Anda di halaman 1dari 2

Nama : Bima Sinar Maya

Nim :190543636438

Prodi : S1 Pendidikan Tata Boga

Fungsi penyesuaian

Dari fungsi ini kurikulum SMK dan SMA siswa diharap mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan
secara menyeluruh, dalam fungsi ini siswa SMA diharap mampu untuk mengolah, menalar, menyaji,
dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah secara mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. Sedangkan untuk siswa SMK siswa diharap mampu
untuk melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang
lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan lingkup Simulasi dan Komunikasi Digital,
dan Dasar Bidang Pariwisata. Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas
yang terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja.

Fungsi Pengintegrasian

Fungsi ini merujuk kepada pengaruh kelompok sosial terhadap tingkah laku siswa. Untuk menjadikan
perilaku yang positif siswa SMA diharap mampu untuk Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur,
disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerja sama, toleran, damai), santun, responsif dan
pro-aktif. Sedangkan siswa SMK diharap mampu Bekerja sama Menunjukkan keterampilan
Memersepsi, kesiapan, meniru, Membiasakan, gerak mahir, Menjadikan gerak alami dalam Ranah
konkret terkait dengan Pengembangan dari yang Dipelajarinya di sekolah, serta Mampu
melaksanakan tugas Spesifik di bawah pengawasan Langsung.

Fungsi Diferensiasi

Fungsi ini menjelaskan tentang Perbedaan kemampuan atau potensi yang dimiliki siswa harus
mendapat perhatian, pengayoman, dan pendidikan yang disesuaikan dengan potensi masing-masing.
Pada fungsi ini siswa SMA diharap mampu Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu,
Objektif, jujur, teliti, cermat, tekun, hati-hati, Bertanggung jawab, terbuka, kritis, kreatif, inovatif dan
Peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai Wujud implementasi sikap dalam melakukan
percobaan Dan berdiskusi. Sedangkan siswa SMK diharap mampu berpikir Secara efektif, kreatif,
produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan
pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat
nasional, regional, dan internasional.

Fungsi Persiapan

Fungsi ini menjelaskan tentang seperangkat pengalaman yang perlu disiapkan untuk bekal setelah
lulus. Siswa SMA diharapkan mampu menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam
menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. Sedangkan siswa SMK
diharapkan mampu untuk Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan
prosedur kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan lingkup Simulasi dan
Komunikasi Digital, dan Dasar Bidang Pariwisata.

Fungsi Pemilihan

Fungsi ini menjelaskan tentang Berupaya menyiapkan program yang mampu mendukung , dan
mengembangkan bakat masing-masing anak . Dalam hal ini kurikulum akan menyiapkan kegiatan
ekstrakurikuler terdiri atas;

 Pendidikan Kepramukaan (wajib),


 Usaha Kesehatan Sekolah (UKS),
 Palang Merah Remaja (PMR), 

dan lainnya sesuai dengan kondisi dan potensi masing-masing satuan pendidikan.

Fungsi Diagnostik

Diagnostik kaitannya dengan pendidikan yaitu suatu upaya/proses menemukan kelemahan yang
dialami seseorang melalui pengujian & studi yang seksama mengenai gejala-gejalanya, sehingga
ditemukan tindakan pemecahannya. Dengan adanya tambahan jam belajar ini dan pengurangan
jumlah Kompetensi Dasar, guru memiliki keleluasaan waktu untuk mengembangkan proses
Pembelajaran yang berorientasi siswa aktif belajar. Proses pembelajaran siswa aktif Memerlukan
waktu yang lebih panjang dari proses pembelajaran penyampaian Informasi karena peserta didik
perlu latihan untuk melakukan mengamati, Menanya, mengasosiasi, dan berkomunikasi. Proses
pembelajaran yang Dikembangkan guru menghendaki kesabaran dalam menunggu respons peserta
didik Karena mereka belum terbiasa. Selain itu bertambahnya jam belajar memungkinkan Guru
melakukan penilaian proses dan hasil belajar.

Anda mungkin juga menyukai