Anda di halaman 1dari 5

PERATURAN DESA TARUNAJAYA

KECAMATAN SUKARAJA KABUPATEN TASIKMALAYA


NOMOR : 2 / 2018

TENTANG

PENETAPAN SUMBER PENDAPATAN DAN PUNGUTAN DESA


TARUNAJAYA
TAHUN ANGGARAN 2018

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA DESA TARUNAJAYA

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka penyelenggaraan pembangunan dan pelayanan


masyarakat di Desa Tarunajaya sesuai dengan ketentuan Pasal 73 Peraturan
Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa, perlu membentuk Peraturan
Desa Tarunajaya tentang Anggaran Pendapatan dan Pungutan Desa
Tarunajaya Tahun Anggaran 2018;
b. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf “a” di
atas, perlu dibentuk Peraturan Desa Tarunajaya tentang Penetapan Sumber
Pendapatan dan Pungutan Desa Tarunajaya Tahun Anggaran 2018.

Mengingat : 1. Undang – undang No. 10 Tahun 2004 tentang Pembentukkan Peraturan


Perundang-undangan;
2. Undang – undang No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
sebagaimana telah diubah dengan Undang-undang No. 3 Tahun 2005, yang
telah ditetapkan menjadi Undang – undang No. 8 Tahun 2005;

3. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2005 tentang Desa;


4. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan
Pemerintah, antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi, dan Pemerintah
Daerah Kabupaten/Kota;
5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 2007 tentang Pengelolaan
Kekayaan Desa, Pengurusan dan Pengawasanya;
6. Peraturan Daerah Kabupaten Tasikmalaya Nomor 23 Tahun 2000 tentang
Peraturan Desa;
7. Peraturan Daerah Kabupaten Tasikmalaya Nomor 10 Tahun 2001 tentang
Dana Perimbangan Bagian Desa dari Penerimaan Pajak dan Retribusi
Daerah;
Penetapan Sumber APBDES 2018 1
Perdes No. 2 /2018
8. Peraturan Daerah Kabupaten Tasikmalaya Nomor 2 Tahun 2007 tentang
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Tasikmalaya Tahun
Anggaran 2007;
9. Peraturan Bupati Tasikmalaya Nomor 5 Tahun 2007 tentang Penjabaran
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Tasikmalaya Tahun
Anggaran 2007;

Dengan Persetujuan Bersama


BADAN PERMUSYAWARATAN DESA TARUNAJAYA
dan
KEPALA DESA TARUNAJAYA

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : PERATURAN DESA TARUNAJAYA TENTANG PENETAPAN


SUMBER PENDAPATAN DAN PUNGUTAN DESA TARUNAJAYA
TAHUN ANGGARAN 2018;

BAB I
KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam Peraturan Desa ini yang dimaksud dengan :


1. Desa adalah Desa Tarunajaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya;
2. Pemerintah Desa adalah Kepala Desa Tarunajaya dan Perangkat Desa Tarunajaya;
3. Sumber Pendapatan Desa Tarunajaya adalah Pendapatan Asli Desa Tarunajaya, Bantuan
dari Pemerintah, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten, Sumbangan dari pihak
ketiga dan pinjaman Desa;
4. Pendapatan Asli Desa Tarunajaya adalah Hasil Usaha Desa, Hasil Kekayaan Desa, Hasil
Swadaya dan Partisipasi Masyarakat Desa, Hasil Gotong-royong dan lain-lainnya yang
sah;
5. Pungutan Desa Tarunajaya adalah pungutan yang dibebankan kepada masyarakat Desa
Tarunajaya dalam rangka partisipasi terhadap pembangunan Desa;
6. Kas Desa adalah Kas Desa Tarunajaya;

BAB II
PENETAPAN SUMBER PENDAPATAN DESA

Pasal 2

Sumber Pendapatan Desa Tarunajaya Tahun Anggaran 2018 terdiri dari :


a. Pendapatan Asli Desa;
b. Bantuan dari Pemerintah;
c. Bantuan dari Pemerintah Provinsi;
d. Bantuan dari Pemerintah Kabupaten;
e. Pendapatan lain yang sah;

