Anda di halaman 1dari 7

MEMBACA NONSASTRA

A. Memaknai Kata atau Istilah


Paragraf disusun menggunakan kalimat-kalimat saling berkaitan. Kalimat dalam
paragraf disusun dari beberapa kata. Setiap kaat tersebut memiliki makna atau arti. Arti
istilah dapat ditemukan dalam kamus sesuai dengan konteks kalimat.
Istilah adalah kata atau kelompok kata yang pemakaiannya terbatas pada bidang
tertentu. Istilah memiliki cirri-ciri sebagai berikut.
1. Makna yang dikandungnya tetap atau relative tetap, baik dalam konteks kalimat maupun
lepas dari koteks kalimat.
2. Istilah hanya mempunyai makna tunggal.
3. Istilah tidak memiliki sinonim dan juga tidak memiliki antonym.
4. Istilah dapat diterangkan maknanya melalui sebuah batasan atau pengertian.
5. Istilah dapat diwakili oleh sebuah rumus atau lambing.

Contoh soal
1. Cermati paragraf berikut!
Keterbukaan batik banyuwangi terhadap perwajahan baru, warna dan motif,
menunjukkan watak orang Banyuwangi yang sangat percaya diri meramu beraneka
pengaruh untuk kemudian diakui sebagai identitas diri. Tabrak budaya ini juga terlihat
pada ramuan kulinernya, seperti rawon malang dicampur dengan pecel medium menjadi
rawon pecel. Orang Banyuwangi sangat terbuka menerima budaya luar untuk diolah
menjadi budaya Bunyuwangi. Sinkretisme budaya juga tampak di batik banyuwangi ini
menjadi sesuatu yang multak terjadi karena Banyuwangi hingga kini memang dihuni oleh
beragam suku. Kedatangan beragam suku bangsa untuk tinggal menetap di Banyuwangi
antara lain dimulai pada penjajahan Belanda. Belanda mendatangkan buruh perkebunan
dari Jawa dan Madura.
Maka istilah sinkretisme pada paragraf tersebut adalah proses……..
a. Pencampuran berbagai daerah
b. Adaptasi dari berbagai teknologi
c. Perpaduan dari berbagai aliran
d. Interaksi masyarakat di daerah
e. Masuknya budaya asing

2. Cermati paragraf berikut!


Industri kimia seperti alcohol, dalam proses pembuatannya membutuhkan air yang sangat
banyak. Akibatnya, limbah cairan yang dikeluarkan ke lingkungan sekitarnya menjadi
banyak pula. Air limbah ini mengandung mikroorganisme, senyawa organic dan
anorganik, serta senyawa tambahan yang terbentuk Karena proses fermentasi. Industri ini
mempunyai limbah cair dari air sisa pencucian limbah padat berupa uap alcohol. Limbah
industri ini termasuk limbah bahan beracun berbahaya yang mencemari air dan udara.
Maka fermentasi dalam paragraf tersebut adalah……
a. Pencampuran
b. Pemisahan
c. Pewarnaan
d. Pencemaran
e. Peragian

3. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!


Tahun 2005, Maret, posisi Tugu Khatulistiwa dikoreksi kembali oleh tim dari BPPT yang
bekerja sama dengan Pemerintah Kota Pontianak secara satelit. Ternyata, terdapat
perbedaan 117 m dari posisi yang asli kea rah selatan Khatulistiwa. Perbedaan itu terjadi
karena faktor akurasi alat dan cara yang digunakan pada waktu dulu dan sekarang.
Menurut ahli geologi, bumi itu mengalami pergeseran secara alami sebanyak 1 mm,
apalagi kalau terjadi gempa akan semakin besar pergeserannya.
Arti istilah akurasi sesuai dengan isi teks tersebut adalah…..
a. Kebenaran
b. Kekuatan
c. Kesalahan
d. Kedudukan
e. Ketepatan
4. Perhatikan paragraf berikut!
Kementrian Komunikasi dan Informatika mendorong dua platform media sosial berskala
raksasa, Facebook dan Twitter, dengan misi sosial di Indonesia. Dalam pertemuan
dengan manajemen Facebook ketika itu, Menteri Komunikasi dan Informatika,
Rudiantara, meminta Facebook jangan hanya menjadikan Indonesia sebagai pasar. Selain
Facebook, Rudiantara juga meminta Twitter mendesain program yang dapat membantu
pengembangan system peringatan dini bencana alam atau situasi darurat lainnya.
Makna kata platform dalam paragraf tersebut adalah…..
a. Panggung
b. Program
c. Perusahaan
d. Saluran
e. Kelompok

