Anda di halaman 1dari 19

1. Perhatikan soal dialog berikut!

Pak Ranto seorang buruh di sawah. Ia selalu bekerja keras untuk mencukupi kebutuhan
keluarga. Suatu hari anaknya yang bernama Agus ikut membantu ayahnya ke Sawah.
Pak Ranto : “Agus, setiap hari bapak rela bekerja keras agar kamu bisa bersekolah.”
Agus : “Ya Pak. Agus paham dengan perjuangan bapak yang tidak kenal menyerah.”
Pak Ranto : “Oleh karena itu, bapak berpesan agar kamu rajin belajar dan semangat
meraih cita-cita.”
Agus : “Baik Pak, Agus akan terus berusaha agar bisa membanggakan bapak.”

Ungkapan yang sesuai dengan sikap Pak Ranto dalam ilustrasi cerita adalah ....
A. memeras keringat
B. memeras otak
C. beradu dengkul
D. berkerut kening

2. Bacalah kutipan cerita berikut!


Kenari merasa malu dan kurang percaya diri saat berkumpul dengan teman-temannya.
Tubuhnya kecil dan mengeluarkan bau tak sedap. Teman-temannya sering meledek dan
menggodanya. Kenari ingin penampilannya berubah. Dia ingin membuktikan kepada teman-
temannya bahwa ia bisa tampil bersih dan tidak kalah besar. Kenari pun bangun pagi dan
rajin membersihkan diri. Ia tidak malas lagi mencari makan. Berkat ejekan teman-temannya,
dia membuang jauh-jauh sifat malasnya

Nilai moral pada kutipan cerita tersebut adalah ….


A. Dalam pergaulan harus memusnahkan sikap berkuasa
B. Dengan teman harus saling menggoda dan meledek
C. Berusahalah menjadi lebih baik agar percaya diri
D. Kurang percaya diri hal biasa dalam pergaulan

3. Perhatikan kalimat berikut!


umat agama islam beribadah di masjid.
Perbaikan penggunaan huruf kapital pada kalimat tersebut adalah …
A. Umat agama Islam beribadah di masjid.
B. Umat Agama Islam beribadah di masjid.
C. Umat Agama Islam beribadah di Masjid.
D. Umat agama Islam beribadah di Masjid.
4. Perhatikan cerita berikut!

Kerajaan Tanah Sumedang diperintah raja yang adil dan bijaksana. Sang Raja
mempunyai seorang anak bernama Putri Arum. Suatu ketika Putri Anrm mengidap penyakit
kulit yang menjijikkan. Raja mengadakan sayembara. Siapa dapat.menyembuhkan Putri
Arum jika laki-laki akan dijodohkan, jika perempuan akan dijadikan saudara. Bujang Trindil
pembantu setia Dang Anggana mengikuti sayembara. Ia segera pergi mencari obat. Ia
berjalan mendaki gunung tinggi dan menjelajah hutan belantara. Karena lelah, ia tertidur di
bawah pohon rindang dan bermimpi. Dalam mimpi itu, ia disuruh membuat sumur. Sumur itu
akan mengeluarkan air panas sebagai sarana menyembuhkan Putri Arum. Ketika terbangun,
Bujang Trindil segera melakukan seperti dalam mimpinya. Keajaiban terjadi. Setelah Putri
Arum mandi dengan air sumur itu, penyakit kulitnya lenyap. Akhirnya, Bujang Trindil
mendapatkan hadiah. Namun, hadiah itu ia serahkan kepada tuannya, Dang Anggana.
Menikahlah Dang Anggana dengan Sang Putri Arum. Bujang Trindil merasa lega dan
bahagia.

Nilai positif yang bisa kita ambil dari cerita di atas adalah ....
A. Menolong harus dilakukan tanpa pamrih
B. Berjuanglah selagi mampu melakukan
C. Berilah pertolongan kepada yang membutuhkan
D. Orang sakit harus diberi pertolongan

5. Perhatikan teks berikut!


Sinta senang membantu orang lain. Saat ada temannya yang mengalami kesulitan ia akan
berusaha membantunya. Ia tidak pernah merasa terbebani. Misalnya jika ada temannya yang
tidak membawa alat tulis, dengan senang hati ia akan meminjaminya. Sinta memang [...]
terhadap orang lain.

Ungkapan yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah ....


A. panjang tangan
B. ringan tangan
C. buah tangan
D. kaki tangan
6. Perhatikan petunjuk penggunaan alat berikut!
1. Siapkan perabotan dapur yang akan digunakan dan tempatkan di atas tungku.
2. Tekan dan putar knop kompor ke arah berlawanan dengan arah jarum jam .
3. Setelah selesai digunakan, matikan api dengan memutar knop searah jarum jam.
4. Cek terlebih dahulu kondisi kompor, tabung gas, dan selang regulator.
5. Setelah api menyala, atur skala besar kecilnya api menggunakan knop.