Penetapan Sumber APBDES 2018 2


Perdes No. 2 /2018
Pasal 3

Sumber Pendapatan yang berasal dari Pendapatan Asli Desa Tahun Anggaran 2018, terdiri
dari:
a. Hasil Usaha Desa berupa :
1) Pungutan Kupon Jalan Desa;
2) Warung Desa ( Bumdes )
3) Photo Copy (Bumdes)

b. Hasil Kekayaan Desa, berupa :


1) Pungutan dari sewa atas Tanah Pangangonan;
2) Pungutan dari sewa atas Tanah Kas Desa (SD);
3) Pungutan dari sewa atas Tanah Kas Desa (KIOS);
4) Pungutan dari sewa atas Tanah Kas Desa (POLINDES);
5) Carik

c. Hasil Swadaya dan Partisipasi Masyarakat Desa, berupa :


1) Urunan Desa;
2) Iuran KK;
3) Iuran KK Desa Siaga;
4) Gotong Royong.

d. Pendapatan lain – lain yang sah, berupa :


1) Pungutan dari NTCR;
2) Pungutan dari Penerbitan Surat Keterangan atau Rekomondasi;
3) Penyisihan BAZIS;
4) Retribusi P3A Mitra Cai;
5) Retribusi Heuleur;
6) Retribusi Bandar Singkong;
7) Retribusi Pemasok Bahan Baku (Kain, Benang);
8) Retribusi dari Tsanawiyah.

Pasal 4

Sumber Pendapatan yang berasal dari Bantuan dari Pemerintah, terdiri dari :
a. Bantuan Pembangunan Desa;
b. Bantuan lainnya.

Pasal 5

Sumber Pendapatan yang berasal dari Bantuan dari Pemerintah Provinsi, terdiri dari :
a. Penyisihan dari Penerimaan Pajak Daerah dan Retribusi Daerah Provinsi;
b. Bantuan Gubernur;
c. Bantuan lainnya.

Pasal 6

Sumber Pendapatan dari Bantuan dari Pemerintah Kabupaten, teridiri dari :


a. Bagian dari perolehan Dana Perimbangan Pajak dan Retribusi Daerah Kabupaten;
b. Bagian dari Dana Bantuan Stimulan dari Pemerintah Kabupaten;
c. Penyisihan dari Pajak Bumi dan Bangunan;
d. Bantuan lainnya.

Penetapan Sumber APBDES 2018 3


Perdes No. 2 /2018
Pasal 7

Pendapatan lain–lain yang sah adalah pendapatan dari sumbangan dari pihak Ketiga yang
tidak bertentangan dengan peraturan perundang–undangan yang berlaku.
BAB III
PENETAPAN BESARNYA PUNGUTAN DESA

Pasal 8

(1) Besarnya pungutan Dari Kupon Jalan Desa ditetapkan sebesar Rp. 500.000,00 / tahun;
(2) Besarnya pendapatan Warung Desa (BUMDesa) ditetapkan sebesar Rp. 700.000,00/tahun;
(3) Besarnya pendapatan Photo Copy (BUMDesa) ditetapkan sebesar Rp. 1.000.000,00/tahun;
(4) Besarnya Pungutan dari sewa Tanah Kas Desa ditetapkan sebesar :
a. Sewa Tanah Pangangonan yang dipergunakan sebagai lahan pertanian sebesar
Rp. 7.800.000,00 / tahun;
b. Tanah Kas Desa yang dipergunakan oleh 2 SD sebesar Rp. 250.000,00/
tahun;
c. Tanah Kas Desa yang dipergunakan oleh KIOS sebesar Rp. 12.000.000, 00 / tahun;
d. Tanah Kas Desa yang dipergunakan oleh POLINDES sebessar Rp. 960.000,00 / tahun
e. Sewa Tanah Kas Desa Sawah Carik sebesar Rp. 500.000,00 / tahun.