B. Mengidentifikasi Informasi Tersurat


Sebuah paragraf atau bacaan mengungkapkan suatu informasi tersurat berupa
peristiwa, gagasan, atau masalah. Masalah dalam paragraf atau bacaan dapat berupa fakta
atau opini. Fakta adalah hal, keadaan, atau peristiwa yang benar-benar ada atau benar-benar
terjadi. Fakta biasanya disertai dengan data-data dan bukti antara lain waktu ( tanggal, hari,
bulan, tahun), tempat, grafik, table, gambar, dan sebagainya dapat dijadikan bukti. Adapun
opini adalah ide, pendapat dan gagasan dari seseorang terhadap terhadap suatu topik atau
masalah yang aktual. Opini memuat subjektivitas dari penulis mengenai permasalahan yang
diangkat.

Contoh soal
1. Cermati isi paragraf berikut dengan saksama!
(1) Saya sekarang setiap hari menyempatkan membaca buku, terutama membaca buku
sastra. (2) Manfaat yang dihasilkan dari sebuah proses membaca karya sastra dapat
dirasakan langsung oleh penikmat sastra. (3) Menurut saya sebuah karya sastra
mempunyai andil besar dalam menyebarkan manfaat bagi diri lewat keindahannya.
(4) Bukan sebaliknya, menyebarkan keindahan yang melenakan dan tidak membawa
gerak perubahan karena sastra lahir dari kejernihan jiwa dan perasaan seseorang. (5)
Oleh sebab itu, manfaat tersebut dapat dirasakan antara lain melembutkan perasaan
dan hati, member kesadaran akan kebenaran hidup, kegembiraan dan pengobat
kegelisahan hati, memberikan penghayatan mendalam, dan yang paling penting lagi
menjadikan manusia berbudaya dan peka lingkungan.
Kalimat fakta dalam paragraf tersebut terdapat pada nomor…..
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (5)

C. Menemukan Ide Pokok


Ide pokok adalah ide yang mendasari paragraf. Ide pokok terdapat pada kalimat
utama. Kalimat utama dikembangkan menjadi beberapa kalimat penjelas. Paragraf yang
memiliki ide pokok di awal paragraf disebut paragraf deduktif. Paragraf yang memiliki ide
pokok di akhir paragraf disebut paragraf induktif. Adapun paragraf yang memiliki ide pokok
di awal dan akhir disebut paragraf campuran.

Contoh soal
1. Cermati paragraf berikut!
Gotong royong saat berladang masih membudaya di komunitas Dayak Jalai, Kalimantan
Barat. Mereka bekerja sukarela tanpa diganjar upah sepeser pun. Pemilik lading cukup
menyediakan bahan dan peralatan penanam padi serta konsumsi. Bekerja dengan gotong
royong saat berladang tidak semata mampu menekan biaya produksi. Tradisi itu juga
merekatkan rasa persaudaraan dan solidaritas warga.
Ide pokok paragraf tersebut adalah….
a. Budaya gotong royong
b. Peralatan penanam padi
c. Penekanan biaya produksi
d. Perekat rasa persaudaraan
e. Tradisi masyarakat Dayak Jalai

2. Bacalah paragraf berikut!


Banjir yang merendam areal pertanian di pantai utara diprediksi akan menurunkan
produksi pangan. Ancaman menurunnya produksi pangan ini tampaknya akan semakin
besar karena sentra pertanian di sepanjang pantai utara terendam banjir lebih dari dua
belas hari. Bahkan, areal pertanian di Indramayu hingga pekan ini masih digenangi air.
Pemerintahan semestinya memikirkan kesulitan yang dialami para petani di wilayah
pantura. Mereka kini memerlukan benih dan pupuk untuk mengganti tanaman padi yang
puso.
Ide pokok paragraf tersebut adalah….
a. Kesulitan petani Pantura
b. Menurunya produksi pangan
c. Menurunya pangan di sepanjang pantai utara
d. Terendamnya areal pertanian di pantai utara
e. Terendamnya benih dan pupuk pertanian