Urutan menyimpan file di google drive yang benar adalah ....


A. 4-1-5-2-3
B. 4-1-2-5-3
C. 4-2-1-5-3
D. 4-2-5-1-3

7. Perhatikan puisi berikut!

Air

Tidak satupun di dunia ini


Yang tak membutuhkanku
Manusia, hewan, tumbuhan
Semua membutuhkanku

Jagalah aku tetap ada


Karena tanpaku tak bisa apa apa
Jaga tempatku meresap ke bumi
Karena di sinilah aku selalu ada

Jangan kau rusak tempatku yang seharusnya


Karena datangku bersama banyak kawanku
Akan membahayakanmu semua
Amanat dari puisi di atas adalah ...
A. Manusia, hewan, dan tumbuhan selalu membutuhkan air.
B. Kita harus menjaga lingkungan agar air bersih selalu tersedia.
C. Gunakan air seperlunya saja agar tidak membahayakan manusia.
D. Air sebagai sumber kehidupan bagi semua mahluk hidup di dunia.
8. Perhatikan cerita berikut!
Suatu hari sepulang sekolah, Nina menemukan dompet terjatuh di jalan. Di dalam
dompet terdapat uang yang amat banyak. Selain itu terdapat surat surat penting yang di
dalamnya tertulis jelas identitas pemilik dompet tersebut. Dalam hati Nina ingin
mengembalikan dompet tersebut. Ia bertemu sahabatnya, Nani dan ia menceritakan perihal
dompet temuan tersebut. Nani menyuruhnya mengambil uang itu dan membuang dompet ke
tempat sampah. Seketika Nina marah. Ia memberi tahu kepada Nani bagaimana jika
sebaliknya, dompetnya terjatuh di jalan dan orang lain memperlakukan seperti yang Nani
katakan.

Watak tokoh Nani dalam penggalan cerita tersebut adalah ....


A. baik hati
B. tidak jujur
C. pemarah
D. penolong

9. Perhatikan paragraf berikut!

Sekolahku mempunyai lingkungan yang sangat bersih dan asri dengan halaman parkir
dan lapangan upacara yang luas. Tak ada sampah berserakan. Hampir di setiap sudut sekolah
disediakan tempat sampah. Berbagai tanaman warna-warni menghias halaman. Sekolahku
mempunyai tiga gedung utama, yaitu gedung A, B, dan C. Lokasi sekolahku berada di
tengah-tengah sawah, sehingga membuat suasana sekolah tampak segar dan sejuk. Semua
lantai kelas menggunakan keramik. Sekolahku mempunyai aula yang besar, biasanya
digunakan untuk kegiatan rapat-rapat. Warna merah dengan kombinasi abu-abu menjadi
dominasi warna yang sangat mencolok di sekolahku. Masjid dan kantin tidak lupa menambah
keindahan sekolahku.
Pokok pikiran dari paragraf di atas adalah ...
A. Lingkungan sekolahku sangat bersih dan asri.
B. Sekolahku mempunyai tiga gedung utama dan aula.
C. Warna merah dan abu-abu mendominasi sekolahku.
D. Masjid dan kantin menambah keindahan sekolahku.

10. Pada saat musim hujan, banjir sering terjadi dimana-mana. Salah satu kota langganan
banjir di Indonesia adalah Semarang. Setiap hujan lebat dapat dipastikan akan
mengakibatkan banir. Penanggulangan banjir sebenarnya dapat dilakukan dengan berbagai
cara, misalnya tidak membuang sampah sembarangan, rutin membersihkan irigasi, dan
melakukan perluasan tempat-tempat penampungan air. Dari berbagai cara ini, hal yang
paling mudah adalah dengan tidak membuang sampah sembarangan. Dengan menumpuknya
sampah dapat menghambat dan menahan air saat hujan sehingga air akan meluap dan
mengakibatkan banjir,
Berdasarkan teks paragraf diatas, penyebab banjir di Semarang yang tepar adalah...
A. Perilaku membuang sampah sembarangan.
B. Air yang meluap sehingga mengaibatkan banjir.
C. Menumpuknya sampah yang tinggi dan menggunung.
D. Hujan yang turun lebat sepanjang hari di musim hujan
.
11. Selalu jaga kebersihan tubuh kalian, karena masa puber akan membuat kelenjar
keringat lebih aktif dan dapat menyebabkan bau badan. Ketahuilah bahwa kulit kalian
mengalami perubahan yang dipengaruhi oleh perubahan hormonal seperti jerawat atau
mungkin kulit kalian menjadi kering. Cuci wajah kalian setidaknya dua kali setiap hari.
Menjaga diri tentu sangat penting bukan hanya perempuan, namun juga laki-laki karena
masa puber sangat mempengaruhi hormon seseorang.
Ringkasan teks paragraf di atas yang tepat adalah....
A. Masa puber akan membuat kelenjar keringat lebih aktif dan dapat menyebabkan bau
badan.
B. Kulit akan mengalami perubahan yang dipengaruhi oleh perubahan hormonal seperti
jerawat.
C. Jaglah kebersihan tubuh pada masa puber dengan cara menuci wajah minimal dua kali
sehari.
D. Cucilah wajah kalian setidaknya dua kali setiap hari baik laki-laki maupun perempuan.

