Anda di halaman 1dari 3

Ghatti Panggi Napitu

1910612090

1. Cara agar memahami pengertian tujuan manajemen yaitu dengan belajar dan menambah
wawasan dan juga keingintahuan tentang pentingnya manajemen. Manajemen merupakan
suatu proses atau langkah untuk mencapai tujuan yang dilakukan oleh seseorang atau
sekelompok orang dengan menggunakan fungsi-fungsi manajemen untuk mencapai tujuan
Bersama. Tujuan manajemen yaitu untuk mencapai tujuan dan menjaga keseimbangan di antara
tujuan-tujuan yang saling bertentangan dan untuk mencapai efisiensi dan efektivitas .
Pengaplikasian manajemen bagi diri/kehidupan saya pribadi saat ini yaitu untuk memanajemen
waktu dan segala kegiatan saya sebagai mahasiswa. Agar dapat menjadi orang yang berguna
bagi masyarakat, saya harus memanajemen segala kegiatan saya agar segala kegiatan saya
selama menjadi mahasiswa universitas andalas menjadi terorganisasi,teratur dan
termanajemen. Karena apabila saya sudah terbiasa untuk memanajemen waktu dan segala
kegiatan saya saat ini, maka saya akan terbiasa di dunia kerja nanti. Pentingnya mamanajemen
untuk saat ini yaitu agar dapat mencapai tujuan dan dapat mencapai efisiesnsi dan efektifitas
dalam menjalani proses perkuliahan saat ini.
2. Funsi-funsi manajemen yaitu sebagai planning,controlling,actuating,organizing.
Planning yaitu menentukan tujuan organisasi dan memilih sserangkaian aksi dari beberapa
alternative yang ada untuk mencapai tujuan Bersama. Controlling artinya yaitu untuk
mengontrol segala kemajuan organisasi dalam mencapai tujuan yang ada. Actuating yaitu
serangkaian proses yang digunakan untuk membuat semua personel bekerja sama untuk
meningkatkan keuntungan dan juga untuk memotivasi dan berkomunikasi dengan sumber daya
manusia untuk memastikan bahwa tujuan dari organisasi tersebut tercapai. Organizing yaitu
untuk menentukan bagaimana aktivitas dan sumber daya dikelompokkan.
Fungsi-fungsi diatas sangat melekat pada setiap bidang-bidang utama manajemen funsionalnya
karena dari segala aspek fungsi manajemen diatas merupakan maksud dari pengertian dan
tujuan dari manajemn. Apabila salah satu fungsi dari manajemen tersebut tidak terlaksana
dengan baik,maka segala bidang bidang utama manajemen fungsionalnya akan tidak terlaksana
dengan baik. Contohnya yaitu seperti pada suatu perusahaan.Apabila dalam suatu perusahaan
tidak dapat menjalankan seluruh fungsi manajemen dalam perusahaannya,maka perusaahan
tersebut tidak akan berjalan dengan baik karna tidak dimanajemen dengan baik. Contohnya
pada fungsi controlling, apabila suatu perusahaan tidak dapat mengontrol perusahaannya, maka
perusahaan tersebut tidak akan tau bagaimana kemajuan perusahaan tersebut dalam mencapai
tujuan .

3. perencanaan bagi setiap organisasi/Lembaga/perusahaan sangatlah penting dikarenakan tanpa


