Anda di halaman 1dari 23

KATA PENGANTAR

Dengan mengucap syukur kehadirat Allah SWT, atas segala kemurahan-Nya yang
melimpahkan kemampuan kepada tim penyusun dalam melaksanakan tugas sehingga
Makalah ini dapat terselesaikan.

Makalah ini tersusun tidak lain adalah untuk melengkapi tugas Mata Kuliah Manajemen
Pemasaran semester ganjil tahun ajaran 2019/2020. Dengan terselesaikannya makalah ini
tidak lupa penyusun menyampaikan ucapan terima kasih kepada:

1. Bapak Dr. Basuki Rachmat, SE., MM. Selaku Dosen Mata Kuliah Manajemen
Pemasaran
2. Teman teman yang ikut berpartisipasi dalam penyusunan ini.
3. Semua pihak yang membantu terselesaikannya makalah ini

Akhirnya tim penyusun menyadari sebagai manusia biasa tak luput dari kekurangan dan
kesalahan. Maka tim penyusun mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dan
semoga Makalah ini dapat bermanfaat.

Surabaya, 9 Maret 2020

Tim Penyusun

1
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR 1

DAFTAR ISI 2

BAB I PENDAHULUAN 3

I. Latar Belakang 3
II. Tujuan Penulisan 3
III. Rumusan Masalah 4

BAB II LANDASAN TEORI 5

I. Strategi Pemasaran 5
II. Marketing Mix 5

BAB III GENTENG KARANG PILANG 8

I. Gambaran Umum Karang Pilang 8


II. Sejarah dan Perjalanan Karang Pilang 9
III. Produk Karang Pilang 9
IV. Kompetitor 11
V. Analisa SWOT 13

BAB IV ANALISA PEMASARAN GENTENG KARANG PILANG 15

I. STP Genteng Karang Pilang 15


II. Analisa Pemasaran Genteng Karang Pilang (4P) 16

BAB V REKOMENDASI 23

2
BAB I

PENDAHULUAN

I. Latar Belakang
Dewasa ini pada era gloablisasi teknologi dan persaingan pasar telah
mengalami kemajuan yang sangat kompetitif, dimana situasi persainagn ini
menjadikan peluang dan tantangan bagi setiap perusahaan. Berbagai macam produk
baru yang dihasilkan oleh produsen bermunculan untuk memenuhi kebutuhan pasar.
Dalam pasar kompetitif posisi produk sangatlah penting bagi konsumen dalam
memilih produk tidak saja mempertimbangkan kualitas dari suatu produk namun juga
image dari merk tersebut. Kualitas diperoleh konsumen setelah menggunakan dan
merasakan manfaat produk tersebut atau rekomendasi dari orang-orang yang
dipercaya. Image dapat berasal dari berbagi macam faktor yang berkaitan dengan
pemasran mulai dari iklan, word of mouth, layanan distribusi serta layanan
penjualannya.
Persaingan di kategori genteng keramik/tanah liat tetap ketat, terutama dengan
adanya kompetitro di tingkat lokal atau wilayah. Namun Karang Pilang memiliki nilai
tambah (value added) berupa kualitas produk dan service diseluruh jaringan “Good
Year Karang Pilang”.
Karang Pilang memandang kompetitor sebagai mitra dalam berkompetisi.
Adany keahdiran kompetitir justru memacu Karang Pilang untuk terus meningkatkan
kinerjanya, untuk terus berinovasi dalam segala hal, semakin meajukan usaha
pelayanan pasar existing maupun melebarkan sayap ke pasar yang masih igarap
selanjutnya.
Perusahaan yang ingin terus bertumbuh setidaknya harus melakukan dua hal,
yakni mempertahankan pelanggan lama dan mengakuisisi pelanggan baru. Untuk
yang pertama Karang Pilang memberikan bonus atau insentif penjualan ekstra kepada
para distributor dan agen. Sementara untuk mengakuisisi Karang Pilang melakukan
diversifikasi produk ke arah finishing bahan bangunan, seperti UPVC windows dan
Door Frames&Panel untuk rumah tapak dan Apartemen.

3
II. Tujuan Penulisan
Adapaun tujuan utama dalam penulisan ini untuk memenuhi tugas mata kuliah
manajemen pemasaran.
III. Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana teknik pemasaran yang digunakan?
2. Segmen apa yang di masuki Karang Pilang untuk dipasarkan?
3. Bagaimana Strategi 4P Karang Pilang sehingga mampu menimbulkan ketertarikan
bagi masyarakat?

