Anda di halaman 1dari 2

SOAL AKHIR

STASE KEP.GADAR KRITIS

Kode Soal : 01
Kasus (Vignete):
Seorang laki-laki bernama Tn. X masuk ke IGD RS Y dengan LB, dari hasil pengkajian TD: 122/82
mmHg, RR: 28 x/menit, HR: 132 x/menit, SPO2: 60%, GCS saat dilakukan rangsangan nyeri pasien
tidak membuka mata, menepis nyeri, suara tidak ada, pupil kanan-kiri : Isokor 2/2 mm, reflek
cahaya kanan dan kiri: +/+, tampak luka bakar derajat 2 yang dialami pasien luas luka bakar seluruh
kaki kiri dan kepala bagian atas.
Pertanyaan soal:
Berapakah luas luka bakar pada pasien tersebut?

Pilihan jawaban
A. 13,5%
B. 18%
C. 22,5%
D. 25%
E. 25,5%
Kunci Jawaban: C
Strategi Cara penentuan paling mudah LB dengan “Rule of Nine” semua area
Pembahasan mempunyai nilai 9% perineum 1%. Jadi total LB seluruh bagian jika di total
kan 100%. Total persentase luka bakar pasien:
 Kepala bagian atas: 4,5%
 Seluruh kaki kiri: 18%
 Total: 22,5%
Nama pembuat ENDAH OKTAVIANI

SOAL AKHIR
STASE KEP.GADAR KRITIS
Kode Soal : 02
Kasus (Vignete):
Seorang laki-laki bernama Tn. X masuk ke IGD RS Y dengan LB, dari hasil pengkajian TD: 122/82
mmHg, RR: 28 x/menit, HR: 132 x/menit, SPO 2: 60%, akral dingin, kesadaran delirium, GCS saat
dilakukan rangsangan nyeri pasien tidak membuka mata, menepis nyeri, suara tidak ada, terdapat
aspirasi berwarna kecoklatan, suara napas terdengar stridor, pola napas tidak teratur, ronchi, (-),
wheezing (-), pernafasan cuping hidung (-), Work of Breathing (+). Nadi teraba lemah pupil kanan-
kiri : Isokor 2/2 mm, reflek cahaya kanan dan kiri: +/+, tampak luka bakar derajat 2 yang dialami
pasien luas luka bakar seluruh kaki kiri dan kepala bagian atas.
Pertanyaan soal:
Berapakah GCS pada Tn. X tersebut?

Pilihan jawaban
A. 5
B. 10
C. 13
D. 8
E. 7
Kunci Jawaban: E
Strategi Cara penentuan paling mudah GCS, seluruh jumlah GCS normal yaitu 15
Pembahasan terdiri dari Eye: 4, Verbal: 5, dan motorik: 6. Total presentase GCS pada
pasien:
- Eye: Tidak ada respon = 1
- Verbal: Tidak ada respon = 1
- Motorik: menepis nyeri (Bergerak terhadap nyeri dan dapat
melokalisir nyeri) = 5
- Total: 7 (Delirium)

Nama pembuat ENDAH OKTAVIANI

Anda mungkin juga menyukai