adanya perencanaan, maka organisasi tersebut tidak akan tahu bagaimana proses pelaksaan
kegiatan selanjutnya yang akan mereka lakukan,dan apabila tidak ada perencanaan, maka segala
kegiatan yang akan dilakukan akan dilakukan dengan tergesa-gesa karna tidak adanya
perencanaan yang jelas yang akan mereka lakukan. Pengaruh visi misi terhadap operasional
perusahaan dalam mencapai tujuan yaitu segala proses yang akan dilakukan untuk mencapai
tujuan haruslah berdasar visi misi tersebut karena segala sesuatu yang dilakukan tujuannya yaitu
untuk mencapai visi dan misi tersebut. Karna visi dan misi merupakan tujuan yang harus
tercapai dalam organisasi tersebut. Peran visi dan misi universitas andalas bagi diri saya sebagai
mahasiswa universitas andalas yaitu memberikan gambaran akan cita-cita yang ingin saya
wujudkan di masa yang akan datang yaitu dengan salah satu caranya dengan menyelenggarakan
proses belajar mengajar Pendidikan akademik untuk mencapai profesi yang berkualitas dan
memiliki karakter yang berkesinambungan.
4. Cara saya dalam memahami in the right time and in the right place yaitu kita sebagai manusia
yang memiliki karkater haruslah memposisikan kita dalam segala hal terkhususnya dalam
melakukan segala tindakan harus di waktu yang tepat dan di tempat yang tepat. Segala kegiatan
yang akan kita lakukan harus berdasarkan aspek tersebut agar apabila sebelum melakukan
kegiatan mengodisikan diri dengan diwaktu yang tepat dan di tempat yang tepat maka segala
kegiatan atau proses kegiatan yang kita lakukan tidak akan salah dan segala kegiatan yang kita
lakukan dapat bertujuan dan terlaksana dengan baik. Pentingnya prinsip tersebut bagi organisasi
yaitu segala kegiatan dan segala proses yang akan dilakukan oleh organisasi tersebut akan
berjalan dengan baik,terlaksana dengan baik,dan akan mencapai segala tujuan dengan baik dan
mudah untuk melaksanakan tujuan. Dan dampak bagi sumber daya manusia yang tidak
melakukan prinsip tersebut akan melakukan banyak kesalahan,karena segala sesuatu yang kita
lakukan haruslah mengtahui tempat dan waktu kita saat ini,dan tujuan yang ingin dicapai akan
sulit tercapai. Depertemensasi merupakan aktivitas menyusun satuan organisasi yang akan
diserahi bidang kerja tertentu dan fungsi tertentu.delegasi wewenang merupakan sesuatu
wewenang seseorang dalam menjalani jabatan yang telat dipegangnya. Contohnya pada
organisasi yang saya ikuti yaitu UKS faterna unand,segala pengurus memiliki wewenang untuk
menyusun segala kegiatan yang akan dilakukan dan harus memiliki maksud dan tujuan yang
jelas dalam melakukan segala kegiatan dan bertaggung jawab atas segla kegiatan yang aka
dilakukan.
5. Setiap langkah manajemen sumber daya manusia harus diorganisir dengan baik agar terciptanya
efisiensi dan efektifitas dalam meningkatkan produktivitas perusahaan . hal itu dikarenakan
karena perlunya perencanaan sumber daya manusia yaitu berupa proses atau analisis yang
dibutuhkan. Apabila setiap langkah dalam manajen sudah terlaksana dengan baik , maka akan
tercipta efisiensi dan efektifitas dalam meningkatkan produktuvitas perusahaan tersebut karena
dalam menerima karyawan pun sudah harus mendapatkan sumber daya manusia pun sudah
harus memiliki SDM yang berkualitas. Apabila kualitas SDM yang ada dalam perusahaan
tersebut sangat baik , maka kualitas perusahaan tersebut pun akan sangat baik dan akan
terciptalah efisiensi dan efektifitas perusaahn tersebut dan akan meningkatkan produktivitas
dalam perusahaan tersebut.
Apabila saya memiliki suatu lapangan kerja dan akan merekrut seorang karyawan,saya akan
memperhatikan setiap langkah dan proses manajemen sumber daya manusia,yaitu meliputi:
-perencanaan sumber daya manusia,yaitu merupakan suatu proses yang akan dilaksanakan
dengan mementingkan analisis bagaimana keahlian karyawan atau bagaimana jenis karyawan
yang kita butuhkan.
-rekrutmen, yaitu setelah kita sudah mengetahui bagaimana karyawan yang kita perlukan maka
kita akan memulai merekrut seseorang dengan keahlian dan keterampilan yang kita perlukan
-seleksi,yaitu setelah seseorang sudah mendaftarkan dirinya untuk lowongan kerja
tersebut,maka kita perlu menseleksi orang tersebut agar kita tau apakah benar keterampilannya
dan keahliannya sesuai dengan kebutuhan perusahaan kita atau tidak
-orientasi dan sosialisasi,setelah itu apabila sudah kita dapatkan karyawan baru ,maka kita perlu
menyediakan informasi yang diperlukan karyawan baru tersebut agar dia dapat bekerja dengan
baik dan efektif dan informasi umum tentang pekerjaan rutin nya sehari-hati.
-pelatihan dan pengembangan, yaitu gunanya agar karya baru mendapatkan program untuk
mengarahkan karyawan baru tersebut memelihara dan memperbaiki kinerja pekerjaan yang
sekarang dan untuk mengembangkan keahliannya untuk sekarang dan masa yang akan datang
-penilaian kerja,yaitu untuk mengetahui karyawan mana yang memerlukan pelatihan dan
kenaikan pangkat atas kinerjanya
-promosi(kenaikan jabatan),yaitu untuk mendorong motivasi karyawan tersebut dan
meningkatkan semangat kerjanya. Transfer(mutase) yaitu untuk memindahkan karyawan ke
jabatan lain tanpa peningkatan tanggung jawab,kekuasaan dan gaji. Demosi(penurunan jabatan)
yaitu penilaian perkerjaannya selama ini,apabila kurang memuaskan dan tingkah laku yang
kurang baik,maka karyawan tersebut akan mengalami penurunan jabatan.
Separasi(pemberhentian) yaitu untuk memperoleh efisiensi kerja yang tinggi dari karyawan yang
produktif saja,dan bagi karyawan yang tidak produktif dan mengecewakan dapat diberhentikan

Anda mungkin juga menyukai