4
BAB II

LANDASAN TEORI

I. Strategi Pemasanan
Berikut ini adalah hal-hal yang perlu diperhatikan untuk pemasaran yaitu
melalui:
1. Segmentasi pasar (Segmentation)
2. Penetapan target pasar (Targeting)
3. Diferensiasi dan posisi pasar (Differentiation & Positioning)

Strategi STP pada dasarnya digunakan untuk memposisikan suatu merek


dalam benak konsumen sedemikian rupa sehingga merek tersebut memiliki
keunggulan kompetitif yang berkesinambungan. Dalam kasus ini, penulis mencoba
mengaplikasikannya kepada pihak lain yang memiliki pengaruh bagi keberlangsungan
perusahaan sesuai pengelompokan Five Force Model oleh Michael E. Porter, yaitu sisi
supplier (petani) pabrik gula untuk memasukkan citra positif pada benak masyarakat
petani Madura tentang bertanam tebu. Ada tiga elemen dalam strategi pemasaran yaitu
segmenting, targeting dan positioning:

Segmenting: Adalah upaya memetakan pasar (sasaran program) dengan


memilah-milahkan konsumen sesuai persamaan di antara mereka. Pemilahan ini bisa
berdasarkan usia, tempat tinggal, penghasilan, gaya hidup, atau bagaimana cara
mereka mengkonsumsi produk.

Targeting: Setelah memetakan pasar (sasaran program), tahap targeting seperti


namanya adalah membidik kelompok konsumen mana yang akan kita sasar.

Positioning: Apabila target pasar (sasaran program) sudah jelas, positioning


adalah bagaimana kita menjelaskan posisi produk kepada konsumen. Apa beda
produk kita dibandingkan kompetitor dan apa saja keunggulannya. Menurut Don
E.Schwitz, positioning adalah bagaimana untuk meningkatkan sekaligus
menempatkan produk yang kita buat terhadap pesaing kita dalam pikiran konsumen,

5
dengan kata lain positioning dipakai untuk mengisi dan memenuhi keinginan
konsumen dalam kategori tertentu.

II. Marketing Mix (Bauran Pemasaran)


Marketing mix adalah kerangka dari suatu keputusan pemasaran yang variabel
(marketing decision variables) dalam setiap perusahaan di dalam waktu atau sampai
batas waktu tertentu/khusus. Adapula yang mengatakan bahwa marketing mix adalah
faktor-faktor yang dikuasai, digunakan dan dikendalikan oleh seorang marketing
manager (controllable factors) untuk mempengaruhi jumlah permintaan. Variabel-
variabel tersebut dapat dikelompokkan menjadi tujuh yaitu:
1. Product (produk)
Produk adalah sesuatu yang bisa ditawarkan ke pasar untuk mendapatkan
perhatian, pembelian, pemakaian, atau konsumsi yang dapat memenuhi keinginan
atau kebutuhan.
2. Price (harga)
Penetapan harga jual barang yang sesuai dengan kualitas barang dan dapat
dijangkau oleh konsumen.
3. Place (tempat)
Pemilihan cara pendistribusian barang dan jasa sehingga sampai ke tangan
konsumen.
4. Promotion (promosi)
Pemilihan kebijaksanaan promosi yang tepat, sesuai dengan barang atau jasa yang
ditawarkan.
5. People (sumber daya manusia)
Faktor sumber daya manusia sangat menentukan maju atau tidaknya sebuah
perusahaan. Tak dapat kita pungkiri bahwa faktor ini berperan penting dalam
membuat suatu kemajuan atau bahkan kemunduran dari suatu perusahaan.
6. Process (proses pengiriman produk)
Proses di sini mencakup bagaimana cara perusahaan melayani permintaan tiap
konsumennya, mulai dari konsumen memesan (order) hingga akhirnya mereka
mendapatkan apa yang mereka inginkan.
7. Physical Evidence (lingkungan)

6
Tampilan fisik tempat usaha akan menjelaskan bagaimana penataan bangunan dari
suatu perusahaan.
Perincian dari variabel-variabel di atas dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Product Price Place Promotion People Process Physical Evidence


