SOAL

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 3

DOKUMEN RAHASIA SOAL US PRAKTEK

KECAMATAN GERUNG TH. PEL 2018 - 2019

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK BARAT


DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS ( UPTD )
KECAMATAN GERUNG

UJIAN SEKOLAH PRAKTEK


SEKOLAH DASAR
TAHUN PELAJARAN 2018-2019

LEMBAR SOAL
MATA PELAJARAN : ILMU PENGETAHUAN ALAM
HARI/TANGGAL : SELASA, 02 April 2019
WAKTU : 120 MENIT
PUKUL : 08.00 – 10.00 WITA

Ujian Sekolah Praktek


Kec. Gerung, Kab. Lombok Barat
Tahun 2019
PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK BARAT
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS ( UPTD )
KECAMATAN GERUNG
Jln.Gatot Subroto Gerung. email ; uptd.gerung@ymail.com (0370) 68154083363

UJIAN SEKOLAH ( US ) PRAKTEK


TAHUN PELAJARAN 2018 - 2019

Mata pelajaran : IPA ( Praktek)


Hari / Tanggal :Selasa, 02 April 2019
Waktu : 08.00 -10.00 Wita.

Petunjuk :LakukanKegiatan-kegiatan berikut ini :

A. Soal-soal Wajib
I. Wajib Pertama
 Lakukan percobaan cara pengembangbiakan tumbuhan secara Vegetatif buatan( Menyambung ).
a. Alat dan bahan :
 Pisau tajam /Cater
 Tali rafia/plastik
 Plastik es batu
 Pohon mangga yang akan di sambung yang panjangnya 25 cm dan pucuk( entris )
tanaman yang akan di gunakan untuk menyambung 5 cm batang mangga dapat diganti
dengan tumbuhan lain
 Pohon mangga lain yang terdapat mata tunasnya (pohon mangga dapat diganti dengan
tanaman lain yang sejenis).
b. Langkah Kegiatan :
 Kedua pangkal entres disayat sepanjang 2-2.5 cm hingga menyerupai huruf“ V “ atau baji.
 Batang atas dimasukkan kedalam belahan batang bawah. Perhatikan agar kambium entres
bisa bersentuhan dengan cambium batang bawah.
 Ikat dengan tali rapia , dari bawah keatas, agar air tidak masuk kecelah sambungan
 bungkus dengan kantong plastik bening/ plastik es kemudian ditempatkan di bawah
naungan agar terlindung dari panasnya sinar matahari.

II. Wajib kedua


 Lakukan percobaan untuk membuktikan bahwa cahaya putih dapat diuraikan menjadi
berbagai warna.

a. Alat dan bahan


 Cermin datar
 Lampu senter / cahaya matahari
 Baskom plastik / Bak besar ( dalam kit guru )
 Karton / kertas putih sebagai layar

b. Langkah kegiatan
 Isikan bak dengan air bening.
 Masukkan cermin kedalam bak dengan posisi tertentu hingga membentuk sudut
pantul.
 Pantulan cahaya dapat ditangkap dengan menggunakan karton atau kertas putih
sebagai layar.
 Mengapa setelah melalui air pantulan cahaya menjadi berwarna-warni ?
B.Pilihan ( Pilihlah 1 dari 2 kegiatan berikut )

1. Buatlah rangkaian listrik secara seri


a. Alat dan Bahan :
 Papan rakitan
 2 buah baterai
 2 buah bola lampu
 Kabel secukupnya
 1 buah sakelar
b. Langkah kerja
 Rangkailah alat dan bahan yang telah disediakan menjadi rangkaian listrik seri.
 Amati nyala lampu .
 Matikan satu bola lampu. Apa yang terjadi ?
 Amati kembali ,bagaimana keadaan nyala bola lampu

2. Lakukan percobaan yang membuktikan bahwa benda padat dapat berubah menjadi gas
a.Alat dan bahan :
 Kamper 5 butir ukuran kecil
 Kaleng bekas susu /cat
 Bata sebagai tungku /stand dalam kit murid
 Pembakar spirtus /lilin
 Korek api
 Es batu
 1/5 bagian kaleng pasir kering
 Piring aluminium / tutup kaleng

b.Langkah kegiatan
 Tumpuk batu bata untuk dijadikan tungku sederhana / stand dalam kit panas
 Letakkan lilin ditengah tungku/pembakar spirtus ,lalu nyalakan
 Isi kaleng dengan pasir,lalu masukkan kamper
 Letakkan kaleng tersebut di atas tungku
 Letakkan piring aluminium / tutup kaleng diatas kaleng susu yg di atas tungku kemudian
letakkan beberapa butir es batu
 Diamkan selama 10 menit ,amati perubahan yang terjadi pada kanper !
 Angkatlah piring aluminium dari atas kaleng ,apa yang terjadi pada dasar pirirng !

Anda mungkin juga menyukai