Anda di halaman 1dari 2

Nama : Meyrin Hasan

Nim : 841418058

Kelas / Semester : B/ 4

Review Artikel

Globalisasi Penyakit (Menuju “Sains Organisasi” Manusia) yang ditulis oleh bapak
Basri Amin. Dalam artikel ini dituliskan bagaimana kita sebagai manusia menyikapi
penyebaran penyakit yang telah ditetapkan sebagai pandemi di dunia yaitu virus corona
(Covid-19), dalam artikel ini juga dituliskan bahwa banyak masyarakat yang belum
memahami tentang penyakit ini. Maka untuk itu pemerintah harus memberikan edukasi
kepada seluruh masyarakat indonesia, sehingga masyarakat bisa tau apa itu covid-19,
penyebabnya dan cara mencegah agar tidak terpapar dengan penyakit itu, sehingga
masyarakat lebih memahami tentang penyebaran covid-19 yang dapat menyebabkan
kematian ini.

Dalam artikel ini juga menjelaskan bahwa banyak variabel yang muncul tentang
pengetahuan masyarakat terhadap Covid-19. Yang mana kita harus mengakui bahwa justru
lebih besar yaitu tentang ketidaktahuan kita terhadap gejala penyakit ini. Dalam artikel juga
menjelaskan bahwa serangan Covid-19 menguji banyak aspek untuk itu kita harus bersama-
sama melawan covid-19 ini dengan kita mengisolasikan diri kita di rumah saja tidak keluar
rumah jika semua masyarakat Indonesia melakukan peraturan pemerintah ini dengan
disiplin maka penyebaran covid-19 ini bisa berhenti dengan cepat.

Dalam tulisan artikel ini mengajak kita bersama-sama untuk lebih banyak dirumah,
social distancing, menghindari kerumunan, rajin cuci tangan. Itu artinya menjadi sebagai
tolak ukur masyarakat bagaimana bisa menjaga kesehatan dan bagaimana menghindari
penyakit. Menurut saya ini sangat membantu masyarakat lebih memahami jelas tentang
pencegahan covid-19, meskipun sampai hari ini sebagian masyarakat belum melakukan
pencegahan-pencegahan tersebut terutama pada social distancing saat ini masih ada
masyarakat yang berkerumunan disuatu tempat seperti anak-anak muda, mungkin mereka
mengganggap penyakit ini hanya penyakit biasa bahkan sampai ada yang di bubarkan oleh
polisi, entah mereka yang belum mendapatkan informasi terkait penyakit ini ataukah
mereka menyepelehkan penyakit ini dan juga menyepelehkan peraturan yang telah dibuat
oleh pemerintah Indonesia.

Artikel ini juga menuliskan bagaimana keadaan masyarakat hingga sampai detik ini
banyak menerima informasi dari berbagai media yang membuat masyarakat cemas dan
sangat was-was. Karena semakin hari semakin bertambahnya kasus positif covid-19 ini,
karena penyakit ini bisa menyebabkan kematian dan salah satu membuat masyarakat resah
yaitu dengan gejala-gejala yang timbul jika seseorang itu terjangkit covid-19 85% tidak
menperlihatkan gejala yang spesifik untuk itu masyarakat merasakan was-was terhadap
penyakit ini.

Artikel ini juga mengajak kita untuk bersama-sama mengorganisir diri di


pemukiman masing-masing, di keluarga, di komunitas pertemanan dan di tempat-tempat
kerja. Saya setuju karena dengan kita melawan covid-19 dengan bersama-sama maka covid-
19 ini semoga Indonesia dan seluruh dunia akan segera kembali seperti biasanya. Maka
Untuk menangani sebuah kasus seperti covid 19 ini kita sebagai masyarakat sangat perlu
untuk mendisiplinkan diri dan kita sebagai masyarakat perlu banyak pengetahuan tentang
sesuatu yang kita hadapi, pengetahuan yang dimaksud ialah pengetahuan yg lebih akurat
contohnya seperti kita perlu tahu bagaimana caranya kasus yg dihadapi ini berkembang
serta perlu kita lakukan dengan cepat cara pencegahannya. Dan kita juga perlu banyak
menggali informasi tentang kasus ini yg terjadi di berbagai macam negara. Serta penting
bagi negara kita untuk banyak berkembang dari segi sains juga karena semakin moderen
atau semakin maju sebuah bangsa maka akan semakin sulit skala masalah yg akan dihadapi.

Menurut saya artikel ini sangat inspiratif dan sangat bagus untuk menambah
pengetahuan masyarakat. Dan harapan saya tentunya harapan kita semua semoga masalah
ini cepat selesai agar kita semua bisa melakukan aktifitas seperti bagaimana biasanya. Mari
kita saling membantu dalam situasi seperti ini. Selalu menjaga kesehatan, Covid-19 pasti
akan berlalu.

Sekian, hanya itu yang bisa saya sampaikan pak. Mohon maaf bila ada kesalahan.

Anda mungkin juga menyukai