Anda di halaman 1dari 4

SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU (SIPENMARU)

JALUR PENELUSURAN MINAT DAN PRESTASI (PMDP)


STIKES ‘AISYIYAH SURAKARTA
TAHUN AKADEMIK 2013/2014

Tahun akademik 2013/2014 STIKES ‘Aisyiyah Surakarta menerima pendaftaran mahasiswa


baru melalui jalur penelusuran minat dan prestasi (PMDP).

A. SIPENMARU JALUR PMDP


Jalur PMDP merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru berdasarkan penilaian dari
prestasi akademik dari nilai rapor, prestasi lainnya dan minat untuk mengikuti pendidikan
di STIKES ‘Aisyiyah Surakarta. Pada jalur ini dilakukan seleksi melalui:
1. Tahap I : Nilai rapor dan prestasi lainnya
2. Tahap II : Uji kesehatan
Peserta yang diterima sebagai calon mahasiswa baru adalah peserta yang lulus seleksi
tahap I dan II.

B. PERSYARATAN CALON MAHASISWA


1. Syarat Akademik
a. Peserta yang dapat mendaftar melalui jalur PMDP adalah siswa SMA/MA kelas
XII pada tahun ajaran 2012/2013 dengan jurusan IPA.
Siswa memiliki nilai mata pelajaran bahasa Indonesia, Matematika, IPA, Bahasa
Inggris minimal 7, dengan nilai rata-rata 7,5 dan tidak ada nilai 5 pada mata
pelajaran lainnya.
b. Peserta yang dinyatakan lulus seleksi jalur PMDP tetapi tidak lulus ujian
nasional maka dinyatakan GUGUR.

1
2. Syarat Administrasi
a. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 150.000 (seratus lima puluh ribu rupiah)
di bagian keuangan STIKES ‘Aisyiyah Surakarta atau melalui no rekening
STIKES ‘Aisyiyah Surakarta 0230303604 BNI Cabang Sebelas Maret Surakarta
b. Mengisi formulir permohonan pendaftaran dan surat pernyataan (terlampir) yang
ditandatangani peserta dan diketahui oleh orang tua dan kepala sekolah. Formulir
dapat di download di www.stikes-aisyiyah.ac.id.
c. Peserta hanya dapat memilih 1 (satu) pilihan program studi yang ada di STIKES
‘Aisyiyah Surakarta dan apabila diterima tidak dapat pindah ke program studi
lainnya.
d. Foto hitam putih ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar dan ukuran 3x4 sebanyak 2
lembar
e. Fotokopi nilai rapor dari semester I sd V yang telah dilegalisir.
f. Fotokopi sertifikat prestasi (jika ada).
3. Syarat lainnya
a. Calon peserta memiliki tinggi badan minimal
Laki-laki : 155 cm
Perempuan : 150 cm
b. Tidak buta warna

C. PILIHAN PROGRAM STUDI


NO PROGRAM STUDI KODE
1 D III Kebidanan A
2 D III Keperawatan B
3 Ilmu Keperawatan (S1 Keperawatan) C
4 D IV Fisioterapi D

D. MEKANISME PENDAFTARAN
1. Peserta mendaftar dengan cara mengisi semua formulir yang telah disediakan dengan
benar dan lengkap yang meliputi:
a. Formulir permohonan pendaftaran (terlampir) yang ditandatangani peserta dan
diketahui oleh orang tua dan kepala sekolah.
b. Surat pernyataan
2
c. Formulir ceklist persyaratan pendaftaran PMDP
2. Melampirkan kelengkapan administrasi berupa:
a. Bukti pembayaran biaya pendaftaran
b. Foto hitam putih ukuran 4x6 sebanyak lembar dan ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar
c. Fotokopi nilai rapor dari semester I sd V yang telah dilegalisir.
d. Fotokopi sertifikat perstasi (jika ada).
e. Surat pernyataan

3. Semua berkas pendaftaran dikumpulkan ke sekretariat STIKES ‘Aisyiyah Surakarta


(kampus 1 atau kampus 2) dan dimasukkan ke dalam stopmap dengan ketentuan sbb:
NO PROGRAM STUDI WARNA STOPMAP
1 D III Kebidanan Biru
2 D III Keperawatan Merah
3 Ilmu Keperawatan (S1 Keperawatan) Hijau
4 D IV Fisioterapi Kuning

4. Pada halaman depan stopmap ditulis :


Nama : ________________________________________________
Asal Sekolah : ________________________________________________
Alamat Rumah : ________________________________________________
_________________________________________________
No Telp/Hp : ________________________________________________
Pilihan Program Studi : _____________________________________ Kode

5. Berkas pendaftaran dikumpulkan langsung atau dikirim ke sekretariat STIKES


‘Aisyiyah Surakarta (kampus 1 atau kampus 2) mulai tanggal 4 Maret 2013 sampai
13 April 2013 jam 12.00 WIB.

E. PENGUMUMAN
Hasil seleksi administrasi jalur PMDP diumumkan pada tanggal 16 April 2013 jam 09.00
di kampus STIKES ‘Aisyiyah Surakarta atau di www.stikes-aisyiyah.ac.id.

3
F. UJI KESEHATAN
a. Peserta yang dinyatakan lulus seleksi tahap I wajib mengikuti uji kesehatan pada
tanggal 30 April 2013 jam 09.00 WIB.
b. Peserta yang tidak mengikuti uji kesehatan pada waktu yang telah ditentukan
dinyatakan gugur.
c. Hasil seleksi akan diumumkan pada tanggal 30 April 2013 (setelah uji kesehatan
selesai).

G. REGISTRASI / DAFTAR ULANG


Ketentuan registrasi/daftar ulang bagi peserta yang di terima dapat dilihat pada
pengumuman hasil uji kesehatan.

H. KETENTUAN TAMBAHAN
a. Peserta yang lulus seleksi / diterima sebagai mahasiswa baru tidak dapat mengajukan
pindah ke program studi lain di STIKES ‘Aisyiyah Surakarta.
b. Peserta yang tidak lulus PMDP dapat mengikuti ujian tulis dan dapat menambah
pilihan program studi di STIKES ‘Aisyiyah Surakarta.
c. Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat.
d. Bagi pendaftar yang mengirim berkas pendaftaran via pos dapat mengecek nomor
pendaftaran di www.stikes-aisyiyah.ac.id.

I. PENUTUP
Demikian panduan program seleksi jalur PMDP ini semoga bermanfaat. Hal-hal yang
belum jelas dapat ditanyakan di sekretariat STIKES ‘Aisyiyah Surakarta
1. Kampus 1 ; Jl.Ki Hajar Dewantara No.10 Kentingan Jebres Surakarta
Telp.0271-631141-631143
2. Kampus 2 ; Jl.Kapulogo No 3 Pajang, Laweyan Surakarta Telp.0271-711270

Surakarta, Februari 2013


Ketua STIKES ‘Aisyiyah Surakarta

Mulyaningsih, S.Kep, Ns., M.Kep.


NIP 19730407 200501 2 001
4

Anda mungkin juga menyukai