12. Perhatikan iklan di bawah ini!

Gambar Lampu Corosa


Kalimat iklan yang tepat untuk gambar tersebut adalah....
A. Lampu Corosa yang indah dan terang
B. Sinari hidupmu dengan lampu ajaib Corosa
C. Corosa Terang terus, Terus Terang Corosa
D. Corosa Lampu hemat, hemat energi

Teks paragraf dibawah ini untuk soal no 13.14, dan 15


Pada saat Ir. Soekarno, Drs. Moh. Hatta, dan dr. Radjiman Wediodiningrat
kembali ke Indonesia, salah seorang pemuda, yang bernama Sutan Syahrir, mengetahui
berita kekalahan Jepang dari radio. Ia kemudian menemui Bung Karno dan Bung Hatta
serta mendesak para pemimpin bangsa agar segera memproklamasikan kemerdekaan
Indonesia. Rencana kemerdekaan yang telah diatur pihak Jepang tampaknya berhenti.
Bung Karno, Bung Hatta, dan generasi tua belum berani mengambil sikap karena
khawatir akan memancing konflik dengan Jepang.
Sementara itu para pemuda yang terdiri dari Sutan Sjahrir, Chairul Saleh,
Wikana, dan Dawis mengadakan pertemuan pada tanggal 15 Agustus 1945 di Jalan
Pegangsaan Timur No. 17, Jakarta. Perundingan itu dipimpin oleh Chairul Saleh. Pada
pertemuan itu para pemuda mendesak Bung Karno dan Bung Hatta untuk segera
memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.
Penolakan Bung Karno membuat para pemuda tidak sabar. Karena tidak ada
kesesuaian pendapat, pada tanggal 16 Agustus para pemuda “menculik” Bung Karno dan
Bung Hatta ke Rengasdengklok, Karawang, Jawa Barat. Para pemuda bermaksud
mendesak kedua tokoh tersebut agar segera mengumumkan proklamasi kemerdekaan
Indonesia secepatnya sebelum ada pengaruh dari Jepang.

13. Berdasarkan teks tersebut, para pemuda menculik Bung karno dan Bung Hatta ke
Rengasdengklok dikarenakan...
A. Pendapat Bung Karno dan Bung Hatta karena tidak sesuai dengai pendapat para pemuda.
B. Para pemuda bertujuan mendesak Bung Karno dan Bung Hatta segera memproklamasikan
kemerdekaan Indonesia sebelum ada pengaruh dari Jepang.
C. Karena generasi tua belum berani mengambil sikap sebab khawatir akan ada konflik dengan
Jepang.
D. Karena Bung karno dan Bung Hatta tidak tegas dalam pendirian dan tidak memahami kenginan
para pemuda.
14. Para pemuda melakukan penculikan paksa terhadap kedua tokoh tersebut pada saat....
A. Sutan Syahrir mengetahui berita kekalahan Jepang dari radio.
B. Pertemuan pada tanggal 15 Agustus 1945 di Jalan Pegangsaan Timur No. 17,
Jakarta.
C. Perundingan antara generasi tua dan generasi muda terkait proklamasi
kemerdekaan.
D. Bung Karno dan Bung Hatta menyatakan tidak sependapat dengan para pemuda
pada tanggal 16 Agustus.

15. Kalimat tanya yang sesuai dengan informasi pada paragraf kedua adalah ...
A. Mengapa para pemuda menculik Bung Karno dan Bung Hatta ke
Rengasdengklok?
B. Siapakah yang memaksa para pemuda untuk menculik Bung Karno dan Bung
Hatta?
C. Diimanakah para pemuda menculik Bung Karno?
D. Apakah Bung Karno dan Bung Hatta melakukan perlawanan saat diculik oleh para
pemuda?

16. Perhatikan pantun berikut!


Indah sekali petikan gitar,
apalagi diiringi lagu.
Ayolah teman kita belajar,
supaya jadi insan berilmu.

Isi yang terkandung dalam pantun tersebut adalah ....


A. Gitar akan menjadi indah apabila diiringi dengan lagu
B. Kita harus giat belajar agar menjadi anak yang memiliki ilmu
C. Kita harus memainkan gitar dengan lagu agar menjadi anak berilmu
D. Belajar bermain gitar dan menyanyikan lagu menjadikan kita berilmu
17. Perhatikan kutipan surat undangan berikut!

Kami amat sangat mengharapkan kehadiran bapak dalam acara tersebut.


