Anda di halaman 1dari 2

Konsep keluarga

Dengan Tahap VIII Lansia

1. Definisi
Tahap keluarga adalah suatu interval waktu dengan struktur dan interaksi
hubungan peran dalam keluarga yang berbeda secara kualitatif dan kuantitatif dari
periode lain. Tahap keluarga memiliki rentan waktu yang cukup besar dan meskipun
transisi menghubungkan satu tahap ke tahap lain, terdapat permutusan hubungan
sehingga setiap tahap memiliki ciri berbeda. Tahap keluarga ini dimulai dengan
pensiun salah satu atau kedua pasangan, berlanjut sampai kehilangan salah satu
pasangan, dan berakhir dengan kematian pasangan yang lain (Friedman, 2010)
2. Tugas Perkembangan Keluarga Usia Lanjut
Tugas perkembangan usia lanjut merupakan bagian penting dalam konsep
keluarga usia lanjut merupakan bagian penting dalam konsep keluarga usia lanjut.
Perawat keluarga perlu memahami setiap tahap perkembangannya yaitu menerima
penurunan kemampuan dan keterbatasan, menyesuaikan dengan masa pensiun,
mengatur pola hidup yang terorganisir, menerima kehilangan dan kematian dengan
tentram (Mubarak, 2006). Tugas-tugas perkembangan keluarga usia lanjut
a. Mempertahankan pengaturan hidup yang memuaskan
1. Lansia yang tinggal berumah sendiri secara umum lebih dapat menyesuaikan
diri dengan baik dari pada mereka yang tinggal dirumah anak
2. Merupakan tugas perkembangan paling penting
b. Menyesuaikan terhadap pendapatan yang menurun
1. Lansia wanita memiliki tingkat kemiskinan lebih tinggi daripada pria
2. Wanita hidup lebih lama daripada pria sekitar 7 tahun
c. Mempertahankan hubungan perkawinan
1. Dipengaruhi oleh dukungan yang diterima oleh satu pasangan dari pasangan
lainnya dan perubahan dalam kesehatan salah satu atau kedua pasangan
2. Gangguan kesehatan dapat menghilangkan dorongan seksual, tetapi hilangnya
aktivitas seksual terjadi akibat masalah sosial emosional
d. Penyesuaikan diri terhadap kehilangan pasangan
1. Merupakan tugas perkembangan yang paling membuat trauma
2. Lansia menganggap kematian adalah proses kehidupan yang normal. Mereka
khawatir akan kematian individu yang dicintainya daripada mereka sendiri
e. Mempertahankan ikatan keluarga antar generasi
1. Pada saat lansia menarik diri dari aktivitas dunia luar, hubungan dengan
pasangan, anak, cucu, dan saudara kandung menjadi lebih penting
2. Anggota keluarga merupakan sumber penting bantuan dan interaksi sosial yang
langsung
3. Konflik Peran
a. Stres peran
Terjadi saat suatu struktur sosial seperti keluarga menciptakan tuntutan yang
sangat sulit, menimbulkan konflik atau tidak mungkin dilakukan oleh penerima
posisi dalam struktur sosial tersebut (Hardy & Hardy, 1998).
b. Sumber ketidaksesuaian tersebut dapat diakibatkan oleh perubahan harapan pada
pelaku yang lainnya atau lingkungan. Konflik antarperan terjadi saat norma atau
pola perilaku dari satu peran tidak sesuai dengan peran lain yang dimainkan oleh
individu yang sama secara simultan yaitu kumpulan peran yang ia kukuhkan
melibatkan beberapa peran yang tidak sesuai
c. Perubahan peran : dimana waktu lebih banyak tercurah untuk keluarga secara
mendadak dan dapat menimbulkan konflik dalam keluarga
Munculnya fungsi dan kekuatan fisik sumber-sumber finansial yang tidak
memadai, isolasi sosial dan banyak kehilangan lansia yang dialami menunjukkan
ketidaktentraman psikologi pada lansia(Kelley et al, dikutip oleh Friedman).
Contohnya seperti :
 Lansia yang memasuki masa pensiun atau kehilangan pekerjaan ini akan
menjadi permasalahan pada lansia karena menjadi merasa jenuh, gaji tidak
sama saat bekerja
 Lansia merasa kesepian karena ditinggal pasangan hidup(suami atau istri)
 Lansia kesepian karena anaknya sudah berkeluarga dan tidak tinggal
seumah dengan lansia
4. Post Power Syndrom
Post Power Syndrom adalah sekumpulan gejala yang muncul ketika seseorang
tidak lagi menduduki suatu posisi sosial yang biasanya (jabatan tertentu). Gejala PPS :
a. Gejala fisik : menjadi jauh lebih cepat tua dibandingkan ketika menjabat
b. Gejala emosi : cepat tersinggung, merasa tidak berharga, ingin menarik diri dari
lingkungan,ingin bersembunyi, dsb
c. Gejala perilaku : malu bertemu orang atau menunjukkan kemarahan

Anda mungkin juga menyukai