Anda di halaman 1dari 2

Nama : Muhamad Arlan

Nim : 17171025064

Fakultas : Teknik Elektro

Tugas : Peralatan Tegangan Tinggi

Jawaban Bab 3 Pemisah (DS)

1. Fungsi Saklar pemisah adalah memutus dan menutup rangkaian yang arusnya rendah (± 5 ampere) atau
pada rangkaian dimana pada saat saklar terbuka tidak terjadi perbedaan tegangan yang besar pada kutub
saklarnya. Biasanya terpasang pada Gardu Induk diletakkan sebelum dan sesudah CB/PMT .

2. Jika pemutus daya CB2 hendak dilakukan perawatan maka kedua saklar pemisah D1 dan D2 harus dibuka
agar CB2 benar-benar bebas dari tegangan tinggi, baik yang berasal dari sumber maupun yang berasal dari
induksi muatan pada kawat transmisi, agar CB2 benar-benar bebas dari tegangan, maka harus dipisahkan
dari jaringan. Hal ini dapat dilakukan dengan membuka D1 dan D2 serta membumikan terminal jaringan
dengan saklar pembumian.

3. SPESIFIKASI SAKLAR PEMISAH

Dalam setiap pembelian saklar pemisah, perlu diberikan keterangan mengenai hal-hal di bawah ini :

a. Tegangan dan frekuensi nominal system, dan system pembumian.

b. Keadaan lingkungan yang menyangkut: temperature, ketinggian, kelembapan, polusi, dan keadaan khusus
lainnya.

c. Jenis pasangan L pasangan luar atau pasangan dalam dan batas dimensi

d. Jenis isolasi yang diinginkan

e. Informasi pengenal tegangan, frkuensi, arus normal, jumlah kutub, dan waktu maksimum arus hubung
singkat.

f. Informasi yang berhubungan dengan konstruksi, antara lain:

Pengoperasian
Tata letak pemasangan
Jarak antara fasa
Ruang untuk operator
Sela pelindung
Interlok
Jumlah dan jenis kontak Bantu (auxiliary switch)

Pembeli setidak-tidaknya memperoleh spesifikasi serta gambar-gambar teknis yang rinci tentang hal-hal dibawah
ini :

a. Pengenal :

Jumlah kutub
Jumlah posisi kontak
Tegangan
Arus normal
Frekuensi
Arus hubung singkat maksimum

b. Sertifikat dan laporan hasil pengujian

c. Persyaratan konstruksi, meliputi :

Jumlah pemisah per kutub


Jarak pemisah per kutub
Jenis kontak
Pasangan luar atau pasangan dalam
Media pemisah kontak
Jarak bebas antara kutub dan antar bagian-bagian yang berbeda tegangan
Jumlah tanki
Jenis dan prosedur pengoperasian
Tegangan catu daya untuk peralatan Bantu
Daya untuk pengoperasian
Jumlah ( volume ) dan tekanan udara atau minyak yang dibutuhkan untuk Pengoperasiannya
Berat saklar pemisah dan alat mekanisnya

d. Waktu pengoperasian membuka dan menutup.

4. PENGUJIAN SAKLAR PEMISAH

Pengujian yang dilakukan terhadap saklar pemisah ada dua jenis pengujuan yakni 1) pengujian jenis dan 2)
pengujian rutin. Masing-masing pengujian tersebut diuraikan pada berikut ini.

1) Pengujian jenis terdiri atas:

a. Pengujian tegangan tinggi impuls

b. Pengujian tegangan tinggi ac

c. Pengujian perangkat control

d. Pengujian temperature

e. Pengukuran tahanan kontak

f. Pengujian hubung singkat

g. Pengujian saklar pembumian

h. Uji pengoperasian

i. Pengujian ketahanan mekanik

2). Pengujian rutin terdiri atas:

a. Pengujian tegangan tinggi ac

b. Pengujian perangkat control

c. Uji pengoperasian

d. Pengukuran tahanan kontak

Anda mungkin juga menyukai