Atas kehadiran Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima kasih.
Kalimat yang bergaris miring dalam penutup undangan tersebut yang benar adalah ....
A. Kami sangat mengharapkan kehadiran bapak dalam acara tersebut
B. Kami ingin mengharapkan kehadiran bapak dalam acara tersebut
C. Kami sangat berharap hadir bapak dalam acara tersebut
D. Kami mengharapkan bapak dalam acara tersebut
18. Perhatikan kutipan tanggal surat berikut!
Dengan hormat,
Sehubungan dengan telah berakhirnya tahun pelajaran 2018/2019, kami mengundang
kehadiran Bapak/Ibu Orangtua Siswa SDN Kaliarang dalam pengambilan hasil kenaikan kelas
yang akan kami selenggarakan pada :
hari, tanggal : Semarang 23 Januari 2020
waktu : pukul 07.30 wib
Perbaikan tanda baca dalam kutipan undangan yang becetak tebal tersebut yaitu ....
A. Semarang. 23 Januari 2020
B. Semarang 23-Januari-2020
C. Semarang, 23 Januari 2020
D. “Semarang 23 Januari 2020”
19. Perhatikan kutipan surat undangan ulang tahun berikut!

Teman-teman, aku mengundang kalian untuk hadir pada acara ulang tahunku yang ke-12.
Acara tersebut akan dilaksanakan pada :
hari, tanggal Minggu 17 November 2019
waktu 16.00 wib
tempat Jalan Dahlia No. 3 Sedayu

Penggunaan tanda baca yang benar pada kalimat yang bergaris miring yaitu ...
A. hari, tanggal : Minggu, 17 November 2019
waktu : 16.00 wib
tempat : Jalan Dahlia No. 3 Sedayu
B. hari, tanggal ; Minggu, 17 November 2019
waktu ; 16.00 wib
tempat ; Jalan Dahlia No. 3 Sedayu
C. hari, tanggal “Minggu, 17 November 2019”
waktu “16.00 wib”
tempat “Jalan Dahlia No. 3 Sedayu”
D. hari, tanggal , Minggu, 17 November 2019
waktu , 16.00 wib
tempat , Jalan Dahlia No. 3 Sedayu
20. Perhatikan kutipan undangan di bawah ini!

Dengan ini, kepala sdn sukamaju semarang mengharap kehadiran bapak/ibu untuk
menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas VI.

Penggunaan huruf kapital yang benar dalam kutipan tersebut adalah ...
A. Dengan ini, kepala SDN Sukamaju Semarang mengharap kehadiran bapak/ibu untuk
menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas VI.
B. Dengan ini, Kepala SDN Sukamaju semarang mengharap kehadiran bapak/ibu untuk
menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas VI.
C. Dengan ini, kepala SDN sukamaju semarang mengharap kehadiran Bapak/Ibu untuk
menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas VI.
D. Dengan ini, Kepala SDN Sukamaju Semarang mengharap kehadiran Bapak/Ibu untuk
menghadiri perpisahan siswa-siswi kelas VI.

21. Bacalah laporan berikut!

Pada hari Senin tanggal 27 Januari 2020 dilaksanakan turnamen catur di Kecamatan
Sukamaju. Turnamen diikuti oleh 68 siswa sekolah dasar di wilayah Kecamatan Muarabango.
Mereka bertanding penuh semangat untuk memperebutkan kejuaraan catur di tingkat
kecamatan. Turnamen itu dimenangkan oleh wakil SD Sukalila dan SD Ranggawuni.
Keduanya berhak mewakili Kecamatan Maurabango di tingkat Kabupaten.

Simpulan dari laporan di atas adalah....


A. Turnamen catur tingkat kecamatan dimenangkan SD Sukalila dan SD Ranggawuni
B. SD Sukalila dan SD Ranggawuni mewakili turnamen catur di tingkat kecamatan
C. Turnamen catur diikuti sebanyak 68 siswa sekolah dasar di wilayah kecamatan
D. Para peserta turnamen catur bertanding dengan penuh semangat agar menang

Bacalah teks berikut untuk mengerjakan soal nomor 22 sampai 24!

Buncis banyak dibutuhkan orang untuk memenuhi gizi. Kandungan gizinya sangat
banyak. Buncis merupakan jenis tanaman kacang-kacangan yang mengandung vitamin,
mineral, dan kaya akan serat. Sayur buncis sangat bermanfaat untuk menjaga kelancaran
peredaran darah. Hal ini terjadi karena buncis banyak mengandung serat. Buncis jika
dikonsumsi juga dapat mencegah penyakit diabetes. Ternyata zat yang terkandung dalam
buncis dapat menyerap kandungan gula dalam tubuh manusia. Buncis bnyak mengandung
oksalat, zat yang dibutuhkan untuk menghancurkan lemak. Orang yang menderita penyakit
ginjal tidak diperkenankan untuk mengonsumsi buncis dalam jumlah banyak. Sifatnya yang
menghancurkan maka orang yang menderita gangguan ginjal akan merasa sakit ginjal di
bagian pinggang.
Beberapa hal yang harus diperhatikan agar dapat memperoleh manfaat sayur buncis
adalah sebagai berikut. Pilihlah buncis yang masih segar berwarna hijau cerah, bertekstur
halus. Hindari buncis yang berbintik cokelat atau belang. Jika akan dimasak, cuci di bawah
air mengalir, potong menjadi dua bagian dengan pisau. Jangan masak terlalu matang karena
akan menghilangkan kandungan zat yang ada di dalamnya.