(5) Besarnya Urunan Desa ditetapkan sebesar :


a. Besarnya Urunan Desa dari Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebesar
Rp. 40.900.000,00 / tahun;
b. Iuran KK sebesar Rp. 7.500.000,00 / tahun;
c. Gotong royong Swadaya Masyarakat murni sebesar Rp. 32.415.000,00 / tahun

(6) Pendapatan lain – lain yang sah sebesar :


a. Besarnya pungutan untuk Penerbitan Surat Keterangan dalam rangka NTCR
ditetapkan sebesar Rp. 1.750.000 / tahun;
b. Besarnya pungutan untuk Penerbitan Surat Keterangan atau rekomondasi ke Bank
ditetapkan sebesar Rp. 2.000.000,00 / tahun;
c. Besarnya penyisihan dari Bazis sebesar Rp. 1.500.000,00 / tahun;
d. Besarnya Retribusi dari P3A Mitra Cai sebesar Rp. 750.000,00 / tahun;
e. Besarnya Retribusi dari pengusaha Heuleur sebesar Rp. 175.000,00 / tahun;
f. Besarnya Retribusi dari Bandar Singkong sebesar Rp. 500.000,00 / tahun;
g. Besarnya Retribusi Pemasok Bahan Baku (Kain, Benang) ditetapkan sebesar Rp.
12.000.000,00/ tahun;
h. Pendapatan Hibah dan Sumbangan Pihak Ketiga Lainnya (SHU Koperasi Bina Berkah
Sukaraja) sebesar Rp. 17.000.000,-

(7) Bantuan / Pemberian dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebesar :


a. Besarnya bantuan / pemberian dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebesar
Rp. 15.000.000,- / tahun;
b. Besarnya bantuan untuk Pembangunan Desa sebesar RP. 100.000.000,- / tahun

(8) Bantuan / Pemberian dari Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya sebesar :


a. Besarnya bantuan / pemberian dari Bagian Perimbangan Pajak Daerah dan Retribusi
Daerah Kabupaten sebesar Rp. 11.000.000,- / tahun;
b. Bantuan Keuangan dari APBD Kabupaten Tasikmalaya (Pengembalian PBB) sebesar
Rp. 5.750.000,-
c. Bantuan Keuangan dari APBD Kabupaten Tasikmalaya (Penjaringan Aspirasi
Masyarakat oleh DPRD Kab/Kota) sebesar Rp. 250.000.000,-
Penetapan Sumber APBDES 2018 4
Perdes No. 2 /2018
(9) Bantuan / Pemberian dari Pemerintahan Pusat sebesar :
a. Bantuan Alokasi Dana Desa (ADD) sebesar Rp. 405.402.513,-
b. Bantuan Dana Desa (DD) sebesar Rp. 822.366.200,-

BAB IV
TATA CARA PEMUNGUTAN

Pasal 9

(1) Untuk pemungutan pungutan – pungutan sebagaimana dimaksud pada Pasal 8,


dilaksanakan oleh Petugas Pemungutan yang ditunjuk Kepala Desa;
(2) Tata Cara Pemungutan dilakukan dengan cara langsung mendatangi rumah – rumah warga
atau dilakukan dengan cara pemanggilan setiap warga ke Kantor Desa;
(3) Kepada masyarakat yang telah membayar pumungutan, diberikan Surat Tanda Bukti
Setoran (STBS) atau kwitansi;
(4) Hasil pungutan disetorkan oleh Petugas Pemungutan kepada Bendahara Desa dalam waktu
1 x 24 jam sejak penerimaan pungutan dari masyarakat;

Pasal 10

Pada saat Peraturan Desa ini mulai berlaku, maka Peraturan Desa Tarunajaya Nomor 12
Tahun 2016 tentang Penetapan Sumber Pendapatan dan Pungutan Desa Tarunajaya Tahun
Anggaran 2017, dicabut dan dinyatakan tidak berlaku.

Pasal 11

Peraturan Desa ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Tarunajaya
Pada Tanggal : 2 Januari 2018

KEPALA DESA TARUNAJAYA,

H. SAEPULOH, S.H.

Penetapan Sumber APBDES 2018 5


Perdes No. 2 /2018

Anda mungkin juga menyukai