(Prose
(Produk) (Harga) (Tempat) (Promosi) (SDM) Pengiriman (lingkungan)
Produk)
Fasilitas yang
Rekrutmen dan Standarisasi diberikan,
Kualitas Tingkat harga Saluran distribusi Periklanan
pelatihan proses misalnya furnitur
yang digunakan,
Memonitor
Jangkauan
Features dan style Potongan harga Personal seling Seragam performa layanan Layout ruangan,
distribusi
yang diberikan
Cara Analisa dan
Merk dan Waktu Promosi
Lokasi penjualan berkomunikasi pengelolaan Papan nama,
kemasan pembayaran penjualan
dengan pelanggan sumber daya
Melakukan
Syarat proses sesuai
Product line Pengangkutan Publisitas Sistem antrian Desain interior,
pembayaran dengan standar
terbaik
Kondisi
Bagaimana
Tingkat lingkungan yang
Cadangan Persediaan menghadapi
pelayanan meliputi suhu,
komplain
tingkat kebisingan
Pergudangan

Pendapat di atas pada prinsipnya sama, di mana tujuan akhirnya (ultimate


goalnya), yakni bagaimana usaha-usaha yang dilakukan oleh seorang marketing
manager untuk mempengaruhi jumlah permintaan dan meningkatkan omzet penjualan
agar usahanya bisa sukses.

Dalam menuju kesuksesaan itu, dua kelompok rencana pemasaran perlu di


perhatikan:

1. Presentasinya (persembahannya)
Yang termasuk dalam kelompok ini adalah produk itu sendiri seperti pembungkus
(packaging), merk (brand), harga (price), dan jasa-jasa (services).
2. Metode dan mekanismenya
Yang termasuk dalam hal ini ialah saluran distribusi (channel of distribution),
personal selling, periklanan (advertising), promosi (sales promotion) daan
publisitas (publicity). Sukses atau tidaknya penjualan suatu barang tergantung
kepada tepat tidaknya kebijaksanaan (policy) dari manajer penjualan.

BAB III
7
GENTENG KARANG PILANG

I. Gambaran Umum Karang Pilang

Company Name : PT. Cerarufindo Primamandiri

Head Office & Factory I : Jl. Kesatrian Samping No.1, RT.006/RW.10,


Sawunggaling, Kec. Wonokromo, Kota SBY, Jawa Timur

Tel/Fax : (031) 7661129

Home Page : www.karangpilang.com

Share Holder : PT. Cerarufindo Primamandiri (100%)

Barnch : Karawaci, Kelapa Gading, BSD City, Pondok Pinang,

Senayan, dan Sentul City

II. Sejarah dan Perjalanan Karang Pilang

8
Sejak tahun 1956 selama lebih dari 60 tahun bermula dnegan pabrik di Jawa Timur,
Karang Pilang terus setia melayani publik dari semua segmen pasar bermula dari
produk genteng keramik, ventilation brick/loster, Karang Pilang dengan sangat hati-
hati merangkum suply produk-produk rangka atap dan penutupnya yang tekadang
termausk service pemasngan dan garansinya. Hal ini terutama lewat word of mouth
yang kuat dan berjalan sukses selama puluhan tahun sehingga merupakan generic
brand di Jawa Timur, Madura dan Bali (Lombok & NTT), sekitar 80% suplai
gentengnya dari Karang Pilang saja.

Genteng Karang Pilang telah melayani masyarkat Indonesia dengan reputai produk
yang selalu konsisten baik dalam mutu maupun pelayannya sehingga menjadi merk
dagang genteng, bata dan keramik terbaik dan terpercaya di Indonesia.

Adapun keunggulanya adalah: anti tampias tanpa alas aluminium foil& triplek, anti
rembes & bocor, garansi penuh dengan pemasangan bersertifikat, seleksi warna yang
sangat lengkap (+300 warna), dan menyejukan rumah.

III. Produk

Karang Pilang saat ini memiliki sejajaran produk meliputi:

1. Batu Decorative
 Susun sirih
 Regular Pattern
 Random Pattern
2. Bata Decorative
 Bata Homogen
 Teratile
 Bamboo Tile
 Susun sirih bevel
 Texture regular pattern

3. Coating & Paint


9
 Exterior wall paints : white & light tone, medium tone, deep tone, spesial
organic& premium accent
 Interior wall paints: white & light tone, medium tone, deep tone, spesial
organic& premium accent
 Primer: white & light tone, medium tone
 Karpll laquer
 Karpll clear sll
 Mortar addictive
 Wonderful stone cleaner
 Karpll proof: Natural, white & light tone, medium tone dan Deep tone
 Karpll cryl (cat genteng): white & light tone, medium tone, deep tone, spesial
organic& premium accent
4. Genteng
 Genteng metal & spandek: gelombang,minimalis zen, spandeck
 Asphalt bitumen: irregular pattern, regular pattern
 Genteng keramik : Perlengkapan, gemini shingle tile, grande tile, portuguese
tile, romana tile, indonesiana tile, curved tile
5. Pintu dan Jendela
 UPVC
 WPC
6. Rangka atap baja ringan
 Commercial
 Residential
 Renovation