22. Bagaimana cara agar sayur buncis dapat bermanfaat secara maksimal?
A. Memotong buncis menjadi dua bagian agar kandungan gizinya tetap ada
B. Menghindari buncis yang berbintik cokelat dan memasaknya hingga matang
C. Mencuci buncis dengan air di dalam wadah sebelum dimasak dimasak
D. Memilih buncis yang hijau, mencuci dan memasak hingga setengah matang
23. Mengapa buncis jika dikonsumsi dapat mencegah penyakit diabetes pada tubuh
manusia?
A. Buncis mengandung zat yang dapat menyerap kandungan gula dalam tubuh manusia
B. Buncis banyak mengandung serat makanan yang baik dalam tubuh manusia
C. Buncis menolak zat yang dapat menyerap kandungan gula dalam tubuh manusia
D. Buncis mengandung zat yang dapat menghancurkan lemak dalam tubuh manusia
24. Apa yang akan terjadi jika kita makan buncis setiap hari?
A. Manusia akan kekurangan serat .
B. Peredaran darah akan lancar
C. Timbulnya penyakit diabetes
D. Lemak dalam tubuh meningkat
25. Bacalah teks pidato berikut!
……..................................
Anak-anak, sebagaimana kita ketahui bahwa kegiatan kunjungan di museum jamu ini
bukanlah kunjungan yang hanya untuk berwisata. Salah satu manfaatnya adalah
menambah pengetahuan dan wawasan, terutama berkaitan dengan obat-obat tradisional
dan kekayaan alam Indonesia. Dengan mengunjungi museum jamu, akan tumbuh sikap
cinta tanah air dan bangga dalam diri kalian.marilah kita kenali dan lestarikan obat-obat
tradisional Indonesia dengan penuh semangat.
.......................................
Isi pidato tersebut adalah….
A. Manfaat kunjungan di museum jamu
A. Berwisata di museum jamu
B. Membuat jamu di museum jamu
C. Bermain di museum jamu
26. Teks bacaan untuk soal nomor 26 dan 27!

Pertempuran Ambarara
Pada tanggal 20 Oktober 1945, Tentara Sekutu mendarat di Semarang dengan maksud
mengurus tawanan perang. Kedatangan Sekutu ini diboncengi oleh NICA. Sekutu dan
NICA telah sampai di Ambarawa dan Magelang untuk membebaskan para tawanan tentara
Belanda, para tawanan tersebut dipersenjatai sehingga menimbulkan kemarahan pihak
Indonesia. Hal lain yang memicu kemarahan pihak Indonesia karena Sekutu mengingkari
janji terhadap perundingan yang dilakukan Ir. Sukarno dan Brigadir Bethell. Sehingga
Berkobar pertempuran Ambarawa. Kolonel Sudirman langsung memimpin pasukannya
menggunakan taktik gelar supit urang, sehingga musuh benar-benar terkurung. Setelah 4
hari pada tanggal 15 Desember 1945 Indonesia berhasil merebut Ambarawa dan Sekutu di
buat mundur.
Berdasarkan teks diatas, di mana Sekutu dan NICA bertugas membebaskan tawanan tentara
Belanda?
A. Semarang dan Ambarawa
B. Ambarawa dan Magelang
C. Magelang dan Semarang
D. Sekutu dan Ambarawa

27. Bagaimana terjadinya pertempuran Ambarawa?


A. Tentara Sekutu mendarat di Semarang dan Sekutu mengikari janji terhadap
perundingan yang dilakukannya.
B. Kedatangan Sekutu diboncengi oleh NICA dan Kolonel Sudirman menggunakan taktik
gelar supit urang.
C. Tawanan tentara Belanda di persenjatai dan Sekutu mengingkari janji terhadap
perundingan yang telah dibuat.
D. Sekutu dan NICA membebaskan tawanan perang di Ambarawa dan Magelang dan
Kolonel Sudirman memimpin perang Ambarawa

