Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP

AGAMA KRISTEN
KELAS VIII

1. Dietrich Bonhoeffer merupakan seorang pendeta yang menolak kebijakan pemimpin yang
melakukan kekejaman dengan melenyapkan dan memperbudak orang-orang Yahudi.
Sehingga Dietrich Bonhoeffer ditangkap dan dijatuhi hukuman mati oleh pemerintahan
Negara ….
a. Polandia
b. Smirna
c. Inggris
d. Jerman
2. Polikarpus adalah murid dari ….. yang merupakan murid dari Yesus.
a. Petrus
b. Yohanes
c. Andreas
d. Paulus
3. Mengapa engkau melihat ……… di mata saudaramu, sedangkan balok dalam matamu
tidak engkau ketahui.
a. Balok
b. Duri
c. Selumbar
d. Dosa
4. Yang bukan ibadah sejati menurut Paulus adalah …
a. Secara jasmaniah
b. Yang kudus
c. Yang hidup
d. Seluruh hidup
5. Dibawah ini yang diperoleh orang yang mengikuti Kristus adalah …
a. Hidup berkelimpahan dan Berkat
b. Damai sejahtera dan Kekuatan dari Tuhan
c. Berkat dan Damai Sejahtera
d. Jaminana Keselamatan dan Hidup Berkelimpahan
6. The Pilgrim`s Progress merupakan karya dari seorang martir yang selama hidupnya
memperjuangkan kebenaran di tengah-tengah bangsa Inggris. Siapakah tokoh martir
tersebut?
a. Jhon Bunyan
b. Jhon Wycliffe
c. Dietrich Bonhoeffer
d. William Tyndale
7. William Tyndale berhasil menterjemahkan Alkitab menjadi Alkitab berbahasa Inggris
akan tetapi kehidupan William Tyndale berakhir dengan hukuman yang berat di masa
pemerintahan raja ….
a. Marcus Aurellius Antonius
b. Hitler
c. Henry VIII
d. Nero
8. Siapakah tokoh martir yang berhasil menterjemahkan Alkitab dari bahasa latin menjadi
bahasa Inggris ?
a. William Tyndale
b. Jhon Bunyan
c. Jhon Wycliffe
d. Paulus
9. Setelah Yesus naik ke surga maka para murid mengambil kesepatan untuk mencari
pengganti Yudas Iskariot. Siapakah pengganti Yudas Iskariot ?
a. Matias
b. Markus
c. Lukas
d. Matius
10. Dalam Matius 4:1-11, dapat ditemukan tiga tantangan iman dalam perspektif Alkitab.
Dibawah ini yang merupakan tantangan iman dalam perspektif Alkitab adalah …
a. Mengusir Setan
b. Kekuasaan
c. Berpuasa
d. Hidup dalam ketakutan
11. Orang yang beriman dan berpengharapan kepada Tuhan akan selalu siap menghadapi
berbagai tantangan masa kini. Di bawah ini yang bukan merupakan sikap atau cara
menghadapi tantangan masa kini adalah …
a. Setia
b. Tidak mengenal putus asa
c. Tegar di tengah persoalan
d. Teguh pada kemampuan sendiri
12. Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang,
supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan. Ayat
tersebut tertulis di …
a. Yohanes 10:10
b. Mazmur 37:23-24
c. Ibrani 6:19-20
d. Matius 28:19-20
13. Ibu Ani tinggal disebuah desa. Pekerjaan sehari-hari melakukan tugas rumah tangga dan
bekerja di sawah. Ibu tersebut menjadi istimewa karena melakukan kegiatannya dalam usia
102 tahun. Resep umur panjang yang dia miliki adlaah tidak mau pusing dengan keadaan
sekitarnya dan selalu bersyukur dengan apa yang dimilikinya. Sikap yang perlu kita
teladani dari ilustasi di atas adalah …
a. Selalu hidup bersyukur dalam segala sesuatu
b. Hidup bersyukur karena Yesus selalu memberikan berkat
c. Bersyukur buat penderitaan yang dialami
d. Bersyukur masih dapat bekerja