3. Cermati paragraf teks berita berikut!


Wilayah barat daya China mengalami musibah tanah longsor. Laporan yang ditulis dalam
situs pemerintah lokal menyebutkan tanah longsor itu telah mengubur setidaknya enam
belas rumah di Desa Gaopo, Provinsi Yunan. Satu dari enam belas rumah tersebut
mengubur hidup-hidup satu keluarga yang sedang berkumpul di rumah. Musibah tanah
longsor di desa tersebut membawa ratusan ribu meter kubik lumpur. Hal itu, tentu
membuat tim SAR kesulitan untuk melakukan evakuasi korban.
Ide pokok paragraf tersebut adalah…..
a. Situs pemerintah China
b. Kesulitan mengevaluasi korban
c. China dan tim SAR-nya
d. Kejadian yang tak terduga
e. Musibah longsor di China
4. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!
Osteoporosis (penipisan tulang ) memang suatu risiko terjadinya fraktur (tulang patah).
Namun, fraktur tidak hanya terjadi karena osteoporosis. Ada beberapa faktor lain yang
dapat mempermudah terjadinya fraktur, seperti umur, jatuh, cedera, kegemukan,
merokok, dan mengonsumsi alkohol.
Ide pokok paragraf tersebut adalah….
a. Penyebab fraktur
b. Penyebab osteoporosis
c. Fraktur disebabkan osteoporosisi
d. Mengonsumsi alkohol
e. Penyebab kegemukan

D. Menemukan Kalimat Utama dan Kalimat Penjelas dalam Paragraf


Kalimat utama adalah kalimat yang membuat ide pokok paragraf. Kalimat utama
dapat ditemukan di awal, akhir, awal dan akhir, atau diseluruh paragraf. Ciri kalimat utama di
anataranya.
1. Mengandung permasalahan yang dapat diuraikan lebih lanjut.
2. Biasanya berupa kalimat lengkap yang dapat diuraikan lebih lanjut.
3. Mempunyai arti jelas tanpa dihubungkan dengan kalimat lain.
4. Dapat dibentuk tanpa kata sambung atau transisi, serta
5. Dalam paragraf induktif, kalimat utama sering kali ditandai kata-kata kunci seperti jadi
atau dengan demikian.
Kalimat penjelas adalah kalimat yang menjelaskan kalimat utama. Kalimat penjelas
berisi informasi yang mendukung kalimat utama. Kalimat penjelas harus berkaitan dengan
pokok ide yang termuat dalam kalimat utama.

Contoh soal
1. Bacalah paragraf berikut dengan saksama !
(1 ) Ada pendapat yang mengatakan bahwa saat ini banyak remaja yang tidak peduli
terhadap lingkungan. (2) Hal ini sering dilontarkan kepada remaja ketika lingkungan di
sekitar sudah menjadi rusak. (3) Tuduhan tersebut barangkali muncul karena secara
kebetulan melihat remaja yang tidak peduli terhadap lingkungannya, misalnya remaja
yang membuang sampah sembarangan. (4) Memang benar ada sebagian remaja yang
tidak peduli terhadap lingkungannya, misalnya di sekolah-sekolah para siswa ditekankan
untuk memelihara kebersihan kelas dan sekolah. (5) Akan tetapi, mengapa masih banyak
pula masyarakat kita yang kurang memperhatikan lingkunganya?
Kalimat penjelas yang tidak padu dalam paragraf tersebut adalah….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (5)

2. Cermatilah paragraf berikut!


(1 ) Kisah pembuatan film biasanya melewati proses yang panjang dan rumit. (2) Ide
membuat film dan cerita datang dari Castle Production yang bergerak di bidang film
animasi sangat bermanfaat. (3) Castle cukup berhasil bekerja sama dengan Kementrian
Pendidikan dan Kebudayaa untuk menyaring siswa SMK yang memiliki kemampuan
untuk membuat gambar. (4) Dari seleksi gambar animasi kiriman siswa, Castle memilih
lima puluh siswa SMK, tiga di antaranya perempuan, mengikuti pelatihan menggambar
animasi lalu memproduksi film animasi. (5) Untuk keperluan itu Castle mengerahkan
animator profesional seperti Boy Wahyudi dan Donny Moersito untuk mengajar mereka.
Kalimat utama paragraf tersebut terletak pada kalimat nomor….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (5)

Anda mungkin juga menyukai