28. Bacalah puisi berikut !

Suasana Pagi
Kubuka Jendela
Semua tampak menyapa
Bunga-bunga harum baunya
Kicau burung berahut-sahutan
Menambah suasana hati tenteram
Parafrase yang tepat dari puisi di atas adalah ….
A. Saat pagi hari, aku membuka jendela kamarku. Aku mencium harum bunga-bunga dan
mendengar burung yang berkicau. Semua itu membuat hatiku tenteram
B. Di pagi hari, jendela kamar kubuka lebar-lebar. Aku mencium bau harum bunga dan
kicauan burung- burungyang merdu. Sehingga hatiku menjadi tentram
C. Pagi itu, aku membuka jendela. Orang-orang menyapaku. Aku mencium bunga-bunga
yang harum dan burung yang berkicau merdu. Hal itu membuat hatiku tenteram.
D. Aku membuka jendela dan aku melihar orang-orang menyapaku. Aku mencium bunga
yang harum. Aku dengarkan burung berkicau bersahut-sahutan, membuat tenteram
hatiku.

29. Bacalah isian data formulir anggota berikut!


Thomas Excel adalah seorang warga negara Amerika yang lahir di Indonesia. Thomas lahir di
Jakarta pada tanggal 12 Agustus 2008. Ia beragama Islam dan tinggal di Jalan malaka IV,
Jakarta. Dia ingin mendaftar sebagai anggota sangar tari “Sekar”.

Formulir Pendaftaran
Calon Anggota Sanggar Tari “Sekar”

Yang bertanda tangan di bawah ini :


Nama : …………………………………..(1)
Jenis Kelamin : …………………………………..(2)
Tempat/tgl. Lahir : …………………………………..(3)
Warga Negara : …………………………………..(4)
Agama : …………………………………..(5)
Alamat : …………………………………..(6)
Mohon dicatat sebagai anggota sanggar tari “Sekar”
Semarang, 22 Januari 2020
Calon Anggota

………………..

Pengisian formulir pendaftaran untuk nomor 3 dan 4 adalah ….


A. Amerika, 12 Agustus 2008 dan WNI
B. Jakarta, 12 Agustus 2008 dan WNA
C. Indonesia, 12 Agustus 2008 dan WNI
D. Jakarta, 12 Agustus 2008 dan WNA
30. Bacalah petunjuk acak pengisian formulir di bawah ini!

Petunjuk Pengisian Formulir


Klub Futsal “Abadi”
1. Tulis tujuan mengikuti Klub.
2. Isilah formulir menggunakan huruf besar.
3. Tuliskan tempat dan tanggal lahir dengan lengkap.
4. Tanda tangan disertai dengan nama lengkap.
5. Isilah formulir menggunakan nama lengkap.
6. Tulislah alamat rumah secara lengkap dengan mencantumkan kode pos
7. Coret jenis kelamin yang tidak sesuai.
8. Pilihlah kewarganegaraan dengan cara mencoret yang salah
Urutan petunjuk pengisisan formulir yang benar adalah ….

A. 2,3,4,5,7,6,8,1
B. 2,1,3,4,5,6,7,8
C. 2,5,7,3,8,6,1,4
D. 2,5,3,6,8,7,1,4

31. Perhatikan paragraf berikut!


Hutan menjadi penopang kelestarian kehidupan di bumi. Hutan menyediakan bahan
pangan dan penghasil oksigen. Selain itu, hutan menjadi penahan lapisan tanah dan
menyimpan cadangan air. Jadi penebangan pohon di hutan harus dilakukan secara baik dan
hati-hati. Penebangan pohon harus disertai penanaman benih pohon. Benih-benih ini akan
tumbuh dan menggantikan pohon yang telah ditebang. Dengan cara ini, kelestarian hutan akan
terjaga. (Perlu penambahan teks)
Bagaimana cara yang baik menebang pohon di hutan?
A. Penebangan pohon harus dilakukan secara serempak dengan memilih pohon yang
sudah tua.
B. Penebangan pohon tidak boleh dilakukan setiap hari agar jumlah pohon di hutan tidak
cepat habis.
C. Penebangan pohon di hutan harus disertai dengan izin dari petugas kehutanan yang
bersangkutan. (T)
D. Penebangan pohon harus disertai penanaman benih pohon yang akan menggantikan
pohon yang telah ditebang.

32. Perhatikan paragraf berikut!

Gobag Sodor
Gobag Sodor merupakan jenis permainan tradisional di Indonesia. Nama gobag sodor
berasal dari kata gerobag dan sodor. Kata gerobag artinya bergerak dengan bebas, sedangkan
sodor artinya tombak. (Perlu penambahan teks)
Kalimat tanya yang sesuai dengan isi paragraf di atas adalah ....
A. Siapa penemu permainan gobag soodor?
B. Bagaimana cara memainkan gobag sodor?
C. Kapan permainan gobag sodor ditemukan?
D. Apa arti kata gobag sodor?
33. Perhatikan paragraf berikut!

Salah satu penyakit berbahaya yang menyerang paru-paru adalah pneumonia.


