Anda di halaman 1dari 4

1.

Menjelaskan definisi dan fungsi dari Parameter dan Statistik

2. Menjelaskan struktur pasar dalam kondisi bersaing sempurna, monopoli, oligopoli

Jawaban

1. Parameter adalah angka yang mencirikan populasi. Untuk menghitung nilai parameter
memerlukan amatan dari semua anggota populasi. Untuk mengetahui nilai parameter
amatlah sangat mahal. Ongkos untuk mengetahui nilai parameter tidak sebanding dengan
kegunaan informasi dari nilai parameter itu sendiri. Dalam kondisi lain, estimasi terhadap
nilai parameter menjadi relevan.
Untuk melakukan estimasi terhadap nilai parameter memerlukan sampel yang mewakili
populasi. Tentu saja semakin banyak melakukan pengamatan sampel, sampel semakin
mewakili populasi. Apabila populasi relatif homogen, atau deviasi standarnya kecil,
sampel ukuran kecil sudah mewakili populasi. Namun sebaliknya, untuk populasi yang
relatif heterogen atau deviasi standarnya besar maka ukuran sampel kecil tidak mewakili
populasi.
 
Data statistik menyatakan bahwa setiap menghitung data statistik misalnya rata-rata,
derajat bebas berkurang satu. Oleh karena itu, pembagi jumlah derajat simpangan dalam
formula statistik varians adalah ukuran sampel dikurangi satu (n-1). Dalam formula rata-
rata populasi, pembagi jumlah kuadrat adalah ukuran populasi karena rata-rata
diasumsikan sudah diketahui, tanpa harus menghitungnya. Untuk menghitung statistik
rata-rata, tidak perlukan nilai statistik lainnya seperti pada nilai statistik varians yang
memerlukan nilai statistik rata-rata. Oleh karena itu, pembagi dari formula statistik rata-
rata adalah ukuran sampel. Pada dasarnya nilai statistik dihitung dengan menggunakan
semua anggota sampel (amatan/observasi). Setiap penghitungan sebuah statistik, derajat
yang ada berkurang satu. Argumen ini digunakan untuk menentukan derajat bebas dalam
analisis regresi. Untuk mengestimasi koefisien sebuah variabel bebas memerlukan sebuah
derajat bebas.
2. Pasar bersaing sempurna
Pasar persaingan sempurna merupakan pasar dimana jumlah penjual (produsen) dan
pembeli (konsumen) sangat banyak serta jenis produk yang dijual sifatnya homogen.
Pada pasar jenis ini, satu pembeli atau satu penjual tidak bisa mempengaruhi harga
barang karena harga yang ada di pasar merupakan hasil kesepakatan serta interaksi
penawaran dan permintaan atau dengan kata lain harga otomatis mengikuti mekanisme
pasar.

berikut beberapa ciri dasarnya yang membedakan dengan dua jenis pasar sebelumnya.

 Terdapat banyak penjual dan pembeli sehingga satu bagian dari penjual atau pembeli
tidak bisa mempengaruhi kondisi pasar secara keseluruhan.
 Setiap produsen bisa bebas keluar masuk pasar karena tidak memiliki keterikatan
dengan aturan khusus.
 Penjual dan pembeli sama-sama sudah memiliki pengetahuan akan kondisi pasar seperti
mengetahui tingkat harga sehingga sulit untuk terjadi penipuan.

Contoh paling dekat dengan kehidupan akan pasar persaingan sempurna ini adalah pasar yang
menjual makanan pokok seperti beras. Seperti yang diketahui, ada banyak merek atau produsen
beras dengan tentunya banyak pula pembeli.

Pasar Monopoli

pasar monopoli adalah satu bentuk pasar yang memiliki satu produsen atau penjual untuk
melayani banyak pembeli. Ini artinya, sang penjual atau disebut monopolis memiliki peran
tunggal untuk menentukan harga pasar tanpa perlu memikirkan persaingan. Oleh karena itulah,
pasar monopoli tergolong jenis pasar persaingan tidak sempurna. Selain memiliki ciri utama
berupa penjual tunggal, berikut beberapa ciri dari pasar monopoli yang membedakannya
dengan pasar jenis lain:

 Barang atau produk yang dijual belum ada penggantinya (no substitutes)
 Pangsa pasar produk sangat besar atau banyak pembeli
 Sulit bagi perusahaan atau produsen baru untuk memasuki pasar karena terdapat banyak
hambatan seperti peraturan perundang-undangan, teknologi, dan modal yang besar.
contoh dari perusahaan monopolis adalah Pertamina sebagai perusahaan minyak, PLN, PDAM,
hingga PT Kereta Api

Pasar Oligopoli

pasar oligopoli merupakan bentuk pasar dimana terdapat beberapa penjual atau produsen yang
menguasai pasar dengan banyak pembeli. Hanya saja pada pasar ini, barang yang dijual
cenderung homogen sehingga tidak terlalu bisa dibedakan antara satu produk dari suatu
perusahaan dengan produk dari perusahaan lain. Oleh karena itulah, pasar oligopoli juga
tergolong pasar persaingan tidak sempurna.

Berikut beberapa ciri mendasar dari pasar oligopoli yang membedakannya dengan pasar
monopoli dan pasar persaingan sempurna.

 Pada pasar oligopoli biasanya terdiri dari dua sampai sepuluh produsen yang paling
besar menguasai pasar (paling dikenal konsumen).
 Jenis produk yang dperdagangkan cenderung homogen, seperti sabun mandi yang
umumnya sama antara satu perusahaan dan perusahaan lain sehingga masih bisa saling
menggantikan.
 Biasanya terdapat satu produsen utama (paling besar) yang bisa menguasai pasar
sehingga kebijakannya berpengaruh terhadap kebijakan perusahaan lain.
Barang kebutuhan dapur dan rumah tangga adalah contoh yang paling dekat dengan kehidupan
kita seperti sabun mandi, shampo, air mineral, bumbu masak, dan lain sebagainya. Contoh
lainnya adalah seperti produk semen, rokok, hingga sepeda motor.

Sumber :

modul EKMA4312
Manurung, R., 2013. Perbandingan Distribusi Binomial dan Distribusi Poisson dengan Parameter
yang Berbeda.

https://ukirama.com/en/blogs/perbedaan-pasar-monopoli-pasar-oligopoli-dan-pasar-persaingan-
sempurna

Anda mungkin juga menyukai