IV. Kompetitor
Kanmuri

10
Genteng kanmuri merupakan salah satu merk perintis dari sekian banyak
produk genteng keramik yang ada di Indonesia. Lyman Group, yang sebelumnya
dikenal sebagai SDR (Satya Djaya Raya) Group sudah ada sejak 1959, yang didirikan
oleh Susanta Lyman. Memulai dari bisnis perdagangan, Lyman Group sekarang
merambah ke berbaga lini bisnis perdagangan seperti kayu, properti, material
bangunan dan distribusi, agrikultur dan minyak & gas.

Kanmuri merupakan anggota dari Lyman Group, sebuah perusahaan


multinasional yang jaringannya telah meluas secara lokal maupun internasional.
Kanmuri kini adalah produsen genteng terbesar di Indonesia yang memproduksi lebih
dari 25 juta genteng setiap tahunnya

Kanmuri memproduksi genteng yang andal supaya sesuai dengan atribut yang
diunggulkannya yaitu bisnis genteng yang mengandalkan permukaan halus, dimensi yang
konsisten, naungan minimal, kekuatan tinggi, penyerapan air rendah, kedap air, dan
distribusi pengiriman yang tepat waktu. Sekarang genteng kanmuri yang notabene adalah
genteng keramik banyak dipilih untuk material penutup atap bangunan rumah tinggal.

11
Kelebihan dari genteng kanmuri adalah tidak akan bocor karena dilengkapi
dengan tanggul ganda yang mencegah tampias, letak lubang paku dengan tanggul yang
tinggi, overlap lebih panjang dari genteng biasa, disertai double interlocking, sehingga
dalam pengaplikasian di area karpus nok, tidak memerlukan adukan semen lagi.

KIA Genteng Keramik

PT. Keramik Indonesia Assosiasi adalah pabrik genteng KIA yang berpoduksi
di daerah Karangandong Gresik Jawa Timur. Genteng keramik KIA merupakan
genteng keramik kualitas istimewa. Salah satu pelopor genteng keramik di Indonesia
berdiri sejak tahun 1984. Banyak varian warna dan jenis yang telah diproduksi. Kesan
mewah dan megah selalu terlihat pada bangunan rumah yang memaki genteng keraik
KIA, banyaknya pilihan warna juga menjadi alasan genteng keramik merk KIA lebih
digemari.

Genteng hasil produksi KIA adalah lambang kemewahan. Karena genteng


bukan hanya sekedar atap dari sebuah rumah untuk terlindung dari panas, hawa dingin
dan ujan saja tetapi sudah merupakan gaya hidup pribadi penghuninya. Boleh dibilang
merupakan status ekonomi yang berbeda bagi penghuninya.

Pemetaan Kompetisi
12
Pada tahun 2020 Karang Pilang menempati urutan pertama pada Top Brand
Index tahun 2020, hal ini terlihat jelas untuk keunggulan mereka pada genteng
berbahan tanah liat, akan tetapi pada kategori genteng keramik dan genteng beton
mereka tidak masuk dalam 5 besarpun. Hal ini menjadi pekerjaan rumah untuk
manajemen agar lebih mengenalkan produk mereka yang lainnya.

V. Analisa SWOT
Strength
 Produk Genteng Karang Pilang adalah produk yang sudah terkenal di
masyarakat
 Produk yang dihasilkan mempunyai kualitas yang baik
 Produk bukan hanya bergerak digenteng saja tapi lebih bervariasi sampai
pada jasa pun sudah ada
Weakness
 Produk Genteng Karang Pilang modelnya hanya seperti itu saja
 Harga produk yang relatif tinggi dibandingkan yang lain
Oportunity
 Pertumbuhan ekonomi yang meningkat terutama pada perymbuhan
kebutuhan akan pembangunan rumah

13
 Anggapan dari masyarakat bahwa Produk yang dihasilkan Karang Pilang
kulaitasnya bagus
Threath
 Kompetitor yang makin banyak
 Banyak yang lebih memilih / percaya dengan produk yang berasal dari luar
negeri.