Pneumonia ini disebabkan infeksi dari bakteri atau virus. Penyakit flu atau demam yang
semakin parah juga bisa menjadi pneumonia karena flu atau demam membuat paru-paru
iritasi. Jika paru-paru teriritasi, bakteri dan virus jadi mudah masuk dan memulai infeksi.
Pneumonia yang disebabkan oleh bakteri, bisa membuat penderitanya merasakan sakit tiba-
tiba dan timbul demam tinggi. Seseorang yang terkena pneumonia juga bernapas dengan
Mengapa
cepat danflu dapat batuk-batuk.
disertai menyebabkan penyakit pneumonia?
A. Penyakit flu membuat iritasi pada organ paru-paru
B. Penyakit flu dapat ditularkan dari orang ke orang
C. Penyakit flu menyebabkan paru-paru dipenuhi cairan
D. Penyalit flu menyebabkan seseorang bernapas dengan cepat (Variasi jawaban. Jangan
mengulang kata)

34. Pahami teks berikut!


1) Setiap sudut sekolah perlu dilengkapi tempat sampah. 2) Jumlah tempat sampah
disesuaikan dengan luas kawasan setiap sekolah. 3) Dengan tersedianya tempat sampah, siswa
memiliki kewajiban membuang sampah di tempat yang disediakan. 4) Jadi kebersihan di
sekolah tetap akan terjaga. (Ganti dengan teks manfaat atau kegunaan suatu tanaman)
Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

Konsumsi makanan cepat saji dapat menyebabkan berbagai penyakit. Penyakit


35. Perhatikan paragraf berikut!
tersebut antara lain diabetes dan jantung. Kandungan kalori berlebihan pada makanan cepat
saji memicu naiknya kadar gula dalam darah. Tingginya kadar gula dalam darah dapat
menyebabkan diabetes. Kandungan lemak jenuh berlebihan membuat kolesterol dalam
darah meningkat. Kolesterol tinggi berisiko terhadap penyakit jantung.
Ide pokok paragraf tersebut adalah ....
A. Makanan cepat saji menyebabkan berbagai penyakit
B. Penyebab penyakit diabetes dan jantung
C. Kandungan kalori pada makanan cepat saji
D. Kandungan lemak jenuh pada makanan cepat saji

36. Perhatikan teks berikut!


Walaupun dianggap sebagai gulma enceng gondok juga mempunyai manfaat. Enceng gondok
dapat dijadikan peluang usaha sebahai bahan dasar kerajinan tangan. Bagian tumbuhan enceng
gondok yang sudah dikeringkan ternyaata bisa dimanfatkan sebagai bahan baku pembuatan
tas, sandal, keranjang, tatakan gelas, tikar dan sebagainya. Akhir-akhir ini enceng gondok juga
banyak dimanfaatkan untuk mendukung industri mebel, yakni sebagai pengganti rotan yang
harganya semakin melangit.
Simpulan paragraf di atas adalah....
A. Enceng gondok dimanfaatkan sebagai bahan dasar kerajinan tangan.
B. Industri mebel memilih enceng gondok sebagai penganti rotan.
C. Enceng gondok dimanfaatkan untuk bahan kerajinan tangan dan industri mebel.
D. Peluang usaha dengan harga melangit dengan memanfaatkan enceng gondok.
37. Perhatikan teks berikut!
Akibat meluapnya Sungai Ciliwung yang melanda beberapa wilayah di Kota Jakarta,
meninggalkan luka bagi warga sekitar sungai. Terpaksa Warga harus mengungsi dan
meninggalkan harta bendanya. Keterlambatan penanganan penanggulangan bencana oleh
pemerintah mengakibatkan korban banjir semakin bertambah. Mereka berhak mendapat
perhatian agar tidak jadi korban banjir lagi.
Pernyataan yang sesuai dengan paragraf di atas adalah....
A. Pemerintah segera menangani penangulangan bencana agar tidak terjadi korban banjir.
B. Pemerintah mengajak warga untuk menangani Sungai Ciliwung yang meluap.
C. Korban banjir semakin bertambah karena pemerintah terlambat menangani bencana.
D. Warga sekitar sungai tidak bersedia mengungsi walaupun wilayahnya diterjang banjir.
38. Bacaan untuk soal 38 dan 39
Himbaun tidak merokok di tempat umumsudah banyak dilakukan oleh pemerintah ataupun
dari kelompokmasyarakat. Pemerintah bahkan telah menetapkan peraturan dengan sanksi
yang berat. Namun pengawasan dan tindakan terhadap pelanggaran tidak pernah dilakukan.
Dengan demikian kebiasaan merokok di tempat umum masih dilakukan dengan
seenaknya.Secara medis asp rokok dapat menimbulkan berbagai penyakit, terutama penyakit
paru-paru yang akut. Dampak asap rokok tidak hanya dirasakan oleh perokok namun juga
dirasakan oleh orang yang tidak merokok. Waspada dan hindarilah terhadap asap rokok
karena sangat berbahaya untuk kesehatan organ tubuh.

