Anda di halaman 1dari 2

Abstrak

Penelitian ini membahas tentang pembuatan jenang. Tujuannya untuk mengetahui proses,
kendala, teknik, perkembangan pembuatan jenang pada saat ini. Untuk mendapatkan informasi
yang akurat kami melakukan penelitian dengan metode wawancara langsung kepada salah satu
pemilik usaha pembuatan jenang.

Berdasarkan hasil penelitian yang kami lakukan yaitu pada umumnya jenang dibuat
menggunakan tepung beras yang kemudian dicampur dengan air, gula merah, dan santan kelapa.
Kemudian proses memasknya menggunakan tungku api, wajan, dan pengaduk dengan ukuran
besar. Tidak sampai disitu, proses memasak jenang memerlukan waktu hingga 4 sampai 5 jam
dan selama itu, jenang harus terus diaduk agar dapat matang dengan sempurna.

Seiring perkembangan zaman, alat yang digunakan dalam proses pembuatan jenang juga
mengalami perkembangan seperti alat pengaduk yang menggunakan tenaga diesel dan tenaga
listrik. Namun dalam proses pembuatan jenang tidak ada perubahan hingga sekarang tetapi tetap
menggunakan proses sesuai dengan adat turun temurun dari zaman dahulu.

Pada zaman sekarang ini popularitas jenang semakin menurun. Salah satu penyebabnya
adalah dikarenakan masyarakat lebih memilih jajanan yang kekinian daripada makanan
tradisional dan semakin sedikitnya produsen jenang di Indonesia. Sehingga para produsen jenang
yang masih bertahan hingga saat ini membuat inovasi dengan membuat jenang dengan berbagai
macam rasa seperti jenang dengan rasa durian, anggur, wijen, kopi, jahe, dan berbagai macam
rasa lainnya agar popularitas jenang tetap terjaga.
D. perkembangan dan inovai jenang dari waktu ke waktu

Tidak seperti sekarang, zaman dahulu hanya ada satu jenis jenang yaitu jenang
ketan. Dicetaki menggunakan kayu yang bentuk ukurannya sam persis dengan batu bata
dan dibungkus menggunakan daun pisang. Cara pembuatannya pun masih tradisional.
Bahan beras ketan direndam kemudian ditumbuk untuk menghasilkan tepung.Kelapa
harus diparut menggunakan tangan sebelum diperas menjadi santan. Dulu, orang
mengolah jenang dengan cara mengaduk di wajan di atat tungku dengan bara api.

Tetapi lain dulu, lain sekarang. Pekerjaan-pekerjaan berat yang dulu seluruhnya
menggunakan tenaga manusia itu kini sebagian telah digantikan oleh mesin diesel ada
juga mesin listrik. Hadirnya alat pengaduk modern seperti itu bukan saja mereduksi
waktu dan tenaga manusia, tapi juga meningkatkan kapasitas produksi yang cukup
signifikan.

Tidak seperti zaman dulu kini popularitas jenang juga semakin menurun. Salah
satu penyebabnya yaitu dikarenakan masyarakat lebih memilih jajanan yang lebih
kekinian dibandingan dengan jajanan tradisional dan semkin sedikit juga produsen
jenang. Untuk tetap menjaga popularitas jenang pada saat ini para produsen jenang
mengatasinya dengan membuat berbagai inovasi dengan membuat jenang dengan
berbagai rasa seperti rasa durian, anggur, wijen, kopi, jahe, dan berbagai macam rasa
lainnya.

E. Proses distribusi jenang pada saat ini

Anda mungkin juga menyukai