udara dingin maka pemasangan kabel harus ....
21. Jelaskan perpindahan panas secara konveksi, konduksi dan radiasi!
22. Para nelayan pulang melaut disiang hari memanfaatkan angin ...
23. Mengapa gelas kaca tiba-tiba bisa pecah bila dituangi air panas atau air mendidih? Jelaskan!
24. Apa yang dimaksud dengan angin darat dan angin laut!
25. Untuk memenuhi kebutuhan hidupnya manusia harus berhubungan dengan ...
a. Alam b. Orang lain c. Lingkungannya d. Warga
26. Letak Indonesia secara geografis sangat strategis karena berada diantara benua ..... dan .....
a. Asia dan Afrika c. Asia dan Eropa
b. Australia dan Amerika d. Asia dan Australia
27. Hasil tangkapan ikan para nelayan di Indonesia itu mereka bawa ke tempat bertemunya para
pembeli ikan dan para nelayan di ...
28. Sebutkan 2 contoh ineteraksi manusia di daerah perkotaan!
29. Apakah yang dimaksud dengan hak, kewajiban dan tanggung jawab? Berikan masing-masing 2
contoh!
30. Sebutkan masing-masing 3 hak dan kewajiban anak di lingkungan keluarga!
31. Sebutkan 3 masalah sosial yang terjadi di lingkungan sekitar
32. Siapa saja yang terlibar dalam interaksi sebuah kegiatan pelelangan ikan?
33. Gambar yang menceritakan sebuah peristiwa yang menunjukkan kegiatan orang atau binatang
dalam suatu peristiwa disebut gambar ...
a. Komik b. Poster c. Cerita d. Dekorasi
34. Menggambar erita dengan teknik kering memerlukan variasi warna sebaiknya menggunakan ...
35. Sebutkan alat dan bahan yang hars disiapkan dalam menggambar menggunakan teknik basah!
36. Tangga nada yang terdiri dari lima nada disebut tangga nada ...
a. Diatonis b. Pentatonis c. Mayor d. Minor
37. Sebutkan alat musik yang menggunakan tangga nada pentatonis
38. Sebutkan masing-masing 2 contoh lagu dengan nada pelog dan slendro!
39. Tari Saman menngunakan pola lantai ...
40. Sebutkan 4 jenis-jenis pola lantai dalam menari!

BIMBINGAN BELAJAR KAK AYIK


PENILAIAN AKHIR TAHUN KELAS V TEMA 6
Jalan Ulujami Raya Gg Kramat No. 19 Rt 017 Rw.04 Pesanggrahan – Jaksel
Telp. 081.2882.0990

Kerjakan soal dibawah ini dengan benar!


1. Pak Win membeli sekardus sabun untuk persediaan tokonya. Setiap sabun dikemas dalam
bungkus berbentuk balok kecil. Di dalam kardus, sabun-sabun itu disusun dengan panjang 6
bungkus, lebar 6 bungkus, dan tinggi 6 bungkus. Berapa jumlah seluruh sabun dalam kardus itu?
2. Pak Win menyusun kardus-kardus berisi gelas di lantai tokonya. Susunan kardus gelas itu
berbentuk balok berukuran panjang 6 kardus, lebar 4 kardus, dan tinggi 4 kardus. Menurutmu,
berapa jumlah kardus gelas yang disusun Pak Win?
3. Yoga mengambil pita meteran dan berlari ke kamar mandi. Dia mengukur bak air. Ternyata
panjang semua sisi bak air sama yaitu 60 cm. Berapa volume bak air tersebut?
4. Luas alas sebuah kubus sama dengan luas alas sebuah balok. Jika tinggi balok 9 cm dan
volumenya 576 cm³, berapa panjang rusuk kubus?
5. Sebuah akuarium berbentuk balok. Akuarium tersebut berukuran panjang 100 cm, lebar 60 cm,
dan tinggi 60 cm. Apabila akuarium tersebut diisi air 330 dm³, tentukan tinggi air di akuarium ?
6. Dito, anak Pak Win, menyusun kubus-kubus mainannya menjadi kubus yang lebih besar.
Panjang sisi kubus besar itu 5 kubus mainan. Berapa jumlah kubus mainan yang digunakan Dito
untuk membuat kubus besar itu?
7. Pak Win mempunyai hobi memelihara ikan hias. Di rumahnya terdapat akuarium berbentuk
balok. Akuarium tersebut dapat menampung air sebanyak 216.000 cm³. Jika panjang akuarium
90 cm dan lebarnya 40 cm, berapa tinggi akuarium?
8. Di belakang rumah Pak Win terdapat sebuah kolam berbentuk balok. Panjang dan tinggi kolam
sama yaitu 1,5 m. Jika volume air yang dapat ditampung kolam 6,75 m³, berapa panjang kolam?
9. Sebuah akuarium berbentuk balok. Panjangnya 90 cm, lebarnya 60 cm, dan tingginya 60 cm.
Akuarium tersebut diisi air setinggi 45 cm. Berapa volume air dalam akuarium tersebut?
10. Pak Eko seorang peternak ikan lele. Dia mempunyai kolam pemeliharaan ikan lele berbentuk
balok. Panjang kolam 5 m, lebar 3 m, dan tinggi air 0,6 m. Berapa volume (liter) air di kolam
tersebut?
11. Sebuah lemari berbentuk balok. Panjang sisi alasnya sama. Volume lemari 720 dm³ dan
tingginya 2 m. Berapa sentimeter lebar lemari tersebut?
12. Sebuah bak mandi berbentuk balok. Panjang dan lebar bagian dalam bak 6 dm dan 5 dm.
Apabila diisi air sebanyak 120 liter. Berapa desimeter tinggi airnya?
13. Kolam yang panjangnya 8 m berisi air setinggi 8 dm. Apabila volume air 25.600 dm³, tentukan
lebar kolam.
14. Panjang rusuk suatu kubus 18 cm. Ada sebuah balok dengan panjang 12 cm, lebar 9 cm, dan
tinggi t. Apabila volume balok sama dengan volume kubus, tentukan tinggi balok.
15. Sebuah balok dan kubus memiliki ukuran volume yang sama. Jika kubus tersebut memiliki
ukuran rusuk 48 cm dan ukuran panjang serta lebar balok adalah 96 cm dan 16 cm. tentukan
lebar balok tersebut.

Anda mungkin juga menyukai