Makna kata yang tercetak miring dalam paragraf di atas yang tepat adalah....
A. Keadaan yang semakin memburuk.
B. Penyakit yang timbul secara mendadak.
C. Situasi yang memerlukan tindakan.
D. Gangguan yang timbul akibat merokok
39. Tanggapan yang sesuai dengan isi paragraf di atas adalah...
A. Merokok boleh di tempat umum, asalkan tidak ada orang lain.
B. Merokok maupun tidak adalah pilihan, karena merokok itu berbahaya.
C. Orang yang merokok di tempat umum suatu pelanggaran maka perlu diberi sanksi.
D. Sebaiknya pemerintah membiarkan masyarakat merokok di tempat umum.
40. Perhatikan cuplikan paragraf berikut!
Pak Karyanto sangat kesal terhadap sikap Bayu anaknya. Setiap hari selalu bermalas-malasan.
Setiap diperintah untuk belajar atau membantu kerja, ia selalu menolak dengan berbagai
alasan. Semua nasihat yang ditelah diberikan tak ada yang bisa menggugah hati Bayu. “Dasar
anak tebal muka!”umpat ayahnya. Tak ada rasa bersalah sedikit pun terhadap orangtuanya.
Makna kalimat yang ada dalam tanda petik dalam paragraf di atas yang tepat adalah....
A. Orang tidak tahu malu perbuatann buruknya.
B. Bayu selalu malas tak mau bekerja.
C. Orang memiliki kulit muka yang tebal
D. Bayu suka melawan terhadap orang tuanya
41. Perhatikan paragraf berikut!
Puji syukur kita panjatkan ke hadirat tuhan yang maha kuasa. pagi ini kita dapat berkumpul dalam
acara peringatan hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 april. Raden Ajeng Kartini merupakan salah
seorang pejuang wanita yang sangat gigih dan memiliki semangat juang yang tinggi untuk kemajuan
bangsa.
Berdasarkan cerita di atas, sebutkan penulisan huruf kapital yang tidak tepat?

42. Perhatikan pantun di bawah ini!


Jika gelap nyalakan lilin,
beli lilin warnanya merah
Sekolah itu harus disiplin,
agar masa depan lebih cerah

Jelaskan amanat yang terkandung dalam amanat tersebut!

43. Perhatikan undangan kenaikan kelas berikut!


Kami mengharap kehadiran bapak ibu untuk menghadiri rapat kenaikan kelas V yang akan
dilaksanakan pada
hari, tanggal sabtu 20 juli 2019
pukul 08.00 wib
tempat aula sdn sekarmaju 01

Perbaikilah undangan tersebut menggunakan tanda baca yang tepat!

44. Bacalah daftar riwayat hidup di bawah ini !


Raisya Billa Putri lahir di Semarang tanggal 18 Agustus 1997. Ia beragama Islam dan tinggal di Jalan
Kemuning Raya No. 213 Kendal, Jawa Tengah. Pendidikan yang pernah ditempuh adalah SD
Harapan Kita (lulus tahun 2009), SMPN 5 Kendal (lulus tahun 2012), SMAN 2 Kendal (lulus tahun
2015), dan tamat D2 di Akademi Sekertaris Kendal tahun 2017. Setelah lulus, Raisya menjadi
sekretaris di PT Maju Makmur hingga sekarang.
Tuliskan isian daftar riwayat hidup tersebut pada formulir daftar riwayat hidup dengan benar!

DAFTAR RIWAYAT HIDUP


Yang bertanda tangan di bawah ini
Nama :
Tempat, tanggal lahir :
Agama :
Alamat :
Pendidikan :
1.
2.
Pengalaman bekerja :
Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.
………………………….
TTD
45. Perhatikan paragraf berikut!

Hari Senin para siswa melaksanakan upacara bendera. Setelah upacara selesai, Tina dan
teman-temannya masuk ke kelas. Pagi itu siswa/siswi kelas V akan belajar Matematika.
Pelajaran Matematika dilaksanakan pada jam pertama dan ke dua. Setelah Pak Rudi
memasuki kelas, beliau meminta para siswa untuk menyiapkan secarik kertas. Tina dan Caca
saling berpandangan. Tina berbisik.
“Ulangan mendadak. Aku nggak belajar tadi malam.”
Caca hanya mengiyakan perkataan Tina. Mereka segera menyiapkan kertas kosong
untuk mengerjakan ulangan Matematika. Ada yang asyik mengerjakan. Ada beberapa siswa
yang garuk-garuk kepala karena tidak bisa mengerjakan soal.

Temukan informasi-informasi yang terdapat pada teks dengan membuat kalimat pertanyaan dengan
kata tanya apa, kapan, dan mengapa!

Anda mungkin juga menyukai