BAB IV

ANALISA PASAR GENTENG KARANG PILANG

14
I. STP Genteng Karang Pilang

Besarnya prospek bahan bangunan membuat pelaku usaha berupaya


mengembangkan segmentasi dari bahan bangunan tersebut. Segementasinya mencakup
dari berbagai macam produk bahan bangunan dan segmentasi dari harganya juga. Selama
masih ada pembangunan rumah, kantor, sekolah, serta gedung lainya, bahan bangunan
seperti genteng, semen, cat, keramik, tembok dan lainnya akan terus dinutuhkan pasar.

A. Segmentasi Pasar
1. Segmentasi pasar berdasarkan Demografi
Segmentasi demografis konsumen terdiri dari umur, jenis kelamin, pendapatan,
agama, status perkawinan, pendidikan, etnik dan kebangsaan. Produk Genteng
Karang Pilang ini ditujukan untuk kalangan dari atas sampai bawah, baik dari
distributor, pengembang, ataupun dijual retile kepada konsumen secara langsung.
2. Segmentasi pasar berdasarkan Geografi
Segmentasi geografis, yaitu wilayah, ukuran daerah, ukuran kota, dan kepadatan
iklim. Produk ini sangat sesuai dengan iklim di Dunia yang tropis terutama di
Indonesia. Wilayah distribusi genteng Karang pilang pilang terutama pada Jawa
dan Bali (NTB,NTT) telah mememnuhi 85% dari total kebutuhan yang aada pada
wilayah tersebut. Disamping itu juga produk genteng Karang Pilang juga telah
tersebar diberbagai wilayah di Asia Tenggara, Eropa dan New Zaeland.
3. Segmentasi pasar berdasarkan Psikografi
Segmentasi psikografis ini meliputi kelas sosial, gaya hidup, kepribadian, persepsi,
serta sikap. Produk Genteng Karang Pilang ini ditujukan kepada semua kelas sosial
baik kelas menengah ke bawah maupun kelas menengah ke atas karena
harganyapun juga terjangkau.

B. Penentuan Pasar Sasaran (Targeting)


Setelah perusahaan mengidentifikasi peluang segmentasi pasar, langkah selanjutnya
adalah mengevaluasi berbagai segmen tersebut untuk memutuskan segmen mana yang
akan menjadi target market. Dalam mengevaluasi segmen pasar yang berbeda,
perusahaan harus melihat beberapa faktor yaitu tujuan, daya tarik pasar secara
15
keseluruhan, dan resource perusahaan. Dimana Genteng Karang Pilang membidik
tentu saja produk atap sebagai yang utama, baik dari segi gentengnya, struktur rangka
atapnya dan aksesoris lainnya. Disamping itu juga fokus untuk bahan bangunan
lainhya seperti rangka pintu dan jendela, cat dan beberapa bata dan batu hias. Hal ini
mencerminkan Genteng Karang Pilang fokus pada Perumahan.
C. Penempatan Produk (Positioning)
Penepatan produk adalah tindakan untuk menempatkan posisi bersaing produk dan
bauran pemasaran yang tepat pada setiap pasar. Dimana produk Genteng Kalang
Pilang adalah untuk semua bahan bangunan perumahan diseluruh kawasan dunia yang
Tropis.

II. Analisa Pemasaran Genteng Karang Pilang 4P


1. Produk
PT. Cerarufindo Primamandiri mempunyai beberapa produk yang tidak hanya
menjual genteng tetapi juga menjual cat, lantai, dan lainnya. Produk-produk tersebut
dapat dilihat pada gambar berikut ini.

16
Produk-produk tersebut sebenarnya mempunyai kualitas yang tinggi akan
tetapi produk yang lebih terkenal adalah gentengnya. Hal ini menyebabkan produk
yang dihasilkan selain genteng agak kurang dilihat. PT. Cerarufindo Primamandiri
harus segera melakukan inovasi yang lebih agar produk selain genteng tidak terlihat
contohnya adalah mengadakan pameran atau iklan.

17
2. Harga (Price)
Kebijakan penetapan harga yang realtif bersahabat bagi konsumen oleh PT.
Cerarufindo Primamandiri bertujuan untuk merangsang dan mempengaruhi minat
konsumen untuk melakukan pembelian maupun menjual hasil produksi perusahaan
sebanyak mungkin sehingga target penjualan dapat terpenuhi. Beberapa daftar harga
dapat dilihat pada gambar berikut.
Disamping itu juga bonus-bonus yang diberikan kepada distributor sangat
mempengaruhi besarnya penjualan yang telah dicapai.