14. ... adalah kegagalan merupakan keberhasilan yang tertunda.
a. Prinsip hidup orang yang bersifat pesimis
b. Prinsip hidup orang yang bersifat optimis
c. Prinsip hidup orang yang bersifat dinamis
d. Prinsip hidup orang yang bersifat statis
15. Amsal 17:22, “Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah
mengeringkan tulang”. Dari ayat tersebut dapat disimpulkan bahwa hidup bersyukur
memiliki manfaat yaitu …
a. Hidup lebih bahagia
b. Hidup lebih sehat
c. Mudah untuk bergaul
d. Mendapat ketenangan
16. Sebagai orang percaya selalu diperhadapkan untuk meneladani dan mengikuti Yesus. Akan
tetapi sering sekali ada tantangan, di bawah ini yang merupakan tantangan dalam
meneladani dan mengikut Yesus adalah …
a. Pergaulan
b. Memikul Salib
c. Taat pada perintah
d. Diri sendiri
17. Sikap rela berkorban Abraham adalah ketika ia mempersembahkan anaknya ishak kepada
Tuhan. Kisah Abraham mempersembahkan anaknya tertulis di kitab …
a. Kejadian
b. Keluaran
c. Mazmur
d. Daniel
18. Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam
Kristus Yesus bagi kamu. Ayat tersebut terdapat di …
a. Filipi 4:4
b. Ibrani 11:1
c. Yohanes 15:6
d. 1 Tesalonika 5:18
19. Di bawah ini yang merupakan dampak dari pengorbanan Kristus adalah …
a. Peneguhan
b. Perjanjian
c. Petolongan
d. Pembenaran
20. Setiap orang yang percaya kepada Tuhan berharap mendapatkan hidup berkelimpahan
dalam kehidupan mereka. Oleh sebab itu apa saja yang menjadi rahasia untuk hidup
berkelimpahan ?
a. Menjalani perintah-perintahNya
b. Mengutamakan hal-hal penting
c. Menjalani hidup dengan sukacita
d. Memberikan pertolongan kepada orang lain
21. Perhatikan pernyataan di bawah ini :
1. Menyanyi
2. Menolong sesama yang menderita
3. Memelihara pola hidup yang baik
4. Membiasakan diri hidup bersyukur
5. Memberi persembahan yang banyak
Pernyataan di atas yang merupakan hidup bersyukur adalah…
a. 1, 2, dan 3
b. 3, 4, dan 5
c. 1, 4, dan 5
d. 2, 3, dan 4
22. Menurut Barna, apakah arti dari pengikut Kristus ?
a. Mengikuti pola pikir Yesus
b. Mengikuti melalui sikap dan gaya hidup Yesus
c. Mengikuti segala perintahNya
d. Mengikuti kemampuan dan kuasa Yesus
23. Manusia masa kini berhadapan dengan persoalan yang tidak sederhana di berbagai bidang
kehidupan. Sering sekali berbagai persoalan itu menjadi batu ujian bagi manusia
memperteguh imannya. Kompleksitas persoalan itu tidak dapat disebut secara keseluruhan.
Maka sering sekali dikelompokkan menjadi empat tantangan yang dihadapai masa kini. Di
bawah ini yang bukan tantangan remaja masa kini adalah …
a. Hormon
b. Teknologi
c. Rokok, miras, dan miras
d. Kesombongan
24. Pada tanggal 9 april 1945, seorang martir dihukum mati oleh Hitler karena
memperjuangkan nilai-nilai kebenaran injil. Siapakah tokoh martir tersebut ?
a. Dietrich Bonhoeffer
b. William Tyndale
c. Polikarpus
d. Jhon Wycliffe
25. Akhir dari kehidupan murid-murid Yesus berakhir dengan tragis atau dapat dikatakan para
murid menjadi martir sampai akhir hidupnya. Salah satu contohnya ada yang meninggal
dengan disalib berbentuk “X”. Siapakah murid tersebut …
a. Tomas
b. Petrus
c. Yakobus
d. Andreas

Anda mungkin juga menyukai