18
3. Promosi
Dengan perkembangan yang begitu luar biasa di dunia digital, PT. Cerarufindo
Primamandiri memanfaatkan jalur tersebut sebagai salah satu cara untuk
berkomunikasi. Media digital yang digunakan salah satunya adalah media ocial yaitu
Instagram sehingga perusahaan dapat aktif berkomunikasi dengan para konsumennya.
PT. Cerarufindo Primamandiri juga melakukan pameran dengan kolaborasi antara
komunitas dan sebagainya. Tanpa melupakan media konvensional, media cetak dan
media televisi masih mendapatkan peran penting yang masih sangat mungkin untuk
dikembangkan oleh PT. Cerarufindo Primamandiri. Promosi juga dapat dilakukan
dengan memberi diskon ataupun dengan memberi edukasi kepada konsumennya.

19
Selain hal tersebut diatas, adanya bentuk promosi berupa website yang
menurut kami sangat menarik dan mudah bagi konsumen untuk mengaksesnya.
Berikut analisa kami tentang wbeiste dari genteng Karang Pilang:
Tampilan menu Home dari website karangpilang menampilkan sesuatu yang
kuat secara konten. Hal ini karena menampilkan 2 hal penting dari website ini yaitu
produk apa saja (berdasarkan kategorinya) dan juga informasi cara berbelanja. Selain
itu dibagian bawah diberikan contoh contoh gambar dari beberapa produk dari
karangpilang. Tiga hal diatas dapat mempermudah pemebeli dalam mencari produk
dari karang pilang beserta harganya, harga menjadi point penting karena cukup sedikit

1. Kemudahan bertransaksi
website suatu produk yang menampilkan harganya, hal ini juga memberikan
jaminan kesamaan harga diberbagai daerah
Selain itu kemudahan dalam bertransaksi juga menjadi point penting dalam
menjual barang secara online, dengan adanya petunjuk mengenai pembelian di
halaman utama hal ini menjadi poin plus dari website karangpilang.

20
2. Tampilan website
Website dari karangpilang memiliki tampilan yang unik dimana website dasar
memiliki warna dasar berwarna putih. Tampilan dasar website karang pilang
cukup simple dan tidak terlalu banyak warna. Hal ini akan mengakibatkan produk
produk dari karangpilang yang berwarna warni akan lebih menonjol
dibandingkan dengan tema dari website itu sendiri. Sehingga secara tujuan dari
website ini sendiri terpenuhi yaitu menojolkan dari produk karangpilang itu
sendiri.

21
3. Keberadaan menu showroom
Kondisi masyarakat Indonesia masih banyak yang memilih untuk melihat
langsung barang yang akan dibeli, untuk mengakomodirkan hal ini pada website
karangpilang juga memberikan informasi mengenai lokasi lokasi dari showroom
genteng karang pilang.

4. Place (Saluran Distribusi)


Jangkauan distribusi yang ditetapkan oleh PT. Cerarufindo Primamandiri
sudah mencakup seluruh Indonesia. Tetapi untuk distribusi ke luar negeri masih
belum dilakukan. Berawal dari word of mouth yang berjalan sukses selama puluhan
tahun menyebar ke seluruh Jawa Timur, Bali, Madura, Lombok, dan NTT lalu
menyebar ke Tangerang. Sehingga mampu menembus pasar Indonesia secara
menyeluruh.

BAB V
22
REKOMENDASI

Berdasarkan Analisa pada Bab III dan IV diatas kami dapat merekomendasikan
beberapa hal yang dapat membantu PT. Cerarufindo Primamandiri (Genteng Karang Pilang)
untuk lebih maju lagi yaitu:
 Distribusi diperluas hingga menjangkau seluruh negara-negara amerika latin (iklim
tropis) dan diseluruh wilayah di Indonesia
 Membuat produk genteng dengan berat yang lebih ringan mengingat struktur rangka
atap sekarang menggunakan baja ringan
 Produk Genteng Karang Pilang berupa Genteng Keramik agar melakukan inovasi
untuk catnya agar lebih tahan lama (lebih dari 10 tahun)
 Industri retail untuk genteng harus lebih didorong lagi karena produk-produk
genteng karang pilang semua dikuasai oleh distributor
 Melakukan pameran untuk masyarakat setiap triwulanan sehingga masyarakat akan
lebih tahu akan produk-produk PT. Cerarufindo Primamandiri (Genteng Karang
Pilang) yang baru
 Membuat kerjasama dengan Pengembang Perumahan untuk mempercepat
penyerapan produknya.

23

Anda mungkin juga menyukai